Anda di halaman 1dari 28

SEKOLAH BERBASIS

“Seni Budaya,
BUDAYA Karya Muda”
PENDIDIKAN BERBASIS
BUDAYA

Ngemplak, 03 September 2023


SEKOLAH BERBASIS
BUDAYA Tujuan :

1. Mengenalkan siswa terhadao budaya-budaya warisan nenek moyang.


2. Mencintai budaya-budaya warisan nenek moyang
3. Melestarikan budaya-budaya warisan nenek moyang.
4. Mengimplementasikan budaya-budaya warisan nenek moyang ke dalam
kehidupan sehari-hari.
5. Memelihara kebudayaan di lingkungan sekolah dan masyarakat.

Ngemplak, 03 September 2023


SEKOLAH BERBASIS
BUDAYA
Program Untuk Mewujudkan Sekolah Berbasis Budaya :

1 PEMBIASAAN WARGA SEKOLAH

2 TERINTEGRASI MAPEL DAN


EKSTRAKULIKULER

3 ADAT ISTIADAT & BUDAYA DAERAH


INDONESIA

Ngemplak, 03 September 2023


1. PEMBIASAAN SISWA-
SISWI Program Pembiasaan :

Kegiatan ini dilakukan secara rutinitas baik harian, mingguan,


ataupun bulanan. Kegiatan pembiasaan ini bertujuan untuk
menanamkan perilaku-perilaku yang berhubungan dengan nilai budi
pekerti dan membiasakan kepada warga sekolah untuk melakukan
nilai budi pekerti tersebut dalam kehidupan sehari-hari.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM
PEMBIASAAN 01
Budaya Salaman Saat Masuk Sekolah

Ibu Kepala Sekolah dan Bapak/Ibu guru menyambut siswa dengan


senyuman dan saling berjabat tangan dengan penuh kehangatan.
Kegiatan ini biasanya dilakukan di pintu masuk sekolah sekaligus
sebagai kegiatan silaturahmi baik bapak/ibu guru maupun siswa.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM
PEMBIASAAN 02
5 S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, Santun)

Senyum, Salam, Sapa, Sopan, dan Santun juga menjadi salah satu
pelestarian Budaya yang dilakukan oleh bpk/ibu guru maupun siswa.

“Budayakan 5S Setiap hari”

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM
PEMBIASAAN 03
Penggunaan Bahasa Jawa (Krama/Alus)

Penggunaan Bahasa Jawa sebagai bahasa Ibu (Mother Language)


dalam komunikasi keseharian setiap Kamis Pahing pada jam-jam di
dalam maupun luar Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) merupakan
salah satu cara untuk melestarikan Budaya Jawa dalam bentuk
Bahasa Jawa.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM
PEMBIASAAN 04 Literasi 15 Menit

Bertujuan untuk membiasakan warga sekolah gemar membaca di


saat senggang baik di dalam maupun luar sekolah. Mengembangkan
rasa cinta membaca, menambah pengetahuan dan pengalaman,
meningkatkan intelektual, kreativitas, kemampuan literasi tinggi, dan
meningkatkan kualitas pembelajaran literasi.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM
PEMBIASAAN 05 Literasi 15 Menit

Bertujuan untuk membiasakan warga sekolah gemar membaca di


saat senggang baik di dalam maupun luar sekolah. Mengembangkan
rasa cinta membaca, menambah pengetahuan dan pengalaman,
meningkatkan intelektual, kreativitas, kemampuan literasi tinggi, dan
meningkatkan kualitas pembelajaran literasi.

Ngemplak, 03 September 2023


TERINTEGRASI DALAM
MAPEL Program Pembiasaan :

Kegiatan ini bertujuan untuk mengintegrasikan nilai-nilai budaya ke


dalam pembelajaran pada seluruh mata pembelajaran peserta didik.
Pada KBM misalnya guru menyisipkan nilai-nilai budaya dan budi
pekerti terhadap jenjang mata pelajarannya yang tetap mengikuti
bahan ajar pada kurikulum.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM INTEGRASI
A1 Tadarus Al-Qur’an Selama 15-20 Menit

Pelaksanaan Tadarus Al-Qur’an bagi siswa-siswi muslim sebelum


KBM dimulai agar diberi kemudahan dalam menuntut ilmu. Begitu
juga dengan yang beragama non islam dengan membaca kitabnya
masing-masing dan ditempatkan pada ruang agama.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM INTEGRASI
A2 Menyanyikan Lagu Indonesia Raya

Siswa, bapak/ibu guru karyawan, dan seluruh warga sekolah wajib


menyanyikan Lagu Indonesia Raya (1 stansa) di pukul 10.00 pada
jam pembelajaran pagi, dan di pukul 19.25 pada jam pembelajaran
sore. Dengan berdiri tegap dan hikmah.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM INTEGRASI
A3 Pembukaan Pasinaon

Guru:
Sugeng enjing siswa-siswi sedaya...
Kados pundi kabaripun sakmeniko...
Sampun samapta, nampi piwual...
Saking kulo materi seni budaya...

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM INTEGRASI
A3 Pembukaan Pasinaon

Siswa:
Sugeng enjing ugi katur ibu guru...
Kabar sae, saking kulo sedaya....
Wanci menika, sampun sumadya,
Badhe nampi piwucal seni budaya

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM INTEGRASI
A4 Penutupan Pasinaon

Setelah pembelajaran selesai, guru maupun siswa mengakhiri


pembelajaran dengan basa krama seperti sebelumnya, serta dengan
membaca do’a akhir belajar.

Ngemplak, 03 September 2023


TERINTEGRASI DALAM
EKSKUL Program Pembiasaan :

Salah satu tujuan kegiatan ekstrakulikuler adalah untuk


mengembangkan karakter dan budi pekerti siswa. Oleh karenanya,
kegiatan ekstrakulikuler sangat strategis untuk dijadikan ajang
pembentukan karakter dan nilai budaya. Nilai karakter dan budaya
pada siswa disisipkan melalui program-program pada setiap kegiatan
ekstrakulikuler.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM INTEGRASI
B1
Kegiatan Ekstrakulikuler Karawitan

Adanya ekstrakulikuler karawitan


agar siswa-siswi mencintai dan
melestarikan budaya Jawa terutama
lagu dan tembang-tembang Jawa
yang dipadukan dengan musik
gamelan.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM INTEGRASI
B2
Kegiatan Ekstrakulikuler Pramuka

Ekstrakulikuler Pramuka membentuk


karakter jiwa mandiri, gotong royong,
belajar mencintai alam, dan
menumbuhkan jiwa kepedulian
terhadap teman, sahabat, dan alam
sekitar

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM INTEGRASI
B3
Kegiatan Ekstrakulikuler Pramuka

Dengan adanya ekstrakulikuler PMR,


dapat meningkatkan rasa empati
siswa, menjadi lebih tanggap
melakukan sesuatu karena sering
membantu orang dalam keadaan
darurat.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM INTEGRASI
B4
Kegiatan Ekstrakulikuler Tonto/PBB

Adanya Ekstrakulikuler tonti/PBB


bertujuan untuk mendidik dan
membentuk karakter disiplin,
tanggung jawab, solidaritas, dan
kemandirian terhadap peserta didik
tersebut.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM INTEGRASI
B5
Kegiatan Ekstrakulikuler Tari/ Kelompok Sanggar Tari

Adanya Ekstrakulikuler tari maupun


wujudan kelompok sanggar tari,
merupakan salah satu upaya dalam
melestarikan budaya daerah.

Ngemplak, 03 September 2023


ADAT ISTIADAT
DAERAH Program Pembiasaan :

Sebagai salah satu perwujudan sekolah berbasis budaya yang


memberikan ruang dan perhatian khusus terhadap pelestarian adat
istiadat Jawa. Seperti penggunaan bahasa Jawa, pakaian adat,
penggunaan tembang dan instrumen Jawa, pelestarian benda-benda
tradisional dan keterampilan membatik

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM ADAT
ISTIADAT 01
Kegiatan Pemutaran Lagu Unggah-ungguh

Penggunaan lagu unggah-ungguh Jawa sebagai backsound saat


istirahat tiba merupakan salah satu cara untuk menguatkan karakter
budaya di sekolah dan mengenalkan lagu daerah pada siswa. Selain
itu, lagu unggah-ungguh Jawa juga agar dapat di panuti oleh seluruh
siswa.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM ADAT
ISTIADAT 02 Pemotifan Batik

Lukisan berbagai motif batik di beberapa dinding bangunan sekolah


merupakan salah satu cara untuk melestarikan dan mengenalkan
motif batik daerah Jawa maupun nusantara kepada seluruh siswa
agar dapat melestarikannya bersama kelak hingga keturunan
generasi berikutnya.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM ADAT
ISTIADAT 03
Penggunaan Pakaian Adat Jawa

Penggunaan pakaian adat Jawa (kebaya untuk perempuan dan lurik


untuk laki-laki) bagi semua warga sekolah setiap hari Kamis Pahing
bertujuan untuk melestarikan budaya Jawa. Yang berwujud pakaian
adat Jawa mulai dari Blangkon, Kebaya/Lurik, Jarik, dan selop.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM ADAT
ISTIADAT 04
Penggunaan Instrumen “gendhing gamelan”

Penggunaan gendhing gamelan pada saat berakhirnya KBM di jam


terakhir bertujuan untuk mengenalkan gendhing gamelan kpd siswa.

Ngemplak, 03 September 2023


PROGRAM ADAT
ISTIADAT 05 Pojok Budaya

Sebuah ruang berisi alat musik gamelan Jawa dan alat-alat


tradisional. Ini dimaksudkan untuk mengenalkan pada siswa tentang
alat musik tradisional Jawa.

Ngemplak, 03 September 2023


CULTURE-BASED
~Selesai
SCHOOLSemuanya~
Terima Kasih
Matur Nuwun

Ngemplak, 03 September 2023

Anda mungkin juga menyukai