Anda di halaman 1dari 5

TUGAS KLIPING

MANAJEMEN STRESS DAN KONFLIK

Dosen Pengampuh : Dr. Helwiyah Makarim, M.Pd.

Dibuat oleh :

Kelompok 3

Ananda Amesa Diwa 0142S1A021030

Ayu Yuliana Nurkhotimah 0142S1A021018

Deni 0142S1A021027

Kintan Sabrina Alfu Zahra 0142S1A021016

Salwa Fadiya 0142S1A0210 24

PROGRAM STUDI ADMINISTRASI PENDIDIKAN

STKIP MUHAMMADIYAH BOGOR

2022/2023
1. Polisi Tangkap Penipu Ratusan Mahasiswa Terjerat Pinjol
2. Faktor penyebab konflik yang terjadi yaitu;
- Ditawari kerjasama dalam bentuk bisnis belanja online (online shop)
oleh pelaku dengan iming-iming bagi hasil 10%.
- Ikut investasi, tapi nyatanya tertipu.
Total kerugian mencapai 2,1 milliar
3. Dampak positif dari konflik tersebut yaitu;
- Jadikan pelajaran untuk tidak langsung mudah percaya kepada orang
lain.
- Jadikan acuan untuk tidak lagi meminjam pinjaman online
- Menjadi lebih berhati-hati.

Dampak negatif dari konflik tersebut yaitu;

- Korban menjadi stress


- Tercoreng nama baik
- Malu
1. Konflik KDRT Yang Umum Terjadi
Ketika salah satu pasangan dalam suatu hubungan merasakan dorongan
untuk mendominasi dan mengendalikan yang lain, kekerasan dalam rumah
tangga bisa terjadi. Bermain tangan sangat mungkin terjadi ketika hal-hal
menjadi di luar kendali.
2. Faktor penyebabnya yaitu;
- Cemburu
Kekerasan dalam rumah tangga juga bisa diakibatkan oleh rasa iri atau
cemburu. Kecemburuan mungkin berasal dari banyak faktor yang
berbeda, bukan hanya kedekatan pasangan dengan orang lain.
Contohnya kecemburuan terhadap situasi keuangan seseorang,
pekerjaan yang sukses, pendidikan seseorang, keluarga seseorang, dan
banyak lainnya.
- Kekuasaan yang Tidak Adil
Karena aspek budaya dan standar di masyarakat tentang otoritas suami
sebagai kepala rumah tangga, anggapan bahwa suami lebih berkuasa
daripada wanita sering terjadi. Sudut pandang ini dibentuk oleh
persepsi lelaki tentang wanita sebagai pelayan suami atau properti
sehingga apapun yang diinginkan suami harus diikuti.
- Kekerasan dalam Menyelesaikan Masalah
Gagasan bahwa menggunakan kekerasan untuk menyelesaikan
masalah dalam suatu hubungan adalah gambaran klasik tentang
bagaimana kekuasaan sangat berpengaruh pada kasus kdrt
- Kecanduan
Sangat mungkin bahwa orang-orang yang bertindak kasar terhadap
pasangan mereka melakukannya saat berada di bawah pengaruh obat-
obatan dan alkohol. Misalnya, orang dalam pengaruh alkohol akan
lebih sulit untuk menahan emosi sehingga melakukan kekerasan pada
pasangan mereka.
- Gangguan Mental
Tidak diragukan lagi bahwa penyakit mental dapat menjadi penyebab
kekerasan dalam rumah tangga. Seorang dengan kondisi mental,
seperti skizofrenia atau gangguan bipolar, mungkin merasa sulit untuk
mengelola kemarahan mereka.
3. Dampak Positif dari konflik tersebut yaitu;
- Korban kekerasan dalam rumah tangga bisa mengendalikan
kesadarannya untuk lebih membuka mata terhadap bentuk-bentuk
kekerasan yang dialaminya.
- Masyarakat juga bisa melihat dampak negatif akibat kekerasan dalam
rumah tangga dan mereka bisa mengambil pelajaran dari korban
kekerasan dalam rumah tangga, dan bisa mengurangi KDRT.

Dampak negatif dari konflik tersebut yaitu;

- Menjadi trauma.

- Menyebabkan perselisihan antara kedua orang tua belak pihak.


1. Seorang mahasiswa yang kuliah sudah semester 3 dan ingin berhenti
karena ingin bekerja
2. Faktor penyebab dari konflik tersebut yaitu;
- Mahasiswa ini ingin berhenti kuliah karena ingin bekerja untuk
membantu ekonomi keluarganya.
- Kedua orang tua mahasiswa ini tidak membolehkan anaknya untuk
berhenti kuliah karena sayang jika tidak di teruskan. Tetapi anak ini
tetep ingin berhenti kuliah dan ingin bekerja.
- Terjadilah perbedaan pendapat antara anak dan orang tuanya. Orang
tuanya terus menasehati anaknya supaya lanjut kuliah dan tidak
berhenti kuliah, dan akhirnya anaknya itu nurut kepada pendapat orang
tuanya untuk terus melanjutkan kuliahnya sampai selesai.
3. Dampak positif dari konflik tersebut yaitu;
- Jadikan pelajaran untuk tidak mengambil keputusan sendiri dan harus
berdiskusi atau meminta pendapat kepada orang lain khususnya kepada
orang tua.
- Hendaknya berfikir terlebih dahulu sebelum mengambil keputusan dan
memikirkan kedepannya harus bagaimana.
4. Dampak negatif dari konflik tersebut yaitu;
- Menyesal dikemudian hari.
- Tidak bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan keinginan diri
sendiri.

Anda mungkin juga menyukai