Anda di halaman 1dari 1

Disadari atau tidak, kita telah memasuki era globalisasi dimana semua akan terus berkembang

tanpa henti, tak terkecuali teknologi. Teknologi dari waktu ke waktu akan berkembang sesuai
jamannya. Menurut saya teknologi merupakan alat yang digunakan oleh manusia untuk
melakukan sesuatu. Teknologi diadaptasikan pada segala aspek kehidupan membuat hidup jadi
mudah dan menarik. Penggunaan teknologi dalam dunia pendidikan memudahkan kita untuk
mendapatkan informasi dan memudahkan akses belajar.

Peran teknologi sangat luas diberbagai sektor kehidupan karena dengan teknologi kehidupan
manusia menjadi lebih mudah, tetapi seperti sebuah logam yang memiliki dua sisi teknologi pada
satu sisi jelas sangat bermanfaat dalam kehidupan namun disisi lain teknologi dapat membawa
dampak negatif. Perkembangan teknologi internet telah memberikan dampak positif bagi
masyarakat. Dengan adanya teknologi internet telah merubah gaya hidup masyarakat yang
primitif menuju masyarakat modern. Dampak positif dari sebuah teknologi internet yaitu dapat
memudahkan pencarian informasi, artikel, lowongan pekerjaan dan masih banyak lagi. Tetapi
disisi lain dampak negatifnya antara lain membuat manusia menjadi malas. Oleh karena itu, kita
harus selektif dan bertanggung jawab dalam menggunakan teknologi yang kita gunakan dalam
kehidupan sehari-haru agar tidak terjerumus kepada hal hal negatif. Jika mengambil contoh
dalam kehidupan sehari hari seperti browsing menggunakan internet dan mengakses situs
belanja online. Hampir sebagian besar aktifitas masyarakat sudah mulai menggunakan teknologi
internet.

Anda mungkin juga menyukai