Anda di halaman 1dari 10

Q Card MC

• Pembukaan
• Bismillahirahmanirrahim
• Selamat Pagi Pak Dekan, Pak Agung, Pak Gatot, para narasumber dan
mahasiswa program studi MM yang tidak bisa saya sebutkan satu per
satu
• Assamualaikum wrwb, salam sejahtera bagi kita semua.
• Sebelumnya perkenalkan, saya Destria Kurnianti selaku pembawa
acara pada pagi hari ini yang akan memandu acara hingga akhir
• Puji syukur kehadirat Allah SWT, atas berkah dan
rahmatnya, alhamdulillah kita semua senantiasa
diberikan nikmat sehat dan bisa berkumpul
secara daring, hari ini, Sabtu 9 Oktober 2021,
dalam acara Focus Group Discussion (FGD)
Kurikulum SFD Diskusi Pakar Untuk Kurikulum
Magister Manajemen dan Keterampilan Abad 21
• Saya ucapkan selamat datang dan terimakasih atas kehadirannya pada acara pagi ini kepada:
• Yth Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta, Bapak Dr. Ari Saptono, SE., M.Pd
beserta jajarannya
• Yang saya hormati Bapak Dr. Agung Wahyu Handaru selaku coordinator program studi MM FE
UNJ
• Yang saya hormati narasumber-narasumber kita yang telah hadir pagi ini yaitu :
1. Bapak Arif Widodo Nugroho selaku perwakilan Ikatan Alumni MM (Kagisma)
2. Bapak Nugraha Romadhoni selaku merchant implementation management divisi retail payment KP BRI
3. Bapak Agus Pranowo selaku Manager Group Business Support Internal Audit PT. Pertamina Persero
4. Bapak I Rendy Ichsan Hermawan selaku Branch Manager Bank Mandiri Jakarta Ratu Plaza
• Yang saya hormati Bapak Dr. Gatot Nazir Ahmad M.Si yang merupakan dosen di lingkungan
fakultas ekonomi UNJ
• Serta rekan-rekan mahasiswa program studi MM FE UNJ
•Bapak Ibu dan saudara yang
kami muliakan, mari kita mulai
acara ini dengan mengucapkan
Basmallah……
Selanjutnya mohon ijinkan saya membacakan
susunan acara pada hari ini
NO Waktu Durasi Kegiatan
1 09.30 – 10.00 WIB 30 menit Persiapan
2 10.00 – 10.05 WIB 5 Menit Pembukaan oleh MC
3 10.05 – 10.10 WIB 5 Menit Sambutan dari Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta

4 10.10 – 10.15 WIB 5 Menit Sambutan oleh Koordinator Program Studi MM FE UNJ
5 10.15 – 10.16 2 Menit Foto Virtual Bersama
SESI PRESENTASI NARASUMBER. MODERATOR: DR. GATOT NAZIR AHMAD, M.Si
5 10.15 – 10.20 WIB 5 Menit Pemaparan oleh Arif Widodo Nugrogo (Ikatan Keluarga Alumni MM FE
UNJ/KAGISMA)
6 10.20 – 10.25 WIB 5 Menit Pemaparan oleh Nugraha Romadhoni (Merchant Implementation
Management Divisi Retail Payment KP BRI)
7 10.25 – 10.30 WIB 5 Menit Pemaparan oleh Agus Pranowo (Manager Group Business Support Internal
Audit PT Pertamina Persero)
8 10.30 – 10.35 WIB 5 Menit Pemaparan oleh Rendy Ichsan Hermawan (Branch Manager Bank Mandiri
Jakarta Ratu Plaza, Public Speaker, learner and Service Consultant)

9 10.35 – 11.55 WIB 80 menit Sharing session dengan para pembicara, Dosen dan mahasiswa MM FE
UNJ; Prodi akan meminta saran dan masukan dari narasumber terkait
kurikulum MM
8 11.55 – 12.00 WIB 5 menit Penutupan oleh MC
• Acara selanjutnya, kami mohon perkenan dari
Bapak Dr. Ari Saptono, M.Pd selaku dekan Fakultas
Ekonomi UNJ, untuk menyampaikan kata sambutan
• Kepada Bapak Dr. Ari Saptono disilakan
• Terimakasih Bpk Dr. Ari Saptono, M.Pd atas
sambutan yang diberikan.
• Demikan tadi sambutan dari Bapak Dr. Ari Saptono
SE., M.Pd
• Acara selanjutnya, kami mohon perkenan dari Bapak Dr. Agung Wahyu
Handaru selaku Koordinator Program Studi MM FE UNJ, untuk
menyampaikan kata sambutan sekaligus membuka acara hari ini
• Kepada Bapak Dr. Agung Wahyu Handaru disilakan
• Terimakasih Bpk Dr. Agung Wahyu Handaru atas sambutan yang
diberikan.
• Demikan tadi sambutan dan pembukaan dari Bapak Dr. Agung Wahyu
Handaru
•Berikutnya sebelum memasuki acara inti hari ini,
kita akan melakukan sesi foto virtual bersama
yang akan dipandu oleh host, kepada host
disilakan
•Selanjutnya kita akan mendengarkan paparan
narasumber-narasumber kita hari ini yang akan
di moderatori oleh Bapak Dr. Gatot Nazir Ahmad
• Adapun sekilas mengenai profil beliau. Beliau adalah salah
satu dosen aktif Fakultas Ekonomi UNJ. Di luar
kesibukannya sebagai dosen di FE UNJ, beliau juga
merupakan Independent Financial Planner, memiliki
pengalaman sebagai financial trainer dan konsultan baik
untuk lembaga pemerintah maupun non pemerintah
• Beliau juga aktif menulis artikel-artikel ilmiah yang
dipublikasikan baik di jurnal nasional maupun
internasional.
• Demikian tadi adalah profil singkat beliau, selanjutnya sy
serahkan kepada Pak Gatot untuk memandu diskusi hari
ini. Kepada Pak Gatot, disilakan
• Terima kasih Pak Gatot telah memoderatori diskusi hari ini.
• Terimakasih juga kepada para narasumber yang hadir hari ini dan telah
menyampaikan materi yang bermanfaat bagi kita semua khususnya
terkait pengembangan kurikulum di prodi MM
• Mohon maaf jika ada kekurangan dalam penyelenggaraan acara dan
jika ada hal-hal yang kurang berkenan
• Saya selaku MC mohon undur diri “Tetap semangat menjalankan work and
study from home, semoga kita semua selalu diberikan kesehatan dan
dijauhkan dari berbagai macam penyakit” sampai bertemu di lain kesempatan
• Wasssalamualaikum WR WB.

Anda mungkin juga menyukai