Anda di halaman 1dari 6

PEMERIAN BATUAN

METAMORF
A. STRUKTUR
Struktur Batuan Metamorf dapat dibagi
menjadi 2 golongan, yaitu:
1. Struktur Foliasi (schistosity)
Dimana mineral baru menunjukkan penjajaran
mineral yang planar. Seringkali terjadi pada
metamorfisme regional dan kataklastik.
Struktur foliasi yang menunjukkan urutan
derajat metamorfosa dari rendah ke tinggi:
 Slatycleavage
 Filitik/Phylitik
 Schistosa
 Gneistosa
Slatycleavage
Berasal dari batuan sedimen (lempung) yang berubah ke
metamorfik, sangat halus dan keras, belahannya rapat, mulai
terdapat daun-daun mika halus, memberikan warna kilap,
klorit dan kuarsa mulai hadir. Umumnya dijumpai pada
batuan sabak/slate.
Filitik/phylitik
Rekristalisasi lebih kasar dari pada slatycleavage. Mulai
terdapat mineral lain yaitu tourmaline. Contoh batuannya
adalah filit.
Schistosa
Merupakan batuan yang sangat umum dihasilkan
metamorfisme regional, sangat jelas keping-kepingannya
mineral-mineral plat seperti mika, talk, klorit, hematit dan
mineral serabur lainnya.
Gneistosa
Jenis ini merupakan metamorfosa derajat paling tinggi, dimana
terdapat mineral mika dan mineral granular, tetapi orientasi
mineral pipihnya tidak menerus/terputus.
2. Struktur Non Foliasi

Dimana mineral baru tidak menunjukkan


penjajaran mineral yang planar. Seringkali
terjadi pada metamorfisme kontak/termal.
Granulose/Hornfelsik
Liniasi
Kataklastik
Milonitik
Filonitik
Flaser
Augen
Granulose
Merupakan mozaik yang terdiri dari mineral-mineral
equidimensional serta pada jenis ini tidak ditemukan
tidak menunjukkan belahan. Contoh: marmer, kuarsit
Liniasi
Pada jenis ini akan ditemukan keidentikan yaitu
berupa mineral-mineral menjarum dan berserabut,
contohnya seperti serpentin dan asbestos.
Kataklastik
suatu struktur yang berkembang oleh penghancuran
terhadap batuan asal yang mengalami metamorfosa
dinamo.
Milonitik
Hampir sama dengan kataklastik, hanya buturannya
lebih halus dan dapat dibelah-belah seperti skiss.
Struktur ini sebagai salahsatu ciri adanya sesar.
Filonitik
Hampir sama dengan struktur milonitik,
hanya butirannya lebih halus lagi.
Flaser
Seperti struktur kataklastik, dimana
struktur batuan asal berbentuk lensa
tertanam pada masa dasar milonit.
Augen
Suatu struktur batuan metamorf juga
seperti struktur flaser, hanya lensa-
lensanya terdiri dari butir-butir feldspar,
dalam masa dasar yang lebih halus.

Anda mungkin juga menyukai