Anda di halaman 1dari 12

SKRIPSI DAN ARTIKEL

DESTI HERNOMITA (183210048)


SARI IGA MULYANI (183210102)
SITI HALIMATUSSA’DIAH (183210043)
Pengertian Skripsi
Skripsi merupakan istilah yang digunakan di
Indonesia untuk mengilustrasikan karya tulis imiah
berupa hasil penelitian mahasiswa S1. Di dalamnya,
terdapat pembahasan lengkap tentang adanya
permasalahan atau fenomena tertentu dengan
mengikuti tata cara penulisan skripsi yang benar dan
berlaku. Adapun pengertian skripsi menurut sejumlah
ahli adalah sebagai berikut:
 Menurut The Liang Gie
Skripsi merupakan jenis karya ilmiah yang
dibuat dengan tujuan untuk menjelaskan
dan melakukan penyelesaian terhadap
sebuah pokok permasalahan yang
sifatnya cukup penting dalam suatu
cabang ilmu. Skripsi yang dilakukan oleh
mahasiswa ini biasanya juga disertai
dengan penelitian pustaka dan penelitian
lapangan sebagai salah satu syarat untuk
meraih gelar sarjana.
 Menurut Drs. Jarwanto
Skripsi merupakan karya ilmiah yang
dibuat oleh mahasiswa program sarjana
secara individual berdasarkan hasil
penelitian yang ia lakukan. Dalam hal ini,
skripsi juga bisa diartikan sebagai karya
ilmiah yang disusun berdasarkan hasil
analisis data primer dan data sekunder.
 Menurut Ensiklopedia Nasional
Indonesia
Skripsi adalah karya ilmiah buatan
mahasiswa yang harus dipresentasikan
di depan tim penguji sebagai mata
kuliah wajib di akhir perkuliahan.
Tujuan Penulisan Skripsi
Mahasiswa dituntut untuk membuat skripsi karena ada tujuannya
tersendiri. Mahasiswa diharapkan bisa berpikir secara logis dalam menguraikan dan
menyelesaikan sebuah permasalahan, serta dapat menuliskan hasil pikirannya ke
dalam bentuk laporan skripsi yang terstruktur dan sistematis. Karena bukanlah hal
yang mudah untuk memahami suatu permasalahan, melakukan penelitian,
menganalisis, mendapatkan hasil penelitian serta menyusunnya ke dalam bentuk
laporan.
Tak hanya itu, tujuan dalam penulisan skripsi adalah sebagai syarat untuk
meraih gelar sarjana di setiap Perguruan Tinggi, baik itu Perguruan Tinggi Negeri
(PTN) ataupun Perguruan Tinggi Swasta yang ada di negara Indonesia. Tujuan yang
satu ini seringkali dicantumkan dalam bab 1, tepatnya pada bagian tujuan penelitian.
Unsur-Unsur Skripsi
1. Bagian Awal Skripsi 2. Bagian Inti Skripsi
• Sampul Luar • Pendahuluan
• Sampul Dalam • Kajian Pustaka
• Persetujuan Pembimbing • Metode Penelitian
• Pengesahan Tim Penguji • Hasil Penelitian
• Kata Pengantar • Pembahasan
• Daftar Isi • Penutup
• Daftar Tabel
• Daftar Gambar
• Daftar Lampiran
Unsur-Unsur Skripsi

3. Bagian Akhir Skripsi


Bagian akhir skripsi terdiri dari daftar pustaka dan
daftar lampiran. Penulis wajib mencamtumkan seluruh
sumber dan lampiran-lampiran yang digunakan sebagai
acuan dalam menyusun skripsi.
Pengertian Artikel
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, artikel merupakan karya tulis secara lengkap, seperti esai
pada majalah atau laporan surat kabar, dan lain sebagainya. Sedangkan Sumandiria (dalam Sugeng, 2014)
mengatakan bahwa artikel ialah karya tulis lepas yang isinya berupa opini yang membahas tentang masalah yang
sifatnya aktual dan biasanya bersifat kontroversial dengan tujuan menghibur, memberitahu, mempengaruhi, dan
meyakinkan para pembaca. Wolseley (dalam Gunawan, 2008) mengungkapkan artikel adalah karangan tertulis
yang panjangnya tak tentu bertujuan menyampaikan gagasan dan fakta dengan maksud meyakinkan, mendidik,
atau menghibur.
Berdasarkan pengertian artikel di atas maka dapat disimpulkan bahwa artikel adalah karya tulis yang
berisi opini atau pendapat dan biasanya terdapat dalam majalah atau surat kabar. Secara umum, pengertian
artikel adalah tulisan yang mengembangkan gagasan yang inti persoalannya diangkat dari realitas atau referensi
tertentu dengan fakta yang kemudian dianalisis dan didialektikakan berdasarkan kaidah bahasa populer dimana
gagasan tersebut ditransformasikan kepada pembaca melalui media cetak, seperti koran atau majalah. Artikel
dalam surat kabar biasanya membahas suatu hal secara terperinci. Penulis artikel harus menguasai
permasalahan yang dibahas dalam artikel yang ditulisnya.
Ciri-Ciri Artikel
Adapun ciri-ciri artikel menurut Sugeng (2014) adalah sebagai berikut :
• Mempunyai isi yang bersumber pada fakta serta bukan hanya sekedar realita.
• Artikel berisi karya tulis yang padat, tuntas, singkat, dan jelas.
• Merupakan hasil tulisan yang original.
• Bersifat faktual dengan mengungkapkan dengan berbagai data yang diketahui oleh
penulis artikel tersebut.
• Isi karangannya sesuai dengan fakta yang diperoleh dari objek atau narasumber, jadi
bukan hanya merupakan hasil pemikiran dari penulis.
• Isi artikel tersebut dapat berupa pemaparan tentang biografi seorang tokoh, suatu
peristiwa, hasil riset, dan lain sebagainya.
• Artikel merupakan sebuah gagasan yang menyangkut tentang kebutuhan para
pembaca.
Jenis-Jenis Artikel

Berikut adalah jenis-jenis artikel menurut Sumandiria


(dalam Hidayatullah, 2016) :
• Artikel Praktis
• Artikel Ringan
• Artikel Halaman Opini
• Artikel Analisis Ahli

Anda mungkin juga menyukai