Anda di halaman 1dari 3

Nomor : 608/BSN/D1-d1/12/2023 Tangerang Selatan, 14 Desember 2023

Sifat : Biasa
Lampiran : 1 (satu) berkas
Hal : Rapat Pembahasan Penanganan Hambatan Teknis Perdagangan sehubungan
dengan proposal EU Regulation on deforestation-free products

Yth.
(Mohon melihat Daftar Undangan terlampir)
di
Jakarta

Merujuk pada laporan pertemuan reguler/sidang Komite Technical Barrier to Trade (TBT)
WTO pada tanggal 8 – 10 November 2023, Indonesia mendukung diangkatnya kebijakan
European Union - Regulation (EU) 2023/1115 of the European Parliament and of the Council on
the making available on the Union market and the export from the Union of certain commodities
and products associated with deforestation and forest degradation and repealing Regulation (EU)
No 995/2010 (ID 807) atau Regulation on deforestation-free products (EUDR) sebagai Specific
Trade Concern (STC). Bersama 13 negara lainnya, Indonesia mengutarakan pentingnya
mengedepankan kolaborasi internasional dibanding unilateralisme dalam penanganan isu
perubahan iklim yang menjadi legitimate objective dan isu global. Disamping itu, setiap negara
pun telah memiliki komitmen dan upaya-upaya sesuai kemampuannya dalam menangani
deforestasi, penurunan emisi gas rumah kaca dan aksi-aksi mitigasi perubahan iklim yang perlu
dihargai oleh EU. Untuk itu, EU perlu memastikan kebijakan yang disusun tidak menjadi
hambatan teknis berlebihan dan menyebabkan terhambatnya arus perdagangan internasional,
khususnya bagi negara berkembang dan terbelakang.

EUDR yang telah berlaku pada tanggal 29 Juni 2023 dan merupakan bagian dari EU
greendeal, disusun untuk mengatasi deforestasi dan degradasi hutan global dengan mendorong
konsumsi produk-produk 'bebas deforestasi'. Regulasi ini menetapkan uji tuntas pada
perusahaan yang menempatkan produk-produk yang berasosiasi dengan tujuh komoditi yang
terkait dengan deforestasi dan degradasi hutan di pasar Uni Eropa, yaitu daging sapi, coklat,
kopi, minyak sawit, karet, kedelai dan kayu.

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN
Sehubungan dengan hal tersebut, dalam rangka menyusun posisi serta masukan
Indonesia menghadapi EUDR, kami bermaksud mengundang Saudara untuk menghadiri rapat
koordinasi yang akan diselenggarakan pada:

Hari/tanggal : Rabu, 20 Desember 2023


Waktu : 09.00 WIB - selesai
Zoom : Meeting ID: 898 8787 5694
Passcode: TBTBSN

Mengingat pentingnya kegiatan ini, kami mengharapkan kehadiran Saudara dan/atau


pejabat terkait yang menangani isu tersebut. Adapun konfirmasi kehadiran dapat disampaikan
kepada kami melalui email tbt.indonesia@bsn.go.id.

Demikian disampaikan, atas perhatian dan kehadiran Saudara kami sampaikan terima
kasih.

Direktur Sistem Penerapan Standar


dan Penilaian Kesesuaian,

Konny Sagala

Tembusan :
Deputi Penerapan Standar dan Penilaian Kesesuaian

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN
3

Lampiran
Surat Nomor : 608/BSN/D1-d1/12/2023
Tanggal : 14 Desember 2023

Daftar Undangan

Yth.
Kementerian Koordinator Perekonomian
1. Asisten Deputi Kerja Sama Ekonomi Eropa, Afrika, dan Timur Tengah

Kementerian Luar Negeri


2. Direktur Perdagangan, Perindustrian, Komoditas dan Kekayaan lntelektual
3. Direktur Kerja Sama Intra Kawasan dan Antar Kawasan Amerika dan Eropa

Kementerian Perdagangan
4. Direktur Pengamanan Perdagangan
5. Direktur Perundingan Bilateral
6. Direktur Perundingan Organisasi Perdagangan Dunia
7. Kepala Pusat Kebijakan Perdagangan, Badan Kebijakan Perdagangan
8. Kepala Biro Advokasi Perdagangan

Kementerian Perindustrian
9. Direktur Ketahanan dan Iklim Usaha Industri
10. Direktur Industri Hutan dan Perkebunan
11. Direktur Akses Industri Internasional

Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup


12. Kepala Biro Kerjasama Luar Negeri
13. Direktorat Pengolahan dan Pemasaran Hasil Hutan

Asosiasi
14. Ketua Asosiasi Pulp dan Kertas Indonesia (APKI)
15. Ketua Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI)
16. Ketua Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (APKASINDO);
17. Ketua Asosiasi Petani Karet Indonesia (APKARINDO)
18. Ketua Asosiasi Petani Kakao (APKAI)

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Anda mungkin juga menyukai