Anda di halaman 1dari 4

TATA IBADAH SYUKUR

HUT Reformasi ke-506, HUT GMIT ke-76 & Penutupan Bulan Keluarga
Selasa, 31 Oktober 2023
Efesus 3:14-21
“Roh Kudus Meneguhkan Persekutuan dan Memimpin Gereja Menjadi Berkat bagi Semesta”

PANGGILAN BERIBADAH
Penatua : Hari ini GMIT genap berusia 76 tahun. Ibarat seseorang yang berusia 76 tahun,
sudah saatnya GMIT menjadi persekutuan yang memiliki kedewasaan dan
kepenuhan untuk berkarya menghadirkan pelayanan yang membawa berkat bagi
semesta. Hari ini juga kita memasuki akhir dari Bulan Keluarga Tahun 2023. Kita
bersyukur karena di Bulan Keluarga ini, kita dituntun oleh Roh Allah, untuk
memperkuat persekutuan gereja di mulai dari keluarga kita masing-masing, bahkan
dalam persekutuan itu kita yakini bahwa Roh Kudus Roh Kudus selalu meneguhkan
Persekutuan dan Memimpin Gereja Menjadi Berkat bagi Semesta.
Jemaat : Hari ini, sebagai bagian dari Gereja Reformasi, kita juga merayakan Hari Ulang
Tahun Reformasi ke-506. Perayaan Reformasi mengingatkan kembali pada inti Injil
dalam Alkitab yang menjadi acuan hidup Kristen dan kesaksian gereja, yakni kasih
karunia Allah dalam Yesus Kristus. Pada dasarnya Reformasi bukan untuk
memecah-belah gereja, melainkan menemukan gereja sejati, satu tubuh Kristus,
yang dipersekutukan dalam Baptisan Kudus dan Perjamuan Kudus, serta
bersamasama menjalankan panggilan kesaksian dan pelayanan serta peribadahan.
Penatua : Untuk masuk dalam ibadah syukur ini, kita menyiapkan diri dengan berdiri dan
menyanyikan NKB 05:1 “Seluruh Dunia, Hai Nyanyikanlah”
Menyanyi : ♫ NKB 05:1 “Seluruh Dunia, Hai Nyanyikanlah”
1. Seluruh dunia, hai nyanyikanlah: Kau Allahku!
Setinggi langitlah pujian bergema; pun bumi tak lelah menaikan sembah
Seluruh dunia, hai nyanyikanlah: Kau Allahku

VOTUM DAN SALAM


Pelayan : Pertolongan kita adalah dalam nama Tuhan yang menjadikan langit dan bumi.
“Kasih karunia Tuhan Yesus Kristus, dan kasih Allah, dan persekutuan Roh Kudus
menyertai saudara sekalian!”
Jemaat : Dan menyertaimu juga. (duduk)

NAS PEMBIMBING
Pelayan : Tema dalam ibadah ini, “Roh Kudus Meneguhkan Persekutuan dan Memimpin
Gereja Menjadi Berkat bagi Semesta”, yang mengingatkan kita dasar dan hakekat
Gereja. Nas yang mengarahkan ibadah ini merupakan tulisan rasul Paulus dalam 1
Korintus 3:11, “Karena tidak ada seorangpun yang dapat meletakkan dasar lain dari
pada dasar yang telah diletakkan, yaitu Yesus Kristus.“
Menyanyi : ♫ KJ 402 : 1 “Ku perlukan Juruselamat”
1. ‘Ku perlukan jurus’lamat agar jangan ku sesat
S’lalu harus kurasakan bahwa Tuhanku dekat
Refrein: Maka jiwaku tenang, takkan takut dan enggan
Bila Tuhanku membimbing ‘ku di malam pun tentram
PENGAKUAN DOSA
Pelayan : Ketika kita berada di hadapan hadirat Tuhan Allah Yang Mahakudus, betapa kita
sadari bahwa kita adalah orang yang berdosa dan tidak layak di hadapan-Nya.
Karena itu, marilah kita mengakui dosa-dosa kita kepada-Nya.
………..……………….………….. saat teduh …………………………………….
Pelayan : Ya Tuhan Allah, kami datang ke hadapan-Mu membawa diri kami yang berdosa.
Kami sering menganggap iman kami sudah lengkap dan sempurna, sehingga kami
menjadi sombong, dan enggan diubah lagi oleh Roh Kudus.
Jemaat : Kami sering menganggap diri kami yang paling benar, sehingga kami begitu mudah
menghakimi orang lain, dan menganggap semua orang lain rendah. Kami sering
menganggap kasih kami sudah cukup, sehingga kami tidak mau menambah lagi
perhatian dan bantuan kami kepada orang lain.
Pelayan : Kami mengaku suka membesar-besarkan diri kami dan tanpa sadar mengecilkan
nama Tuhan. Kami sering iri hati dan berselisih dengan orang lain, hanya karena
kami mau benar dan menang sendiri.
Jemaat : Tolonglah kami, ya Allah, agar terus-menerus mau diubah oleh Roh Kudus dan
menjadi baru. Mampukanlah kami tetap menyegarkan iman, kasih dan pengharapan
kami.
Pely + J : Ya Allah, ampunilah dosa kesombongan kami. Berilah kami kerendahan hati,
ketekunan belajar, dan semangat mengasihi satu sama lain sebagai rekan sekerja
Allah, sebagaimana diteladankan Kristus kepada kami. AMIN.
Menyanyi : ♫ KJ 42:1 “Tuhan Kasihani kami
1. Tuhan kasihani, Kristus, kasihani
Tuhan kasihani, kami!

BERITA ANUGERAH
Pelayan : Janji Tuhan tentang pengampunan dosa, “Tuhan adalah penyayang dan pengasih,
panjang sabar dan berlimpah-limpah kasih setia-Nya. Tidak dilakukan-Nya kepada
kita setimpal dengan dosa kita. Seperti bapa sayang kepada anak-anaknya,
demikian Tuhan sayang kepada orang-orang yang takut akan Dia.” Segala
kemuliaan bagi Allah di tempat yang Mahatinggi!
Jemaat : Amin.
Menyanyi : ♫ NR “ Kasih SetiaMu “
Kasih setiaMu yang kurasakan, lebih tinggi dari langit biru
kebaikanMu yang t’lah Kau nyatakan lebih dalam dari lautan
BerkatMu yang telah ku terima, sempat membuatku terpesona
Apa yang tak pernah kupikirkan, itu yang Kau sediakan bagiku
Siapakah aku ini Tuhan? jadi biji mataMu
Dengan apakah ku balas Tuhan, S’lain puji dan sembah Kau

PUJIAN MAZMUR
Pelayan : Dalam keadaan berdiri, marilah kita melantunkan Mazmur 77:12-21
Menyanyi : ♫ NKB 07:1 “Nyanyikanlah Nyanyian Baru”
1. Nyanyikanlah nyanyian baru bagi Allah, Pencipta cakrawala.
Segala Serafim, Kerubim, pujilah Dia besarkanlah nama-Nya.
Refrein:Bersorak-sorai bagi Rajamu!
Bersorak-sorai bagi Rajamu!

PEMBERITAAN FIRMAN TUHAN


Penatua : Berdoa dan membaca Alkitab dari Efesus 3:14-21, di akhiri dengan
berkata: :”Demikianlah Firman Tuhan) .
Pelayan : Yang berbahagia adalah mereka yang mendengar Firman Tuhan dan memelihara
dalam hidupnya. Haleluya
Nyanyian : KJ 473a “Haleluya”
Khotbah : “Roh Kudus Meneguhkan Persekutuan dan Memimpin Gereja Menjadi Berkat bagi
Semesta ”

PENGAKUAN IMAN (semua berdiri)


Pelayan : Bersama-sama dengan semua orang percaya di segala tempat dan segala waktu,
marilah kita menyatakan pengakuan kita dengan mengucapkan pengakuan iman
Rasuli demikian, Aku percaya kepada Allah
Nyanyian : ♫ NKB 120 Tiada Lain Landasanku/ do=f (3 ketuk)
1. Tiada lain landasanku,, hanyalah pada darahMu;
tiada lain harapanku, ‘ku bersandarkan namaMu.
Refrein: Kristuslah Batu Karangku,di atas Dia ‘ku teguh;
Landasan lain hancur luluh. (duduk)

PERSEMBAHAN
Diaken : Menghantar kita memberi kurban persembahan syukur, marilah kita mendengar
firman Tuhan yang tertulis dalam Mazmur 30:5, “Nyanyikanlah mazmur bagi Tuhan,
hai orang-orang yang dikasihi-Nya, dan persembahkanlah syukur kepada nama-Nya
yang kudus.” Kita berdoa......
Nyanyian : ♫ KJ 365b: 1-6 Tuhan, Ambil Hidupku
1. Tuhan, ambil hidupku dan kuduskan bagiMu;
Pun waktuku pakailah memujiMu s’lamanya.
2. Tanganku gerakkanlah, kasihMu pendorongnya,
Dan jadikan langkahku berkenan kepadaMu.
3. Buatlah suaraku hanya mengagungkanMu dan
Sertakan lidahku jadi saksi InjilMu.
4. Harta kekayaanku jadi alat bagiMu;
akal budi dan kerja, Tuhan, pergunakanlah!
5. KehendakMu sajalah dalam aku terjelma;
Jadikanlah hatiku takhta kebesaranMu.
6. Limpah-ruah kasihku kuserahkan padaMu:
Diriku seutuhnya milikMu selamanya.
DOA SYAFAAT

PENGUTUSAN
Pelayan : Jemaat Tuhan terkasih, Dalam suasana merayakan HUT ke 76 GMIT, firman Tuhan
menasehati kita agar tidak jenuh berdoa dan berupaya membangun persekutuan
jemaat demi menghadirkan pelayanan yang bermakna bagi kehidupan semesta.
Tantangan pelayanan sangat kompleks, namun karya pelayanan adalah karya Allah
Tritunggal. Jemaat : Kita percaya bahwa Roh Kudus sedang menguatkan kita untuk
berdoa dan berkarya terus menerus demi kemuliaan Allah.
Nyanyian : ♫ NR “Dia Hanya Sejauh Doa”
Bila kau rasa gelisah di hatimu
Bila kelam kabut tak menentu hidupmu
Ingat masih ada seorang penolong bagimu
Yesus tak pernah jauh darimu
Bila cobaan menggodai hatimu
Bila sengsara menimpa keadaanmu
Ingat Yesus takkan pernah jauh darimu
Dia s’lalu pedulikan kamu
Reff...... Berseru memanggil namaNya
Berdoa Dia kan segra menghampiri dirimu
Percaya dia tak jauh darimu, Dia hanya sejauh doa
Pelayan : Arahkan hatimu kepada Tuhan dan terimalah berkat-Nya: “Tuhan memberkati
engkau dan melindungi engkau. Tuhan menyinari engkau dengan wajah- Nya, dan
memberi engkau kasih karunia. Tuhan menghadapkan wajah-Nya kepadamu, dan
memberi engkau damai sejahtera”.
Nyanyian : ♫ Amin... Amin... Amin...

SYALOM

Anda mungkin juga menyukai