Anda di halaman 1dari 14

Latar Belakang Konsepsi Ketahanan Nasional

Kelompok 6 :

Moh Fachril_L13121224
Muh Nur Ikram Syah_13121060
Alfarisal_L13121300
Patrick Yohanes Todoma_L13121239
Nicole Rampen_L13121215
Mersi Tangkearung_L13121105
Putri Nurhalizah_L13121154
Halifa Bahri_L13121053
Risna_L13121320
Pengertian Ketahanan Nasional
Sebagai konsepsi, Ketahanan Nasional merupakan kondisi dinamik suatu
bangsa, berisi kedaulatan dan ketangguhan, yang mengandung
kemampuan mengembangkan kekuatan nasional, dalam menghadapi dan
mengatasi segala tantangan, ancaman, hambatan, dan gangguan baik
yang datang dari dalam maupun dari luar, yang langsung maupun tidak
langsung membahayakan integritas, identitas, kelangsungan hidup
bangsa dan negara serta perjuangan mengejar tujuan perjuangan nasional
Hakikat Ketahanan Nasional

Pada hakikatnya ketahanan nasional adalah kemampuan dan ketangguhan bangsa


untuk dapat menjamin kelangsungan hidupnya menuju kejayaan bangsa dan
negara. Penyelenggaraan ketahanan nasional menggunakan pendekatan
kesejahteraan nasional dan keamanan nasional di dalam kehidupan nasionalnya.
Kesejahteraan untuk mencapai ketahanan nasional dapat di gambarkan sebagai
kemampuan bangsa menumbuhkan dan menyumbangkan nilai-nilai nasionalnya
menjaadi kemakmuran sebesar-besarnya yang adil dan merata
Konsepsi Ketahanan Nasional

Konsepsi ketahanan nasional merupakan pedoman untuk meningkatkan keuletan


dan ketangguhan bangsa yang kesejahteraan dan keamanan. Sedangkan
keamanan adalah kemampuan bangsa melindungi nilai-nilai nasional terhadap
ancaman diluar maupun didalam. Ketahanan pada aspek politik diartikan sebagai
kondisi dinamis kehidupan politik bangsa Indonesia yang bersisi keuletan dan
ketangguhan kekuatan nasional dalam menghadapi serta mengatasi segala
tantangan, ancaman, hambatan dan gangguan yang datang dari luar maupun dari
dalam secara langsung maupun tidak langsung
Tujuan Ketahanan Nasional

Ketahanan Nasional diperlukan dalam menunjang keberhasilan tugas


pokok pemerintahan, seperti tegaknya hukum dan ketertiban
terwujudnya kesejahteraan dan kemakmuran terselenggaranya
pertahanan dan keamanan, terwujudnya keadilan hukum dan keadilan
sosial, serta terdapatnya kesempatan rakyat untuk mengaktualisasi diri
dan kelangsungan hidup bangsa dan Negara serta perjuangan mencapai
tujuan nasional
Fungsi Ketahanan Nasional
A. Daya tangkal, dalam kedudukannya sebagai konsepsi penangkalan
ketahanan nasional Indonesia ditujukan untuk menangkal segala
bentuk ancaman, gangguan, hambatan, dan tantangan terhadap
identitas, integritas, eksistensi bangsa, dan Negara Indonesia dalam
aspek

B. Pengarah bagi pengembangan potensi kekuatan bangsa dalam bidang


ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya dan pertahanan keamanan
sehingga tercapai kesejahteraan rakyat.
C. Pengarah dalam menyatukan pola pikir, pola tindak, dan cara kerja
yang dibuat pemerintah yang memuat kebijakan dan strategi
pembangunan dalam setiap sektor untuk mencapai tujuan nasional
mewujudkan masyarakat adil dan makmur
Perkembangan Ketahanan Nasional Dalam
Bidang
1. Ketahanan Ideologi
2. Ketahanan Politik
3. Ketahanan Ekonomi
4. Ketahanan Sosial Budaya
5. Ketahanan Pertahanan Keamanan
Sifat – Sifat Ketahanan Nasional

A. Mandiri
Ketahanan Nasional percaya pada kemampuan dan kekuatan sendiri serta pada
keuletan dan ketangguhan, yang megandung prinsip tidak mudah menyerah,
dengan tumpuan pada identitas, integritasdan kepribadian bangsa

B. Dinamis
Ketahanan nasional tidaklah tetap. Ia dapat meningkat atau menurun, tergantung
pada situasi dan kondisi bangsa, Negara serta lingkungan strategsinya
C. Wibawa
Keberhasilan pembinaan ketahanan nasional Indonesia secara berlanjut dan
berkeseimbangan akan meningkatkan kemampuan dan kekuatan bangsa. Makin
tinggi tingkat ketahanan Nasional Indonesia, makin tinggi pula nilai
kewibawaan.

D. Konsultasi dan kerja sama


Konsepsi ketahanan Nasional Indonesia tidak mengutamakan sikap konfrontatif
dan antagonistis, tidak mengandalkan kekuasaan dan kekuatan fisik semata,
tetapi lebih mengutamakan sikap kerja sama, serta saling mengandalkan
kekuatan moral dan kepribadian bangsa.
Asas – Asas Ketahanan Nasional
A. Asas kesejahteraan dan keamanan
Asas ini merupakan kebutuhan yang sangat mendasar dan wajib dipenuhi bagi
individu maupun masyarakat atau kelompok. Dengan demikian, kesejahteraan
dan keamanan merupakan asa dalam sistem kehidupan nasional.

B. Asas Mawas ke Dalam dan Mawas ke Luar


sistem kehidupan nasional juga berinteraksi dengan lingkungannya. Dalam
proses interaksi tersebut dapat timbul berbagai dampak baik yang bersifat positif
maupun negatif. Untuk itu diperlukan sikap mawas ke dalam maupun keluar.
C. Asas kekeluargaan
Asas ini bersikap keadilan, kebersamaan, kesamaan, gotong royong, tenggang
rasa dan tanggung jawab dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan
bernegara

D. Asas Komprehensif Integral atau Menyeluruh Terpadu


Sistem kehidupan nasional mencakup segenap aspek kehidupan bangsa dalam
bentuk perwujudan persatuan dan perpaduan yang seimbang, serasi dan selaras
pada seluruh aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Latar Belakang Ketahanan Nasional
Sejak kemerdekaan Indonesia pada proklamasi 17 agustus 1945 , kehidupan
bangsa indonesia tidak luput dari gejolak dan ancaman yang membahayakan
kelangsungan hidup bangsa indonesia seperti:
– Agresi Militer Belanda.
– Gerakan Separatis : PKI, DI/TII dan lain-lain.
– Ditinjau dari geopolitik dan geostrategis dengan posisi geografis, potensi
Sumber Daya Alam serta jumlah dan kemampuan penduduk, telah menempatkan
bangsa Indonesia menjadi ajang persaingan dan perebutan negara-negara besar,
sehingga menimbulkan dampak negatif yang membahayakan kelangsungan dan
eksistensi negara Indonesia
Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai