Anda di halaman 1dari 8

GIZI SEIMBANG PADA IBU

NIFAS DAN MENYUSUI


KELOMPOK 2:
1. Arafiah
2. Fitri Alimin
3. Ni Luh Sutrik
4. Riskawati
5. Satma Wirianti
A. GIZI SEIMBANG PADA IBU NIFAS

Masa nifas merupakan periode mulai dari enam jam sampai dengan 42 hari pasca
persalinan. Asuhan ibu nifas adalah asuhan ibu nifas sesuai standar, yang dilakukan
sekurang-kurangnya tiga kali sesuai jadwal yang dianjurkan, yaitu pada enam jam
sampai dengan tiga hari pasca persalinan, pada hari ke empat sampai dengan hari
ke-28 pasca persalinan, dan pada hari ke-29 sampai dengan hari ke-42 pasca
persalinan. Asuhan masa nifas diperlukan dalam periode ini karena masa kritis baik
ibu maupun bayinya, diperkirakan bahwa 60% kematian ibu akibat kehamilan
terjadi setelah persalinan, dan 50% kematian pada masa nifas.
Next...
Menurut Prawirahardjo (2005), dengan melakukan pemantauan yang ketat pada ibu
dan bayi, maka dapat mencegah beberapa kematian ibu pada masa nifas.Zat gizi ini
berfungsi untuk membantu proses metabolisme, pemeliharaan dan pembentukan
jaringan baru. Selain itu, gizi yang seimbang juga merupakan zat yang diperlukan
oleh tubuh untuk keperluan metabolismenya. Kebutuhan gizi pada masa nifas
terutama bila menyusui akan meningkat 25%, karena berguna untuk proses
kesembuhan karena sehabis melahirkan dan untuk memproduksi air susu yang
cukup untuk menyehatkan bayi.
B. GIZI SEIMBANG PADA IBU HAMIL
Gizi seimbang pada ibu menyusui dapat
diartikan bahwa konsumsi makanan ibu
menyusui harus memenuhi kebutuhan untuk
dirinya sendiri dan untuk pertumbuhan serta
pekembangan bayinya. Gizi seimbang pada
saat menyusui merupakan seuatu yang
penting bagi ibu menyusui karena sangat erat
kaitannya dengan produksi air susu, Oleh
karena itu, pemenuhan gizi yang baik bagi ibu
menyusui akan berpengauh terhadap status
gizi ibu menyusui dan juga tumbuh kembang
bayinya
Kebutuhan zat gizi lain juga akan meningkat selama menyusui, yaitu:

4. Vitamin dan mineral: Ibu menyusui


1. Karbohidrat: Saat 6 bulan pertama menyusui, membutuhkan lebih banyak vitamin & mineral
kebutuhan ibu meningkat sebesar 65 gr per hari dari ibu hamil.8 Kadar vitamin dalam ASI sangat
atau setara dengan 1 ½ porsi nasi. dipengaruhi oleh vitamin yang dimakan ibu, jadi
suplementasi vitamin pada ibu akan menaikkan
2. Protein: Sangat diperlukan untuk peningkatan kadar vitamin ASI. Vitamin yang penting dalam
produksi air susu. Ibu menyusui membutuhkan masa menyusui adalah vitamin B1, B6, B2, B12,
tambahan protein 17 gr atau setara dengan 1 vitamin A, yodium & selenium
porsi daging (35 gr) dan 1 porsi tempe (50gr).
5. Cairan Ibu menyusui sangat membutuhkan
3. Lemak: Lemak berfungsi sebagai sumber cairan agar dapat menghasilkan air susu dengan
tenaga dan berperan dalam produksi ASI serta cepat. Dianjurkan minum 2-3 liter air per hari
pembawa vitamin larut lemak dalam ASI. atau lebih dari 8 gelas air sehari (12-13 gelas
sehari). Terutama saat udara panas, banyak
berkeringat dan demam sangat dianjurkan untuk
minum >8 gelas sehari.
Sumber makanan bergizi
1. Karbohidrat: Nasi, ubi, kentang, singkong, bihun, mie, roti, makaroni dan jagung
2. Protein Hewani: Ikan, daging, telur, unggas, susu dan hasil olahannya
3. Protein Nabati: Tahu, tempe, kacang-kacangan dan hasil olahannya (susu kedelai)
4. Lemak: Omega 3 : ikan salmon, tuna, kakap, tongkol, lemuru, tenggiri, sarden dan
cakalang. Omega 6 : minyak kedelai, minyak jagung dan minyak bunga matahari
5. Vitamin dan Mineral: Buah-buahan dan sayur-sayuran.
Pantangan ibu menyusui
beberapa hal yang perlu dihindari oleh ibu menyusui diantaranya adalah :

1. Hindari mengkonsumsi alkohol. Konsumsi minuman beralkohol di masa menyusui


dapat menghambat pelepasan oksitosin yaitu hormon yang menyebabkan kontraksi
sel sekitar alveoli sehingga akan mengganggu produksi dan kualitas ASI yang
dihasilkan
2. Jangan meminum obat-obatan kimia dengan sembarangan tanpa sepengetahuan
dokter atau tenaga kesehatan. karena beberapa zat yang terkandung dalam obat
dapat meresap ke dalam air susu.
3. Hindari rokok karena zat nikotin bisa meracuni bayi.
4. Ibu menyusui dianjurkan untuk membatasi kopi, teh dan soda. Batasi konsumsi 2-3
gelas teh, kopi dan soda dalam sehari.
SEKIAN DAN TERIMAKASIH !!!

Anda mungkin juga menyukai