Anda di halaman 1dari 25

Gigi Tiruan Kerangka Logam

Kasus Keneddy Kelas 3 Modifikasi 2

Siti Khanifaturrohmah
14061017
Kasus Keneddy Kelas 3 Modifikasi 2

Daerah yg tak bergigi terletak diantara gigi yg


masih ada dibagian posterior maupun anterior
dan unilaterar.
Gigi Tiruan Sebagian Kerangka Logam
GTSKL merupakan salah satu jenis gigi tiruan
sebagian lepasan (GTSL). GTSL merupakan
bagian dari ilmu gigi tiruan (prosthodontics).
GTSKL merupakan salah satu GTSL yang paling
sering digunakan selain GTSL akrilik.GTSKL
dapat terbuat dari berbagai macam logam, di
antaranya :
• Logam campur emas kuning
• Logam campur emas putih
• Logam baja tahan karat
• Logam campur kobalt kromium
Di antara bahan-bahan tersebut, bahan yang
paling sering digunakan adalah kobalt kromium.
Bahan tersebut tersedia dalam bentuk wrought
wire(kawat logam yang sudah jadi) dan cast
alloy(logam tuang).
Keuntungan Penggunaan GTSKL

1. Perawatan geligi yang rusak dengan GTSKL


merupakan perawatan untuk mempertahankan
gigi-geligi tersebut, bertentangan dengan GT
basis akrilik yang pada jangka waktu lama tidak
mendukung stabilitas dari sisa gigi-geligi.
2. GT ini lebih banyak membantu
mempertahankan dan memulihkan oklusi dan
artikulasi dibandingkan dengan protesa plat
sebagian dari akrilik.Cengkramnya menjamin
suatu stabilitas yang lebih besar sehingga GT
ini kurang terbenam dalam mukosa.
3. Logam memiliki sifat yang tahan terhadap
abrasi, sehingga permukaannya tetap licin dan
mengkilat serta tidak menyerap saliva sehingga
membuat deposit makanan dan kalkulus sulit
melekat.
4. Tidak mudah berubah warna dan tidak mudah
patah atau rusak.
5. Memiliki konduktivitas termal yang baik.
6. Desain basisnya dapat dibuat cukup tipis.
7. Biokompatibilitasnya tinggi dan tidak
menyebabkan reaksi alergi
Kerugian Penggunaan GTSKL
1. Reparasi GTSKL relatif sulit walaupun masih
terdapat kemungkinan dilakukan koreksi reparasi
dan perluasan. Hal ini disebabkan oleh terbatasnya
jumlah elemen penyangga yang potensial,
pelaksanaan teknis yang sulit, dan biaya yang relatif
mahal.
2. Biaya pembuatan GTSKL lebih mahal jika
dibandingkan dengan GTSL akrilik.
3. Kemungkinan terlihatnya bagian cengkram→ tidak
estetik → mengganggu penampilan pasien.
Faktor yang perlu diperhatikan dalam
pembuatan GTSKL
Dalam pembuatan GTSKL terdapat beberapa faktor
yang harus diperhatikan di antaranya:
• Panjang diastema
• Jumlah diastema dan keharusan untuk
memperpanjang lengkung gigi
• Resorpsi tulang alveolar
• Kondisi gigi yang tersisa
• Kondisi/keutuhan gigi penyangga
• Keinginan pasien
• Usia pasien
• Kesehatan umum
• Biaya yang tersedia
Komponen-Komponen Gigi Tiruan
Sebagian Lepasan Kerangka Logam

1. Konektor Mayor
Konektor mayor meruapakan dari GTSKL yang
menghubungkan bagian-bagian dari gigi tiruan yang
terdapat pada salah satu sisi lengkung rahang dengan
sisi yang berseberangan. Konektor mayor digunakan
untuk menyatukan, distribusi beban, dan untuk
mencegah rotasi.
2. Konektor Minor
Konektor minor merupakan komponen yang
menghubungkan antara konektor mayor atau basis
gigi tiruan GTSKL dengan bagian lain dari gigi
tiruan seperti lengan cengkram, retainer indirek, dan
rest oklusal. Konektor minor dapat juga diartikan
sebagain komponen yang menghubungkan
komponen GTSKL lainnya dengan konektor mayor.
3. Rest
Rest merupakan komponen GTSKL yang
memindahkan gaya kebawah sumbu gigi penyangga.
Permukaan gigi yang dipreparasi sebagai tempat rest
disebut rest seat . Pada kasus tooth borne GTSL
semua tekanan harus ke gigi penyangga, sedangkan
pada tooth-tissue borne GTSL, hanya sebagian dari
tekanan yang diteruskan ke gigi penyangga
sedangkan sebagian yang lain diteruskan keresidual
ridge. Terdapat 3 jenis utama rest yang digunakan
dalam rencana perawatan GTSKL yaitu: rest
oklusal, rest lingual atau singulum, dan rest insisal.
4. Retainer Direk
Retainer dapat didefinisikan sebagai semua jenis
cengkram, attachment, alat, dan sebagainya, yang
digunakan untuk fiksasi, stabilisasi, atau retensi dari
suatu gigi tiruan.

5. Retainer Indirek
Retainer indirek adalah rest yang paling ujung dari
kedua sisi dalam bentuk rest oklusal tambahan atau
rest kaninus.
6. Saddle
Sadel merupakan komponen gigi tiruan yang
terletak berdekatan pada jaringan mukosa dan
merupakan tempat di mana elemen gigi prostetik
terpasang. Sadel menghubungkan elemen gigi
prostetik tersebut dengan konektor minor yang akan
menghubungkan basis gigi tiruan dengan konektor
mayor. Oleh karena itu basis gigi tiruan berfungsi
sebagai penghubung.
Alat-alat yang digunakan dalam pembuatan
Gigi Tiruan Kerangka Logam

1. 2.

Centrifugal casting Brush poles


3. 4.

Hunging bur High speed grinder


5. 6.

Micromotor Oven Furnace


7. 8.

Rubber wheel
Sand blaster
abrasive
9. 10.

Vibrator Separating disc


11. 12.

Base former bowl


13. 14.

penjepit Lecron
15. 16.

Pisau gips Pisau malam


17. 18.

Spatula Lampu spiritus


Bahan-bahan yang digunakan dalam
pembuatan Gigi Tiruan Kerangka Logam

1. Gips putih (plaster of paris)


2. Vaselin
3. Wax merah (baseplate wax)
4. Hydrocollloid (agar-agar)
5. Modelling clay
6. Bahan invesment (phosphat bonded
invesment)
7. Cairan hardener
8. Wax pattern
9. Cairan aceton
10. Flexi wex
11. Meshwork
12. Powder dan liquid
13. Bahan logam (chrom cobalt alloy)
14. Cairan chloroform

Anda mungkin juga menyukai