Anda di halaman 1dari 9

INTERNET

Internet merupakan singkatan dari Interconnected Network,


yaitu kumpulan komputer yang terhubung satu dengan yang
lainnya dalam sebuah jaringan. Disebut saling terhubung karena
internet menghubungkan komputer dan jaringan-jaringan komputer
yang berada di seluruh dunia menjadi sebuah jaringan komputer
yang sangat besar. Semua jaringan yang terhubung ke internet
dapat mengakses semua informasi yagn disediakan di internet
secara gratis
Manfaat Internet

1. Mencari informasi (hosting) dan research di internet


Hosting dilakukan seseorang untuk mencari berita, referensi,
maupun bacaan. dengan hosting, pengguna dapat memperoleh
informasi yang banyak.

2. Berkirim surat (e.mail)


E.mail merupakan suatu kegiatan berkirim surat melalui media
internet.

3. Berbelanja online (e-commerce)


E-commerce (Electronic commerce) adalah perdagangan yang
dilakukan dengan memanfaatkan jaringan telekomunikasi,
terutama internet.

4. Internet banking
Internet banking atau electronic banking (e-banking), cyberbanking,
virtual banking, home banking, maupun online banking adalah
aktivitas perbankan yang dilakukan dari rumah, kantor, atau
tempat-tempat lain dengan memanfaatkan internet.
5. Belajar jarak jauh (e-learning)
E-learning atau sering disebut juga dengan e-education adalah
kegiatan belajar pada tempat yang saling berjauhan dengan
menggunakan media tertentu, misalnya Skype, dan sebagainya.

6. Mengobrol (chatting)
Chatting adalah kegiatan atau pola bicara di internet. Jika telepon
menggunakan bunyi untuk berkomunikasi, sedangkan chatting di
internet menggunakan media tulisan.

7. Sebagai Sarana Hiburan


Selain untuk menambah ilmu, internet juga berfungsi sebagai
sarana untuk hiburan. Contohnya, kita dapat bermain game dan
menonton video lucu. Khusus untuk main game, janganlah
berlebihan. Baik dalam segi jenis game yang dimainkan maupun
durasi waktu mainnya. Karena game yang bersifat buruk dan
dimainkan dalam durasi yang terlalu lama dapat menggangu
konsentrasi serta kesehatan kita.
8. Sebagai Sarana Dakwah & Tempat Saling Bertukar Ilmu
Kini berdakwak ataupun membagikan ilmu tidak hanya bisa di
dunia nyata, di dunia maya pun bisa. Beberapa jejaring social
bisa kita gunakan untuk menebar kebaikan terlebih lagi untuk
berdakwah. Salah satu Ustadz yang cukup aktif di dunia online
untuk berceramah adalah Ustadz Felix Siauw, bagi Anda yang
ingin membaca tulisa dakwah beliau di Facaebook, Anda bisa
mencarinya sendiri.

9. Menghasilkan Uang
Mungkin banyak orang yang tidak menyadari bahwa dengan
internet pun kita bisa menghasilkan uang. Dan tentunya dengan
usaha, tak semudah membalikkan telapak tangan. Banyak orang
yang stress karena masalah ekonomi, tapi ada orang yang
sukses karena bisnis online. Beberapa bisnis online yang bisa
Anda jalani, contohnya membuka toko online, jasa penulis,
program periklanan lewat web, dan masih banyak lagi.
Internet merupakan jaringan komputer yang saling terkoneksi. Oleh
karenanya supaya komputer kita bisa terhubung kedalam internet
maka harus dilengkapi persyaratan sebagai berikut:

1. Dukungan hardware :
•CPU ( Central Processing Unit ) : minimal Pentium I lebih
tinggi lebih baik
•RAM ( Random Acces Memory ) : minimal 16 MB
•Hardisk : minimal 800 MB
•VGA ( Video Grafik Array ) : minimal 1 MB
•Modem
•Telepon

2. Dukungan software :
•Program System : Windows XP, Vista, Linux, dll
•Program Aplikasi : Software grafis, multimedia, dll
•Program Browser : Internet Explorer, Mozilla, Google Crome, dll
•Program Antivirus : Norton
•Cute FTP
•Program Email : Yahoo.com dan Google.com
.Program Chating
3. Daftar kesalah satu penyedia jasa internet (ISP)

* ISP (Internet Service Provider),


Untuk bisa bergabung dengan internet, anda harus mempunyai akses
dengan cara berlangganan ke penyedia jasa internet atau yang lebih
sering disebut dengan Internet Service Provider (ISP). Contoh ISP yang
ada di Indonesia: Radnet, PT Telkom, Meganet, PT Pos Indonesia
(wasantara), Indosat net, dll.

Cara-cara terhubung ke Internet antara lain adalah:


•Melalui telepon kabel, bisa mengakses Internet secara dial-up, sewa
jaringan (leased line), atau menggunakan layanan transmisi digital
menggunakan modem DSL (Digital Subscriber Line).
•Melalui telepon nirkabel, baik yang berteknologi GSM (Global System
for Mobile Communications) maupun berteknologi CDMA (Code
Division Multiple Access).
•Melalui televisi kabel atau televisi berlangganan.
•Melalui gelombang mikro.
•Melalui layanan wireless access point.
a. Melalui Telepon Kabel

Telepon kabel atau yang biasa disebut jaringan telepon publik


(public telephone service network) dapat digunakan untuk
mengakses layanan Internet, selain sebagai sarana komunikasi
suara dan faksimili.

b. Melalui Telepon Nirkabel

Selain melalui telepon kabel, akses Internet juga dimungkinkan


menggunakan telepon nirkabel. Saat ini ada dua jenis teknologi
telepon nirkabel (disebut ponsel atau handphone) yang dapat
melayani akses Internet, yakni GSM (global system for mobile
communications) dan CDMA (code division multiple access).
c. Melalui Televisi Kabel

Penyedia layanan televisi kabel dapat pula melayani akses


Internet dengan memanfaatkan saluran televisi yang
dimilikinya. Untuk dapat menggunakan layanan ini, selain
harus berlangganan televisi kabel yang juga melayani akses
internet tersebut, diperlukan modem khusus yang disebut
cable modem.

Kecepatan akses data untuk layanan ini mencapai 3 Mbps. Di


Indonesia, jenis layanan ini tidak populer karena jumlah
pelanggan televisi kabel tidak cukup banyak. Di Indonesia,
Kabelvision adalah salah satu layanan Internet melalui saluran
televisi kabel yang disediakan oleh LinkNet.
d. Melalui Gelombang Mikro

Layanan akses Internet melalui gelombang mikro pada umumnya


digunakan oleh warnet untuk berhubungan dengan penyedia jasa
layanan Internet meskipun dapat juga digunakan oleh pelanggan
rumahan. Cara ini jauh lebih menguntungkan karena akses
gelombang mikro pada frekuensi 2,4 Gigahertz masih bebas biaya,
dibanding harus menyewa jaringan leased line.

e. Melalui Layanan Wireless Access Point (Hotspot)

Di tempat-tempat publik di kota besar saat ini umumnya tersedia


akses Internet gratis maupun berbayar (dengan menggunakan
voucher yang bisa dibeli bebas), melalui apa yang disebut sebagai
hotspot. Layanan ini bisa diakses menggunakan komputer atau
perangkat lain (misalnya ponsel) yang memiliki fasilitas wifi (wireless
fidelity).

Anda mungkin juga menyukai