Anda di halaman 1dari 5

Persiapan Profesi Guru Penjas

Waktu Rules : @10 -15 menit per nomor :

1. Kerjakan secara mandiri

2. Zero point bagi pelanggar aturan


Good education requires marvelous teacher

Dalam buku Education on the Edge of Possibility (Pendidikan dalam kebermungkinan) karya Renate Nummela Caine & Geoffrey Caine menyatakan bahwa keyakinan guru akan potensi manusia & kemampuan semua anak untuk belajar & berprestasi merupakan suatu hal yang penting untuk diperhatikan. Aspek-aspek teladan mental guru berdampak besar terhadap iklim belajar & pemikiran pelajar yang diciptakan guru. Guru harus memahami bahwa perasaan & siswa akan terlibat serta berpengaruh kuat pada proses belajarnya. Opini anda mengenai peryataan di atas?

Sebagai garda terdepan dalam darma bhakti mencerdaskan anak bangsa, mengembangkan dan menyeimbangkan IQ, EQ dan SQ guru adalah sosok yang diharapkan mampu untuk mengemban tugas mulia tersebut. Jika kita tengok negara maju seperti Jepang, dapat kita lihat betapa mereka (guru) mempunyai upaya nyata dan sungguh-sungguh untuk meningkatkan kompetensi yang mereka miliki secara terusmenerus. Upaya apa yang dapat ditempuh untuk meningkatkan kualitas SDM guru secara berkesinambungan dan up to date tanpa mengesampingkan kolegalitas serta mutual learning?

Model-model instruksional berperan sebagai cetak biru dari suatu kegiatan belajar & mengajar. Ingat delapan INSTRUCTIONAL MODELS for PHYSICAL EDUCATION? Jabarkan 3 model yang ada secara singkat namun komprehensif

Note: (model-model tersebut adalah perubahan yang berkelanjutan dari 5 strategi mengajar untuk menciptakan iklim belajar yang positif dan kondusif yang akan mengakomodasi pengalaman belajar peserta didik menjadi lebih kaya dan bermakna)

Bagaimana anda melihat evolusi profesi guru Penjas dan bagaimana seorang guru harus bersikap profesional?
Notes: tinjauan individu guru secara personal dan tinjauan masyarakat perlu dipertimbangkan mata pengetahuan dan wawasan anda melihat realita guru (kompleksitas serta problematikanya) profesi guru dari masa ke masa

Anda mungkin juga menyukai