Anda di halaman 1dari 3

PANITIA HARI JADI

KECAMATAN PASALEMAN
KE-19
Sekretariat : Jl. Raya Pasaleman Kecamatan Pasaleman
Kabupaten Cirebon Kode Pos 45187

Nomor : 05/Pan_HUT-19_Pslmn/XII/2023 Pasaleman, 28 Desember 2023


Lampiran : -
Perihal : Pemberitahuan Kegiatan Peringatan
Hari Jadi Kecamatan Pasaleman ke-19

Kepada Yth:
1. Kapolsek Waled-Pasaleman;
2. Danramil Waled-Pasaleman;
3. Kepala UPTD se Kecamatan Pasaleman;
4. Kuwu se Kecamatan Pasaleman;
5. Lembaga/Organisasi Kemasyarakatan se Kecamatan Pasaleman;
6. Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Perempuan, Tokoh Pemuda dan seluruh
warga Kecamatan Pasaleman.
di
Tempat

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Salam sejahtera dan shilaturrahim kami haturkan, semoga Bapak/Ibu/Saudara/i


selalu sehat wal afiyat penuh barokah dan ma'unah Allaah SWT, Aamiin.
Selanjutnya kami haturkan, bahwa Peringatan Hari Jadi Kecamatan Pasaleman
merupakan kegiatan tahunan yang rutin dilaksanakan oleh semua unsur warga kecamatan
Pasaleman. Seperti kita ketahui bersama bahwa penetapan kecamatan Pasaleman yang
merupakan pemekaran dari Kecamatan Waled terjadi pada tanggal 31 Desember 2004.
Selama 13 tahun yaitu pada tahun 2017 belum diadakan peringatan hari jadi. Pada tahun
2018 atau 14 tahun keberadaan kecamatan Pasaleman baru diadakan peringatan Hari Jadi
Kecamatan Pasaleman, sejak tahun itu sampai tahun 2022 terus berjalan dan menjadi
agenda rutin tahunan.
Tentunya, peringatan hari jadi kecamatan Pasaleman mempunyai tujuan yang baik,
dalam momentum ini menjadi kesempatan bagi masyarakat kecamatan Pasaleman untuk
bersatu dan memperkuat ikatan sosial. Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan
rasa saling peduli dan gotong royong dalam membangun kehidupan yang lebih baik di
kecamatan Pasaleman dan mendekatkan masyarakat dengan pemerintahan, baik desa,
kecamatan maupun kabupaten.
Di tahun 2023 ini, di usia yang ke 19, tema yang panitia gaungkan adalah
“Pasaleman Maju, Bangkit Bersinergi” tentunya banyak harapan kita untuk kecamatan
Pasaleman. Harapan yang akan menjadikan warganya lebih sejahtera, terbukanya lapangan
pekerjaan, majunya perkebunan dan pertanian maupun sektor lainnya.
Tema “Pasaleman Maju, Bangkit Bersinergi”, mempunyai makna pengharapan dari
Pemerintah dan warga kecamatan Pasaleman untuk bisa Maju dari segala aspek tentunya
didukung dengan adanya sinergitas/kerjasama antara pemangku kepentingan. Ini semua
harus terwujud, bentuk dukungan dari Pemerintah Kabupaten Cirebon dengan
diterbitkannya Peraturan Bupati Cirebon Nomor 59 Tahun 2019 tentang Rencana
Pembangunan Kawasan Perdesaan Agrowisata Tonjong Kecamatan Pasaleman Tahun
2020-2024 mempunyai maksud untuk memberikan arah dan pedoman bagi seluruh
pemangku kepentingan baik Pemerintah, Pemerintah Daerah, Pemerintah Desa,
masyarakat desa maupun non pemerintah dalam mewujudkan koordinasi dan sinkronisasi
antar program dan kegiatan dalam pembangunan kawasan perdesaan yang
berkesinambungan.
Harapan kita tentunya, semoga dengan percepatan dan peningkatan kualitas
pelayanan, pengembangan ekonomi dan atau pemberdayaan masyarakat Desa melalui
pendekatan partisipatif dengan memprioritaskan pengembangan potensi dan atau
pemecahan masalah kawasan perdesaan bisa mewujudkan Pasaleman Maju.
Kami selaku Panitia, mengharapkan partisipasi aktif dari semua unsur dalam
peringatan hari jadi kecamatan Pasaleman yang ke 19 ini, dengan partisipasi aktif dari
semua unsur ini semoga kegiatan peringatan hari jadi kecamatan Pasaleman ke 19 bisa
berjalan lancar dan sukses.
Dalam peringatan ini akan diisi dengan kegiatan-kegiatan diantaranya:
1. Ziyarah Makam Petilasan Mbah Kuwu Cirebon di Dusun Singkup Desa Tonjong
Kecamatan Pasaleman.
2. Lomba dan Pertunjukan: Sejumlah lomba dan pertunjukan akan diadakan sebagai
bagian dari acara peringatan. Lomba seperti Kelompencapir Antar Pemdes dan
Penampilan Kesenian Antar Desa akan memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk
mengekspresikan bakat mereka. Selain itu, pertunjukan Pentas Seni Budaya dan tarian
tradisional lokal akan menghibur para peserta dan penonton.
3. Pasaleman Bershalawat; merupakan bentuk rasa cinta kepada Allah SWT dan
Rasulullah.
4. Karnaval Tumpeng dan Kirab Budaya; Kreasi tumpeng setiap desa, lembaga, instansi
dan unsur lainnya akan ditampilkan dan dimakan bersama, diiringi penampilan budaya
lokal masing-masing desa dan peserta memakai pakaian sekreatif mungkin.
5. Pemutaran Video Dokumentasi Pasaleman & Teaterical Pasaleman Maju Bangkit
Bersinergi; Penayangan potensi-potensi yang ada di wilayah kecamatan Pasaleman dan
penampilan kreasi anak muda dalam menggambarkan kondisi real kecamatan
Pasaleman.

Untuk lebih jelasnya ada dalam lampiran surat ini.


Demikian surat ini kami sampaikan, atas partisipasi dan kerjasamanya ucapkan terima
kasih.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

PANITIA HARI JADI


KECAMATAN PASALEMAN KE 19

HARUN AL RASYD MAMAY KUSMANTO


Ketua Sekretaris

Tembusan disampaikan kepada Yth:


1. Bapak Camat Pasaleman;
2. Arsip.
AGENDA KEGIATAN
HUT KECAMATAN PASALEMAN KE-19
TAHUN 2023
“Pasaleman Maju Bangkit Bersinergi”

HARI/TGL WAKTU KEGIATAN TEMPAT

Aula Kantor Kec.


13.00 - 15.00 Lomba Kelompencapir Antar Pemdes
Pasaleman
SABTU 15.00 – 15.30 ISHOMA
30 Des 2023 Lomba Penampilan Kesenian Antar Desa (Juara Alun-Alun Kec.
15.30 - 17.00
lomba tampil di malam puncak) Pasaleman
17.00 – 19.30 ISHOMA
Alun-Alun Kec.
19.30 – 22.00 Pasaleman Bersholawat & Do’a Bersama
Pasaleman

Kantor Desa Pasaleman


13.00 - 15.00 Karnaval Tumpeng Hias & Kirab Budaya – Alun-Alun Kec.
Pasaleman
15.00 – 15.30 ISHOMA
Alun-Alun Kec.
15.30 - 17.00 Sedekah Bumi / Tumpengan
Pasaleman
17.00 – 19.30 ISHOMA
MINGGU
Pemutaran Video Dokumentasi Pasaleman & Alun-Alun Kec.
31 Des 2023 19.30 – 20.30
Teaterical Pasaleman Maju Bangkit Bersinergi Pasaleman
Alun-Alun Kec.
20.30 – 21.45 Pentas Seni Budaya, Pembagian Hadiah
Pasaleman
Alun-Alun Kec.
21.45 – 22.00 Penutupan
Pasaleman
Alun-Alun Kec.
22.00 – 00.01 Panggung Hiburan
Pasaleman

PANITIA HARI JADI


KECAMATAN PASALEMAN KE 19

HARUN AL RASYD MAMAY KUSMANTO


Ketua Sekretaris

Anda mungkin juga menyukai