Anda di halaman 1dari 6

Gangguan Campuran Cemas Depresi

Diagnosis
A. Mood disforik yang berulang atau menetap dan bertahan
sedikitnya 1 bulan
B. Mood disforik disertai empat (atau lebih) gejala berikut selama
sedikitnya 1 bulan:
1. Kesulitan berkonsentrasi atau pikiran kosong
2. Gangguan tidur (sulit untuk jatuh tertidur atau tetap tidur atau
gelisah, tidur tidak puas)
3. Lelah atau energi rendah
4. Iritabilitas
5. Khawatir
6. Mudah menangis
7. Hypervigillance
8. Antisipasi hal terburuk
9. Tidak ada harapan (pesimis yang menetap akan masa depan)
10. Harga diri yang rendah atau rasa tidak berharga
C. Gejala menimbulkan penderitaan yang secara klinis
bermakna atau hendaya dalam area fungsi sosial, pekerjaan
atau area fungsi penting lain
D. Gejala tidak disebabkan efek fisiologis langsung suatu zat
(cth., penyalahgunaan obat, pengobatan) atau keadaan
medis umum
E. Semua hal berikut ini:
1. Kriteria tidak pernah memenuhi gangguan depresif berat, gangguan
distimik, gangguan panik, atau gangguan ansietas menyeluruh
2. Kriteria saat ini tidak memenuhi gangguan mood atau ansietas lain
(termasuk gangguan ansietas atau gangguan mood, dalam remisi
parsial)
3. Gejala tidak lebih mungkin disebabkan gangguan jiwa lain
Diagnosis Banding
1. Gangguan ansietas menyeluruh
2. Gangguan distimik
3. Gangguan depresif ringan
4. Obsesif-kompulsif
Gambaran Klinis
Gambaran klinis gangguan campuran ansietas
depresif menggabungkan gejala gangguan
ansietas dan sejumlah gejala gangguan depresif.
Disamping itu, gejala hiperaktivitas sistem saraf
otonom, seperti keluhan gastrointestinal, lazim
ditemukan dan ikut berperan pada banyaknya
pasien yang ditemukan di klinik medis rawat
jalan
Terapi
Obat antiansietas, obat antidepresif, atau
keduanya

Anda mungkin juga menyukai