Anda di halaman 1dari 4

Sekali lagi perlu saya tegaskan TARGET KITA ADALAH

PROFIT DAN BUKAN JUMLAH PIPS.

Kita lanjutkan lagi.......

Seperti saya tegaskan di depan... analisa yang kita lakukan terdiri atas Analisa BB, Analisa
KG Levels dan Analisa Range pergerakan harga. Analisa BB adalah analisa terpenting dalam
analisa kita, pemahaman kita akan konsep analisa BB menjadi kunci utama dalam analisa
yang saya bagikan di thread ini.Tetapi bukan berarti kita bisa begitu saja mengabaikan
analisa Levels dan Range..... karena bagaimanapun analisa levels dan range memberikan
kita informasi yang tidak kita peroleh di Analisa BB.

Nah...sederhananya analisa kita adalah gabungan ketiga analisa tadi. Lalu apa sih
sebetulnya yang kita cari dengan seluruh analisa yang kita lakukan ini ? Sederhana... kita
sebetulnya hanya membutuhkan informasi kapan sih saat ENTRY yang tepat, yaitu kapan
kita harus BUY dan kapan kita harus SELL dengan kemungkinan resiko seminimal mungkin
dan kemungkinan profit semaksimal mungkin. Itu saja... sebetulnya target kita. Target kita
bukan jumlah pips, tetapi PROFIT. Artinya, 1 pips pun bisa saja akan menjadi target kita
karena dengan 1 pips kita telah mendapatkan profit.Sekali lagi perlu saya tegaskan TARGET
KITA ADALAH PROFIT DAN BUKAN JUMLAH PIPS.

He..he..he.. pasti pada protes deh... OK..OK.. begini, ini soal "Mind Set". Sepele memang
terlihatnya perbedaan antara Profit dan jumlah pips.. tetapi hal ini bisa menjadi bumerang
buat kita.Karena ini akan mempengaruhi cara berpikir kita, dan cara berpikir kita adalah hal
terpenting dalam analisa yang kita lakukan.Ketika kita (katakan) menjadikan jumlah
tertentu sebagai target profit kita maka hal ini akan mempengaruhi cara berpikir kita dalam
pengamatan dan analisa yang kita lakukan. Anda tidak percaya ? Amati pikiran Anda, ketika
Anda menargetkan sejumlah profit lalu dalam pengamatan katakan harga berbalik dari OP
yang Anda lakukan dan jumlah pips yang Anda targetkan belum tercapai.. bahkan katakan
OP Anda yang tadinya positive berubah jadi negative..coba amati bagaimana pikiran Anda
bekerja. Anda akan menemukan bahwa ada bagian dalam pikiran Anda yang berusaha
menyangkal fakta bahwa harga telah berbalik... "ini hanya sementara.."... atau "ini hanya
retrace..." lalu dipikiran Anda muncul lagi pernyataan.. seperti "Nanti juga harga akan
berbalik..." atau "ah.. ini biasa.. ritme pergerakan harga.." dan pernyataan-pernyataan lain
yang sifatnya menenangkan Anda. Tetapi apa faktanya? Anda sudah kehilangan profit..
Anda kehilangan opportunity memperoleh keuntungan. Apa penyebabnya ? Penyebabnya
hanya karena harga belum mencapai target Anda... Lalu siapa ANDA ? Apakah Anda yang
mengatur harga? Atau kasarnya, Apakah Anda TUHAN ? Lalu bagaimana seharusnya? Jika
Anda sudah profit ambil profit tersebut jika Anda melihat ada kemungkinan profit Anda akan
berkurang atau hilang... simple sekali...

He..he...he... sedikit pencerahan lah. Nah, kita lanjutkan lagi ke materi Analisa. Melalui
Analisa BB seperti saya sampaikan dimuka, kita mengetahui kondisi pergerakan harga saat
ini berdasarkan satuan waktu (titik acuan) yang sudah kita tetapkan. Dan kita sudah
membagi satuan waktu atau titik acuan yang kita gunakan untuk mengamati pergerakan
harga ini kedalam beberapa

1
titik acuan yang bertujuan untuk memudahkan pengamatan yang kita lakukan. Penentuan
waktu acuan ini sebetulnya tidak mengikat, artinya kita bebas menentukannya dan tidak
harus menggunakan satuan waktu yang saya gunakan tetapi yang terpenting seperti telah
juga saya sampaikan kita punya alasan mengapa kita menggunakan satuan waktu tertentu
untuk mengamati pergerakan harga. Anda bisa dan boleh menggunakan satuan waktu (titik
acuan) lain dalam analisa Anda, hanya untuk menjelaskan konsep Analisa ini saya
menggunakan satuan waktu yang saya pakai untuk memudahkan Anda memahami konsep
analisa yang saya uraikan.

Nanti kita lanjutkan.....

KG

^^ baru-baru nih kang, omong2 soal target PROFIT walaupun cuma 1 pips, dari temen ada
suggestion yang kayaknya sepele tapi luar biasa efeknya nih, dia bilang kl sudah profit
diatas 15, geser SL nya 1 pip diatas open price (utk buy), nah setidak2nya kalo price tiba2
berbalik arah, you masih profit 1 pip bukan? hehehe iya sih, simple tapi sering di lupakan,
maunya yang gede-gede aja terus...

Udah profit 15 knapa nggak di close ....knapa nyari yang 1


kalo 2 kali tpnya kena jadi 30.Kalo konsisten tiap hari tp 30 pip aja udah bisa jadi milyader

blom ya

hehehe...
nimbrung ah....

Mentor saya pernah berkata pada saya suatu malam, trading itu bagi beliau seperti sebuah
pertarungan, hehehehe...
pertarungan untuk mengalahkan diri sendiri (emosi),
emosi terbesar yang berperan dalam trading adalah rasa takut dan rasa serakah, takut
kehilangan dan keinginan untuk profit banyak.

Nah dari situ saya mulai mempelajari bagaimana cara mentor saya memenangkan
pertarungan beliau, hehehe
berdasarkan apa yang saya tangkap mengatasi emosi tersebut bukan dengan mengabaikan
rasa takut dan serakah tersebut, tetapi mengatur sebuah siasat supaya bisa mengalahkan
nya. hehehe

Dengan meletakan SL +1 itu artinya kita meletakan trading kita dalam kondisi no pressure,
karena kita tidak mentargetkan PIPS, melainkan PROFIT, maka dalam kondisi terburuk
ketika +1 kita tersentuh kita masih profit.
Dengan mind set 'profit' dan bukan pips maka SL +1 kita tersebut sebetulnya telah
mengatasi rasa takut kita bukan! takut rugi dst, karena apapun yang terjadi bukankah kita

2
telah profit dengan +1 dan tidak ada tekanan ketika akan berakhir minus hehehehe...

Nah setelah mengatasi rasa takut maka sekarang saatnya mengatasi emosi selanjutnya,
yaitu rasa serakah,
apakah mencari pips yang besar bisa disebut serakah?
hehehe, selama kita mampu melakukan analisis untuk dan memahami ARAH PERGERAKAN
dan BATAS BATAS PERGERAKAN harga maka mendapatkan +1800 Pips sekali tembak
adalah bukan hal yang serakah qqqqqqqqq...

Nah dengan meletakan SL +1 dan hanya berharap profit dan bukan pips maka analisa kita
selanjutnya pun menjadi lebih jernih, dengan pikiran jernih kita bisa memutuskan close
atau membiarkan nya jalan, tanpa terlalu banyak didominasi suara suara yang dibawa rasa
serakah seperti 'wah ini masih bisa lanjut' 'ini hanya retrace kecil' 'balik sebentar biasa'
hehehe....
it is only about how to play the mind trick
dan SL +1 adalah trick nya qqqqqqqq

singkat cerita Kang Gun is the best lah hehehe...

maaf ikutan nimbrung aja


anggara
__________________
a mind is like an umbrella, it only works when it's open

Salam,

Seseorang mc berkali-kali di GU pada minggu ini, kenapa?


Ia op buy dengan asumsi bahwa harga akan berbalik arah.
Betul harga akan berbalik arah, tapi pertanyaannya kapan? dan di mana?
di sinilah pentingnya untuk melihat big map. Sehingga kita op pada posisi yang tidak
berlawanan. Pada kondisi ini kita mungkin hanya akan op sell pada upper bb daily, atau 8
jam-an. untuk op buy sangat riskan. tapi bukan berarti tidak bisa, tapi mungkin lebih
berhati-hati. Semoga membantu.

Big Map GU.

Thanks atas comment nya... tapiiii... jangan berlebihan hehehe saya nya jadi risih....

Pertanyaan bagus dan belum pernah ditanyakan di thread ini. Yang jelas hal yang bro
tanyakan juga sudah saya pikirkan ketika mulai mengembangkan konsep dan system ini.
Forex akan menjadi sangat aman jika modal besar dan maen dengan lot kecil... (hitung
sendiri deh kalkulasinya... saya gak perlu jelasin detail deh). Tetapi... hanya sedikit yang
punya modal gede hehehehe..

Nah.. jika bro perhatikan konsep dan rules nya baik-baik dan teliti bro bisa lihat bahwa
entry point hampir mendekati ujung gelombang harga.. artinya posisi tersebut relatif aman
dan memungkinkan untuk menempatkan SL sekecil mungkin. Sepintas mungkin jika bro
baru baca atau yang baru memahami konsep di thread ini dan mencobanya, sepertinya SL

3
mesti gede terus... hehehehe tetapi jika di amati kenapa kita seperti itu... biasanya Entry
Pointnya lewat dari rules lah... amati deh... tetapi dengan latihan dan jam terbang saya
yakin Entry di ujung bukanlah hal yg sulit kita dapatkan...

Nah.. apa hubungannya Entry di ujung dengan modal? Jelas dong... modal gede lot kecil
kan maksudnya sebetulnya untuk mengcover kemungkinan bahwa harga akan bergerak
tidak searah dengan OP terlebih dahulu hehehehe.. Nah.. konsep dan analisa yang kita
lakukan kan sebenarnya untuk menemukan awal perubahan pergerakan harga yang juga
berarti untuk meminimalisir penempatan SL. Lalu berapa modal yang kita perlukan untuk
memulai... bro bisa mulai dari $100 dengan laverage maksimum.. hehehehehe pasti pada
protes deh para penganut text book forex heuheuheuheu.... dan mulai lah dengan 0.1 lot...
logikanya jika bro maen GU (katakan) maka OP bro punya daya tahan 100 pips sebelum
MC. Artinya analisa bro ketika Entry harus maksimal 50 pips an tingkat kesalahannya atau
harga bergerak berlawanan dengan OP bro... itu yg bisa di tolerir lah... heheheheehehe
radikal yah ! ....

Tetapi bro boleh tanya temen-temen yg sudah menggunakan konsep dan system ini ... coba
tanya deh berapa modal mereka... rata-rata maen di angka $100 dengan pendapatan per
hari $20 - $100 an deh... hehehehehe. Hayooooooooooooo pada ngaku !!!! Tahu lah saya
juga... cuman pada diem aja..... merekanya.... HAHAHAHAHAHAHAAH

KG
__________________
Selalu sisihkan 10% keuntungan anda untuk orang-orang yang tidak mampu, dan
jangan menunggu sampai anda mampu untuk melakukannya, lakukan saat ini juga
karena hukum memberi-menerima akan bekerja.

Anda mungkin juga menyukai