Anda di halaman 1dari 16

ENDOKRIN 2

Kuliah Anatomi Fisiologi Sem II


APIKES BANDUNG
2021
KELENJAR THYROID

Terletak di atas permukaan cartilago tiroid trachea, di bawah larynx (di


bawah tulang rawan tiroid yang menonjol atau biasa disebut jakun).
Merupakan kelenjar terbesar yang ada di leher dengan panjang sekitar
2 inci
Kelenjar tiroid memiliki bentuk seperti kupu-kupu dengan dua sayap
yang merupakan lobus tiroid kiri dan kanan, kedua lobus dihubungkan
dengan jaringan tiroid yang lebih kecil dan biasa disebut dengan
isthmus
Fungsi Kelenjar Tiroid :
1. Menghasilkan hormon tiroid (kelenjar tiroid menggunakan yodium
sebagai bahan baku utama untuk membuat hormon tiroid). Hormon
yang dihasilkan : thyroxine/ Tetraiodothyronine (T4),
Triiodothironine (T3), kalsitonin.
2. Fungsi Hormon Tiroid :
3. Mengatur metabolisme tubuh. Fungsi vital hormon tiroid
(pernafasan, denyut jantunng, sistem saraf pusat dan perifer, berat
badan, siklus menstruasi, suhu tubuh, dll)
T3 dan T4 berfungsi untuk mengatur metabolisme, pertumbuhan,
perkembangan dan kegiatan sistem syaraf.
 Kalsitonin berfungsi untuk menurunkan kalsium dalam darah dengan
cara mempercepat absorpsi kalsium oleh tulang.
Hormon T3 dan T4 dikeluarkan oleh kelenjar tiroid kemudian
mengikuti aliran darah untuk mencapai hampir setiap sel dalam tubuh
Ketika T3 dan T4 kadarnya rendah dalam darah, maka kelenjar
pituitari (Hipofise) akan melepaskan lebih banyak TSH (Tiroid
Stimulating Hormon) untuk memberitahu kelenjar tiroid agar
menghasilkan hormon tiroid yang lebih banyak. Namun apabila T3 dan
T4 kadarnya sudah tinggi, maka hipofisis akan mengurangi
pengeluaran TSH agar kelenjar tiroid memperlambat produksi hormon
tiroid.
Abnormalitas Sekresi

Kelebihan hormon tiroid


Menyebabkan Hipertiroidisme yang mengakibatkan aktivitas metabolik
meningkat, berat badan turun, gelisah, tremor, diare, frekuensi jantung
meningkat.
Dapat menyebabkan goiter exophthalmic
Kekurangan hormon tiroid
1. Hipotiroidisme
Terjadi karena kurangnya produksi hormon tiroid oleh kelenjar tiroid.
Penyebab secara umum karena kekurangan yodium. Gejalanya kelelahan,
sembelit, kulit kering, kenaikan berat badan, suara serak, peningkatan
kadar kolesterol darah, nyeri dan kaku otot, depresi.
2. Kretinisme
Kondisi yang timbul dari kekurangan hormon tiroid, biasanya hal ini
terjadi sejak lahir. Menyebabkan dwarfisme dan keterbelakangan mental.
Mengakibatkan penurunan pertumbuhan, kulit menebal, perut buncit,
pikiran dan refleks lambat.
Kelenjar Parathyroid

Terdiri dari 4 kelenjar, masing-masing panjang 6mm, lebar 3mm, tebal


2mm.
Terletak pada permukaan posterior kelenjar tiroid
Menghasilkan hormon Parathormon yang berfungsi untuk mengatur
ion kalsium dari usus, ekskresi kalsium pada ginjal dan eksresi
pelepasan tulang.
Hormon paratiroid meningkatkan kalsium darah dengan cara
merangsang reabsorpsi kalsium di ginjal, menginduksi sel-sel tulang
osteoklas sehingga dapat melepaskan kalsium ke dalam darah.
Kalsitonin pada tiroid memiliki efek yang berlawanan dengan kelenjar
paratiroid
Kekurangan hormon ini akan menyebabkan hipokalsemia (kekurangan
kalsium)
Kelebihan hormon ini dapat menyebabkan hiperkalsemia (kelebihan
kalsium)

Anda mungkin juga menyukai