Anda di halaman 1dari 16

Pelatihan padus 1

Teori 1
Tangga nada mayor
• Do/1 bisa dari mana saja tidak harus dari tg nada c.
• Rumus untuk mendapatkan sebuah tangga nada mayor adalah:
1-1-1/2-1-1-1-1/2
• Kalian bisa aplikasikan ini lebih mudah pada sebuah instrumen
App untuk kalian belajar di rumah
• Mini piano lit
Tambahan
Bila dalam tangga nada mayor terdapat not yang mengenai tuts hitam
hanya tambahkan imbuhan is
Notasi balok
Notasi balok merupakan sebuah simbol dalam penulisan karya musik.
Yang di tulisan pada garis paranada.
Pada paranada terdapat garis birama dan birama.
Tugas untuk minggu depan
• Tulis 1 saja tentang penulisan notasi balok dalam tangga nada mayor
selain yang sudah di jelaskan. Tulis di kertas dan kemudian fotokan
hasilnya.
Praktek
Pemanasan suara
• do re mi fa sol la si do
• Do mi re fa mi sol fa la sol si la do si re do
• Do la si sol la fa sol mi fa re mi do re si do
• Do fa re sol mi la fa si sol do la re si mi do
• Do sol si fa la mi sol re fa si mi la re sol do
Ketika nada sudah jelas. Kalian bisa mengganti dengan ma/mu/mi
Teknik pernafasan
Pernafasan juga menjadi hal mutlak yang harus diperhatikan saat bernyanyi. Pernafasan saat
bernyanyi sangat berbeda dengan pernafasan saat berbicara sehari-hari. Kita harus bisa mengontrol
pernafasan saat bernyanyi, agar tak kesulitan menyanyikan sebuah lagu dari awal sampai akhir.
Pernafasan dibagi menjadi 3 :
• Pernafasan dada, pernafasan dengan cara mengisi udara dalam paru-paru bagian atas. Pernafasan
ini cenderung pendek dan kurang tepat digunakan untuk bernyanyi, apalagi saat menyanyikan
lagu-lagu bernada tinggi.
• Pernafasan perut, pernafasan dengan cara membuat perut berongga sehingga udara luar dapat
masuk. Pernafasan ini juga kurang tepat untuk bernyanyi, karena akan membuat kita cepat lelah.
• Pernafasan diafragma, pernafasan ketika diafragma mengencang atau menegang (lurus), maka
rongga dada dan rongga perut menjadi longgar, sehingga volume bertambah. Pernafasan inilah
yang paling cocok digunakan saat bernyanyi.
Bernyanyi unison dalam paduan suara
bernyanyi satu suara seperti menyanyikan melodi suatu
lagu. Bernyanyi unisono biasa disebut dengan bernyanyi satu
suara. Secara etimologi, kata unisono berasal dari kata “uni” yang
berarti satu dan “sono” yang berarti suara.
Latihan kalian adalah
• Kirim rekaman untuk pemanasan dan 1 lagu pilihan dengan teknik
dan nada yang benar nanti di upload di gc.

Anda mungkin juga menyukai