Anda di halaman 1dari 9

PENYEBAB DAN DAMPAK KONFLIK

Pertemuan : 5 dan 6 ( 21 dan 28 November 2022 )


Dosen Pengampuh : Dr. Helwiyah Makarim . M.Pd
Buku Referensi : Manajemen Konflik dan Stress
Prof.Dr.Drs.H. Ekawarna. MPd
Terbit Buku Tahun 2020
A. Penyebab Konflik
1. Perbedaan pendapat interpersonal yang muncul ketika seseorang mengalami stress individu
2. Masalah yang dihasilkan dari konflik peran, suatu kondisi yang terjadi ketika ada bentrokan alih
peran seseorang dalam organisasi
3. Perjuangan seseorang dan kelompok terhadap satu sama lain untuk mencapai kepentingan mereka
sendiri
4. Kesalahpahaman dan perbedaan pendapat dari diferensisasi, yaitu bentrokan yang timbul karena
orang-orang mendekati masalah yang umum dari orientasi yang sangat berbeda.
5. Saling ketergantungan untuk kolaborasi yang tidak seimbang di beberapa pihak , menjadi penyebab
komunikasi dan interaksi yang sulit sehingga akan menimbulkan konflik yang lebih intensif
6. Tekanan eksternal, yaitu kekuatan – kekuatan luar perusahaan yang menekan sistim interal
Konflik Tercipta karena :
1. Perbedaan kepribadian
2. Perbedaan Nilai
3. Batasan Pekerjaan yang kabur
4. Perebutan sumber daya yang terbatas
5. Pengambilan keputusan yang tidak demokratis
6. Pembuatan keputusan sepihak
7. Komunikasi yang buruk
8. Persaingan antar departemen
9. Harapan kerja yang tidak masuk akal (kebijakan, peraturan, tenggang waktu, pembatas
waktu )
10. Harapan yang tidak terpenuhi / tidak realistis (mengenai gajii, kemajuan dan beban kerja )
11. Organisasi yang lebih komplek
12. Konflik yang tidak terselesaikan .
B. Dampak Konflik
1. Dampak Fungsional / Konflik Konstruktif adalah konflik yang :
(1) Mendukung tercapainya tujuan kelompok dan memperbaiki kinerjanya
(2) Mengarah pada persaingan yang normal antara kelompok
(3) Kelompok bekerja lebih keras dan menghasilkan produksi yang lebih
banyak
(4) Memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi masalah dan
memanfaatkan peluang, menginspirasi ide-ide baru, pembelajaran dan
pertumbuhan antara individu
1. Konflik dapat menjadi Positif :
(1). Mendorong kreativitas.
(2). Penampilan baru.
(3). Klarifikasi sudut pandang.
(4).Pengembangan kemampuan manusia untuk menangani perbedaan
interpersonal.
2. Konflik dapat menjadi Negatif :
(1). Resistensi perubahan.
(2). Gejolak dalam organisasi dan antar hubungan.
(3). Menumbuhkan ketidakpercayaan.
(4). Membangun perasaan kekalahan
(5). Memperlebar jurang kesalahpahaman
Dampak Positif dari Konflik :
1. Memotivasi individu untuk berbuat lebih baik lagi dan bekerja lebih keras.
2. Memuaskan kebutuhan psikologi tertentu, seperti dominasi, agresi, penghargaan dan
ego.
3. Menyediakan gagasan yang kreativ dan inovatif
4. Menambah variasi pada kehidupan organisasi seseorang, karena jika tidak maka
kehidupan kerja akan membosankan.
5. Memfasilitasi pemahaman tentang masalah, orang memiliki pemahaman satu sama
lain dan mengarah pada koordinasi yang lebih baik antara individu dan departemen
6. Saling berbagi dan menghormati pendapat
7. Meningkatkan komunikasi dimasa depan
2. Dampak Disfungsional / Konfilik Desktruktif
(1). Menghambat kinerja organisasi dan mengarah pada penurunan
produktivitas.
(2). Persaingan individu diatas kepentingan keseluruhan / yang lain
(3).Menimbulkan gangguan psikosomatik yang melemahkan
Kesehatan individu
Dampak negatif dari Konflik :
1. Pemborosan waktu
2. Keputusan yang tertunda
3. Menghasilkan kebuntuan
4. Regresi misalnya penarikan keahlian, pengalaman dan opini
5. Kinerja yang melambat
6. Pemogokan
7. Penguncian
8. Tindakan bertahan
9. Sabotase
10. Respon Psikologis, Fisik dan Perilaku
Latihan SOAL
1. Membuat Tiga (3) klipping berita (koran , majalah dan media online)
mengenai penyebab dan dampak konflik.
2. Lakukan analisa dengan mengidentifikasi faktor penyebab konflik
yang terjadi.
3. Jelaskan dampak positif dan negatif dari peristiwa yang dimuat dari
berita tersebut.

Anda mungkin juga menyukai