Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SD NEGERI 6 SINGAPARNA


Kelas / Semester : 3 /1
Tema : Kewajiban dan Hakku (Tema 4)
Sub Tema : Kewajiban dan Hakku dalam Bertetangga (Sub Tema 3)
Muatan Terpadu : Bahasa Indonesia, Matematika, SBdP
Pembelajaran ke : 1
Alokasi waktu : 1 hari

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Dengan mengamati teks, peserta didik dapat mengidentifikasi ungkapan atau kalimat saran,
dengan tepat.
2. Dengan mengamati teks tentang masalah, peserta didik dapat menuliskan kalimat saran,
dengan tepat.
3. Dengan mengamati masalah dalam cerita, peserta didik dapat menentukan dua bilangan
cacah yang hasil kalinya diketahui dengan tepat.
4. Dengan mengamati contoh, peserta didik dapat membuat perkalian dua bilangan cacah yang
hasilnya ditentukan sendiri dengan tepat.
5. Dengan mengamati gambar, peserta didik dapat mengidentifikasi bidang dan warna sebagai
unsur karya dekoratif dengan tepat.
6. Dengan mengenal bidang dan warna dasar, peserta didik dapat membuat karya dekoratif
dengan tepat.
7. Dengan menyimpulkan apa yang telah mereka pelajari hari ini, peserta didik dapat bersyukur
dan memiliki pemahaman akan keberadaannya sebagai makhluk Tuhan yang saling
membutuhkan satu sama lain dan perlu memiliki sikap saling menghargai, peduli, jujur,
santun dan bertanggung jawab.

B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan 1. Melakukan Pembukaan dengan Salam dan dilanjutkan dengan 10
membaca doa dan surat pendek Surat Al-Fil dan Surat Al-‘Asr. menit
(Orientasi) dan (Religius)
2. Peserta didik menyanyikan lagu wajib nasional “Halo-Halo
Bandung”. (Nasionalisme)
3. Mengaitkan materi sebelumnya dengan materi yang akan
dipelajari dan diharapkan dikaitkan dengan pengalaman peserta
didik. (Apersepsi)
4. Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran
yang akan dipelajari dalam kehidupan sehari-hari. (Motivasi)
Kegiatan Ayo Mengamati 150
Inti  Peserta didik mengamati gambar pada buku paket tema 4 halaman menit
94.
 Guru melakukan tanya jawab dengan peserta didik berkaitan
dengan gambar pada halaman 94.
Ayo Membaca
 Peserta didik membaca teks tertulis pada halaman 94.
 Guru meminta peserta didik menyebutkan apa arti tetangga.
Mintalah siswa menyebutkan apakah mereka mempunyai
tetangga di lingkungan tempat tinggal. Tanyakan apakah
tetangga selalu harus orang? Misalnya Udin adalah tetanggaku.
Apakah gedung atau tempat-tempat tertentu yang berada di dekat
tempat tinggal kita dapat disebut tetangga? Mintalah peserta
didik menyebutkan arti tetangga. Jadikan definisi tetangga pada
KBBI sebagai patokan, yaitu orang (rumah) yang rumahnya
berdekatan atau sebelah menyebelah.
 Guru memberikan kesempatan beberapa peserta didik membaca
teks secara berpasangan yang berjudul “Tetangga Baru”.
 Setelah kegiatan membaca teks selesai, peserta didik diminta
menjawab pertanyaan-pertanyaan pada buku. Peserta didik
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
diminta mengidentifikasi kalimat saran pada lembar kerja peserta
didik. (Critical Thinking and Problem Solving)
Ayo Mencoba
Guru mengajukan beberapa contoh permasalahan dan meminta
peserta didik memberi saran pemecahannya. Misalnya, Ibu
hendak menyiapkan sarapan. Ibu tidak memiliki beras untuk
dimasak. Apa saranmu?. (Critical Thinking and Problem
Formulation, HOTS)
 Peserta didik diminta membaca teks singkat tentang masalah.
Minta siswa untuk menuliskan saran pemecahan dari setiap
masalah pada lembar kerja peserta didik.
Ayo Berlatih
 Mintalah peserta didik mengamati cerita pada buku. Tanyakan
kepada peserta didik apakah mereka memahami maksud cerita?
Ajak peserta didik berlatih terlebih dahulu dengan bilangan yang
kecil. Setelah beberapa kali berlatih, minta peserta didik
mengerjakan soal cerita pada lembar kerja peserta didik.
(Mandiri)
Ayo Mencoba
 Mintalah peserta didik mengamati kembali cerita. Lalu ajak
mereka untuk membuat cerita seperti cerita tersebut dengan
bilangan yang berbeda sebanyak 5 kemungkinan.
 Peserta didik mengerjakan beberapa alternatif permasalahan.
Ayo Mengamati
 Mintalah peserta didik mengamati ruang kelasnya. Tanyakan
bentuk–bentuk bangun datar apa saja yang mereka temukan di
kelas.
 Mintalah peserta didik menyebutkan bentuk-bentuk bangun datar
dimaksud. Bantu peserta didik untuk menjawab dengan
menunjuk jendela, pintu, jam dinding dan bentuk lain yang ada di
kelas.
 Peserta didik mengamati gambar bentuk-bentuk bangun datar
pada buku. Minta mereka menjawab pertanyaan pada buku
berkaitan dengan bentuk dan warna dasar. (Critical Thinking)
Ayo Mencoba
 Peserta didik membaca teks pengantar kegiatan.
 Peserta didik menggambar bentuk-bentuk bangun datar dan
mewarnainya sesuai dengan nama bangun yang telah ditentukan
pada lembar kerja peserta didik.
Beri kesempatan kepada peserta didik menggambar sesuai dengan
kreasinya sendiri berdasarkan tema pembelajaran hari itu.
(CREATIVITY)
Kegiatan  Kegiatan diakhiri dengan mengulas kembali apa yang sudah 15
Penutup mereka lakukan sejak pagi dan ditutup dengan bersyukur kepada menit
Tuhan dan menyimpulkan bahwa Tuhan menciptakan manusia
untuk bekerja sama dan saling tolong-menolong dalam menjaga
semua pemberian Tuhan. Apa yang diberikan Tuhan adalah milik
bersama dan harus dijaga bersama-sama pula.
 Guru melakukan evaluasi dan refleksi hasil belajar peserta didik
hari ini.
 Kegiatan pembelajaran diakhiri dengan salam dan doa penutup
dipimpin oleh salah satu peserta didik. (Religius)
C. ALAT DAN BAHAN :
1. Panduan Buku Guru dan Buku Siswa
2. Gambar dan materi ajar
3. Lembar Kerja Peserta Didik
4. Media Pembelajaran Kreasi Gambar Dekoratif

D. PENILAIAN (ASESMEN)
1. Sikap Sprirtual dan Sikap Sosial
a. Teknik : Non Tes
b. Jenis : Penilaian Diri
c. Bentuk : Lembar Observasi

2. Pengetahuan
a. Teknik : Tes
b. Jenis : Tes Tertulis
c. Bentuk : Pilihan Ganda

3. Keterampilan
a. Teknik : Non Tes
b. Jenis : Unjuk Kerja
c. Bentuk : Rubrik Keterampilan Menulis Saran
Rubrik Membuat Permasalahan Matematika
Rubrik Membuat Gambar Dekoratif

Mengetahui Singaparna, 10 November 2022


Kepala Sekolah, Guru Kelas III B

Hj. Ida Undia, S.Pd, MM.Pd Siti Komariah Nurlela, S.Pd


NIP. 196304161983052004

Anda mungkin juga menyukai