Anda di halaman 1dari 8

Arus induksi gelombang, proses

dan pengaruhnya terhadap


transport sedimen di pantai
KELO MPOK 1
Mekanisme Transpor Sedimen Searah Pantai

ARUS DEKAT PANTAI

Arus susur Arus meretas Arus bawah


pantai pantai permukaan
(longshore (rip current) (rip current)
current)
Jika gelombang menjalar ke pantai dengan sudut datang gelombang yang besar, komponen momentum gelombang dalam arah
menyusur pantai yang dibangkitkan oleh proses gelombang pecah akan menginduksi arus yang kuat, sebaliknya semakin kecil
sudut datang gelombang, semakin kecil pula arus menyusur pantai yang dibangkitkan. Gerak maju partikel-partikel air pada
gelombang pecah juga akan ’mengangkat’ air melewati zona gelombang pecah (breaking zone), dan akibatnya menaikkan
permukaan air. Komponen momentum gelombang melintang pantai (onshore momentum) menahan sebagian air dekat pantai,
menyebabkan kenaikan permukaan air di pantai yang dikenal dengan setup gelombang. Karena setup gelombang juga terjadi
dalam breaking zone, maka arus menyusur pantai akan terfokus di dalam breaking zone dengan distribusi kecepatan yang tidak
sama.

q

arah gelombang arah gelombang


arah gelombang
q = besar
distribusi kecepatan
arus menyusur pantai
q=0 q = kecil

dengan berbagai
zona
gelom
kondisi sudut datang
bang
pecah
V0 = 0
gelombang.
V1 = kecil V2 > V1
tidak ada arus
menyusur pantai

pantai pantai pantai

Sebagian besar air akan kembali dari pantai menuju ke perairan lebih dalam dalam bentuk arus bawah yang dikenal dengan
undertow. hal ini akan menyebabkan distribusi undertow di sepanjang pantai tersebut tidak merata dan sebagian akan terfokus
pada celah-celah offshore bar dan terbentuk arus kuat yang dikenal dengan rip current. Proses berlangsung secara timbal-balik –
rip current menambah ketidakteraturan garis pantai dan memperdalam celah dengan cara menggerus celah tersebut, serta
memotong offshore bar yang ada. Rip current juga dapat dipicu oleh bangunan pantai seperti groin, jetty, dan pemecah
gelombang lepas pantai (detached breakwater), terutama pada sisi-sisi groin dan celah-celah di antara pemecah gelombang.

q
pantai

longshore current

rip current rip current


rip current

offshore bar offshore bar

undertow undertow

breaker zone

arah gelombang

Sirkulasi arus dekat


pantai
MEKANISME
TRANSPOR

beach drifting yang terjadi transpor sedimen menyusur


pada daerah percikan pantai yang terjadi pada zona
gelombang (uprush zone gelombang pecah (breaking
atau swash zone zone).
Beach drifting adalah mekanisme pergerakan sedimen secara
’zigzag’ atau naik-turun dalam arah rambatan gelombang.
Partikel-partikel sedimen terbawa massa air sesuai dengan
arah gelombang ketika gelombang tersebut merayap naik ke
pantai (runup). Ketika gelombang kembali ke laut, massa air
dan partikel-partikel sedimen mengalami percepatan akibat
gravitasi dan menuruni lereng pantai melalui jarak terpendek
atau dalam arah tegak lurus pantai (kemiringan paling curam).

Arus menyusur yang bergerak searah pantai adalah


penggerak utama transpor sedimen menyusur pantai
(longshore sediment transport atau littoral drift).
Seperti telah disebutkan sebelumnya, bahwa arus
menyusur pantai terjadi ketika gelombang menjalar
membentuk sudut miring mendekati pantai, dan
ketika gelombang pecah, membangkitkan
momentum yang dapat diuraikan menjadi
komponen-komponen menyusur/searah pantai dan
tegak lurus pantai
Komponen momentum menyusur pantai menginduksi tegangan radiasi
yang menimbulkan arus dalam arah yang sama. Untuk dapat ditranspor
oleh arus menyusur pantai, partikel-partikel sedimen mula-mula harus
terangkat, proses ini terjadi dalam surf zone, yaitu kawasan perairan
dangkal di mana gelombang pecah.
Pada saat pecah, terjadi konversi energi gelombang menjadi turbulensi
dan panas. Akibat turbulensi adalah agitasi sedimen di dasar perairan,
yang mana menyebabkan partikel-partikel sedimen terangkat. Bersamaan
dengan induksi arus menyusur pantai oleh gelombang pecah, partikel-
partikel sedimen yang telah terangkat akan ditranspor sesuai dengan arah
penjalaran gelombang.

q
beach drifting

pantai

bed load & suspended load


uprush zone

breaking zone

gelombang datang

(a) Proses Transpor sedimen dan beach drifting

Q+
hulu transpor (updrift) hilir transpor (downdrift)
Q
Qnetto

(b) Definisi transpor sedimen menyusur pantai

Definisi laju dan arah transpor sedimen meyusur pantai


(diadaptasi dari Kamphuis, 2000).

Anda mungkin juga menyukai