Anda di halaman 1dari 25

INSPEKSI DAN PEMELIHARAAN

PREVENTIF PADA PENYULANG


MANGKUNEGARAAN 02 ZONA 1

1. ADITIA AKBAR HUDA 3.39.17.0.01


2. AGUNG GERRY NUGRAHA 3.39.17.0.02
3. AKBAR NICKO RAMADHAN 3.39.17.0.03
Karakteristik Penyulang
Penyulang Mangkunegaraan 02 (MKN-02) merupakan salah
satu feeder dari trafo I GIS Mangkunegaraan yang memiliki
kapasitas 60 MVA. Panjang jaringan penyulang MKN 02
mulai dari raise pole hingga ujung yaitu kurang lebih 12 kms.
Feeder MKN 02 ini terbagi menjadi 2 zone, dimana zona 1
yaitu mulai dari raise pole hingga Recloser B1-144/H masuk
ke wilayah kerja Rayon Surakarta Kota sedangkan untuk
zone 2 mulai dari Recloser B1-144/H hingga ujung
penyulang masuk ke wilayah kerja Rayon Manahan. Pola
distribusi yang digunakan MKN 02 adalah loop.
Data Gangguan Penyulang
Berdasarkan rekap data kinerja PMT trip pada Tabel 4.1. dapat
diketahui bahwa feeder Mangkunegaraan 02 mengalami trip
sebanyak 12 kali pada tahun 2017 yang mana penyulang ini
masuk dalam katagori sebagai penyulang kronis. Dengan kondisi
yang demikian, menyebabkan suplai tenaga listrik ke pelanggan
terganggu. Salah satu upaya untuk meningkatkan keandalan mutu
penyaluran tenaga listrik perlu adanya pemeliharaan agar
gangguan pada feeder MKN-02 dapat diminimalisir atau bahkan
dihilangkan.
Tabel 4.1. Rekap Data PMT Trip Tahun 2017
(Sumber : PT. PLN (Persero) Rayon Surakarta Kota)
Tabel 4.2. Data Gangguan MKN 02 Tahun 2017
(Sumber : PT. PLN (Persero) Area Surakarta)
Tabel 4.3. Data Gangguan MKN 02 sampai Bulan April Tahun 2018
(Sumber : PT. PLN (Persero) Area Surakarta)
Grafik Akumulasi
Dari grafik diatas dapat dilihat penyebab gangguan tripnya PMT
feeder MKN-02 tahun 2017. Sebanyak 50% gangguan disebabkan
oleh Pihak III atau binatang yang meliputi tikus yang mengenai
jaringan, bunglon yang mengenai bushing pohon dan katak pohon
yang mengenai jaringan. Sebanyak 30% gangguan disebabkan
oleh pohon. Sebanyak 10% gangguan disebabkan oleh peralatan
yaitu isolator tumpu yang short dan 10% gangguan disebabkan
oleh komponen yaitu konduktor phasa S yang putus.
Inspeksi
Penyulang
Inspeksi Secara Visual
Hasil
Tindakan
Rabas Pohon
Jadwal Rabas Pohon
Pemasangan Tutup Bushing
Penggantian Isolator
Evaluasi
Setelah dilakukannya pemeliharaan maka selanjutnya evaluasi.
Tujuan evaluasi dilakukan untuk melihat hasil pemeliharaan, yaitu
dengan cara membandingkan jumlah angka trip PMT sebelum
dan sesudah pemeliharaan. Pada laporan ini penulis akan
membandingkan jumlah angka PMT trip pada triwulan pertama
tahun 2017 dan tahun 2018.
Tabel 4.7. Data Gangguan MKN 02 Triwulan Pertama Tahun 2017
(Sumber : PT. PLN (Persero) Rayon Surakarta Kota)

Tabel 4.8. Data Gangguan MKN 02 Triwulan Pertama Tahun 2018


(Sumber : PT. PLN (Persero) Rayon Surakarta Kota)
Index Keandalan PT. PLN (Persero) Rayon Surakarta
Kota
Rekapitulasi SAIDI (System Average
Interruption Duration Index) PT. PLN (Persero) Rayon
Surakarta Kota

Tabel 4.9. Data Jumlah Pelanggan, Jam x Pelanggan padam dan Periode waktu
(Sumber : PT. PLN (Persero) Rayon Surakarta Kota)

Rincian Januari Februari Maret April

Jumlah pelanggan 96.447 96.601 96.742 96.914

Jam x pelanggan 190.245,85 141.004,64 290292,2 176.473,45

padam

Periode waktu 60 60 60 60

Tabel 4.10. Nilai SAIDI PT. PLN (Persero) Rayon Surakarta Kota Bulan Januari – April Tahun 2018
(Sumber : PT. PLN (Persero) Rayon Surakarta Kota)

Januari Februari Maret April

Target Real Target Real Target Real Target Real

166,79 118,35 216,96 205,74 338,12 385,48 362,87 494,06


Rekapitulasi SAIFI (System Average Interruption
Frequency Index)
PT. PLN (Persero) Rayon Surakarta Kota
Tabel 4.11. Data Jumlah pelanggan dan Jumlah pelanggan padam
(Sumber : PT. PLN (Persero) Rayon Surakarta Kota)

Rincian Januari Februari Maret April

Jumlah pelanggan 96.447 96.601 96.742 96.914

Jumlah pelanggan 89.050 140.826 115.146 119.060

padam

Tabel 4.12. Nilai SAIFI PT. PLN (Persero) Rayon Surakarta Kota Bulan Januari-April tahun 2018
(Sumber : PT. PLN (Persero) Rayon Surakarta Kota)

Januari Februari Maret April

Target Real Target Real Target Real Target Real

1,05 0,92 1,64 2,38 2,57 3,57 2,85 4,79


Setelah dilakukannya pemeliharaan pada penyulang
Mangkunegaraan 02 jumlah angka PMT trip menjadi
berkurang yang semula tiga kali trip pada triwulan pertama
tahun 2017 menjadi satu kali trip pada triwulan pertama
tahun 2018.
PERTANYAAN
◂ Revi Alvin Razaqi(20) : Selain pemeliharaan apa yang bisa
dilakukan?
◂ Anisah Qonitah (4) : Target saidi saifi itu bagaimana
menentukannya?
◂ Banjo Tri Suryanata (7) : Kenapa data cuma triwulan?
◂ Radit (19) : kenapa bisa melebihi target sedangkan
pemadaman bertambah?
◂ Ayu (6) : jika tidak memenuhi target apakah ada sanksi?
◂ Arfiansyah (5) : ada kompensasi atau tidak jika ada
pemelioharaan preventif?

Anda mungkin juga menyukai