Anda di halaman 1dari 2

Dampak Teknologi

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,Yang terhormat Ibu Opitiyawati. S.pd


selaku guru Bahasa Indonesia SMA NEGERI 3 CILEGON.Serta teman-teman yang saya
banggakan. Sebelum saya mulai pidato tentang Dampak Teknologi ini marilah kita panjatkan
puji serta syukur kehadirat Allah SWT. Yang mana ia telah memberikan rahmat serta
hidayahnnyalah kita dapat berkumpul lagi dalam keadaan sehat walafiyat

Pada kesempatan kali ini saya akan menyampaikan pidato tentang Dampak Teknologi di
era globalisasi. Sebelum kita memasuki pidato,ada baiknya kita mengetahui apakah yang disebut
teknologi?. Pastinya setiap orang memiliki jawaban tersendiri tentang pengertian teknologi itu.
Ada yang berpendapat bahwa teknologi merupakan hasil dari ilmu pengetahuan dan Ada juga
yang memiliki pendapat bahwa teknologi adalah segala sesuatu yang dapat membantu
mempermudah pekerjaan yang dilakukan manusia. Kalau diambil dari kedua argument atau
pendapat tersebut memang benar adanya. Teknologi merupakan hasil dari perkembangan ilmu
pengetahuan yang berfungsi untuk membantu mempermudah pekerjaan yang dilakukan manusia.
Dampak yang bersifat positif maupun yang bersifat negatif pastinya akan selalu ada pada setiap
hal baru. tidak berbeda juga dengan teknologi,suatu teknologi tentunya juga mempunyai dampak
positif dan juga dampak negatif.

Seperti yang kita ketahui bersama, bahwa teknologi yang berkembang pada saat sekarang
ini mempunyai andil yang sangat besar dalam berbagai aspek kehidupan manusia. Penciptaan
penciptaan teknologi baru ini dimaksudkan untuk membantu atau mempermudah kerja manusia.
Selain itu penciptaan ini juga bertujuan agar semakin mempermudah kita berkomunikasi.
Misalnya saja dari hasil teknologi seperti hp, tv, komputer, maupun internet, dan pastinya masih
banyak lagi yang lainnya. Tentu saja hasil teknologi tersebut memberikan manfaat pada kita.
misalnya saja pada hp. Dahulu sebelum adanya hp, kita berkomunikasi melalui surat, setelah itu
berkembang menjadi menggunakan telephone rumah, dan sekarang kita mengenal yang namanya
hp. Hp yang sekarag ini pun juga telah berkembang pesat, yang awalnya hanya bisa mengirim
pesan berupa teks, sekarang sudah bisa mengirim pesan yang berbentuk gambar maupun pesan
suara. Inilah yang disebut damapak positif dari suatu teknologi.
Namun kalau dilihat dari sisi lain, pemanfaatan teknologi ini sering disalah artikan oleh
beberapa pihak yang kurang bertanggung jawab. Sehingga menghasilkan dampak negatif bagi
teknologi itu sendiri. Seperti munculnya informasi digital yang tidak sesuai dengan fakta
(hoax),penipuan secara online, adanya cyberbulliying atau disebut perundungan di media
sosial,kecanduan game online,adanya situs ponografi,criminal dan masih banyak lagi.

Oleh sebab itu saudara-saudaraku yang berbahagia, teknologi ini akan bermanfaat bagi
kita jika kita tidak menyalah artikan atau menyalah gunakan teknologi tersebut. Marilah dengan
sikap kebijaksanaan kita, kita pergunakan teknologi ini untuk mendatangkan manfaat bagi diri
kita maupun untuk diri orang lain. Jangan sampai kita malah mendatangkan kerugian bagi diri
orang lain.

Semoga pidato singkat dari saya ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua dalam
menggunakan teknologi, agar kita dapat menggunakannya untuk sesuatu yang baik bukan
sesuatu yang merugikan diri orang lain. Baiklah Jika ada salah kata atau dari kata-kata saya tadi
ada yang kurang berkenan, saya mohon maaf yang sedalam dalamnya. Saya hanya manusia biasa
yang tak luput dari salah dan hilaf. Sekian dari saya. Wassalamualaikum Wr. Wb

Anda mungkin juga menyukai