Anda di halaman 1dari 7

SIAPA ITU

TECHNOPRENEUR?
JEHEZKIEL NAFAEL MAKAPUAN
10019006
PETROLEUM ENGINEERING
Technopreneurship adalah gabungan
dari kata technology dan entrepreneur
yang diartikan sebagai bisnis atau usaha
yang berbasis teknologi sehingga tak
hanya keahlian dalam berbisnis dan
berwirausaha tetapi pengetahuan akan
teknologi yang berkembang juga
dibutuhkan.

Technopreneur merupakan sebutan untuk seseorang yang memanfaatkan


perkembangan teknologi mutakhir untuk dioptimalkan sebagai basis dalam
mengembangkan pengembangan usaha. Sederhananya, technopreneur adalah
seseorang yang mengelola usaha menggunakan basis teknologi.
TUJUAN TECHNOPRENEURSHIP
• Kemajuan Teknologi
Adanya pemanfaatan teknologi dalam dunia sebuah bisnis tentu mendukung adanya
perkembangan dan kemajuan inovasi teknologi itu sendiri. Hal ini dinilai akan
mendorong percepatan teknologi yang tidak hanya bermanfaat bagi bisnis tersebut
tapi juga masyarakat dan negara.

• Membuka Kesempatan Kerja


Terlepas dari adanya integrasi teknologi dalam bisnis, tenaga kerja manusia masih
dibutuhkan dalam sebuah usaha. Melalui perkembangan technopreneurship yang
semakin meningkat, maka jumlah tenaga kerja untuk diserap juga semakin tinggi.
TUJUAN TECHNOPRENEURSHIP
• Meningkatkan ekonomi
Technopreneurship dapat berkembang dengan sangat cepat sehingga dapat menarik investor
asing untuk memberikan suntikan dana untuk memberi dukungan bisnis yang modern dan
bermanfaat. Dengan begitu, bisnis berbasis teknologi ini menjadi salah satu penyokong
ekonomi negara.

• Mendorong Kewirausahaan pada Generasi Muda


Technopreneurship adalah jenis usaha yang identik dengan anak muda dengan segala bentuk
inovasi dan kreativitasnya. Perkembangan technopreneurship yang semakin berkembang
akan mendorong dan memotivasi anak muda untuk menciptakan inovasi mereka sendiri.
CONTOH TECHNOPRENEUR

Elon Musk
Miliarder Elon Musk telah dianggap sebagai Tech
Geeks, yang merupakan CEO SpaceX, PayPal, dan
Tesla. Lebih jauh, Elon Musk dikenal sebagai pioner
dan dia telah membuang kesalahpahaman bahwa
satu-satunya cara terbaik untuk memotong biaya
bisnis adalah outsourcing.
REFERENSI
• info.populix.co., Apa itu Technopreneurship? Tujuan, Alasan, dan Contoh.,
Diakses pada tanggal 4 July 2022 dengan sumber:
https://info.populix.co/articles/apa-itu-technopreneurship/
• www.dicoding.com., Apa itu Technopreneurship?., Diakses pada tanggal 4
July 2022 dengan sumber:
https://www.dicoding.com/blog/apa-itu-technopreneurship/
• accurate.id., Technopreneur: Pengertian, Contoh, Tujuan, dan Cara Menjadi
Technopreneur., Diakses pada tanggal 4 July 2022 dengan sumber:
https://accurate.id/bisnis-ukm/technopreneur/
TERIMAKASIH

Anda mungkin juga menyukai