Anda di halaman 1dari 6

IGREJA PROTESTANTE Iha TIMOR LOROSA’E

(IPTL)
JEMAAT HOSAAN
LITURGI IBADAH MINGGU 27-08-2023

1. MAJELIS MENGAJAK JEMAAT BERDIRI,


MENYANYI KJ 15:1,2 Berhimpun Semua
Berhimpun semua menghadap Tuhan
dan pujilah Dia, Pemurah benar.
Berakhirlah segala pergumulan,
diganti kedamaian yang besar.

Hormati namaNya serta kenangkan


mujizat yang sudah dibuatNya.
Hendaklah t'rus syukurmu kaunyatakan
di jalan hidupmu seluruhnya.

2. VOTUM DAN SALAM


P : “Pertolongan bagi kita dalam ibadah ini, datangnya
dari Tuhan yang menjadikan langit dan bumi, yang
memelihara kesetiaan-NYa sampa selama-lamanya, dan
tidak meninggalkan pekerjaan tanganNYa” Salam dan
kasih dari Allah menyertai jemaat sekalian.
J : Dan menyertaimu juga
P+J : AMEN

3. NATS PEMBIMBING
P :…
J : KJ 450:1,2 Hidup Kita yang Benar
Hidup kita yang benar haruslah mengucap syukur.
Dalam Kristus bergemar; janganlah tekebur.

Reff : Dalam susah pun senang; dalam segala hal


Aku bermazmur dan ucap syukur; itu kehendakNya!
Biar badai menyerang, biar ombak menerjang,
aku akan bersyukur kepada Tuhanku.

(Jemaat duduk)

4. PENGAKUAN DOSA
P : Berdoa
J : Menyanyi KJ 170:1,2 Kepala yang Berdarah

Kepala yang berdarah, tertunduk dan sedih,


penuh dengan sengsara dan luka yang pedih,
meski mahkota duri menghina harkatMu,
Kau patut kukagumi: terima hormatku.

O wajah yang mulia, yang patut di sembah


dan layak menerima pujian dunia, sekarang diludahi,
dihina, dicerca, disiksa, dilukai yang salah siapakah?

5. BERITA ANUGERAH

P : Bagi saudara/i sekalian yang mengaku dosa dihadapan


Allah “Sebagai hamba Yesus Kristus saya
menyampaikan bahwa pengampunan dosa telah berlaku
bagi saudara/i sekalian dalam nama Bapa, Anak dan
Roh Kudus”. (Ef. 4:31-32).

J : Menyanyi KJ 457:1-3 Ya Tuhan, Tiap Jam

Ya Tuhan, tiap jam 'ku memerlukanMu,


Engkaulah yang memb'ri sejahtera penuh.

Reff : Setiap jam, ya Tuhan, Dikau kuperlukan;


'ku datang, Jurus'lamat, berkatilah!
Ya Tuhan, tiap jam dampingi hambaMu;
jikalau Kau dekat, enyah penggodaku.

Ya Tuhan, tiap jam, di suka-dukaku,


jikalau Tuhan jauh, percuma hidupku.

6. MAZMUR PUJI-PUJIAN KEPADA TUHAN


(Jemaat berdiri)

P :…

J : Menyanyi KJ 403:1,4 Hujan Berkat 'Kan Tercurah


Hujan berkat 'kan tercurah, itulah janji kudus:
hidup segar dari sorga 'kan diberi Penebus.

Reff : Hujan berkatMu itu yang kami perlu:


Sudah menetes berkatMu, biar tercurah penuh!

Hujan berkat 'kan tercurah; kami menantikannya.


Hati telah kami buka, Yesus, Kauisi seg'ra!
(Jemaat duduk)
7. PS/VG
8. DOA & PEMBACAAN FIRMAN
Pnt : Berdoa-baca Firman
P : Berbahagialah setiap orang yang mendengar,
merenungkan, serta melakukan Firman Allah dalam
kehidupannya hari lepas hari. Haleluya
J : Haleluya, Haleluya, Haleluya

9. KHOTBAH
10. PS/VG
11. PENGAKUAN IMAN (Jemaat berdiri)
P : Bersama dengan orang percaya dalam segala tempat
dan waktu, mari kita bersama-sama ikrarkan pengakuan
iman rasuli dengan berkata demikian “Aku percaya
kepada Allah, Bapa yang mahakuasa, khalik langit dan
bumi…………..AMEN”
(Jemaat duduk)

12. DOA SYAFAAT


13. OFERTA/ PERSEMBAHAN
P : Jemaat sekalian mari kita memberikan persembahan
sambil mengingat firman Tuhan berkata “Apapun juga
yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu
untuk Tuhan dan bukan untuk manusia” (Kol 3:23).

J : Menyanyi KJ 337: 1 Dst Betapa Kita Tidak


Bersyukur
Betapa kita tidak bersyukur bertanah air kaya dan subur;
lautnya luas, gunungnya megah, menghijau padang,
bukit dan lembah.

Reff : Itu semua berkat karunia Allah yang Agung,


Mahakuasa; Itu semua berkat karunia Allah
yang Agung, Mahakuasa.

Alangkah indah pagi merekah bermandi cah'ya surya


nan cerah, ditingkah kicau burung tak henti, bunga pun
bangkit harum berseri.

Bumi yang hijau, langitnya terang, berpadu dalam


warna cemerlang; indah jelita, damai dan teduh, persada
kita jaya dan teguh.

Majelis : (Jemaat Berdiri) Berdoa


14. WARTA MIMBAR

15. PENUTUP

J : KJ 402:1,3 Kuperlukan Jurus'lamat

Kuperlukan Jurus'lamat, agar jangan 'ku sesat;


s'lalu harus kurasakan bahwa Tuhanku dekat.

Reff : Maka jiwaku tenang,


takkan takut dan enggan;
Bila Tuhanku membimbing,
'ku di malam pun tent'ram.

Kuperlukan Jurus'lamat dalam langkah juangku;


siang malam, suka duka dengan Tuhan kutempuh.

P : Jemaat sekalian, pulanglah ke tempat tinggal dan


kerjamu, yakinlah bahwa Tuhan Yesus akan selalu ada
untuk cukupkan semua keperluanmu dan terimalah
berkat Tuhan “Anugerah dari Tuhan kita Yesus Kristus,
kasih dari Allah Bapa, persekutuan dari Roh Kudus,
menyertai bapa ibu dan saudara sekalian dari sekarang
sampai selama-lamanya” AMIN
J : AMIN, AMIN, AMIN
WARTA JEMAAT HOSANA
Minggu Tgl, 27/08/2023
(+670) 77235483/ (+670) 77408374
Pimpin Ibadah Jam 08:00 : Ps. Lorenso dos Santos, S.Th

UCAPAN SELAMAT DATANG;


Majelis Jemaat Hosana menyambut dengan sukacita, seluruh
jemaat yang telah mengambil bagian dalam Ibadah pagi ini dan
mengucapkan selamat datang secara khusus kepada
Bpk/Ibu/Sdr/i, yang baru pertama kali mengikuti kebaktian di
Jemaat Hosana. Kami juga menghimbau agar dapat
menghubungi Majelis di wilayah pelayanan masing-masing
untuk mendapatkan pelayanan yang diperlukan. Majelis Jemaat
juga mengucapkan selamat ulang tahun dan selamat bersukacita
bagi sdr/i yang merayakan hari ulang tahun, baik ulang tahun
kelahiran maupun ulang tahun pernikahan. Sebagai kado dari
Majelis, terambil …...”

WARTA KEUANGAN :
WARTA PELAYANAN :
INFO LAIN LAIN :

Anda mungkin juga menyukai