Anda di halaman 1dari 9

PEMERINTAH PROVINSI SULAWESI SELATAN

DINAS PENDIDIKAN
UPT SMA NEGERI 1 MAKASSAR
Jl. Gunung Bawakaraeng No. 53 Makassar Telp. 0411-3624440 Fax. 0411-
3632220
Kode Pos 90157; www.sman1mks.sch.id NSS: 301196004001 - NPSN: 40312010

UJIAN SEKOLAH
UPT SMAN 1 MAKASSAR TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Mata Pelajaran : Sejarah Indonesia


Kelas / Jurusan : XII IPA / IPS
Jenis Mata Pelajaran : WAJIB
Hari/Tgl :
Waktu : menit
Pilihan Ganda
1. Perhatikan peta persebaran nenek moyang bangsa Indonesia berikut ini.

Garis berwarna merah pada peta menunjukkan jalur migrasi nenek moyang bangsa Indonesia,
yaitu….
A. Negroid
B. Weddid
C. Proto - Melayu
D. Deutero – Melayu
E. Papua Melanesoid
Jawaban: C

2. Perhatikan informasi-informasi di bawah ini!


1) Temuan prasasti yang ditulis di atas yupa berjumlah tujuh buah.
2) Temuan tujuh prasasti di wilayah Bogor, Cilincamng, dan Banten bagian Selatan.
3) Berita Tiongkok pada zaman Dinasti Tang (618-906 M).
4) Tulisan pada Prasasti Tuk-Mas.
5) Informasi dari Prasasti Kota Kapur dan Prasasti Kedukan Bukti.
Dari lima informasi tersebut, sumber sejarah yang penting tentang keberadaan Kerajaan Kutai
adalah pernyataan nomor…
A. 1)
B. 2)
C. 3)
D. 4)
E. 5)
Jawaban: A

3. 1) Raden Wijaya
2) Jayanegara
3) Hayam Wuruk
4) Airlangga
5) Ken Arok
Dari lima raja tersebut, yang merupakan raja dari Kerajaan Majapahit ialah…
A. 1,3,4
B. 3,4,5
C. 2,4,5
D. 1,2,3
E. 2,3,4
Jawaban: D
4. Kerajaan Mataram Islam merupakan salah satu kerajaan Islam terbesar di Pulau Jawa. Puncak
kejayaan kerajaan tersebut terjadi pada masa Sultan Agung. Akan tetapi setelah Sultan Agung
wafat, kekuasaan Mataram semakin lama semakin surut. Kekuasaan Kerajaan Mataram semakin
surut ketika masa Amangkurat I karena…
A. Belanda membunuh Amangkurat II
B. Mataram terus diserang oleh Portugis
C. Wilayah perdagangan Mataram di monopoli Portugis
D. Amangkurat I telah dipengaruhi dan bergantung kepada VOC
E. Wilayah Kerajaan Mataram semakin sempit karena adanya perjanjian Giyanti dan Salatiga
Jawaban: D

5. Dalam perjalanan sejarah Indonesia kedatangan bangsa-bangsa asing di Nusantara yang di mulai pada
abad ke 16 ternyata telah membawa sebuah perubahan besar dengan terjadinya suatu masa penjajahan
bangsa Barat. Yang menjadi latar belakang kedatangan bangsa barat ke dunia timur adalah banyaknya
perubahan perubahan di Eropa yang meliputi aspek kehidupan sebagai berikut…
A. Kisah perjalanan Marcopolo
B. Penemuan berbagai peralatan maritim
C. Adanya ambisi untuk melaksanakan semboyang 3 G
D. Adanya teori Heliosentris dari Copernicus yang menyatakan dunia itu bulat
E. Runtuhnya Kekaisaran Romawi yang pernah menglami kejayaan pada masa pemerintahan kaisar
Oktavianus
Jawaban: E

6. Kedatangan bangsa barat di Indonesia menimbulkan Kolonialisme dan Imperialisme yang membuat para
leluhur bangsa kita menjadi tersiksa. Perbedaan antara Kolonialisme dan Imperialisme adalah…
A. Kolonialisme merupakan faham penguasaan terhadap wilayah di luar batas wilayahnya,sedangkan
imperialisme merupakan faham penguasaan terhadap manusia di luar batas wilayahnya
B. Kolonialisme merupakan faham penguasaan terhadap manusia di luar batas wilayahnya sedangkan
imperialisme merupakan faham penguasaan terhadap wilayah di luar batas wilayahnya
C. Kolonialisme lebih diartikan sebagai proses pembentukan atau penguasaan wilayah jajahan, sedangkan
imperialisme sebagai praktek penjajahan
D. Kolonialisme lebih di artikan sebagai praktek penjajahan sedangkan imperialisme sebagai proses
pembentukan atau penguasaan wilayah jajahan
E. Kolonialisme merupakan sistem penjajahan ,sedangkan imperialisme merupakan paham penjajahan
Jawaban: C
7. Perhatikan pernyataan berikut!
1) Monopoli perdagangan
2) Ekstirpasi
3) Divide Et Empera
4) Hongi Tochten
5) Poenole Sanctie
6) Sewa Tanah
Kebijakan-kebijakan VOC di Nusantara di tunjukan pada nomor…
A. 1), 2), 3) dan 4)
B. 1), 2), 3), dan 5)
C. 2), 3), 4), dan 5)
D. 2), 3), 4), dan 6)
E. 3), 4), 5), dan 6)
Jawaban: A

8. Perhatikan pernyataan di bawah ini!


1) Mengangkat dan memberhentiksn pegawai
2) Mengeluarkan dan mencetak uang
3) Menyatakanperang dan damai
4) Mendirikan negara merdeka
5) Memiliki kepala negara sendiri
Agar leluasa melaksanakan tugasnya, pemerintah kolonial Belanda memberikan hak Istimewa kepada
VOC yang di tunjuk pada pernyataan nomor…
A. 1, 2, 3
B. 1, 2, 4
C. 1, 3, 5
D. 3 ,4, 5
E. 4, 5, 6
Jawaban: A
9. Masa pemerintahan Inggris di Indonesia di mulai sejak 18 September 1811 Gubernur Jenderal
Inggris di India menunjuk Thomas Stamford Raffles sebagai penguasa Hindia Belanda yang
berpusat di Batavia. Kebijakan yang dikeluarkan oleh Raffles selama pemerintahannya adalah…
A. Membangun jalan Raya Pos dari Anyer hingga ke Panurukan sepanjang 1100 km
B. Menghapus peran para bupati sebagai pemungut pajak dan menjadikannya sebagai pegawai
pemerintah kolonjal
C. Menbentuk pasukan dari orang- orang pribumi misalnya Legiun Mangkunegaraan sebagai
bagian dari angkatan perang Belanda
D. Membangun benteng pertahanan di berbagai wilayah seperti benteng Lodewijk di Gresik
E. Pulau Jawa di bagi menjadi Sembilan prefektur yang di kepalai oleh seorang prefek dan
bertanggung jawab kepada Gubernur Jenderal
Jawaban: B

10. Yang menjadi ciri-ciri perjuangan melalui pergerakan nasional (1908-1945) di bawah adalah…
A. Tidak memiliki tujuan yang jelas
B. Dipimpin dan digerakkan oleh kaum terpelajar.
C. Dipimpin oleh raja,bangsawan atau tokoh agama
D. Mempunyai tujuan yang jelas untuk Indonesia Merdeka
E. Menggunakan senjata tradisional.
Jawaban: B dan D

11. Rasa nasionalisme pada awal abad 20 muncul secara perlahan, baik dari dalam maupun dari luar
negeri. Kondisi dalam negeri mendorong munculnya pergerakan nasional adalah…
A. Rasa kesal dan benci terhadap penjajah sudah sampai pada titik kulminasi.
B. Munculnya golongan terpelajar sebagai hasil politik etis atau balas budi.
C. Rasa nasionalisme sudah terpatri pada setiap jiwa bangsa Indonesia
D. Adanya faham nasionalisme, sosialisme, liberalism dan, demokrasi
E. Rasa solidaritas antarsuku dan agama sudah menyatu.
Jawaban: B

12. Sejak mahasiswa, tokoh ini aktif dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia melalui
beberapa organisasi seperti Jong Java. Dia juga berperan dalam membawa Soekarno dan Hatta
dari Rengasdengklok serta turut menyusun naskah Proklamasi. Tokoh yang dimaksud adalah…
A. Mohammad Yamin
B. Mohammad Hatta
C. Soekarno
D. Sutan Sjahrir
E. Achmad Soebardjo
Jawaban: E

13. Janji kemerdekaan atas wilayah jajahan termasuk Indonesia disampaikan PM Koiso di depan
parlemen Jepang pada tanggal 7 September 1944. Keluarnya janji kemerdekaan Jepang
bertujuan…
A. Menarik simpati rakyat jajahan agar mendukung Jepang
B. Melakukan dekolonisasi pasca Perang Pasifik
C. Mencegah jatuhnya wilayah jajahan Jepang ke tangan Sekutu
D. Mempersiapkan pembentukan pemerintahan bagi Indonesia
E. Mengakhiri keterlibatan Jepang dalam Perang Pasifik
Jawaban: A

14. Setelah peristiwa Rengasdengklok, Soekarno-Hatta bertemu dengan Nishimura yang menjabat
sebagai kepala Urusan Umum Pemerintahan Jepang di Indonesia. Pertemuan tersebut
bertujuan…
A. Mendorong pemerintah militer Jepang meringkus gerakan bawah tanah
B. Meminta masukan Jepang mengenai naskah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
C. Mencegah keterlibatan Jepang dalam proses persiapan kemerdekaan Indonesia
D. Meminta pasukan keamanan Jepang dalam rapat-rapat PPKI
E. Menjajaki sikap Jepang terhadap rencana persiapan kemerdekaan Indonesia
Jawaban: E

15. Indonesia adalah negara kesatuan yang menganut prinsip demokrasi. Hal ini tercermin dalam isi
Pembukaan UUD 1945 yakni….
A. Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu adalah hak segala bangsa
B. Perjuangan kemerdekaan Indonesia telah sampaiah kepada saat yang berbahagia
C. Atas berkat rahmat Allah Yang Maha Kuasa dan dengan didorongkan oleh keinginan luhur
D. Maka rakyat Indonesia menyatakan dengan ini kemerdekaannya
E. Terbentuk suatu susunan negara Republik Indonesia yang berkedaulatan rakyat
Jawaban: E

16. Perhatikan pernyataan berikut!


1) Pengesahan UUD 1945
2) Penetapan 8 provinsi Indonesia
3) Penetapan presiden dan wakil presiden
4) Pembentukan Kementerian
Hasil sidang 1 PPKI pada 18 Agustus 1945 ditunjukkan pada angka…
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 2 dan 4
E. 3 dan 4
Jawaban: B

17. Pemberontakan pemerintah Revolusioner Republik Indonesia (PRRI)/Perjuangan Semesta


(Permesta) terjadi akibat adanya kekecewaan dan ketidakpuasan karena alokasi dana
pembangunan yang dianggap tidak berimbang dari pemerintah pusat hal ini menimbulkan
pergolakan-pergolakan di Sumatra dan Sulawesi. Upaya penumpasan dilakukan dengan operasi
militer. Dalam gerakan pemberontakan Permesta diketahui adanya campur tangan pihak Asing
dalam pemberontakan itu dengan bukti…
A. Peralatan tempur yang digunakan bersal dari Negara Asing
B. Ditemukannya dokumen kerjasama antara PRRI/Permesta dengan negara Asing
C. Pasca penumpasan gerakan PRRI/Permesta tokoh-tokohnya banyak melarikan diri ke luar
negeri
D. Ditemukannya pilot asing dalam pesawat PRRI/Permesta yang jatuh ditembak
E. Akibat adanya kekecewaan dan ketidakpuasan karena alokasi dana pembangunan
Jawaban: D
18. 1) Aceh
2) Kalimantan Timur
3) Jawa Barat
4) Sumatera Selatan
5) Sulawesi Selatan
Berikut ini daerah yang menjadi lokasi pemberontakan DI/TII ialah…
A. 1,2,3
B. 3,4,5
C. 2,3,4
D. 1,3,5
E. 2,4,5
Jawaban: D

19. Pada masa demokrasi Liberal pemerintah Indonesia mengeluarkan Kebijakan Ekonomi Ali Baba,
kebijakan ekonomi ini mengalami kegagalan disebabkan karena…
A. Penguasa pribumi hanya dimanfaatkan oleh pengusaha non pribumi untuk mendapatkan
modal usaha
B. Terjadi persaingan antar pengusaha pribumi dengan pengusaha non pribumi
C. Pengusaha non pribumi sering memonopoli perdagangan
D. Pengusaha non pribumi sulit berintraksi dorongan penugasa pribumi
E. Pengusaha pribumi tidak pandai berdagang
Jawaban: A

20. Sistem demokrasi terpimpin yang terpusat pada kepemimpinan seorang presiden juga berlaku
dalam bidang pertahanan dan keamanan negara, salah satu bentuk kebijakan yang mencerminkan
hal tersebut adalah…
A. Presiden Soekarno menjadi pimpinan tertinggi kepolisian Negara
B. Presiden Soekarno mengambil alih kepemimpinan dalam TNI
C. Presiden Soekarno menggabungkan TNI dan Kepolisian dalam wadah ABRI
D. Anggota TNI diperbolehkan menjadi anggota partai politik
E. Anggota Kepolisian Negara diperbolehkan menjadi anggata partai politik
Jawaban: B
21. Penyelesaian Konfrontasi Indonesia dan Malaysia melalui jalur diplomasi selalu mengalami
kegagalan, hingga pada 7 Januari 1965, pemerintah Indonesia memutuskan keluar dari
Perserikatan Bangsa-Bangsa, yang disebabkan oleh
A.PBB tidak membantu bangsa Indonesia menyelesaikan masalah Irian Barat
B.PBB dianggap lebih berpihak kepada Belanda
C.Keanggotaan PBB lebih banyak diisi oleh kekuatan Oldefos
D.PBB belum menunjukkan hasil kerja yang maksaimal dalam menciptakan perdamaian dunia
E.Malaysia terpilih sebagai anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB
Jawaban : E

22. Pemerintah Orde Baru menjalankan kebijakan deregulasi ekonomi untuk meningkatkan
liberalisme ekonomi. Salah satu bentuk kebijakan deregulasi ekonomi yang dilakukan
pemerintah Orde Baru adalah…
A. Melakukan devaluasi nilai mata uang
B. Mengeluarkan kebijakan proteksi terhadap beberapa produk nasional
C. Membebaskan beberapa beberapa komoditas dan bea cukai
D. Memberikan perlindungan terhadap pengusaha-pengusaha dalam negeri
E. Menurunkan pajak yang dikenakan terhadap barang-barang produksi asing
Jawaban: A
23. Pada masa Orde Baru pemerintah menjadikan Golkar sebagai mesin politik untuk mencapai
stabilitas yang di Inginkan, sedangkan PDI dan PPP hanya sebagai pelengkap agar tercipta citra
Indonesia sebagai negara demokrasi. Yang merupakan faktor sehingga Golkar dijadikan sebagai
“mesin poliik“ di bawah ini adalah…
A. Ditetapkannya Peraturan Menteri Dalam Negeri No 12 tentang monoloyalitas pegai negeri
dalam pemerintah
B. Pegawai negeri diberikan kebebasan dalam melakukan aktifitas dalam organisasi politik
C. Pemerintah Orde Baru melakukan fusi terhadap beberapa partai politik
D. Golkar adalah satu-satunya partai yang ada pada masa Orde Baru
E. Golkar didukung tiga kekuatan utama yaitu,ABRI,Birokrat dan Aktifis Golkar
Jawaban: A

24. Sebagai kabinet yang muncul pasca reformasi adalah Kabinet Reformasi Pembangunan yang di
bentuk oleh B.J Habibie pada tanggal 22 Mei 1998, fokus utama B.J.Habibie adalah upaya
perbaikan Ekonomi dan Reformasi di bidang Politik, salah satu fokus reformasi dibidang politik
adalah…
A. Memperbaiki kondisi perekonomian
B. Meningkatkan nilai tukar rupiah terhadap dolar
C. Menghentikan aksi demonnstrasi di berbagai daerah
D. Menjaga keamanan dan ketahanan di daerah
E. Mengupayakan politik Indonesia dalam kondisi transparan dan merencanakan pemilu yang
LUBER
Jawaban: E

25. Kebijakan Presiden Abdurrahman Wahid yang dianggap controversial dan mendorong semakin
bergolaknya Gerakan Papua Merdeka adalah…
A. Menghentikan bantuan social untuk anggota GAM
B. Menangkap dan mengadili anggota GAM
C. Mengizinkan dikibarkannya bendera Bintang Kejora
D. Menjadikan daerah Papua sebagai Daerah Operasi Militer (DOM)
E. Mengaktifkan kembali Operasi Mandala untuk menumpas Gerakan Papua Merdeka
Jawaban: C

26. Salah satu kebijakan ekonomi pemerintahan Presiden Megawati Soekarno Putri yang dianggap
kontroversial dalam upaya meningkatkan perekonomian Indonesia adalah…
A. Deregulasi ekonomi
B. Penjualan BUMN Indosat
C. Likuidasi Bank bermasalah
D. Memberikan bantuan berupa BLT dan BOS
E. Memperbaharui perjanjian dengan IMF dalam Paris Club
Jawaban: B

27. Indonesia turut aktif dalam menjaga perdamaian dunia. Hal tersebut sesuai dengan yang tertuang
dalam…
A. UUD 1945
B. UUDS 1950
C. Pancasila sila kelima
D. Pembukaan UUD 1945
E. Dekrit Presiden 5 juli 1959
Jawaban: D
28. Pada tanggal 8 Agustus 1967 lima Negara di Asia Tenggara menandatangani pembentukan
Organisasi regional yang bernama ASEAN pernyataan yang merupakan tujuan didirikannya
ASEAN dibawah ini adalah…
A. Mempercepat pertumbuhan ekonomi sosialdan kebudayaan
B. Kerjasama aktif dalam bidang ekonomi,social, budaya dan Iptek
C. Meningkatkan stabilitas keamanan dan perdamaian di Kawasan Asia Tenggara
D. Membentuk pertahanan keamanan secara terpadu dikawasan ekonomi Asia Tenggara
E. Meningkatkan kerjasama dalam bidang produksi,industri dan pertanian secara lebih efektif
Jawaban: C

29. Organisasi Konferensi Islam (OKI) adalah merupakan organisasi yang anggotanya adalah negara
yang mayoritas penduduknya beragama Islam, organisasi ini bertujuan…
A. Mewujudkan persatuan diantara Negara-negara anggotanya
B. Meningkatkan kerjasama dalam bidang keagamaan, produksi pertanian dan industri
C. Membina kerjasama dalam bidang keagamaan dan senantiasa memperhatikan Negara-negara
anggotanya agar terhindar dari konflik
D. Memperkokoh dan memperkuat solidaritas diantara Negara-negara yang menjadi anggotanya
dan bekerjasama dalam bidang ekonomi dan politik serta keagamaan
E. Memperkokoh dan memperkuat solidaritas diantara Negara-negara yang menjadi anggotanya
dan bekerjasama dalam bidang politik,ekonomi,social ,budaya dan perkembangan
pengetahuan dan teknologi serta mendukung perjuangan umat muslim dalam melindungi
kehormatan dan hak-haknya
Jawaban: E

Pilihan Ganda Majemuk


30. Dalam mepelajari sejarah, kita memerlukan konsep berpikir yang tepat agar tidak rancu dengan
ilmu-ilmu social lainnya. Berikut ini yang termasuk konsep berpikir dalam sejarah adalah…
A. Kronik
B. Diakronik
C. Sinkronik
D. Monokronik
E. Anakronisme
Jawaban: B dan C

31. Indonesia adalah negara kepulauan yang letaknya strategis karena berada di jalur pelayaran yang
menghubungkan negara-negara Barat dan Timur. Berlabuhnya kapal-kapal dagang berbagai
bangsa membuat masyarakat Indonesia tidak dapat menghindar dari pengaruh luar.
Berdasarkan penyataan tersebut, berikut adalah beberapa teori terkait proses masuknya agama
dan kebudayaan Hindu dan Buddha ke Indonesia:
A. Teori Arab
B. Teori Waisya
C. Teori Kesatria
D. Teori Brahmana
E. Teori Arus Balik
Jawaban: B, C, D, E

32. Proses masuk dan berkembangnya agama dan kebudayaan Islam ke Nusantara pada umumnya
berjalan dengan damai. Oleh karena itu, Islam mendapat sambutan yang baik dari masyarakat,
baik kalangan raja, bangsawan, maupun rakyat biasa. Di bawah ini adalah beberapa metode
dakwah yang disampaikan para wali di Jawa sehingga mudah diterima masyarakat…
A. Melalui perkawinan
B. Melalui media kesenian
C. Menggunakan pendekatan kebudayaan
D. Tidak menentang budaya masyarakat yang ada
E. Berperan sebagai pemimpin menaklukan daerah lain
Jawaban: A, B, C, D
33. Yang menjadi ciri-ciri perjuangan melalui pergerakan nasional (1908-1945) di bawah adalah…
F. Tidak memiliki tujuan yang jelas
G. Dipimpin dan digerakkan oleh kaum terpelajar.
H. Dipimpin oleh raja,bangsawan atau tokoh agama
I. Mempunyai tujuan yang jelas untuk Indonesia Merdeka
J. Menggunakan senjata tradisional.
Jawaban: B dan D
34. Gerakan 3A Mmerupakan propaganda Jepang yang bertujuan untuk menarik simpati rakyat
Indonesia. Gerakan 3A memiliki semboyan yaitu…
A. Jepang Pemimpin Asia
B. Jepang Penguasa Asia
C. Jepang Pelindung Asia
D. Jepang Cahaya Asia
E. Jepang Pemenang Asia
Jawaban: A,C,D

35. Upaya perbaikan ekonomi yang dilakukan oleh presiden BJ Habibie pada awal reformasi
adalah…
A. Menaikkan tarif transformasi
B. Melikuidasi bank-bank bermasalah
C. Menaikkan harga bahan bakar minyak
D. Merekonstruksi perekonomian Nasional
E. Menaikkan nilai tukar rupiah terhadap dolar
Jawaban: B, D, E

36. Gerakan Non Blok (GNB) di bentuk pada tahun 1961 di Beograd oleh kelompok Negara yang
tidak memihak pada salah satu blok, baik blok Timur maupun blok Barat.
Pada prinsipnya Gerakan Non Blok ini di bentuk dengan tujuan…
A. Mendirikan pertahanan keamanan global secara berkelanjutan
B. Menentang segala bentuk imperialism,kolonialisme dan diskriminasi ras
C. Menghadapi ancaman kolonialisme, dan imperialism secara bersama-sama
D. Meningkatkan hak dan martabat seluruh anggotanya dan menghormati hak asai manusia
E. Mewujudkan perdamaian dunia dengan prinsip dasarnya yaitu pengakuan terhadap kedaulatan
Jawaban: B, D, E

Benar - Salah
37. Faktor geografis yang memudahkan masuknya agama dan kebudayaan Hindu dan Buddha ke
Indonesia, ditunjukkan pada pernyataan di bawah.
1) Letak Indonesia strategis, yaitu berada di jalur pelayaran yang menghubungkan negara Barat
dan Timur.
2) Pola angin musim yang berubah setiap enam bulan sekali, memudahkan kapal- kapal dagang
asing singgah di Indonesia dalam waktu yang cukup lama.
3) Kerajaaan Hindu-Buddha di Indonesia mendukung penyebaran Hindu-Buddha.
4) Agama dan kebudayaan Hindu-Buddha tidak mengenal sistem kasta.
5) Kaum brahmana aktif menyebarkan ajarannya ke seluruh dunia yang memudahkan masuknya
agama dan kebudayaan Hindu dan Buddha ke Indonesia
Jawaban: 1 benar, 2 benar, 3 salah, 4 salah, 5 salah

38. Agama Islam lahir di Mekkah, Arab Saudi. Agama ini diyakini sebagai agama yang diwahyukan
oleh Allah SWT kepada umat manusia melalui utusan-Nya, yaitu Nabi Muhammad SAW. Beliau
lahir pada tahun 570 M. Berikut ini merupakan faktor-faktor yang mempermudah diterimanya
agama Islam oleh masyarakat Indonesia adalah…
1) Islam tidak menganut kasta atau golongan.
2) Penyebaran Islam dibawa dengan cara damai.
3) Islam masuk ke nusantara melalui peperangan.
4) Sifat bangsa Indonesia yang ramah terhadap bangsa lain
5) Kesamaan bahasa dan budaya Arab dengan budaya nusantara.
Jawaban: 1) benar, 2) benar, 3) salah, 4) benar, 5) salah

39. Sejumlah faktor politik yang telah mendorong di selenggarakannya Konferensi Asia Afrika pada
tahun 1955 adalah…
1) Negara Asia Afrika memiliki persamaan nasib dan sejarah dimasa lalu
2) Banyaknya bangsa Asia Afrika yang rakyatnya masih hidup dibawah Garis kemiskinan
3) Lahirnya kesadaran bangsa Asia Afrika untuk memperjuangkan kemerdekaan
4) Negara –negara di Asia Afrika menjadi wilayah yang diperebutkan oleh Negara Negara
Adikuasa
5) Diperlukan persatuan yang kuat dari Negara-negara Asia Afrika untuk mencegah pengaruh
ideology dari negara-nrgara Adikuasa
Jawaban: 1 benar, 2 salah, 3 benar, 4 salah, 5 benar

Isian Singkat

40. Salah satu peristiwa penting di dunia yang mendorong lahirnya pergerakan nasionalise di
Indonesia adalah kemenangan Jepang atas Rusia tahun…
Jawaban: 1905

Anda mungkin juga menyukai