Anda di halaman 1dari 12

FAKTOR YANG

MEMPENGARUHI KESEHATAN
MASYARAKAT

Oleh
Angelina Orpa
Aprilia Susanti
Maria Blandina Peni
Latar Belakang
Masalah kesehatan adalah suatu masalah yang sangat komplek yang saling
berkaitan dengan masalah lain diluar kesehatan itu sendiri. Banyak faktor
yang mempengaruhi derajat kesehatan, baik kesehatan individu maupun
kesehatan masyarakat, untuk itu Hendrik L. Blum menyatakan ada 4 faktor
yang dapat mempengaruhi derajat kesehatan masyarakat yaitu faktor
lingkungan, faktor perilaku, faktor pelayanan kesehatan dan faktor keturunan.
Keempat faktor tersebut disamping berpengaruh langsung kepada kesehatan,
juga saling berpengaruh satu sama lainnya.
Prinsip Kesehatan Masyarakat
• Agar usaha kesehatan masyarakat dapat terlaksana dengan baik ada beberapa
prinsip yang harus diperhatikan :
1. Sasaran pelayanan
2. Dasar utama pelaksanaan perawatan kesehatan dengan menggunakan metode
pemecahan masalah yang di aplikasikan dengan bentuk pelayanan kesehatan
3. Kegiatan utama pelayanan kesehatan yaitu di masyarakat.
4. Tenaga medis adalah tenaga yang generalis
5. Praktik kesehatan masyarakat timbul dari kebutuhan aspirasi dan masalah di
masyarakat
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi
Derajat Kesehatan
• Menurut Hendrik L. Blum ada empat factor yang mempengaruhi kesehatan
masyarakat yaitu lingkungan, perilaku, pelayanan kesehatan dan keturunan.
1. Lingkungan (Environment)
Lingkungan meliputi lingkungan fisik (missal sampah, air, udara dan sosiokultur.
Pada lingkungan fisik kesehatan akan dipengaruhi oleh kualitas sanitasi
lingkungan dimana manusia itu berada. Sedangkan lingkungan social berkaitan
dengn perekonomian suatu masyarakat. Semakin miskin individu/masyarakat
maka semakin sulit mendapatkan akses derajat kesehatan yang baik.
Beberapa contoh factor lingkungan yang mempengaruhi kesehatan antara lain :
a. sanitasi lingkungan yang baik akan meningkatkan derajat kesehatan.
b. ada norma agama tentang konsep harap terhadap alcohol akan menurunkan
tingkat konsumsi alcohol
c. semakin tinggi tingkat Pendidikan maka pengetahuan cara hidup sehat semakin
baik.
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi
Derajat Kesehatan
2. Perilaku (Life Styles)
Gaya hidup individu atau masyarakat merupakan factor kedua yang
mempengaruhi keseharan masyarakat, karena sehat atau tidaknya individu
sangat tergantung pada perilaku manusia itu sendiri. Misalnya pada masyarakat
tradisional dimana transportasi masih sangat minim maka masyarakat terbiasa
berjalan kaki dalam beraktivitas, sehingga individu senantiasa menggerakan
anggota tubuhnya. Berbeda dengan masyarakat modern yang sarana transportasi
sudah semakin maju makan individu terbiasa menggunakan sarana transportasi
sehingga kurang menggerakan tubuh. Contoh lainnya yaitu perilaku merokok
sejak dini akan meningkatkan resiko kanker, mengkonsumsi junk food akan
meningkatkan obesitas yang akan beresiko penyakit jantung, dsb
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi
Derajat Kesehatan
3. Pelayanan Kesehatan (Healt Care Services)
Pelayanan kesehatan merupakan factor ketiga yang mempengaruhi kesehatan, karena
keberadaan fasilitas kesehatan sangat menentukan dalam pelayanan pemulihan
kesehatan. Ketersediaan fasilitas sangat berpengaruh oleh lokasi, apakah dapat
dijangkau oleh masyarakat atau tidak, tenaga kesehatan yang memberikan pelayanan,
informasi dan motivasi masyarakat untuk mendatangi fasilitas dalam memperoleh
pelayanan program kesehatan itu sendiri apakah sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Faktor pelayanan kesehatan yang dapat mempengaruhi kesehatan yaitu :
a. Adanya upaya promotive terhadap penularan HIV/AIDS akan menurunkan
prevelensi
b. Tersedianya sarana dan prasaranan kesehatan akan memudahkan masyarakat
dalam mendapatkan pelayanan kesehatan yang berkualitas.
c. Adanya asuransi kesehatan akan memudahkan untuk mengakses pelayanan
kesehatan
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi
Derajat Kesehatan
4. Keturunan (Heredity)
• Faktor keturunan juga mempengaruhi derajat kesehatan karena ada
beberapa penyakit yang diturunkan lewat genetic atau faktir yang telah ada
pada diri manusia yang dibawa sejak lahir, misalnya DM, asma, epilepsy,
retardasi mental, hipertensi, dan buta warna. Faktor keturunan ini sulit
untuk di intervensi dikarenakan hal ini merupakan bawaan dari lahir dan
jika di intervensi maka harga yang dibayar cukup mahal. Berikut ini contoh
faktor keturunan dapat mempengaruhi kesehatan:
• a. Perkawinan antar golongan darah tertentu akan mengakibatkan leukemia.
• b. Adanya kretinisme yang diakibatkan mutasi genetik
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi
Derajat Kesehatan
Faktor lain yang mempengaruhi derajat kesehatan yaitu :
1. Umur
Dalam model system kesehatan (Health System Models) oleh Anderson (1974,
dalam Notoatmodjo 2007) menyebutkan bahwa umur termasuk dalam faktor
sosial demografis yang mempengaruhi seseorang untuk mencari pengobatan dan
menggunakan pelayanan kesehatan. Menurut Hall dan Donan (1990)
mengatakan bahwa ada hubungan antara umur dengan pemilihan pelayanan
kesehatan. Semakin dewasa maka semakin mengerti akan pemilihan
pemanfaatan pelayanan kesehatan karena berhubungan dengan pola pikir.
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi
Derajat Kesehatan
2. Pendidikan
Menurut Aman (1997) mengatakan bahwa tingkat pendidikan merupakan faktor
yang mempengaruhi perilaku masyarakat dalam kesehatan yang selanjutnya
akan berdampak pada derajat kesehatan. Demikian juga pendapat Muzaham
(1995) mengemukakan bahwa orang yang tidak berpendidikan atau golongan
ekonomi rendah kurang memanfaatkan pelayanan kesehatan yang tersedia.
Tinggi rendahnya pendidikan berkaitan dengan sosio ekonomi, kehidupan seks
dan kebersihan. Menurut Green (1980), pendidikan dipengaruhi oleh faktor
predisposisi yaitu pengetahuan yang dimiliki seseorang.
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi
Derajat Kesehatan
3. Personal Hygiene
Personal hygiene bertujuan untuk menjaga kebersihan diri dan mencegah
terjadinya infeksi pada tubuh seseorang. Personal hygiene lebih dari sekedar
bersih namun mencakup banyak kegiatan yang dapat membantu orang menjadi
bersih dan sehat. Dengan menjaga kebersihan supaya tidak akan menyebarkan
kuman kepada orang lain (YUFA, 2010).
Kesimpulan
Faktor yang mempengaruhi status kesehatan menurut B. L. Blum,
yaitu: lingkungan, prilaku/gaya hidup, pelayanan kesehatan dan
keturunan. Selain faktor utama itu determinan yang mempengaruhi
tsatus kesehatan, yaitu faktor makanan, pendidikan atau tingkat
pengetahuan, faktor sosial ekonomi, latar belakang budaya, usia ,faktor
emosional, faktor agama atau keyakinan.
THANK YOU

Anda mungkin juga menyukai