Anda di halaman 1dari 10

KIMIA DASAR II

KONSEP MOL
Nur Hidayah
Pengertian
Dalam kimia, mol merupakan unit dasar
yang digunakan dalam sistem satuan internasional (SI)
sehingga secara internasional perhitungan untuk
mengukur jumlah zat menggunakan satuan mol.
Kuantitas ini juga terkadang disebut sebagai jumlah
bahan kimia.
Perhitungan massa molar
Sesuai dengan definisinya sebagai satuan
jumlah, 1 mol elemen apapun akan mengandung jumlah atom
yang sama dengan 1 mol elemen lainnya. Akan tetapi, massa
1 mol elemen dapat berbeda dengan massa 1 mol elemen lain
karena massa atom secara individu juga berbeda.

Pada CO2 mengandung 1 atom C dan 2 atom O


1 x massa C = 1 x 12 = 12 gram/mol
2 x massa o = 2 x 16 = 32 gram/mol
Total = 12 + 32 = 44 gram/mol
Jadi untuk molekul CO2 memiliki massa relatif sebesar 44 gram/mol.
Perhitungan Konsep Mol
Konsep mol dapat diterapkan untuk
berbagai situasi, pada umumnya konsep mol ini selalu
digunakan dalam membuat reaksi kimia. Hal itu berguna
untuk menentukan berapa massa zat yang akan
direaksikan sehingga jumlahnya setara dan efisien untuk
bereaksi.
Contoh soal
Jika diketahui massa molekul H2O sebesar 50
gram, tentukan jumlah molnya!

Step 1 : Menghitung massa molar H2O


2 x massa H = 2 x 1 = 2 gram/mol
1 x massa O = 1 x 16 = 16 gram/mol
Massa molar H2O = 2 + 16 = 18 gram/mol

Step 2 : Menghitung mol H2O


Mol = Massa Zat / massa molar
Mol H2O = 50 / 18 = 2.7 mol
Contoh soal 2 :
Tentukan jumlah mol gas H2 yang diukur pada
keadaan STP sebanyak 1.5 L!

Step : Menghitung mol gas H2


Mol = Volume / 22.4
Mol H2 = 1.5 / 22.4 = 0.0669 mol
Contoh Soal 3
Diketahui HCl 0.5 M sebanyak 25 mL, tentukan
jumlah molnya!

Step 1 : Mengubah satuan volume menjadi liter


25 mL = 0.025 L
Step 2 : Menghitung mol HCl dalam larutan
Mol = Konsentrasi x Volume
Mol HCl = 0.5 M x 0.025 L = 0.0125 mol
Contoh Soal 4

Diketahui jumlah mol suatu zat adalah 0.05 mol,


tentukan jumlah partikelnya!

Step : Menghitung jumlah partikel


Mol = jumlah partikel / 6.022*1023
Maka
Jumlah partikel = Mol x 6.022*1023
Jumlah partikel = 0.05 mol x 6.022*1023 = 3.011*1022 partikel
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai