Anda di halaman 1dari 16

KONSELING HASIL PERTUMBUHAN

NILA SUSANTI SKM, MPH


Tujuan
Memberikan konseling pada ibu berdasarkan hasil pemantauan
pertumbuhan anaknya.

Pelaksana
• Petugas gizi/kesehatan.
Bagaimana Memberi Konseling?
• Jika anak tumbuh dengan baik, nasihat selanjutnya adalah
memberikan makanan yang sesuai umur anak, sehingga anak
akan tumbuh dengan baik.

• Jika ada masalah dalam pertumbuhannya atau kecenderungan


yang mengarah pada suatu masalah , maka perlu mewawancarai
ibu untuk mengidentifikasikan penyebab masalahnya
Merujuk Anak dengan Masalah
Pertumbuhan yang Serius
Anak dengan salah satu masalah pertumbuhan serius
berikut ini harus segera dirujuk untuk mendapatkan
perawatan khusus:

1. Sangat kurus (di bawah -3 SD untuk BB/PB, BB/TB atau


IMT/U)
2. Ada tanda klinis marasmus (misalnya tampak
benar-benar kurus, seperti “tulang terbungkus kulit”)
3. Ada tanda klinis kwashiorkor (misalnya edema seluruh
tubuh; rambut tipis dan jarang; kulit terkelupas)
4, Edema pada kedua punggung kaki
• Seorang anak yang kurang gizi mungkin saat ini sedang
menderita penyakit (seperti diare) atau penyakit kronis
yang dapat memperberat kekurangan gizinya.
• Jika betul, obati penyakit penyerta atau masalahnya
apabila mampu, jika tidak mampu rujuk anak tersebut ke
pelayanan kesehatan untuk memperoleh pelayanan yang
sesuai.
• Jika diketahui atau dicurigai seorang anak mempunyai
penyakit kronis (seperti HIV/AIDS, TB), ibu atau pengasuh anak
perlu diberi konseling atau melakukan tes/uji kesehatan.
• Rujuk anak-anak yang sangat gemuk yaitu > 3 z-score
pada BB/PB atau BB/TB atau IMT/U untuk penilaian
medis dan perawatan khusus.
Teknik Konseling
Mendengarkan dan belajar dari ibu:
• Ajukan pertanyaan terbuka
• Dengarkan dan yakinkan bahwa Saudara memahami apa yang ibu
katakan
• Gunakan bahasa tubuh dan isyarat untuk menujukkan minat
• Empati, untuk menunjukkan bahwa Saudara memahami perasaan ibu
Bangun kepercayaan dan berikan dukungan:
• Pujilah ibu jika sudah berbuat baik
• Hindari kata yang menyalahkan ibu
• Terimalah apa yang ibu pikirkan dan rasakan
• Berikan informasi dalam bahasa yang sederhana
• Berikan saran yang terbatas, bukan perintah
• Tawarkan bantuan praktis
Nasihat untuk Ibu yang
Anaknya Tumbuh Baik
Jika anak tumbuh dengan baik, pujilah ibu. Selanjutnya tergantung
pada umur anak dan kemungkinan kunjungan berikutnya:

Kaji ulang anjuran pemberian makan sesuai kelompok umur anak yang
terdapat pada buku GPA, dan atau jelaskan rekomendasi pemberian
makan untuk anak pada kelompok umur berikutnya sebelum kunjungan
berikutnya.
Lahir sampai umur 6 bulan
Umur 6 bulan sampai 9 bulan
Umur 9 bulan sampai 12 bulan
Umur 12 bulan sampai 24 bulan
Umur 24 bulan atau lebih
Konseling Bagi Ibu yang mempunyai Anak
Kurang Gizi
Jika anak kurang gizi, penting untuk segera mencari penyebab masalah
sebelum memberi nasihat pada ibu. Cari penyebab dengan
mewawancarai ibu yang anaknya:

• Kurus (< -2 SD untuk BB/PB atau BB/TB atau IMT/U)


• Berat badan kurang (< -2 SD untuk BB/U)
• Pendek (< -2 SD untuk PB/U atau TB/U)
• Anak yang mempunyai kecenderungan pertumbuhan ke arah
salah satu masalah tersebut di atas.
Lembar bantu memeriksa penyebab kurang gizi. Fokuskan pada daftar
pertanyaan pada sisi kiri. Ingat bahwa Saudara akan mengajukan semua
pertanyaan yang sesuai dengan umur anak, mendengarkan jawaban ibu atau
pengasuh, dan menentukan penyebab kurang gizi sebelum memberi nasehat.

Ringkasan langkah-langkah yang harus dilakukan :


Langkah 1 . Tentukan apakah anak sakit pada saat kunjungan
Langkah 2. Jika tidak sakit, mulai mencari penyebab lain
Langkah 3. Tanyakan perubahan pola makan dan atau menyusui
saat ini
Langkah 4. Tanyakan tentang pemberian makan anak sesuai umurnya
Langkah 5. Tanyakan penyakit yang berulang
Langkah 6. Kaji kemungkinan penyebab masalah sosial dan lingkungan
Langkah 7. Tentukan penyebab bersama ibu/pengasuh
Langkah 8. Memberikan nasihat
Kemungkinan Penyebab Kurang Gizi
Ketika mewawancarai ibu, kemungkinan ditemukan beberapa penyebab kurang gizi,
sebagai contoh, makanan yang diberikan tidak sesuai dengan anjuran, masalah sanitasi
yang bisa menimbulkan penyakit, faktor sosial dan lingkungan yang dapat mempengaruhi
pemberian makan serta pola asuh anak. Berikut ini beberapa contoh:

• Jika dalam satu rumah tangga terdapat 3 atau lebih balita, anak akan berisiko kurang
gizi dan terabaikan. Risiko bisa dikurangi jika ada 2 atau lebih orang dewasa yang
bertanggung-jawab dalam pemberian makan dan pengasuhan anak.
• Jika tidak ada ibu atau ayah (misalnya karena perceraian atau kematian), atau jika salah
satu orang tua tidak dilibatkan dalam pengasuhan anak, risiko kurang gizi dan
terabaikan akan meningkat.
• Jika ibu atau ayah tidak sehat, risiko anak menjadi kurang gizi meningkat.
• Jika ibu menyatakan bahwa tidak cukup tersedia makanan dalam keluarga, maka
ibu akan menghadapi masalah yang serius dan membutuhkan bantuan
maupun nasehat.
Konseling Bagi Ibu yang
Anaknya Kegemukan
Seperti pada masalah kurang gizi, perlu mencari penyebab kegemukan sebelum
memberi nasihat. Melalui wawancara, carilah penyebab pada anak dengan kondisi berikut:
• Gemuk (>2 SD untuk BB/PB atau BB/TB atau IMT/U)
• mempunyai kecenderungan pertumbuhan yang mengarah pada kegemukan
(>1 SD untuk BB/PB atau BB/TB atau IMT/U, dengan kecenderungan ke arah garis 2 SD)
Catatan:
– Seorang anak yang pendek bisa gemuk atau sangat gemuk.
– Anak yang sangat gemuk (>3 SD) memerlukan rujukan untuk penilaian secara medis dan
penanganan khusus. Jika ada sistem rujukan untuk anak sangat gemuk, rujuk mereka.
Mencari Penyebab Masalah Kegemukan. Fokuskan pada daftar pertanyaan pada
sisi kiri. Ingat bahwa Saudara akan mengajukan semua pertanyaan yang sesuai
dengan umur anak, mendengarkan jawaban ibu atau pengasuh, dan menentukan
penyebab kegemukan sebelum memberi nasihat.

Ringkasan langkah-langkah yang harus dilakukan:


Langkah 1 . Mulailah mencari penyebab
Langkah 2. Diskusikan makanan anak sesuai kelompok umur
Langkah 3. Tanyakan tentang aktifitas fisik(untuk anak berumur
lebih dari 6 bulan)
Langkah 4. Tentukan penyebabnya bersama ibu/pengasuh anak
Langkah 5. Memberikan konseling

Anda mungkin juga menyukai