Anda di halaman 1dari 17

Majemen Proyek

HENDRA AIYUB ST.MT

Teknik Arsitektur
Universitas Malikussaleh
APA ITU
MANAJEMEN...?
PENGERTIAN
MANAJEMEN PROYEK
Manajemen
Adalah suatu proses perencanaan,
pengaturan, pengontrolan dan
pengkoordinasian kegiatan-kegiatan kerja
dan penggunaan sumber daya agar
tercapainya suatu hasil dan tujuan yang
diinginkan.
APA ITU
PROYEK...?
PENGERTIAN
MANAJEMEN PROYEK
Proyek
adalah semua kegiatan yang berkaitan
dengan pelaksanaan kegiatan membangun
yang menghasilkan suatu produk.
PENGERTIAN
MANAJEMEN PROYEK
Manajemen Proyek
adalah bagaimana strategi suatu pekerjaan
pembangunan dikelola dengan baik dan
tepat agar diperoleh hasil sesuai dengan
tujuan dari pembangunan tersebut.
Timbulnya sebuah proyek
• Rencana Pemerintah
(untuk kepentingan umum & masyarakat)
• Permintaan pasar
(ketika pasar membutuhkan kenaikan suatu produk
dlm jumlah besar ; ex: proyek PGSD)
• Adanya desakan keperluan dari dalam tubuh
suatu organisasi
(proyek efisiensi kerja dan pembaruan sistem kerja )
• Dari hasil kegiatan penelitian dan pengembangan
(komoditi obat-obatan dan bahan kimia)
JENIS PROYEK
Dilihat dari komponen kegiatan utama ,ada 5 macam
proyek:
1. Proyek konstruksi (ex: pembangunan gedung
sekolah)
2. Proyek manufaktur (untuk menghasilkan
produk baru)
3. Proyek penelitian dan pengembangan
4. Proyek pelayanan manajemen (hasilnya
berupa laporan akhir)
5. Proyek kapital (untuk investasi,
ex: pembebasan tanah)
PENGERTIAN
MANAJEMEN PROYEK
UNSUR-UNSUR PELAKSANA PEMBANGUNAN
PROYEK
• Secara garis besar unsur-unsur yang terlibat
dalam pelaksana pembangunan proyek meliputi :
1. Pemberi tugas ( Owner )
2. Perencana
3. Kontraktor pelaksana
• Ketiga unsur pengelola proyek tersebut
mempunyai wewenang dan tanggung jawab
sesuai kedudukan dan fungsinya masing-masing.
PENGERTIAN
MANAJEMEN PROYEK
Unsur Pelaksana Proyek
PEMILIK

MANAJEMEN
PROYEK

KONSULTAN KONTRAKTOR
(PERENCANA) (PELAKSANA)
MANAJEMEN PROYEK
Tujuan manajemen proyek
adalah mengelola sumber daya yang
terlibat dalam proyek konstruksi atau
mengatur pelaksanaan pembangunan
sehingga diperoleh hasil sesuai dengan
persyaratan (spesification).
MANAJEMEN PROYEK
• Sumber daya yang tersedia sebagai input
terdiri dari 5 M :
man (manusia)
machine (peralatan)
material (bahan baku)
money (sumber dana)
method (metode yang akan digunakan )
TUJUAN DAN SASARAN PROYEK
Dalam proses mencapai tujuan serta sasaran
proyek konstruksi ditentukan 3 batasan yaitu;
• Besar anggaran yang dialokasikan
• Jadwal/waktu
• Mutu yang harus dipenuhi.
PENGERTIAN
MANAJEMEN PROYEK
• Ketiga batasan disebut tiga kendala (triple
constrain)
ANGGARAN

MUTU WAKTU
ANGGARAN
Proyek harus diselesaikan dengan biaya yang tidak
melebihi anggaran.
•Untuk proyek-proyek yang melibatkan dana dalam
jumlah besar dan jadwal pengerjaan bertahun-tahun,
anggarannya tidak hanya ditentukan secara total proyek,
tetapi dipecah atas komponen-komponennya atau
perperiode tertentu (misalnya perkuartal) yang jumlahnya
disesuaikan dengan keperluan.
•Dengan demikian penyelesaian bagian-bagian proyek
pun harus memenuhi sasaran dan hasil anggaran setiap
periodenya.
MUTU
• Produk atau hasil kegiatan suatu proyek harus
memenuhi spesifikasi dan kriteria yang
dipersyaratkan. Sebagai contoh, bila hasil
kegiatan proyek tersebut berupa instalasi pabrik,
maka kriteria yang harus dipenuhi adalah pabrik
harus mampu beroperasi secara memuaskan
dalam kurun waktu yang telah ditentukan.
• Jadi memenuhi persyaratan mutu berarti mampu
memenuhi tugas yang dimaksudkan (fit for the
intended use).
WAKTU
• Proyek harus dikerjakan dengan kurun waktu
dan tanggal akhir yang telah ditentukan.
• Bila hasil akhir adalah produk baru, maka
penyerahannya tidak boleh melewati batas
waktu yang telah ditentukan.

Anda mungkin juga menyukai