Anda di halaman 1dari 2

KODE ETIK GURU

Kode Etik [ Standar Perilaku ] SDN 08 HU’U adalah pedoman tertulis yang
merupakan Standar Perilaku bagi Siswa dan Guru SDN 08 HU’U dalam berinteraksi
dengan civitas akademika dalam lingkup kegiatan pembelajaran, ekstrakurikuler dan
aktivitas lainnya serta interaksi dengan masyarakat pada umumnya. Kode etik siswa di
SDN 08 HU’U dimaksudkan sebagai rambu-rambu bagi siswa dalam bersikap, berucap,
bertindak dan melaksanakan kegiatan sehari hari di sekolah dalam rangka menciptakan
iklim dan kultur sekolah.

1) KODE ETIK GURU

Kode etik guru terdiri dari 8 pasal, diantaranya :


1. Kewajiban umum
2. Kewajiban guru terhadap peserta didik
3. Kewajiban guru terhadap orang tua/ wali peserta didik
4. Kewajiban guru terhadap masyarakat
5. Kewajiban guru terhadap teman sejawat
6. Kewajiban guru terhadap profesi
7. Kewajiban guru terhadap organisasi profesi
8. Kewajiban guru terhadap pemerintah

Berikut Kode Etik Guru Indonesia :


1. Guru berbakti membimbing anak didik seutuhnya untuk membentuk manusia
pembangun yang berjiwa Pancasila.
2. Guru memiliki kejujuran Profesional dalam menerapkan Kurikulum sesuai
dengan kebutuhan anak didik masing-masing.
3. Guru mengadakan komunikasi terutama dalam memperoleh informasi tentang
anak didik, tetapi menghindarkan diri dari segala bentuk penyalahgunaan.
4. Guru menciptakan suasana kehidupan sekolah dan memelihara hubungan
dengan orang tua murid sebaik-baiknya bagikepentingan anak didik.
5. Guru memelihara hubungan dengan masyarakat disekitar sekolahnya maupun
masyarakat yang luas untuk kepentingan pendidikan.
6. Guru secara sendiri-sendiri dan atau bersama-sama berusaha mengembangkan
dan meningkatkan mutu Profesinya.
7. Guru menciptakan dan memelihara hubungan antara sesama guru baik
berdasarkan lingkungan maupun didalamhubungan keseluruhan.
8. Guru bersama-sama memelihara membina dan meningkatkan mutu Organisasi
Guru Profesional sebagai sarana pengabdiannya.
9. Guru melaksanakan segala ketentuan yang merupakan kebijaksanaan
Pemerintah dalam bidang Pendidikan.
KODE ETIK SISWA

Kode Etik Siswa adalah standar perilaku yang baik yang mencerminkan ketinggian
akhlak dan ketaatan terhadap norma-norma etik yang hidup dalam msyarakat. Kode etik
siswa SDN 08 HU’U meliputi:

1. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa sesuai agama dan kepercayan yang
dianut.
2. Menghargai lmu pengetahuan, teknologi, sastra dan seni.
3. Menjunjung tinggi kebudayaan nasional.
4. Menjaga kewibawaan dan nama baik sekolah.
5. Secara aktif ikut memelihara sarana dan prasarana sekolah serta manjaga
kebersihan, ketertiban dan keamanan.
6. Menjaga inegritas pribadi sebagai warga sekolah.
7. Taat terhadap peraturan dan tata tertib sekolah.
8. Berpenampilan rapi dan sopan.
9. Berperilaku ramah dan menjaga sopan santun terhadap orang lain.
10.Menghormati orang lain tanpa membedakan suku,agama,ras dan status sosial.
11. Taat terhadap norma hukum dan norma lainnya yang hidup di tengah
masyarakat.
12. Menghargai pendapat orang lain.
13. Bertanggung jawab dalam perbuatannya.
14. Menghindari perbuatan yang tidak bermanfaat dan atau bertentangan dengan
norma hukum dan norma lainnya yang hidup ditengah masyarakat.
15. Berupaya dengan sungguh-sungguh menambah ilmu pengetahuan

Ditetapkan di : Jala
Pada tanggal : 10 Januari 2020
Kepala Sekolah SDN No 08 HU’U

KASMADI,SE
NIP. 196412311986051191

Anda mungkin juga menyukai