Anda di halaman 1dari 30

KEPERAWATAN

KESEHATAN
KOMUNITAS Di
MASYARAKAT

Ns, Saka Pendit M.Kep


DEFINISI
Keperawatan adalah
Pelayanan yang diberikan oleh
perawat terhadap individu,
keluarga, kelompok khusus
dan masyarakat yang
mempunyai masalah
kesehatan.
Kesehatan adalah keadaan
integritas individu dan
pemeliharaan diri sendiri
secara umum untuk
berfungsi secara optimal
( D.E.Orem ).
Masyarakat adalah kesatuan
hidup manusia yang
berinteraksi menurut suatu
sistem adat istiadat tertentu
yang bersifat kontinu dan
terikat oleh suatu identitas
bersama (Koentjaraningrat,).
Unit-unit masyarakat
terdiri dari :
 Komunity/komunitas
 Keluarga
 Kelompok khusus
Komunitas adalah suatu
kesatuan hidup manusia yang
menempati suatu wilayah
nyata dan berinteraksi
menurut suatu sistem adat
istiadat dan terikat oleh
identitas suatu komunitas.
Perbedaan masyarakat dengan
komunitas :
 Masyarakat mengandung
pengertian yang sangat luas
dan tidak terbatas.
 Komunitas mengandung
pengertian yang terbatas
dengan batas2 yang jelas.
Keperawatan kesehatan di masyarakat
adalah :
• Suatu upaya pelayanan keperawatan
• Merupakan bagian integral dari
pelayanan kesehatan
• Dilaksanakan oleh perawat dengan
mengikutsertakan tim kesehatan
lainnya dan masayarakat untuk
memperoleh tingkat kesehatan yang
lebih tinggi dari individu, keluarga
dan masyarakat (
Depkes RI ).
TUJUAN PERAWATAN KESEHATAN
MASYARAKAT

Tujuan umum :
Meningkatkan kemampuan
masyarakat untuk hidup sehat
sehingga tercapai derajat
kesehatan yang optimal agar dapat
menjalankan fungsi kehidupan
sesuai dengan kapasitas yang
mereka miliki.
Tujuan khusus
Meningkatkan berbagai kemampuan
individu, keluarga, kelompok khusus
dan masyarakat dalam hal :
1).Identifikasi masalah kesehatan
dan keperawatan yang dihadapi
2).Menetapkan masalah kesehatan /
keperawatan dan
memprioritaskan masalah
3).Merumuskan berbagai alternative
pemechan masalah kesehatan dan
keperawatan
4).Menanggulangi masalah
kesehatan dan keperawatan
yang mereka hadapi
5). 6).Mendorong dan
meningkatkan partisipasi
masyarakat dalam pelayanan
kesehatan/keperawaan.
7).Meningkatkan kemampuan dalam
memelihara kesehatan secara
mandiri (self care)
8).Menanamkan perilaku sehat melalui
upaya pendidikan kesehatan dan
unutk menunjang fungsi puskesmas
dalam menurunkan angka kematian
bayi,ibu dan balita serta
diterimanya sebagi norma keluarga
kecil bahagia dan sejahtera
9).Tetanganinya kelompok resiko
tinggi yang rawan terhadap
masalah kesehatan.
FALSAFAH PERAWATAN KESEHATAN
MASYARAKAT

1. Pelayanan perawatan kesehatan


masyarakat merupakan pekerjaan
yang luhur dan manusiawi yang
ditujukan kepada individu, keluarga,
kelompok khusus dan msyarakat.
2. Pelayanan perawatan kesehatan
masyarakat merupakan upaya untuk
meningkatkan pertumbuhan dan
perkembangan bagi terwujudnya
manusia yang sehat.
3. Pelayanan perawatan kesehatan
masyarakat harus terjangkau dan
dapat diterima oleh semua orang
4. Pelayanan perawatan kesehatan
masyarakat harus berlangsung
secara berkesinambungan
5. Pelayanan perawatan kesehatan
masyarakat meliputi upaya
promotif, preventif sebagai
upaya pokok dan tidak melupakan
upaya kuratif dan rehabilitatif
6. Perawat sebagai provider dan klien
sebagai konsumen dalam pelayanan
kesehatan dan keperawatan
7. Individu harus bertanggung jawab
dan berpartisipasi aktif atas
kesehatannya.
PERSYARATAN DALAM MELAKSANAKAN
PERAWATAN KESEHATAN MASYARAKAT
1. Memiliki kemampuan intelektual
yang luas yang berkaitan dengan
keperawatan, kesehatan,
masyarakat, dan pengetahuan
sosial kemasyarakatan
2. Memiliki keterampilan hubungan
antar manusia dengan menguasai
berbagai tekhnik pendekatan
kepada masyarakat
3. Mampu berkomunikasi
4. Mampu berorganisasi
5. Mampu bekerja secara team
6. Memiliki keterampilan tentang
tekhnis keperawatan
7. Menguasai berbagai tekhnik
pemecahan masalah kesehatan dan
prioritas kesehatan masyarakat.
8. Penampilan menarik
9. Pelatihan tentang praktek
keperawatan kesehatan masyarakat.
SASARAN PERAWATAN KESEHATAN
MASYARAKAT
1. Individu
Individu adalah bagian dari
anggota keluarga.
Jika individu mempunyai masalah
kesehatan/keperawatan maka
akan mempengaruhi anggota
keluarga lainnya baik secara fisik,
mental maupun social.
2. Keluarga
Keluarga adalah unit terkecil dari
masyarakat, terdiri dari kepala
keluarga dan anggota keluarga
yang berkumpul dan tinggal dalam
suatu rumah tangga karena
pertalian darah dan ikatan
perkawinan atau adopsi yang saling
berinteraksi dan ketergantungan.
3. Kelompok khusus
Kelompok khusus adalah kumpulan
individu yang mempunyai kesamaan
jenis kelamin, umur, permasalahan
dan kegiatan terorganisasi, yang
sangat rawan terhadap masalah
kesehatan.
Yang termasuk kelompok khusus
diantaranya yaitu :
a. Berdasarkan kebutuhan
kesehatan dalam pertumbuhan
dan perkembangan :
1). Ibu hamil
2). Bayi baru lahir
3). Anak balita
4). Anak usia sekolah
5). Usia lanjut
b. Berdasarkan kebutuhan
pengawasan dan bimbingan
serta asuhan keperawatan
yang harus diberikan :
1). Penderita penyakit menular;
TBC, lepra, AIDS, PMS,dll.
2). Penderita penyakit tidak
menular ; DM, Jantung,
cacat fisik, gangguan
mental,dll.
Lembaga social,perawatan dan
rehabilitasi :
1). Panti werda
2).Panti asuhan
3).Pusat rehabilitasi fisik, mental
dan social
4).Penitipan anak
RUANG LINGKUP PERAWATAN KESEHATAN
MASYARAKAT

1.Upaya Promotif
Upaya promotif dilakukan untuk
meningkatklan kesehatan individu, keluarga,
kelompok khusus dan masyarakat dengan
jalan memberikan :
a). Penyuluhan kesehatan msyarakat
b). Peningkatan gizi
c). Pemeliharaan kesehatan perseorangan
dan lingkungan
d). Olah raga secara teratur
e). Rekreasi
f). Pendidikan seks
Upaya Preventif
Upaya preventif bertujuan untuk mencegah
terjadinya penyakit dan gangguan kesehatan
terhadap individu, keluarga, kelompok khusus
dan masyarakat melalui kegiatan :
a). Immunisasi masal terhadap bayi dan balita
serta ibu hamil
b). Pemeriksaan kesehatan secara berkala
melalui posyandu, puskesmas, maupun
kunjungan rumah
c). d). Pemeriksaan dan pemeliharaan
kehamilan, nifas dan menyusui
Upaya Kuratif
Upaya kurattif ditujukan untuk merawat
dan mengobati anggota-anggota
keluarga,kelompok yang menderita
penyakit melalui kegiatan :
a). Perawatan orang sakit di rumah (Home
care).
b). Perawatan tindak lanjut setelah pasien
pulang dari rumah sakit atau
puskesmas.
c). Perawatan hal-hal tertentu : Tali
pusat, payudara, luka, dan lain-lain
Upaya Rehabilitatif
Upaya rehabilitasi merupakan upaya
pemulihan kesehatan bagi penderita yang
dirawat di rumah atau pun terhadap
kelompok tertentu yang menderita
penyakit yang sama, contoh : TBC, Kusta,
dan lain-lain, melalui kegiatan :
a). Latihan fisik bagi penderita yang
menagalami gangguan fisik , contoh
penderita patah tulang.
b). Latihan fisik bagi penderita penyakit
tertentu, contoh TBC, stroke,dan lain-
lain.
KEGIATAN KEPERAWATAN KESEHATAN
MASYARAKAT
1. Memberikan asuhan keperawatan kepada
individu, keluarga, dan kelompok khusus baik di
rumah, di sekolah, di perusahaan, diposyandu,
dan lain-lain.
2.Penyuluhan / pendidikan kesehatan masyarakat
3.Konsultasi dan pemecahan masalah kesehatan
yang dihadapi.
4.Bimbingan dan pembinaan sesuai dengan
masalah yang dihadapi
5.Melaksanakan rujukan terhadap kasus-kasus
yang perlu penanganan lanjut.
6. Penemuan kasus pada tingkat individu,
keluarga, kelompok khusus dan masyarakat.
7. Penghubung antar masyarakat dengan unit
pelayan kesehatan
9. Mengadakan kerjasama lintas sektoral
dengan instansi terkait
10.Memberikan contoh/tauladan yang
berkaitan dengan kesehatan
11.Ikut serta dalam penelitian untuk
pengembangan perawatan kesehatan
masyarakat.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai