Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK TIMUR

UPTD PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KECAMATAN MASBAGIK


SEKOLAH DASAR NEGERI 3 MASBAGIK SELATAN
Alamat : Jl. Jurusan Masbagik – Mataram Desa Masbagik Selatan Kode Pos 83661
LEMBAR SOAL PENILAIAN AKHIR SEMESTER 1 JENJANG SD
BAHASA INDONESIA TAHUN PELAJARAN 2023/2024

PETUNJUK UMUM
1. Tulis namamu di tempat yang tersedia pada lembar jawaban!
2. Periksa dan bacalah soal-soal dengan teliti sebelum menjawab!
3. Semua soal harus dijawab, dahulukan menjawab soal-soal yang kamu anggap paling mudah!
4. Periksa terlebih dahulu pekerjaanmu baik-baik sebelum dikumpulkan!

I.Pilihlah satu jawaban yang paling benar dengan cara menyilang (X) huruf A, B, C, atau D, pada lembar jawaban
yang tersedia!

1. Perhatikan paragraf berikut!


Kupu-kupu adalah hewan yang lucu. Banyak orang menyukai kupu-kupu. Warnanya yang indah sangat menarik
perhatian. Kupu-kupu terbang dan hinggap pada bunga. Kupu-kupu memiliki badan kecil, tetapi sayapnya lebar.
Gagasan pokok paragraf tersebut adalah ....
A warna kupu-kupu C kupu-kupu merupakan hewan yang lucu
B ciri-ciri kupu-kupu D gerak kupu-kupu
2. Perhatikan teks bacaan berikut!
(1) Aktivitas yang kita lakukan setiap hari memengaruhi kesehatan. (2) Ketika beraktivitas, kita pun melatih kekuatan
otot dan tulang kita. (3) Tulang dan otot yang kuat, membuat tubuh kita menjadi sehat. (4) Jika kita kurang
melakukan aktivitas, kekuatan tulang dan otot akan menjadi berkurang. (5) Oleh karena itu, kita harus selalu
melakukan gerakan atau aktivitas yang dapat memperkuat tulang dan otot.
Kalimat utama paragraf tersebut ditunjukkan oleh kalimat nomor ....
A 4 B. 3 C. 2 D 1
. .

Perhatikan paragraf berikut untuk menjawab soal nomor 3 dan 4!


Sendi pada rangka manusia dibagi menjadi beberapa macam, yaitu sendi peluru, sendi pelana, sendi geser, sendi
engsel, dan sendi putar. Sendi peluru merupakan tempat pertemuan tulang berbentuk bola dan tulang berbentuk
mangkuk. Sendi peluru dapat bergerak ke semua arah. Sendi pelana dapat bergerak ke dua arah. Gerakan sendi
geser cukup terbatas, yaitu hanya bisa menggeser. Sendi engsel hanya dapat digerakkan ke satu arah. Sementara
itu, sendi putar bisa digerakkan memutar.
3. Paragraf tersebut membahas tentang ....
A macam-macam sendi C gerakan sendi peluru
B gerakan setiap sendi D perbandingan gerakan sendi
4. Pernyataan berikut yang sesuai dengan isi paragraf pada nomor 3 adalah ....
A. Sendi peluru hanya bisa digerakkan ke satu arah
B. Gerakan sendi putar yaitu memutar
C. Gerakan ke semua arah bisa dilakukan oleh sendi engsel
D. Sendi geser dapat bergerak dua arah
5. Perhatikan teks berikut!
(1) Sayur bayam masakan ibu adalah kesukaanku. (2) Sayur bayam buatan ibu rasanya segar. (3) Jika ibu
memasak sayur bayam, aku bisa menghabiskannya satu mangkok. (4) Kata ibu, bayam banyak mengandung
vitamin A, C, dan serat. (5) Ibu biasanya memasak bayam menjadi sayur bening bayam.
Kalimat utama teks tersebut ditunjukkan oleh nomor ....
A 1 B. 2 C. 3 D 4
. .
6. Perhatikan paragraf berikut!
Otot manusia bisa mengalami penyakit atau kelainan. Kelainan tersebut antara lain hipertrofi, atrofi, stiff atau kaku
leher, dan tetanus. Hipertrofi terjadi karena pembesaran otot akibat bekerja terus-menerus secara berlebihan,
sedangkan atrofi yaitu kelainan berupa otot mengecil, lemah, dan menurunnya fungsi otot. Stiff atau kaku leher yaitu
sakit pada otot leher akibat cedera otot, infeksi meningitis, atau kelainan anatomi tulang belakang, sedangkan tetanus
yaitu kejang atau kaku otot yang disebabkan infeksi bakteri Clostridium tetani.
Kalimat utama paragraf tersebut ditunjukkan oleh kalimat ke- ....
A 1 B. 2 C. 3 D 4
. .
7. Perhatikan pernyataan berikut!
1. Apa, di mana, kapan, siapa, berapa, bagaimana
2. Apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, bagaimana
3. Apa, di mana, kenapa, siapa, mengapa, bagaimana
4. Apakah, di mana, kapan, siapa, mengapa, bagaimana
Berdasarkan pernyataan di atas, yang merupakan unsur-unsur klasifikasi informasi adalah ....
A 1 B. 2 C. 3 D 4
. .
8. Perhatikan percakapan berikut!
Kaia : “... saja bapak memasarkan tanaman – tanaman hias ini?”
Pak Raffi : “Pemasarannya ada di beberapa kota besar di Indonesia.”
Kata tanya yang tepat untuk melengkapi kalimat tanya tersebut adalah ....
A 1 B. 2 C. 3 D 4
. .
9. Perhatikan percakapan berikut!
Nani : “... kamu terlihat sedih, di?”
Adi : “Aku merasa sedih karena ikan peliharaanku banyak yang mati, nan.”
Kata tanya yang tepat untuk melengkapi kalimat tanya tersebut adalah....
A apa B. bagaimana C. dimana D mengapa
. .
10. Perhatikan percakapan berikut!
Hakim : “Bagaimana menurutmu gambar buatanku, ca?”
Ica : “... ”
Hakim : “Kamu benar, warna laut pada gambarku kurang menarik, aku akan memperbaikinya.”
Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks percakapan tersebut adalah ....
A. “Aku sangat menyukai lukisanmu.”
B. “Aku tidak punya pendapat apa-apa.”
C. “Bagus, hanya saja menurutku warna lautnya kurang biru.”
D. “Jelek, buat lukisan yang lain saja.”
11. Perhatikan gambar berikut!

Kata tanya yang tepat untuk melengkapi kalimat tanya pada gambar di atas
adalah....
A. apa C. dimana
B. bagaimana D. mengapa

12. Perhatikan kalimat tanya berikut!


“Siapa yang sedang membaca buku?”
Gambar yang sesuai dengan pertanyaan di atas adalah ....
A B. C. D.
.

Perhatikan tabel berikut untuk menjawab soal nomor 13 dan 14!


No. Jenis iklan No Jenis iklan
1. televisi 4. radio
2. brosur 5. internet
3. majalah 6. koran
13. Yang termasuk iklan media cetak pada tabel di atas adalah ....
A. 1, 4 dan 5 B 1, 4 dan 6 C. 2, 3 dan 5 D. 2, 3 dan 6
.
14. Yang termasuk iklan media elektronik pada tabel di atas adalah ....
A. 1, 4 dan 5 B 1, 4 dan 6 C. 2, 3 dan 5 D. 2, 3 dan 6
.
15. Perhatikan gambar berikut!
Benda yang ada di hadapan ayah merupakan salah satu jenis iklan media cetak
yakni ....
A. brosur C. majalah
A. B. koran D. spanduk

16. Perhatikan pernyataan berikut ini!


1. Kalimatnya sangat bervariasi dan mengacu pada peraturan pemerintah.
2. Terdiri dari satu kata/dua kata yang membentuk frase kata.
3. Mengandung kata yang unik yang terdapat dalam sebuah iklan.
4. Mewakili sebagian besar/keseluruhan topik/informasi dari sebuah iklan.
Berdasarkan pernyataan di atas, ciri-ciri kata kunci pada iklan ditunjukkan oleh nomor ....
A. 1, 2 dan 3 C. 1, 3 dan 4
B. 1, 2 dan 4 D. 2, 3 dan 4

17. Perhatikan gambar berikut!

Kata kunci dari iklan tersebut adalah ....


A. mari konsumsi segelas air C. pentingnya air untuk kita
B. pentingnya selalu minum air D. tubuh kita butuh air
18. Perhatikan gambar berikut!

Iklan tersebut berisi ajakan atau himbauan kepada masyarakat untuk


membiasakan cuci tangan pakai sabun maka iklan tersebut ialah iklan ....
A. layanan masyarakat C. niaga
B. layanan pekerjaan D. penawaran

19. Perhatikan pernyataan berikut!


1) tidak mengenal sampiran 2) bersajak a-a-a-a
3) bersajak a-b-a-b 4) terdiri dari lima baris
Berdasarkan pernyataan tersebut yang merupakan ciri-ciri pantun adalah ….
A. tidak mengenal sampiran C. bersajak a-b-a-b
B. bersajak a-a-a-a D. terdiri dari lima baris

20. Perhatikan pantun berikut!


1) Bersinar terik matahari 2) Bagai api panas membara
3) Rajin olahraga beladiri 4) Badan kuat hati gembira
Sampiran pada pantun tersebut ditunjukkan oleh nomor ….
A. 1) dan 2) B 2) dan 3) C. 2) dan 4) D. 3) dan 4)
.
21. Perhatikan pantun berikut!
Terbang rendah burung kutilang
Hinggap di dahan sambal menoleh
Hatiku senang tidak kepalang
Ayah pulang membawa oleh-oleh
Berdasarkan siklus kehidupan usia manusia, pantun tersebut termasuk jenis pantun ….
A. kanak-kanak B muda C. tua D. nasihat
.
22. Perhatikan pantun berikut!
Berakit-rakit ke hulu
Berenang-renang ke tepian
Bersakit-sakit dahulu
Bersenang-senang kemudian
Pantun tersebut termasuk jenis pantun ....
A. jenaka B kiasan C. nasihat D. teka-teki
.
23. Perhatikan pantun berikut!
Jalan sore bersama teman
Ternyata hujan turun rintik-rintik
Jangan lupa cucilah tangan
Pakai sabun, gosok dua puluh detik
Amanat yang terdapat pada pantun tersebut adalah ….
A rajin mencuci tangan dengan sabun C. selalu menggosok tangan selama 20 detik
.
B. rajinlah cuci tangan tanpa sabun D. rajin-rajinlah menggosok tangan
24. Perhatikan pantun
berikut!
Enak benar tinggal di batujajar
Segar udaranya, indah dan permai
Anak sekolah rajinlah belajar
Agar cita-cita kelak tercapai
Sajak yang terdapat pada pantun tersebut adalah ….
A. a-a-a-a B a-b-a-b C. a-r-a-r D. r-i-r-i
.
25. Perhatikan paragraf berikut!
Udara di Sembalun terasa dingin. Kali ini dinginnya melebihi hari-hari sebelumnya. Dinginnya suhu udara di
Sembalun mencapai 24ºC. Data tingkat suhu udara ini, terdapat di papan informasi pengukur suhu daerah Sembalun
Lombok Timur
Ide pokok pada paragraf tersebut adalah ... .
A keadaan cuaca di Sembalun yang dingin C. suhu di Sembalun mencapai 24ºC
.
B. keadaan di Sembalun D. informasi suhu di jalan-jalan Sembalun
26. Perhatikan
paragraf berikut!
Selain dikenal sebagai negara maritim, Indonesia juga merupakan sebuah negara agraris. Indonesia sejak dahulu
sudah terkenal sebagai penghasil rempah-rempah dan memiliki tanah yang subur. Kelapa sawit, beras, jagung,
cengkeh, tembakau, teh, karet, kopi, dan tebu, merupakan beberapa contoh dari hasil pertanian/perkebunan
Indonesia. Biji cokelat, tembakau, aneka rempah-rempah, seperti lada hitam, lada putih, kayu manis, biji pala, dan
vanili, merupakan beberapa contoh hasil pertanian yang terus diekspor.

Informasi yang dapat di peroleh dari paragraf tersebut adalah ….

A. lada hitam, lada putih, kayu manis, biji pala, dan vanili, merupakan beberapa contoh hasil
pertanian yang terus diekspor
B. hasil pertanian dan perkebunan antara lain kelapa sawit, beras, jagung, cengkeh, tembakau, teh,
karet, kopi, dan tebu
C. peminat produk-produk hasil pertanian indonesia ternyata banyak di luar negeri

D. selain dikenal sebagai negara maritim, indonesia juga merupakan sebuah negara agraris

27. Perhatikan tabel berikut!


No. Cara Menentukan Pokok Pikiran dalam Bacaan

1. menandai kalimat awal, akhir, atau kalimat awal dan kalimat akhir paragraph

2. meringkas terlebih dahulu untuk menentukan poko pikiran

3. membaca keseluruhan bacaan baru menentukan kesimpulan

4. disesuaikan dengan judul bacaan

Cara menentukan pokok pikiran dalam suatu bacaan pada tabel tersebut adalah ….
A. meringkas terlebih dahulu untuk menentukan poko pikiran

B. menandai kalimat awal, akhir, atau kalimat awal dan kalimat akhir paragraf

C. membaca keseluruhan bacaan baru menentukan kesimpulan

D. disesuaikan dengan judul bacaan

28. Perhatikan percakapan berikut ini!


Andi : "Ton, bagaimana kamu dapat memelihara hewan piaraanmu dengan baik? Kamu tentu memberi makan
dengan baik, kan?"
Anton : "Tentu saja, Andi. Orang tuaku tidak akan memberikan izin memelihara hewan di rumah jika aku tidak
dapat memeliharanya dengan baik."
Informasi yang diperoleh dari percakapan di atas adalah ....
29. A. Anton dapat memelihara hewan dengan baik C. Andi dapat memelihara hewan dengan baik
B. Anton tidak memelihara hewan dengan baik D. Andi senang bisa memelihara hewan dengan baik
Perhatikan Paragraf berikut!
Rantai makanan adalah suatu peristiwa makan dan dimakan antara makhluk hidup dengan urutan tertentu. Dalam
urutan tersebut ada yang berperan sebagai Produsen, konsumen, dan pengurai (dekomposer). Setiap tingkat pada rantai
makanan dalam suatu ekosistem disebut sebagai tingkat trofik.
Pokok pikiran dari paragraf tersebut adalah .…
A. ada yang berperan sebagai produsen konsumen dan dekomposer
B. setiap tingkat pada rantai makanan disebut trofik
C. rantai makanan merupakan peristiwa makan dan makan di antara makhluk hidup
D. bagian yang menyediakan makanan disebut produsen
30. Kita bisa menemukan informasi penting berdasarkan ide pokok. Ide pokok dapat ditemukan pada kalimat utama.
kalimat utama berarti kalimat yang memuat inti dari sebuah penggalan cerita atau paragraf yang memuat semua
isi. Kalimat utama dalam sebuah paragraf biasanya hanya ada satu kalimat. Biasanya Kalimat utama pada
paragraf tersebut yaitu terletak ....
A awal dan akhir paragraph B. akhir paragraph C. tengah paragraph D. awal paragraph
.
II. Jawablah Pertanyaan di Bawah Ini Pada Lembar Jawaban Yang Tersedia!
31. Kembangkanlah ide pokok berikut menjadi sebuah paragraf!

Ide pokok Paragraf


Bersepeda adalah kegiatan
kesukaanku
32. Bacalah teks berikut!
Setiap satu bulan sekali di hari minggu, di desa tempat tinggal udin selalu
melaksanakan kegiatan kegiatan kerja bakti. Udin bersama dengan keluarga dan teman-
temannya ikut membantu dalam kegiatan kerja bakti tersebut. Kegiatan kerja bakti yang
dilakukan di desa tempat tinggal
udin bertujuan untuk menciptakan
kerukunan dan kebersamaan antar
warga desa. Selain itu, dengan
adanya kegiatan tersebut masyarakat
akan lansung mendapatkan dampak
positif yakni lingkungan sekitar yang
menjadi lebih bersih, nyaman dan
juga sehat.
Buatlah pertanyaan dengan menggunakan kata apa, kapan, siapa, di mana, mengapa dan
bagaimana sesuai dengan teks bacaan di atas!
33. Perhatikan gambar berikut!

Tuliskan kalimat iklan dan kata kunci dari iklan di atas!


34. Perhatikan gambar berikut!

Berdasarkan gambar jelaskan makna dari isi pantun tersebut!


35. Tidak ada perbedaan dalam prinsip gotong royong. Gotong royong adalah kerja bersama, memeras
keringat secara bersama, dan perjuangan saling bantu membantu secara bersama. Gotong royong
dilakukan demi mencapai tujuan bersama. Tidak mempedulikan agama, suku, ataupun golongan.
Jelaskan ide pokok pada paragraf tersebut!

Anda mungkin juga menyukai