Anda di halaman 1dari 9

Tutorial Instal LATEX di Windows 7

Dalam pembuatan suatu dokumen biasanya ada yang menggunakan program Latex, LaTeX
paling banyak digunakan oleh para matematikawan, ilmuwan, insinyur, akademisi, dan
profesional lainnya, terkadang ada saja dosen yang menginginkan mahasiswa menulis
laporan dengan program Latex ini, sebelumnya LATEX adalah bahasa markup atau sistem
persiapan pembuatan dokumen untuk pengetikan sistem TeX. Bagi anda yang ingin
menginstall program latex ini ada beberapa proses penginstallan, berikut adalah Tutorial
Cara Install Program Latex.

Pertama siapkan program yang dibutuhkan untuk menginstall Latex, yaitu:


gs904w32 (ghostscript)
gsv49w32 (ghostview)
basic-miktex-2.0.3972
texmakerwin32_install / WinEdt v6 0
Saya tidak menyedikan program tersebut, bagi Anda yang ingin mengunduhnya silahkan cari
di google.
Sebelum melakukan proses installasi sebaiknya Amda membuat folder khusus untuk menaruh
hasil intsall supaya rapih, disini saya membuat folder di D: Program Files > Latex.

Install gs904w32 (Ghost Script)

Buka program gsv49w32 yang sudah tersedia untuk memulai proses Installasi.

Pada gambar berikut ini klik Next. Lalu pilih I Agree untuk melanjutkan proses installasi, jika
memilih Agree berarti Anda menyetujui License Agreement dari Ghostscript.

Selanjutnya pilih Destination Folder yang diinginkan lalu pilih Install, Lalu tunggu sebentar
hingga proses installasi selesai.

Install gsv49w32 (Ghost View)


Buka program gsv49w32 yang sudah tersedia untuk memulai proses Installasi.

lalu pilih setup, setelah itu pilih bahasa, di sini saya memilih bahasa English.

Pilih Next, lalu chentang Associate PDF dan pilih Next untuk melanjutkan proses installasi

Browse folder tempat install GSview, lalu Next. Selanjutnya chentang All Users untuk
menginstall GSview ke semua user, lalu pilih Finish.

Selanjutnya tunggu hingga proses Unzipping Files selesai, jika sudah selesai pilih Exit.

Install basic-miktex-2.0.3972
Buka program Basic MikTex yang sudah tersedia untuk memulai proses Installasi

Pilih I accept the MiKTex copying conditions, lalu Next. Selanjutnya pilih Install MiKTeX
for Anyone who uses this computer (all users), artinya install MiKTex di semua user.

Lalu Browse folder ke tempat installing MiKTeX, lalu pilih Next. Selanjutnya pada Preferred
paper pilih A4, dan pada Install missing packages on-the-fly pilih Ask me first, lalu Next.

Pilih Start untuk memulai installasi. Lalu tunggu hingga proses Installasi selesai.

Install texmakerwin32_install
Buka program texmakerwin32_install yang sudah tersedia untuk memulai proses Installasi.
Disini ada beberapa pilihan installasi texmaker atau WinEdt. Saya menggunakan texmaker.

Pilih I Agree, lalu Browse Destination Folder pilih Install. Selanjutnya tunggu hingga proses
installasi selesai, lalu Close.

Begitulah proses-proses yang harus dilalui untuk membuka program LaTex. Baru saja Anda
membaca Tutorial Cara Install Program LaTeX, semoga tutorial ini berguna untuk Anda.

Anda mungkin juga menyukai