Anda di halaman 1dari 1

REKOMENDASI

Nomor : 3098/Kk.11.21/2/PP.00.5/05/2024
Membaca : Surat Kepala Madrasah Tsanawiyah Miftahul Ulum , alamat: Jl. Weding-Demak Km 5
Kecamatan Bonang Kabupaten Demak Nomor : 51/B/MTs MU/V/2024 tanggal 7 Mei 2024
perihal Permohonan Rekomendasi Bantuan Pembangunan Ruang Kelas Baru Madrasah
Tsanawiyah Miftahul Ulum .
Menimbang : Dalam rangka untuk tertib administrasi dan memenuhi standar nasional pendidikan
khususnya standar sarana prasarana dan mendukung perluasan akses serta mutu
pendidikan madrasah.
Dasar : a. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 4286);
b. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/
Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2006 Nomor 20);
c. Permendiknas Nomor 19 Tahun 2007 tentang Standar Pengelolaan Pendidikan Oleh
Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah;
d. Permendiknas Nomor 24 Tahun 2007 tentang Standar Sarana dan Prasarana untuk
SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA;
e. Peraturan Menteri Agama Nomor 13 Tahun 2012 tentang Organisasi dan Tata Kerja
Instansi Vertikal Kementerian Agama (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2012
Nomor 851);
f. Peraturan Menteri Agama Nomor 90 Tahun 2013 jo. Peraturan Menteri Agama RI
Nomor 60 Tahun 2015 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Madrasah.
Memberi Rekomendasi :
Kepada : Nama Lembaga : Madrasah Tsanawiyah Miftahul Ulum
Alamat : Jl. Weding-Demak Km 5
NSM : 121233210090
Permohonan Kepada : Gubernur Jawa Tengah
Jenis Permohonan : Pembangunan Ruang Kelas Baru Madrasah Tsanawiyah
Miftahul Ulum
Pertimbangan : 1. Keberadaan madrasah tersebut sangat dibutuhkan dan
bermanfaat bagi masyarakat sekitarnya;
2. Ketertiban administrasi dokumen negara;
3. Apabila di kemudian hari ditemukan bukti administrasi/
dokumen yang tidak tidak benar sesuai dengan ketentuan
dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, akan
menjadi tanggungjawab pemohon Rekomendasi/
penerima bantuan untuk membetulkan/ mengembalikan
ke Kas Negara, apabila berakibat/ berpotensi merugikan
pada Negara.
Demikian surat rekomendasi kami terbitkan dengan pertimbangan, kebenaran data, dokumen dan
penyusunan laporan pertanggungjawaban menjadi tanggung jawab penerima bantuan.

Demak, 8 Mei 2024


Kepala

Dokumen ini telah ditanda tangani secara elektronik. M. Afief Mundzir


Token : KdaAOs

Anda mungkin juga menyukai