Anda di halaman 1dari 23

KEBEBASAN DAN KEWAJIBAN

MORAL

03/30/17 Magister Komputer - UBL - 20


04
Agenda

1. Fungsi
2. Sumber Ajaran Moral
3. Kebebasan dan Kewajiban Moral
4. Pandangan Kebebasan Moral
5. Kedewasaan Moral
6. Ciri-ciri Kedewasaan Moral

Magister Komputer
Fungsi
Untuk memberikan pemahaman
bagaimana
manusia harus menjalani kehidupan,
sehingga
dapat dipilahkan/kelompokan sebagai
manusia
yang baik atau sebaliknya

Magister Komputer
Sumber Ajaran Moral
Ajaran moral bersumber pada ; a. adat istiadat/
budaya (sebagai adat istiadat/budaya yang
telah dijalankan orang-orang terdahulu dan
dianggap baik). b. agama, merupakan sumber
moral yang berasal dari Tuhan melalui para
utusannya yang dianggap memenuhi
persyaratan sesuai dengan ajaran agama
masing-masing yang disahkan oleh NKRI. C.
Para orang-orang bijak, ilmuwan, guru melalui
tulisannya ataupun petuah-petuahnya , seperti
para wali, pendita, ulama dan sebagainya

Magister Komputer
Kebebasan Moral

Manusia memiliki akal dan pikiran( IQ) yang dapat


digunakan untuk bertindak sesuai dengan pemahaman
mengenai moral.
Kebebasan moral adalah tidak ada sesuatu yang
menghalangi untuk melakukan tindakan (perilaku, sikap
dan tutur kata)
Sehubungan dengan itu terdapat 4 jenis kebebasan sbb;
Kebebasan negative, adalah kebebasan yang diperoleh
dari pihak lain (lembaga pemerintah atau swasta ) atas
suatu hal. Misal memperoleh kebebasan untuk tidak
membayar SPP dari UBL, memperoleh kebebasan untuk
tidak masuk kerja dan sebagainya

Magister Komputer
Kebebasan positif, dimaksudkan memperoleh kebebasan
untuk berbuat sesuai dengan pilihannya sendiri. Misal
bebas untuk memilih gubernur DKI, bebas untuk
melakukan yang baik atau yang buruk dan sebagainya.

Kebebasan eksistensi, merupakan kebebasan untuk


menentukan dirinya sendiri, jadi kebebasan ini bkannya
bebas berbuat apa, tetapi bebas untuk berbuat apa.
Kebebasan ini sebetulnya termasuk pada kebebasan
posif . Misal, dalam ankutan umum tinggal tersedia satu
tempat duduk dan saudara mempunyai kesempatan untuk
duduk, karena ada orang lain yang lebih pantas untuk
duduk maka saudara menyilahkan orang tersebut atau
sebaliknya

Magister Komputer
Kebebasan social, merupakan kebebasan yang dimiliki
namun masih tergantung dengan pihak lain (khususnya
yang terkait dengan aspek social). Misal, Ketika kita
mengendarai motor di jalan raya, maka kita mepunyai
kebebasan untuk berkendara, tetapi masih dibatasi
dengan rambu-rambu lalu lintas dan kendaraan orang
lain

Magister Komputer
Kewajiban Moral
Merupakan bentuk pertanggungjawaban secara moral
atas semua keputusan yang telah ditetapkan dan
dilakukan. Kewajiban/pertanggungjawaban yang
dimaksud adalah mampu memberikan penjelasan atau
alasan atas tutur kata, sikap dan perilaku yang telah
dilakukan. Misal seorang pengemudi ambulan
menggunakan jalan yang melawan arah ketika
membawa orang sakit kecelakaan agar segera sampai
di rumah sakit dengan tujuan agar nyawa orang
tersebut dapat ditolong.

Magister Komputer
Jenis kewajiban moral
Terdapat dua jenis kewajiban/tanggung jawab
moral ;
Tanggung jawab retrospektif, merupakan bentuk
pertanggung jawaban sesorang atas sesuatu yang
telah dilakukan. Misal pengemudi ambulan contoh di
atas.

Magister Komputer
Tanggung jawab prospektif, merupakan bentuk
pertanggung jawaban seseorang atas sesuatu
aktivitas/komitmen yang diputuskan namun belum
dilakukan. Misal seorang mahasiwa memutuskan
untuk tidak melakukan kecurangan dalam ujian akhir
semester. Seorang remaja memutuskan tidak akan
melakukan aktivitas yang terkait dengan narkoba,
dan sebagainya cari contoh lagi sendiri.

Magister Komputer
Kepada siapa pertanggungjawaban disampaikan
Pertanggungjawaban seseorang terhadap
perilaku, sikap dan tutur kata kepada;
a. dirinya sendiri, b. kepada orang lain yang
terkait, c. kepada masyarakat, d. kepada
Negara, dan e. kepada Tuhan YME
Jadi pertanggungjawaban ini tergantung dari
tindakan yang dilakukan berkaian dengan siapa
saja atau besar kecil pengaruh atas perilku,
sikap dan tutur kata yang dilakukan.

Magister Komputer
Pandangan Mengenai Kebebasan
Pandangan Mengenai Kebebasan
Secara umum terdapat pandangan bahwa adanya
aturan justru akan mengurangi kebebasan seseorang
dalam bersikap, perilaku dan tutur kata, pandangan
tersebut kurang tepat. Karena dengan adanya aturan
justru memberikan kebebasan, ilustrasinya, UBL
menetapkan peraturan jika mahasiswa menikuti kuliah
harus memakai sepatu, suatu ketika ada mahasiswa ikut
kuliah tidak memakai sepatu, maka dia tidak akan
bebas karena khawatir jangan- jangan diketahui dosen
lalu diminta keluar dari ruang kelas. Coba saudara cari
contoh lain

Magister Komputer
Kedewasaan Moral
Manusia dikatakan memiliki kedewasaan moral apabila
dapat dan berani bertanggungjawab atas segala perilaku,
sikap, dan tutur katanya
Dapat dan berani bertanggungjawab artinya mampu
menjawab dan menjelaskan alasan dan berani
menanggung semua risiko atas sikap, tutur kata dan
perilakunya berpedoman pada nilai-nilai benar salah,
baik buruk sesuai yang diyakini.
Kadar moralitas seseorang tergantung pada sejauh mana
ketaatan pada norma-norma moral yang berlaku. Ada 3
jenjang tingkat kedewasaan moral yaitu :
1. Pra konvensional, 2. Konvensional, 3. Pasca
Konvensional

Magister Komputer
Ciri Kedewasaaan Moral
Berikut ini ciri-ciri kedewasaan moral
mampu bersikap mandiri
Memiliki pikiran/berpikiran luas
Memiliki sifat ingin tahu diluar dirinya
Memiliki keinginan untuk mengembangkan diri
dalam ilmu dan teknologi
Mampu mengenali dirinya baik kelemahan dan
kebaikannya

Magister Komputer
Memilki kemampuan untuk menempatkan dirinya sesuai
dengan posisinya.
Mampu menerima kegagalan tanpa menyalahkan orang
lain
Adanya kesalahan dan kritik menerima sebagai dasar
memperbaiki dirinya
Menerima dirinya apa adanya dalam arti tidak menutupi
jika memang ada kesalah/kelemahan yang dimiliki
Mapu memahami kelebihan dan kekurangan orang lain
Tidak menyerah dalam arti bekerja keras/ berusaha
sesuai dengan aturan main yang berlaku
Memiliki konsistensi atau pendirian sehingga tidak mudah
terpengaruh oleh orang lain dalam batas-batas etika

Magister Komputer
Masih Ada lanjutan Kedewasaan
Moral

Lanjutan

Magister Komputer
Diskusi/Pandangan ttg : Tanggung
Jawab Moral
1. Kepada diri sendiri
2.Kepada Orang lain yang terkait
3.Kepada Masyarakat
4.Kepada Negara
5.Kepada Tuhan YME
Kesimpulannya :

Magister Komputer
Kedewasaan Moral( Lanjutan )
Ada 3 tingkat Kedewasaan Moral :
1. Pra Konvensional = Seseorang hanya dapat
berbuat baik atau tidak baik, hanya mengikuti
Orang lain berbuat baik atau tidak baik.
2. Konvensional = Sesorang hanya mengikuti norma
atau aturan yang berlaku, dan tidak mau
melanggar aturan yang ada.
3. Pasca Konvensional = Seseorang meyakini
perbuatannya menguntungkan orang lain,
walaupun perbuatanya melanggar aturan yang
berlaku.

Magister Komputer
Lanjutan
Penjelasannya :
1. Jika orang pada tingkat Pra konvensi melanggar norma
lalu lintas, alasannya : Dia mengikuti orang lain berbuat
yang sama dan apabila dia kena sanksi maka dia meminta
tanggung jawab orang lain dikenakan sanksi yang sama.
2. Pada tingkat Konnvensional dia akan selalu taat pada
Peraturan lalu lintas dalam kondisi apapun dan dia tidak
mau melanggar peraturan lalu lintas
3. Pada tingkat Pasca konvensional : Dia berani melanggar
rambu lalu lintas, jika dia berpendapat apa yang dilakukan
menguntungkan orang lain.

Magister Komputer
Tipe-tipe Manusia
Berdasarkan aktualisasi ciri-ciri dasar yang
dimiliki manusia dan interaksi dengan manusia
lain dalam
Masyarakat dan berdasarkan pengenalan diri
sendiri ada 4 tipe manusia
1. Manusia tahu bahwa dia tahu
2. Manusia tahu bahwa dia tidak tahu
3. Manusia tidak tahu bahwa dia tahu
4. Manusia tidak tahu bahwa dia tidak tahu

Magister Komputer
Penjelasannya :
1. Manusia tidak tahu bahwa dia tahu : adalah tipe
manusia yang memiliki kemampuan dan penge-
tahuan yang cukup untuk melaksanakan kegiatan
dan mencapai hasil yang maksimal, tetapi bersifat
sombong dan menganggap enteng masalah dan
orang lain.
2. Manusia yang tahu bahwa dia tidak tahu : adalah
Manusia yang menyadari akan kekurangannya.
Orang demikian perlu motivasi yang tinngi karena
dia menyadari bahwa masih banyak yang harus dipelajari
untuk meningkatkan pengetahuannya
Orang demikian rendah hati(tidak sombong) dan
menghargai
orang lain.

Magister Komputer
Lanjutan
3. Manusia yang tidak tahu, bahwa dia tahu: adalahgolongan
manusia yang tidak tahu akan kemampuannya,
Orangdemikian tidak berprestasi secara maksimal karena
tidak menggunakan potensinya secara optimal.
Dan perlu ada orang lain yang
membimbingnya untuk mencapai hasil yang maksimal.
4. Manusia tidak tahu bahwa dia tidak tahu: adalah tipe
manusia yang tidak menyadari akan kemampuannya(tidak
tahu diri),Orang demikian selalu menimbulkan masalah

Magister Komputer
Kebutuhan Manusia
Ada 4 kebutuhan dasar Manusia
1. Kebutuhan Pangan : Makanan
2. Kebutuhan Sandang : Pakaian
3. Kebutuhan Papan : Perumaaahan
4. Kebutuhan Bebrayan : Kehidupan bermasyarakat
( rasa aman dan tenang ).
Sedangkan :
Kebutuhan fisiologis atau kebutuhan fisik dasar (Basic
Physical need) terdiri dari : Sandang,Pangan,Papan,
Istirahat yang cukup dan seks untuk melanjutkan
keturunan.

Magister Komputer

Anda mungkin juga menyukai