Anda di halaman 1dari 20

Tekanan

Perhatikan ketika anak-anak tersebut sedang bermain dilumpur, mereka agak


kesusahan dalam berjalan atau berlari, mengapa hal ini terjadi?
• Pada saat kita berjalan di atas tanah yang berlumpur jejak kaki kita akan
tampak membekas lebih dalam jika dibandingkan dengan jejak kaki kita
berjalan di tanah yang tak berlumpur. Gejala ini menunjukkan bahwa tekanan
kaki kita pada tanah berlumpur lebih besar dibandingkan tekanan kaki kita
pada tanah yang tak berlumpur.
Pengertian tekanan
• Tekanan adalah gaya yang bekerja pada satu satuan luas bidang tekan.
• Sifat tekanan:
• Tekanan berbanding lurus dengan gaya tekan (semakin besar gaya tekan semakin besar
tekanan yang dihasilkan)
• Tekanan berbanding terbalik dengan luas bidang (semakin kecil luas bidang, semakin besar
tekanan yang dihasilkan atau semakin besar luas bidang, semakin kecil tekanan yang
dihasilkan)

Faktor – faktor yang mempengaruhi tekanan adalah besarnya gaya tekan dan luas bidang tekan.
Rumus tekanan
𝐹
•P= 𝐴
Keterangan:
F : gaya tekan, satuan Newton (N)
A : luas bidang tekan, satuan m2
P : tekanan, satuan N/m2

Satuan tekanan dalam SI = pascal (Pa) atau N/m2 dalam satuan cgs = dyne/cm2
soal
• Luas bidang sebuah benda 0,05 m2 dikenai gaya sebesar 2.000 Pa. berapa
tekanan yang dihasilkan?
• Tekanan yang dihasilkan sebuah gaya 75 N adalah 5.000 N/m2. berapa luas
bidang tekannya?
Tekanan hidrostatik (zat cair)
Dalam foto di atas air dapat memancar karena
mendapat tekanan air dari bagian atasnya.
Tekanan Zat cair dipengaruhi oleh massa jenis
zat cair, gravitas dan ketinggaan zat terbut.
Tekanan Hidrostatik (Zat Cair)
• Adanya gravitasi bumi menyebabkan semua benda yang ada di bumi
mempunyai berat. Berat benda akan menekan pada bidang tekan, demikian
halnya zat cair diam dalam suatu tempat. Tekanan hidrostatik adalah tekanan
di dalam zat cair yang disebabkan oleh berat zat cair itu sendiri.
• Tekanan Hidrostatis dipengaruhi oleh:
• Kedalaman
• Massa jenis zat cair (jenis zat cair)
• Tidak dipengaruhi oleh bentuk bejana
Rumus tekanan Hidrostatik
Sifat-sifat tekanan zat cair:
 Tekanan zat cair berbanding lurus dengan massa jenis zat cair, artinya
semakin besar massa jenisnya, semakin besar tekanannya.
 Tekanan zat cair berbanding lurus dengan kedalaman, artinya semakin dalam
semakin besar tekanannya
 Pada kedalaman yang sama tekanan zat cair sama besar kesegala arah
 Besar tekanan zat cair tidak tergantung pada bentuk bejana
soal
• Seekor ikan berada pada kedalaman 10 meter. Berapa tekanan yang dialami
ikan jika massa jenis air 1000 kg/m3 (g=9,8 N/Kg)?
• Drum Minyak mempunyai luas dasarnya 100 cm2 , tingginya 1 meter, jika
massa jenis minyak 700 kg/m3 dan g=9,8 N/Kg. Berapa tekanan hidrostatis
dasar drum?
Hukum pascal
• Tekanan yang diberikan kepada zat cair dalam ruang tertutup diteruskan ke
segala arah arah dan sama besar.
• Jika gaya dikerjakan zat cair dalam ruang tertutup, maka tekanannya diteruskan oleh zat
cair itu ke segala arah dengan sama rata dan sama kuat.
• Pernyataan tersebut dikenal dengan hukum pascal
• Tekanan dalam zat cair sangat berguna dalam kehidupan sehari-hari. Salah
satu contohnya seperti yang dirumuskan oleh Pascal “Tekanan yang
diberikan pada zat cair dalam ruang tertutup akan diteruskan kesegala arah
dengan sama besar “. Banyak peralatan yang menggunakan prinsip Pascal
antara lain dongkrak hidrolik, rem hedrolik, mesin pengangkat mobil
hidrolik, dan kempa hidrolik.
Rumusan pascal
• Prinsip hukum pascal ialah dengan menggunakan gaya
kecil akan menghasilkan gaya yang besar.
• Alat-alat teknik yang menggunakan prinsip hukum pascal
antara lain:
• Dongkrak hidrolik
• Kempa hidrolik
• Rem hidrolik
• Alat pengangkatan mobil
• Meja operasi rumah sakit
• Kursi dokter gigi
soal

• Bila diketahui F1= 2 N, A1 = 1 cm2 dan A2 = 30 cm2 maka besar F2 adalah?


Bejana berhubungan
• Bejana berhubungan adalah sebuah bejana yang mempunyai beberapa pipa yang
saling berhubungan. Hukum bejana berhubungan menyatakan jika bejana
berhubungan diisi zat cair yang sejenis dalam keadaan seimbang, maka permukaan
zat cair akan berada pada satu bidang sejajar ( datar ). Contoh peralatan yang prinsip
kerjanya berdasarkan hukum bejana berhubungan antara lain kendi, teko,
pembuatan dam, dan menara penampung air.
• Permukaan zat cair bermassa jenis sama dalam keadaan diam di dalam bejana
berhubungan selalu mempunyai permukaan yang sejajar. Apabila ada zat cair yang
bermassa jenis tidak sama dimasukkan ke dalam bejana berhubungan, maka kedua
benda cair tersebut tidak akan bercampur, sehingga permukaan kedua zat cair
tersebut tidak sama tinggi.
• Hukum bejana berhubungan tidak berlaku jika bejana diisi dengan zat cair
yang tidak sejenis, bejana digoyang-goyangkan, salah satu kaki bejana ada
yang berupa pipa kapiler, bejana ada yang mendapat tekanan yang tidak sama.
Rumusan bejana berhubungan
soal
• Pipa U berisi raksa, massa jenisnya 13.600 kg/m3, kaki lain berisi air dengan
massa dengan massa jenis 1000 kg/m3 dan tingginya 20 cm. Hitunglah tinggi
raksa
• Sebuah bejana U berisi air 15 cm dan minyak tanah 8 cm. Apabila massa jenis
air 1 gram/cm3, berapa besar massa jenis minyak?

Anda mungkin juga menyukai