Anda di halaman 1dari 3

Nama :

IPAS Kelas 4
Kelas :

Tanggal :

-Indonesia Kaya Budaya


Bab 6 Materi : - Kekayaan Budaya Indonesia

1. Kearifan lokal adalah nilai-nilai luhur yang berlaku dalam tata kehidupan masyarakat untuk
melindungi dan mengolah lingkungan hidup secara lestari, dapat berbentuk ritual /upacara adat,
kepercayaan,pengelolaan sumber daya alam, cara menanam dan lain sebagainya
2. Berikut adalah contoh keberagaman kearifan lokal/kebiasaan warisan turun menurun di daerah
ialah
a. Marakka Bola : tradisi gotong royong memindahkan rumah Marakka Bola adalah tradisi
memindahkan rumah secara gotong royong masyarakat Bugis Barru Provinsi Sulawesi
selatan, tepatnya di tengah masyarakat Desa Lalabata Kecamatan Tanete Rilau,Kabupaten
Barru
Pemilik rumah dibantu warga sekitar untuk memindahkan rumahnya dengan
sukarela.Sekitar ratusan orang bahu membahu mengangkat rumah. Tujuannya
memindahkan rumah ini agar terhindar dari bencana dan marabahaya
b. Produk khas masyarakat setempat yang digunakan sebagai hasil pertanian. Misalnya nasi
tumpeng dengan berbagai lauk pauk yang menjadi simbol ungkapan rasa syukur atas
kebahagian
c. “Hutan Larangan Adat Kanagarian Rumbio” dalam masyarakat di kecamatan Kampar
Provinsi Riau. Kearifan lokal ini dibuat dengan tujuan untuk masyarakat sekitar bersama-
sama melestarikan hutan di sana, dimana ada peraturan untuk tidak boleh menebang pohon
di hutan tersebut dan akan dikenakan denda seperti beras 100 kg atau berupa uang sebesar
Rp 6.000.000,00 jika melanggar
d. Papua terdapat kepercayaan te aro neweak lako ( alam adalah aku ). Gunung Erstberg dan
Grasberg dipercaya sebagai kepala mama, tanah dianggap sebagai bagian dari hidup
manusia. Pemanfaatan sumber daya alam pun dilakukan secara hati- hati
3. Fungsi dan manfaat kearifan lokal
a. Menjaga kelestarian sumber daya alam
b. Pengembangan ilmu pengetahuan
c. Sumber ilmu pengetahuan
d. Mengembangkan sumber daya alam
e. Memiliki aturan-aturan yang mengatur kehidupan masyarakat setempat
4. Bentuk Keanekaragaman di Indonesia
a. Makanan khas
b. Bahasa daerah
c. Baju adat
d. Rumah tradisional
e. Kesenian daerah
f. Senjata tradisional
5. Penyebab keragaman di Indonesia ialah
a. Kondisi kepulauan Indonesia dan letak geografis
b. Pengaruh budaya yang dibawa
c. Perkembangan teknologi komunikasi dan transportasi
6. Ciri khas suku bangsa yang didasarkan atas ciri fisik disebut Ras
7. Indonesia memiliki berbagai suku bangsa yang mempunyai ras masing-masing
8. Cara untuk membina persatuan dan kesatuan dalam keragaman ras adalah dengan menghargai
dan menghormati perbedaan yang ada
9. Cara menunjukkan sikap toleransi dalam menghargai keragaman budaya ialah
a. Bermain dengan siapa pun tanpa membeda-beda suku dan ras
b. Saling membantu jika ada teman yang mengalami kesulitan
c. Berbagi kebaikan dengan sesama
d. Saling membantu teman,tetangga atau saudara yang membutuhkan pertolongan tanpa
melihat suku ,bangsa ataupun agama
e. Sikap menghargai dan menghormati keanekaragaman suku bangsa dan budaya dengan cara
tidak menjelek-jelekkan suku bangsa lain
f. Bersikap kekeluargaan,gotong royong dan musyawarah dalam kehidupan
bermasyarakat,berbangsa dan bernegara
g. Menghormati antar sesama umat beragama
10. Manfaat keberagaman budaya ialah
a. Sumber pengetahuan bagi dunia
b. Memupuk sikap toleransi dan alat pemersatu bangsa
c. Menumbuhkan sikap nasionalisme
11. Cara melestarikan budaya yang ada di Indonesia ialah
a. Bangga menggunakan produk-produk lokal
b. Mempelajari kebudayaan yang ada di Indonesia
c. Menjadi duta budaya Indonesia di luar negeri
d. Mengikuti kegiatan budaya yang ada di lingkungan sekitar
12. Gambar pakaian dan rumah adat Indonesia
13. Gambar makanan khas Indonesia

14. Gambar permainan tradisional Indonesia

Anda mungkin juga menyukai