Anda di halaman 1dari 4
Menimbang Mengingat Menetapkan Kesatu PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI DINAS KESEHATAN PUSKESMAS BOYOLALI I KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BOYOLALI | KABUPATEN BOYOLALI NOMOR 445.4/ 061 /4.2.5 TAHUN 2023 TENTANG PEMBENTUKAN TIM PENANGGULANGAN BENCANA KEPALA PUSKESMAS BOYOLALI I 4 bahwa Kecamatan Boyolali merupakan daerah yang berpotensi untuk terjadi bencana alam gempa bumi; b, bahwa apabila terjadi bencana, maka masyarakat berhak mendapat pelayanan kesehatan; ¢. bahwa menimbang huruf a dan huruf b diatas, perlu ditetapkan Pembentukan Tim Penanggulangan Bencana dengan Keputusan Kepala Puskesmas ; : 1 Permenkes Nomor.24 Tahun 2007 __ tentang Penanggulangan Bencana (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 nomor 66, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4723); 2 Peraturan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nomor 9 Tahun 2008 tentang Prosedur Tetap ‘Tim Reaksi Cepat Badan Nasional Penanggulangan Bencana; MEMUTUSKAN KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BOYOLALI | TENTANG PEMBENTUKAN TIM PENANGGULANGAN BENCANA. Dalam surat keputusan ini yang dimaksud dengan : 1. Bencana adalah peristiva atau rangkaian peristiva yang mengancam dan mengganggu kehidupan dan penghidupan masyarakat yang disebabkan, baik oleh faktor alam dan atau faktor non alam maupun faktor manusia sehingga mengakibatkan timbulnya korban jiwa _manusia, kerusakan lingkungan, kerugian harta benda, dan dampak psikologis 2. Bencana alam..... Kedua 2. Bencana alam adalah bencana yang diakibatkan oleh Peristiwa atau serangkaian peristiwa yang disebabkan oleh alam antara lain berupa gempa bumi, tsunami, gunung meletus, banjir, kekeringan, angin topan, dan tanah Tongsor. 3. Bencana non alam adalah bencana yang diakibatkan oleh peristiwa atau serangkaian peristiwa non alam yang antara lain berupa gagal teknologi, gagal modernisasi, epidemi dan wabah penyakit, 4. Bencana sosial adalah bencana yang diakibatkan oleh peristiwa atau serangkaian peristiva yang diakibatkan oleh manusia yang meliputi konflik sosial antar kelompok atau antar komunitas masyarakat dan teror. 5. Penyelenggaraan Penanggulangan Bencana _ adalah serangkaian upaya yang meliputi penctapan kebijakan pembangunan yang beresiko timbulnya bencana, kegiatan pencegahan bencana, tanggap darurat dan rehabilitasi. 6. Tanggap darurat bencana adalah serangkaian kegiatan yang dilakukan dengan segera pada saat kejadian bencana untuk menangani dampak buruk yang ditimbulkan, yang meliputi kegiatan penyelamatan dan evakuasi korban, harta benda, pemenuhan kebutuhan dasar, perlindungan, pengurusan pengungsi, penyelamatan, prasarana dan sarana. 7. Bantuan darurat bencana adalah upaya memberikan bantuan untuk memenuhi kebutuhan dasar pada saat keadaan darurat. 8. Pengungsi adalah orang atau sekelompok orang yang terpaksa atau dipaksa keluar dari tempat tinggalnya untuk jangka waktu yang belum pasti sebagai akibat dampak buruk bencana. 9. Korban bencana adalah orang atau sekelompok orang yang menderita atau meninggal dunia akibat bencana. Bahwa pembentukan tim penanggulangan bencana di Puskesmas Pangalengan DTP sebagaimana tercantum dalam lampiran merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari keputusan. Ketiga ..... Ketiga : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan perbaikan /perubahan sebagaimana meatinya. Ditetapkan di Boyolali Pada Tanggal 20 Januari 2023 KEPALA PUSKESMAS BOYOLALI I KABUPATEN BOYOLALI, poe SRI LESTARI HANDAYANI Tembusan ini disampaikan kepada Yth: 1 Ketua Tim Mutu; Penanggungjawab Admen; Penanggungjawab UKP; Penanggungjawab UKM; Pertinggal. anon LAMPIRAN KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BOYOLALI I NOMOR 2 445.4/ 061 /4.2.5 TAHUN 2023 TENTANG —: PEMBENTUKAN TIM PENANGGULANGAN BENCANA PEMBENTUKAN TIM PENANGGULANGAN BENCANA Susunan Tim Penanggulangan Bencana adalah : Ketua : Kepala Puskesmas Boyolali I Anggota 1. Tim Penanggulangan Bencana Puskesmas 2. Tim Penanggulangan Bencana Kelurahan 3. Tim Penggulangan Bencana Kecamatan 4. Tim Penanggulangan Bencana Koramil 5, Tim Penanggulangan Bencana Pemadam Kebakaran 6. Sukarelawan KEPALA PUSKESMAS BOYOLALI I KABUPATEN BOYOLALI, \ fen ‘SRI LESTARI HANDAYANI

Anda mungkin juga menyukai