Anda di halaman 1dari 4

TATA IBADAH

KEBAKTIAN PENYENGARAN IMAN


DALAM RANGKA
HARI ULANG TAHUN KE 191
PEKABARAN INJIL DAN PENDIDIKAN KRISTEN GMIM
DI JEMAAT……
WILAYAH…….
-------------------------------------------------------
……………….. 2022
PERSIAPAN :
Doa:
Liturgis: (Jemaat berdiri)
Marilah kita menyembah dan memuliakan Tuhan di hari bahagia ini.
Syalom……. (jemaat: damai di hati) . Apa kabar hari ini ( Jemaat: Luar biasa)
Mari kita pusatkan hati dan pikiran kita dalam mengikuti kebaktian penyengaran
iman ini dalam rangka Hari ulang Pekabaran Injil dan Pendidikan Kristen masuk
di Tanah Minahasa yang ke 191. Injil kita sudah terima, pendidikan sudah
diajarkan kepada kita sejak dulu sekarang dan selama-lamanya. Mari Kita
Menyanyi: Allah itu baik -
Allah itu baik sungguh baik bagiku
ditunjukkan-Nya kasih setia-Nya
dia menyediakan yang kuperlukan
menyatakan kebaikan, menyatakan kebaikan
menyatakan kebaikan-Aya padaku. Reff :
kasih setia-Nya tak pernah berubah
dulu s'karang dan s'lamanya
ajaiblah kuasa dalam nama-Nya
Yesusku luar biasa (sekali lagi, lebih bersemangat)

Dalam Roma 1:16-17 : Sebab aku mempunyai keyakinan yang kokoh dalam
Injil, karena Injil adalah kekuatan Allah yang menyelamatkan setiap orang yang
percaya, pertama-tama orang Yahudi, tetapi juga orang Yunani. Sebab di dalamnya
nyata kebenaran Allah, yang bertolak dari iman dan memimpin kepada iman , seperti
ada tertulis: "Orang benar akan hidup oleh iman. "

Liturgis: Marilah kita masuk pada unsur Tahbisan dan Salam (jemaat berdiri)
P Ibadah syukur Hari Ulang Tahun Ke-191 Pekabaran Injil dan Pendidikan Kristen
GMIM ini ditahbiskan dalam nama Allah: Bapa, Anak dan Roh Kudus.
Salam sejahtera dari Tuhan Allah dalam Yesus Kristus kiranya menyertai kita.
P+J dan menyertai saudara juga. Amin.
Liturgis: Kita sudah menerima pengesahkan ibadah ini, kita yakin Tuhan sudah dan
sementara hadir dalam persekutuan Ibadah Kebaktian menyengaran iman ini,
Yesus Kristus tetap sama baik hari kemarin, hari ini dan sampai selama-
lamanya. Tuhan Yesus yang senantiasa menolong dan memelihara gereja-Nya
dari acamaan kuasa-kuasa si jahat.
Mari kita menyanyi dengan penuh semangat dan antusias dengan menyanyi:
DARI TERBIT MATAHARI
Dari terbit matahari, Sampai pada masuknya
Biarlah, Nama Tuhan dipuji, Dari terbit matahari
Sampai pada masuknya, Biarlah, Nama Tuhan dipuji
Puji Tuhan, Puji Tuhan, Dari terbit matahari
Sampai pada masuknya, Biarlah
Nama Tuhan dipuji, Puji Tuhan, PujiTuhan
Dari terbit matahari, Sampai pada masuknya
Biarlah, Nama Tuhan dipuji
Biarlah, Nama Tuhan dipuji (Jemaat duduk)

Liturgis: Betapa kita sadar bahwa kita sebagai orang percaya sering melakukan
perbuatan dosa; baik yang kelihatan maupun dosa tersembunyi. Seringkali kita
memilih jalan untuk memuaskan keinginan kita. Godaan dunia sangat kuat di sekitar
kita untuk mengganggu dan mematahkan semangat kita untuk mengikut Yesus. Kini,
katakanlah di hadapan Tuhan, dengan jujur, dan sungguh-sungguh. Akuilah di
hadapan-Nya segala kelemahan dan dosa kita. Diawali dengan kita Menyanyi
SELIDIKI AKU:
Selidiki aku, lihat hatiku, apakah ku sungguh mengasihi-Mu Yesus
Kau yang maha tahu, dan menilai hidupku
Tak ada yang tersembunyi bagi-Mu
T’lah ku lihat kebaikan-Mu yang tak pernah habis di hidupku
Ku berjuang sampai akhirnya Kau dapati aku tetap setia.
Marilah Kita Berdoa:
Menyanyi NKB.No.73 “KASIH TUHANKU LEMBUT”
Kasih Tuhanku lembut! PadaNya ‘kubertelut
Dan ‘kudambakan penuh: kasih besar!
Yesus datang di dunia, tanggung dosa manusia:
Bagikupun nyatalah: Kasih besar
Refr. Kasih besar, kasih besar!
Tidak terduga dan ajaib benar: Kasih besar.
Liturgis: Marlah kita menghayati akan kasih Tuhan dalam perjalanan penginjilan
dan pendidikan kristen di Tanah Minahasa (jemaat duduk)
Liturgis: Hari ini, kita memperingati dan merayakan 191 tahun Pekabaran Injil dan
Pendidikan Kristen GMIM. Dalam perjalanan pelayanan Gereja, Pekabaran Injil
dan Pendidikan dilakukan secara berkesinambungan.
Tuhan telah melakukan perkara-perkara besar bagi kita dalam rangka pertumbuhan
dan perkembangan iman menuju pada kedewasaan akan pengenalan Yesus Kristus
sebagai Tuhan dan Juruselamat dunia. “Tetapi kamulah bangsa yang terpilih,
imamat yang rajani, bangsa yang kudus, umat kepunyaan Allah sendiri, supaya
kamu memberitakan perbuatan-perbuatan yang besar dari Dia, yang telah
memanggil kamu keluar dari kegelapan kepada terang-Nya yang ajaib” (I Petrus
2:9).
J Terpujilah nama Tuhan Yesus Kepala Gereja kita.

Menyanyi : API INJIL


Tuhan punya maksud, for torang pe dotu-dotu
Tu waktu dorang tarima api injil, s’karang dorang so nyada ada
Yang tinggal cuma pesan, for anak cucu samua s’karang ini
Biar api injil t’rus manyala, o manyala pa torang pe hati
Deng biar dia pe cahaya, o tapancar t’rus di GMIM
So dari dulu, sampe Tuhan Yesus bale kembali.

P Saat ini, marilah kita berkonsentrasi untuk mendengarkan Firman Tuhan dalam
2 Timotiua 3: 16: Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk
mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk
mendidik orang dalam kebenaran. Marilah kita berdoa untuk pembacaan Alkitab dan
Khotbah………

Menyany: FIRMANMU P’LITA BAGI KAKIKU


Firman-Mu, p'lita bagi kakiku, Terang bagi jalanku
Firman-Mu, p'lita bagi kakiku, Terang bagi jalanku
Waktu ku bimbang, Dan hilang jalanku
Tetaplah Kau di sisiku, Dan takkan ku takut
Asal Kau di dekatku, Besertaku selamanya
Firman-Mu (firman-Mu), p'lita bagi kakiku
Terang bagi jalanku (terang bagiku)
Firman-Mu, p'lita bagi kakiku
Terang bagi jalanku (terangi jalanku)
P Khotbah
Puji-pujian: (sesuai yang sudah dipersiapkan)

Liturgis: Kita sudah disegarkan dengan kebenaran Firman Tuhan. Marilah kita
meresponya dengan membawa persembahan kita kepada Tuhan. Nas
Persembahan: “Sekarang, ya Allah kami, kami bersyukur kepada-Mu dan memuji
nama-Mu yang agung itu. Sebab siapakah aku ini dan siapakah bangsaku, sehingga
kami mampu memberikan persembahan sukarela seperti ini? Sebab dari pada-
Mulah segala-galanya dan dari tangan-Mu sendirilah persembahan yang kami
berikan kepada-Mu.” (1Taw. 29:13,14). Marilah kita membawa persembahan kita,
ke meja persembahan

Menyanyi : MARI HAI KAWAN


Mari hai kawan, kita iring Tuhan, maju melawan kuasa kegelapan
Pikul salib-Nya junjung keselamatan, junjung firman-Nya sambut keselamatan
Refr : Kita ini perkakas Tuhan, yang bekerja di dunia
Tugas kita penyebar firman menyatakan iradat-Nya
Tugas kita pemuka insan yang bekerja di dunia
Penggaram dunia, penerang iman, dalam rumah tangga, negara dan dunia
Ya Tuhan tolong akan daku, b’rilah ku ada ketabahan
Di dalam pergumulan batin, yang sungguh penuh pencobaan. Refr:...

P Marilah kita masuk pada unsur Doa Umum:


Dibawahkan Seorang Pendeta dan Seorang Penatua.

Liturgis: Marilah berdiri dan menyanyi sebagai Nyanyian Penutup: NP 203


MARILAH KABARKAN INJIL.
1 Marilah kabarkan Injil ke seluruh dunia!
Kabar Baik dari Allah yang Esa:
Penebus dosa kita mencurahkan darahNya,
Yang memb'ri kes'lamatan manusia.
Kabarkan InjilNya ke seluruh dunia!
Jangan takut dan jangan gentar.
Kabarkan InjilNya ke seluruh bangsa!
Ingatlah Amanat AgungNya.
2 Marilah kabarkan Injil ke seluruh dunia!
Hai pergi ke gunung, bukit, dan lembah!
P'lita Tuhan bawalah; T'rus nyatakan InjilNya
Harapan semua orang berdosa.

NASIHAT DAN BERKAT


P ”Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka
dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus, dan ajarlah mereka melakukan segala
sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu
senantiasa sampai kepada akhir zaman." (Matius 28:19-20)
”Dan Allah, sumber segala kasih karunia yang telah memanggil kamu dalam Kristus
kepada kemuliaan-Nya yang kekal, akan melengkapi, meneguhkan, menguatkan
dan mengokohkan kamu, sesudah kamu menderita seketika lamanya. Ialah yang
empunya kuasa sampai selama-lamanya.
J Amin. Amin. Amin, Amin, Amin. (dinyanyikan)

SAAT TEDUH
SINODE GMIM
Catatan: Nyanyian dapat diganti sesuai unsur tata ibadahnya.

Anda mungkin juga menyukai