Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA MAGELANG

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMP NEGERI 1
Jl. Pahlawan 66 Telp. 0293-362525 Fax 0293-3216206 Magelang 56117
http:// smpn1magelang.sch.id e-mail : smpn1_mgl@yahoo.co.id

TATA TERTIB PENGAWAS RUANG


ASESMEN SUMATIF AKHIR SEMESTER (ASAS)
DAN PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS)
TAHUN PELAJARAN 2022/2023

1. Empat puluh lima (45) menit sebelum Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian
Akhir Semester (PAS) dimulai pengawas telah hadir di sekolah.
2. Pengawas menerima penjelasan dan pengarahan dari Kepala Sekolah / Ketua Panitia
Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS).
3. Pengawas menerima perangkat soal Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian
Akhir Semester (PAS) yang berupa lembar jawab, daftar hadir, dan berita acara pelaksanaan
Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS).
4. Pengawas masuk ke dalam ruang Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian
Akhir Semester (PAS), 10 menit sebelum waktu pelaksanaan untuk:
a. memeriksa kesiapan ruang ujian;
b. meminta peserta untuk memasuki ruang Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan
Penilaian Akhir Semester (PAS) dengan menunjukkan kartu peserta dan menempati
tempat duduk sesuai nomor yang telah ditentukan;
c. membacakan tata tertib Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir
Semester (PAS);
d. meminta peserta menandatangani daftar hadir;
e. membagikan lembar jawab kepada peserta dan memandu serta memeriksa pengisian
identitas peserta Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester
(PAS) (nama, Kelas/No, No.Tes, mata pelajaran, dan tanggal);
f. memeriksa dan memastikan setiap peserta Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan
Penilaian Akhir Semester (PAS) membuka aplikasi CBT yang akan dipergunakan dengan
benar;
g. setelah semua peserta membuka aplikasi, pengawas menuliskan token tes pada papan
tulis, pengawas meminta peserta memasukkan token tes.
5. Setelah peserta memasukkan token tes, pengawas:
a. mengingatkan peserta agar terlebih dahulu membaca petunjuk identitas
soal/kesesuaian mata pelajaran;
b. mempersilakan peserta mengklik tombol hijau “mulai”;
c. mempersilakan peserta untuk mulai mengerjakan soal;
d. mengingatkan peserta untuk soal Uraian tidak perlu memilih pilihan/opsi jawaban.
6. Selama Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS)
berlangsung, Pengawas wajib:
a. menjaga ketertiban dan ketenangan suasana sekitar ruang ujian;
b. memberi peringatan dan sanksi kepada peserta yang melakukan kecurangan yakni
b. melanjutkan mengerjakan Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir
Semester (PAS) tanpa perpanjangan waktu di ruang sekretariat; serta
c. melarang orang memasuki ruang selain peserta Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS)
dan Penilaian Akhir Semester (PAS) dan panitia.
7. Pengawas dilarang memberi isyarat, petunjuk, dan bantuan apapun kepada peserta berkaitan
dengan jawaban dari soal Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir
Semester (PAS) yang diujikan.
8. Lima menit sebelum waktu Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir
Semester (PAS) berakhir, pengawas mempersilakan peserta yang telah menyelesaikan soal
Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS) untuk mengirim
jawaban, log out, dan menutup aplikasi CBT.
9. Pengawas mempersilakan peserta Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian
Akhir Semester (PAS) untuk meninggalkan ruangan Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS)
dan Penilaian Akhir Semester (PAS).
10. Setelah waktu Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS)
selesai, pengawas:
a. mempersilakan peserta meletakkan lembar jawab Asesmen Sumatif Akhir Semester
(ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS) di atas meja dengan rapi;
b. mengumpulkan seluruh lembar jawab peserta;
c. menyusun secara urut lembar jawab dari nomor peserta terkecil, menghitung, dan
memasukkannya ke dalam amplop disertai dengan daftar hadir peserta, dan berita
acara pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir
Semester (PAS);
11. Pengawas menyerahkan amplop lembar jawab Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan
Penilaian Akhir Semester (PAS) kepada Panitia.

Magelang, November 2022


Kepala Sekolah

Budi Wahyono, S.Pd.


NIP 196711111994121002
PEMERINTAH KOTA MAGELANG
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
SMP NEGERI 1
Jl. Pahlawan 66 Telp. 0293-362525 Fax 0293-3216206 Magelang 56117
http://smpn1magelang.sch.id e-mail : smpn1_mgl@yahoo.co.id

TATA TERTIB PESERTA


ASESMEN SUMATIF AKHIR SEMESTER (ASAS)
DAN PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS)
TAHUN PELAJARAN 2022/2023

1. Peserta menyiapkan kuota paket data, daya hp, dan install aplikasi “Exambro Candy Redis”
pada playstore sebelum memasuki ruangan.

2. Peserta yang tidak mempunyai hp android dan menggunakan iphone dapat meminjam tab
sekolah maksimal 15 menit sebelum tes dimulai.
3. Peserta memasuki ruangan setelah tanda masuk dibunyikan, yakni 10 (sepuluh) menit
sebelum Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS)
dimulai.
4. Peserta yang terlambat hadir hanya diperkenankan mengikuti Asesmen Sumatif Akhir
Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS) setelah mendapat izin dari Ketua
Panitia Penyelenggara Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir
Semester (PAS) atau Kepala Sekolah, tanpa diberi perpanjangan waktu.
5. Tas, buku, dan catatan dalam bentuk apapun dikumpulkan di bawah papan tulis
6. Peserta membawa alat tulis menulis dan kartu tanda peserta Asesmen Sumatif Akhir
Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS).
7. Peserta mengisi daftar hadir.
8. Peserta mengisi identitas pada Lembar Jawab Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS)
dan Penilaian Akhir Semester (PAS) secara lengkap dan benar.
9. Peserta yang membawa 2 (dua) perangkat untuk tethering, 1 (satu) perangkat diletakkan di
meja pengawas.
10. Sebelum mengerjakan soal, silakan:
a. Berdoa terlebih dahulu;
b. Periksa baterai, kuota, dan jaringan internet.
11. Peserta mulai membuka aplikasi “Exambro Candy Redis” secara bersama-sama.
12. Peserta login di aplikasi “Exambro Candy Redis” menggunakan user name dan password
yang tertera pada kartu peserta.
13. Peserta memastikan identitas peserta yang tersedia dan mata pelajaran yang diujikan sudah
benar.
14. Peserta mengisikan token yang telah diberikan oleh pengawas dengan tepat.
15. Peserta mengklik tombol hijau “mulai”.
16. Peserta melaporkan kepada pengawas apabila terdapat kendala saat mengerjakan soal.
17. Waktu yang disediakan untuk mengerjakan soal terhitung mundur, sistem akan tertutup
secara otomatis setelah waktu berakhir dan tidak dapat diakses kembali.
18. Sistem akan mendeteksi dan hp peserta akan berbunyi apabila peserta menutup aplikasi
“Exambro Candy Redis” dan membuka laman lain.
19. Selama tes Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS)
berlangsung, peserta dilarang:
a. membuka catatan dalam bentuk apa pun, laman dan aplikasi lain, menggunakan
kalkulator, atau alat bantu hitung lainnya, memfoto soal dan menyebarkan soal;
b. menanyakan jawaban soal kepada siapa pun;
c. bekerjasama dengan peserta lain;
d. memberi atau menerima bantuan dalam menjawab soal;
e. memperlihatkan pekerjaan sendiri kepada peserta lain dan/atau melihat pekerjaan
peserta lain;
f. membawa perangkat/gawai dan lembar jawab Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS)
dan Penilaian Akhir Semester (PAS) keluar dari ruang Asesmen Sumatif Akhir Semester
(ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS);
g. menggantikan atau digantikan oleh orang lain.
20. Peserta dalam mengerjakan soal Uraian tidak perlu memilih pilihan/opsi jawaban
21. Peserta yang memerlukan penjelasan cara pengisian identitas pada lembar jawab
Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS) dapat
bertanya kepada Pengawas dengan cara mengacungkan tangan terlebih dahulu.
22. Selama tes berlangsung, peserta Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian
Akhir Semester (PAS) hanya dapat meninggalkan ruangan dengan izin dan pengawasan
dari pengawas ruang Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir
Semester (PAS), dan tidak dilakukan berulang kali.
23. Peserta tidak diperkenankan memainkan hp dan aplikasi selain untuk kepentingan
mengerjakan soal.
24. Peserta yang meninggalkan ruangan setelah membaca soal dan tidak kembali lagi sampai
tanda selesai dibunyikan, dinyatakan telah selesai menempuh/ mengikuti Asesmen Sumatif
Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS) pada mata pelajaran yang
terkait.
25. Peserta memeriksa pekerjaan sebelum dikirim.
26. Pastikan mengirim jawaban sebelum waktu berakhir yakni 5 (lima menit) sebelum waktu
Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS) berakhir.
27. Logout akun setelah selesai mengerjakan soal dan menutup aplikasi secara bersama-sama.
28. Peserta menutup aplikasi secara bersama-sama dan dilarang keluar aplikasi sebelum bel berakhir tes.
29. Peserta berhenti mengerjakan soal setelah ada tanda berakhirnya waktu Asesmen Sumatif
Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS).
30. Peserta yang telah selesai diperbolehkan meninggalkan ruangan dengan meninggalkan
lembar jawab di meja dalam keadaan terbalik.
31. Jika peserta ada yang ketahuan melakukan kecurangan, maka mengerjakan ulang Asesmen
Sumatif Akhir Semester (ASAS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS) tanpa penambahan
waktu di ruang sekretariat.

Magelang, November 2022

Kepala Sekolah

Budi Wahyono, S.Pd.


NIP 196711111994121002

Anda mungkin juga menyukai