Anda di halaman 1dari 2

KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim
Syukur Alhamdulillah penulis ucapkan kehadirat Allah SWT atas segala
rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyusun dan menyelesaikan
skripsi ini yang berjudul Hubungan Kadar Trigliserida dan Kolesterol HDL
Darah dengan Kadar Alanine Aminotransferase Pada Pasien Non Alcoholic Fatty
Liver Disease sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana
Kedokteran di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas.
Penulis telah banyak mendapat bimbingan, nasehat, dan bantuan dari
berbagai pihak dalam penyelesaian skripsi ini, sehingga pada kesempatan ini
penulis ingin mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada:
1. Bapak Dr. dr. Masrul, M.Sc, Sp.GK selaku Dekan Fakultas Kedokteran
Universitas Andalas yang telah memberikan fasilitas kepada penulis dalam
menjalani pendidikan di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas.
2. Ibu Prof. Dr. dr. Yanwirasti, PA selaku dosen pembimbing I dan Bapak dr.
Saptino Miro, Sp.PD, FINASIM selaku pembimbing II yang telah banyak
memberikan bimbingan, pengetahuan, dan nasehat mulai dari pelaksanaan
sampai penyusunan skripsi ini.
3. Bapak Dr. dr. Afriwardi, Sp.KO, MA Ibu dr. Arina Widya Murni, Sp.PD,
K-Psi, dan Ibu dr. Hirowati Ali, Ph.D selaku penguji yang telah
memberikan banyak saran dan perbaikan dalam penyelesaian skripsi ini.
4. Ibu dr. Arina Widya Murni, Sp.PD, K-Psi selaku pembimbing akademik
yang telah memberikan nasehat dan dorongan kepada penulis selama
menjalani pendidikan di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas.
i

5. Ayahanda Drs. Alfan Miko, Msi dan Ibunda Dra. Martini, Mpd tersayang,
yang selalu ada dan senantiasa memberikan doa, bimbingan, semangat,
kesabaran, dan rasa kasih sayang yang tidak ada batasnya.
6. Abangku Johan Banapinto dan adikku Sheila Hanum serta seluruh
keluarga besarku yang selalu memberi semangat dan doanya dalam
penyelesaian skripsi ini.
7. Kepada Aquadric, Fams, Diapo, dan terkhusus Putri Anindita yang
senantiasa direpotkan dalam bermacam hal dan menjadi pembangkit asa
disaat kebuntuan melanda dalam menulis skripsi ini.
8. Kepada semua rekan-rekan angkatan 2010, rekan-rekan seperjuangan yang
Insyaallah kelak akan menjadi orang-orang yang luar biasa.

Semoga segala bentuk bantuan yang telah diberikan dengan tulus kepada penulis
bernilai ibadah dan diterima di sisi Allah SWT.
Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan, oleh
karena itu penulis mengharapkan saran dan kritikan yang bersifat membangun
dari pembaca demi kesempurnaan skripsi ini. Akhirnya dengan segala kekurangan
yang ada, penulis berharap semoga skripsi ini dapat bermanfaat terutama kepada
pembaca dan penulis sendiri.
Padang, Januari 2014

Penulis

ii

Anda mungkin juga menyukai