Anda di halaman 1dari 37

RANGKUMAN

Modul TIK SMP

Rangkuman Modul A
Komputer bekerja berdasarkan prinsip proses pengolahan

data yang terdiri atas tiga tahapan dasar, yang disebut


dengan Siklus Pengolahan Data (Data Processing Cycle)
yaitu input, processing, dan output dan dapat
dikembangkan lebih lanjut.
Pada dasarnya Komputer terdiri dari tiga bagian utama
yaitu perangkat keras (hardware), perangkat lunak
(software) dan brainware.

Perangkat keras komputer terdiri dari beberapa

komponen utama, yaitu CPU (Central Processing Unit),


Input Device, dan Output Device.
Untuk perangkat lunak computer terdiri atas Sistem
Operasi misalnya Windows, machintos, linux, unix. Yang
kedua adalah Program Aplikasi atau biasa disebut dengan
aplikasi merupakan program yang berjalan pada sistem
operasi, dan dibuat untuk membantu pengguna
mengerjakan sesuatu untuk meningkatkan
produktivitasnya. Contoh yang ketiga adalah Bahasa
pemrograman contohnya Pascal, Bahasa C/C++ dan
Java.

Mengaktifkan komputer sesuai dengan prosedur yang

benar adalah sebagai berikut:


Aktifkan CPU dengan menekan tombol power.
Aktifkan monitor dengan menekan tombol power yang ada di monitor.
Tunggu sampai layar monitor menampilkan tampilan desktop.

Pada sistem operasi Windows, mematikan komputer

disebut Shut Down. Ada beberapa cara shut down dalam


Windows:

Beberapa fungsi perangkat keras diantaranya :


Perangkat Proses yang umumnya terletak pada bagian dalam
casing komputer yang terdiri dari beberapa komponen seperti:
motherboard, power supply, Prosessor dan memori. Berikut
adalah macam-macam peralatan proses pada komputer: UPS
(Unit Power Supply), Processor, Motherboard, Memory Module.
Perangkat display contoh : Video Graphics Adapter, Monitor
Perangkat media penyimpanan, contoh : Hard Disk Drive,
Floppy Disk Drive, Optical Drive (CD-ROM, CD-RW, DVD-ROM,
DVD-RW, DVD-Combo)
Perangkat kendali antar muka, contoh : Keyboard, Mouse
Komponen pelengkap, contoh : Sound Card, Ethernet-Card
atau LAN-Card atau NIC (Network Interface Card), Heatsink and
Fan (HSF)

Langkah-langkah yang bisa dilakukan dalam merakit sebuah

Personal Komputer yaitu:


Persiapan

Penentuan konfigurasi komputer, Persiapan komponen dan

perlengkapan, Pengamanan
Perakitan

Langkah-langkah dalam merakit komputer:


Membuka casing komputer
Memasang power supply pada casing komputer
Selanjutnya beralih pada motherboard, pasang prosessor sesuai

dengan tempatnya jangan sampai posisinya terbalik


Lakukan pemberian thermal grase pada permukaan prosessor
Letakkan heat Sink & Fun diatas prosessor, pastikan posisinya rapat
dan menyentuh permukaan prosessor, kemudian colokkan kabel
power kipas ke soket motherboard
Masukkan modul RAM lurus vertical ke dalam slot-nya.

1). Cara Mematikan Komputer


Klik Menu Start yang berada di pojok kiri bawah
Pilih Shutdown
Klik OK
Tunggu Hingga Komputer sudah mati
Kemudian Matikan stabilizer dan cabut kabel listriknya
2). Cara Restart Komputer
Langkah-langkahnya sama seperti pada Shut Down, dan
menu yang dipilih adalah Restart, lalu klik Ok

Masukkan motherboard pada casing komputer


Masukkan HardiDisk ke dalam Hard Drive yang terdapat pada

casing
Masukkan Optical Drive ke dalam drive bay. Untuk Optical Drive,
harus dimasukkan dari bagian depan casing.
Masukkan Floppy Drive, dimasukkan dari depan casing
Buka penutup logam pada bagian belakang casing yang
berhadapan dengan slot-slot kosong yang akan digunakan
Lanjutkan dengan memasang NIC Wireless (bila perlu) pada slot
PCI dan VGA Card pada slot AGP
Hubungkan kabel dari power supply ke masing-masing
komponen/periperal
Tancapkan kabel power untuk kipas casing ke motherboard
Tancapkan kabel power supply ATX 20-pin sesuai arahnya ke
motherboard
Tancapkan kabel PATA dari Optical Drive ke motherboard dan
begitu pulsa sebaliknya dari motherboard ke Optical Drive

Tancapkan kabel power untuk Optical Drive dengan

mengambil dari kabel molex 4-pin Power Supply


Tancapkan kabel power untuk Floppy Drive dari Power
Supply dan kabel data dari Floppy Drive ke motherboard.
Begitu juga kabel data floppy Drive dari motherboard
menuju floppy Drive
Tancapkan kabel data Hardisk tipe SATA ke slot SATA
yang ada di motherboard, lalu tancapkan juga kabel data
Hardisk tipe SATA dari motherboard ke Hardisk
Tutup casing komputer dengan sekrup yang ada
Pasang kabel peripheral yang akan digunakan
Pasang kabel power supply ke power supply unit
Komputer siap untuk dinyalakan

Mulai proses instal Windows 7 dari CD-DVD Windows 7 Installer,

tekan apa saja pada keyboard, misalnya tekan Enter. Waktunya


yang digunakan biasanya dibatasi hanya 5 detik, jika tidak di tekan
maka proses tidak akan terjadi dan langkah yang harus dilakukan
adalah restart ulang.
Pilih Settingan bahasa yang akan digunakan, pilihan bahasa yang
dipilih akan menjadi bahasa default pada komputer Anda.
Klik Instal Now
Klik pada kota dialog I accept the license terms kemudian klik Next,
selanjutnya proses instal Windows 7 dimulai.
Langkah selanjutnya merupakan langkah yang penting, langkah ini
akan memproses Windows dari awal, sehingga Windows yang nanti
digunakan akan kembali baru dan menghapus semua system yang
lama. Klik Custom (Advanced).
Lakukan partisi pada Windows 7 yang baru, contoh yang diberikan
adalah komputer yang memiliki 3 partisi yaitu, System Reserved,
Windows 7 yang lama (C), dan Data (D).

Instalasi dan konfigurasi sistem


operasi
Sistem Operasi Windows (Windows 7)
Berikut ini langkah-langkah cara menginstal windows 7 , dimulai dari memilih

booting windows dari CD-DVD atau flashdisk. Khusus untuk booting dari flash
disk, maka masukan terlebih dahulu flash disk sebelum menyalakan komputer
atau laptop yang akandiinstal.
Nyalakan Komputer atau Laptop yang akan diinstal
Ubah Boot pada saat pertama dinyalakan pada Menu BIOS ke CD/DVD,
tetapi jika Anda melakukan Booting dari Flash Disk, maka yang harus
dilakukan adalah menempatkan Flash Disk pada posisi booting.
Pada saat menyalakan komputer, tekan tombol F2 secara terus menerus
dengan cepat, agar menu BIOS bisa diakses. Pada beberapa laptop dengan
merek lain ada yang menggunakan ESC, F1, F10 atau DEL pada komputer
untuk masuk ke dalam menu BIOS.
Setelah booting, setting menu BIOS agar pada saat booting pertama jadi CDDVD atau flashdisk sesuai keinginan, biasanya tampilan menu BIOS beraneka
ragam tergantung jenis komputer atau laptop yang akan diinstal.

Delete partisi Windows yang lama, maka system (C)akan

terhapus, dan My Document pun akan terhapus seluruhnya,


atau dengan kata lain semua data yang ada pada System (C)
akan terhapus.
Arahkan kursor pada partisi yang akan diisi Windows 7 yang
baru, Klik New, kemudian klik OK.
Arahkan Kursor pada partisi yang akan diinstal Windows yang
baru (Primary), kemudian klik Next.
Proses instalasi dimulai, jangan klik apapun pada proses yang
berlangsung, tunggu sampai komputer melakukan restart
dengan sendirinya.
Setelah restart, jangan lakukan kegiatan apapun sampai tampil
proses instalasi berikutnya.
Menyempurnakan proses instalasi Windows, jangan lakukan
apapun dan tunggu hingga proses instalasi selesai.

Isi nama untuk komputer/laptop untuk memberikan nama

pada komputer Anda.


Jika komputer Anda ingin diberi password maka isi kolom
yang ada, jika tidak silahkan lewati tahap ini dengan klik
Next
Masukkan kode Windows 7, dan klik Automatically
activate Windows. Jika tidak mempunyai kode, jangan
input apapun kemudian Next selanjutnya muncul perintah
Skip.
Klik Use recommended setting
Sesuaikan waktu yang dikehendaki, kemudian klik Next.
Instalasi Windows selesai.

Sistem operasi linux


Berikut langkah-langkah dalam isntalasi Ubuntu
Masukkan CD/DVD master Ubuntu 15.04 dan pastikan

dapat dibaca oleh komputer dengan baik.


Restart komputer Anda
Masuk ke pengaturan BIOS terlebih dahulu. Kemudian pilih
bagian menu BOOT, lalu tempatkan CD/DVD pada posisi
booting pertama. Kemudian simpan.
Biarkan komputer restart secara otomatis, kemudian tunggu
proses selanjutnya.
Pilih bahasa yang akan digunakan selama penginstalan
nantinya.
Langkah selanjutnya tidak perlu melakukan pengaturan, klik
Continue untuk melanjutkan.

Pada tahap ini akan ada 2 pilihan. Biasanya pilihan kedua

(Something Else), apabila memilih pilihan kedua, maka pada saat


instalasi Anda akan membuat partisi pada hardisk secara manual.
Kemudian klik Continue.
Selanjutnya Anda akan membuat sebuah partisi baru pada
hardisk. Klik New partition Table.
Klik Continue.
Akan muncul kapasitas Hardisk yang nantinya akan dibagi
menjadi 2 partisi. Untuk membuat sebuah partisi klik tanda plus
(tambah +).
Langkah selanjutnya adalah membuat partisi pertama pada
hardisk. Hal yang pertama dilakukan adalah menentukan ukuran
yang akan dibuat pada partisi. Selanjutnya pilih primary, kemudian
pilih Beginning of this space. Pada kotak dialog Use as pilih Ext4
journaling file system. Kemudian pada kotak dialog Mount point
pilih /. Kemudian klik OK.

Selanjutnya membuat partisi kedua. Klik tanda plus (tambah +) terlebih

dahulu maka akan muncul kotak dialog selanjutnya. Langkah selanjutnya yaitu
tentukan besarnya kapasitas pada partisi yang akan dibuat, lalu pilih Logical,
kemudian pilih Beginning of this space. Pada kotak dialog Use as pilih Swape
area. Swap area merupakan sebuah partisi yang nantinya akan menjadi
memory virtual dengan menggunakan hardisk sebagai medianya.
Partisi hardisk selesai. Selanjutnya klik Install Now.
Klik Continue.
Pilih zona waktu berdasarkan negara, lalu klik Continue.
Selanjutnya pilih bahasa inputan keyboard. Dalam hal ini menggunakan
English (US) yang paling umum digunakan.
Langkah selanjutnya, akan muncul tempat untuk mengisikan data untuk user
secara lengkap. Isikan data yang benar dan yang paling penting adalah
password yang kita buat gampang untuk diingat. Setelah selesai klik Continue.
Proses penginstalan dan penyalinan data system operasi dimulai.
Setelah proses penginstalan selesai, maka akan muncul kotak dialog, klik
Restart Now. Setelah komputer di restart, keluarkan CD/DVD master, lalu
isikan password sesuai dengan password yang telah Anda buat tadi.
Proses instalasi telah selesai. maka akan muncul tampilan Home page dari OS
Ubuntu.

Penggunaan komputer secara kontinu dan dalam jangka waktu yang panjang

dapat mengakibatkan penurunan kinerja dari komputer. Oleh sebab itu, perlu
dipahami cara penggunaan dan perawatan komputer dengan baik dan benar
sehingga kinerja komputer tetap stabil sesuai dengan yang diharapkan oleh
penggunanya.
Tips penggunaan komputer yang baik dan benar dapat dilakukan dengan
cara sebagai berikut:
Memastikan suplai tegangan listrik dalam keadaan stabil dan sesuai dengan
tegangan kerja komputer.
Penyalaan komputer sesuai dengan prosedur yang baik dan benar.
Menempatkan komputer pada tempat yang baik dan aman untuk digunakan.
penggunaan aplikasi pada komputer disesuaikan dengan kebutuhan
pengguna dan kemampuan hardware komputer.
Mematikan komputer sebaiknya sesuai dengan prosedur.
Penyebab yang dapat mengganggu bahkan merusak komputer, antara lain:
debu, temperatur ruangan, medan elektromagnet, gangguan daya listrik.
Beberapa cara untuk mengoptimalkan kinerja komputer, antara lain:
Melakukan konfigurasi StartUp sistem operasi komputer.
Membersihkan file-file yang tidak dibutuhkan oleh komputer.
Penataan file-file dalam komputer secara berkala.

Soal Modul A
1. Langkah-langkah yang harus diperhatikan sebelum
menyalakan komputer, kecuali:
a. Kabel Power Supply telah terpasang
b. Kabel Printer telah terpasang
c. Kabel Monitor telah terpasang
d. Kabel Keyboard telah terpasang

2. Memastikan perangkat-perangkat seperti keyboard,


mouse, monitor, dan power supply telah tersambung,
merupakan langkah dalam:
a. Menyalakan komputer
b. Mengoperasikan komputer
c. Mengoperasikan OS
d. Menyiapkan penyalaan komputer

3. Memastikan PC telah terinstall Sistem Operasi


merupakan salah satu langkah dalam:
a. Menyiapkan penyalaan komputer
b. Mengoperasikan OS
c. Menyalakan komputer
d. Mengoperasikan komputer

Rangkuman Modul D
Teknologi Informasi atau Internet maupun intranet sangat

berperanan penting dalam kehidupan sehari-hari saat ini.


Hal ini semakin memudahkan dan memanjakan manusia
dalam memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari.
Saat ini teknologi informasi sudah banyak diterapkan
pada berbagai bidang kehidupan seperti :
Bidang Militer
Bidang Pendidikan
Bidang Kesehatan
Bidang Perdagangan
Bidang Otomotif

Setiap perangkat lunak atau sistem operasi mempunyai


aturan penggunaannya secara hukum, dan dilindungi oleh
hukum tersebut. Perangkat lunak secara hukum
penggunaannya, dapat dibedakan menjadi :
Freeware
Shareware
Open Source
Undang-undang Hak Cipta (HAKI) dan Hak Paten dibuat
untuk mengatur penggunaan hasil karya atau cipta
seseorang agar terlindungi dari penyalahgunaan dan pihak
lain yang dapat merugikan secara finansial.

Menurut Menkominfo Muhammad Nuh, sedikitnya ada tiga hal

mendasar penyalahgunaan internet yang dapat menghancurkan


keutuhan bangsa secara keseluruhan, yakni pornografi, kekerasan,
dan informasi yang mengandung hasutan SARA.
Kalau UU ITE dilihat dalam perspektif penanggulangan
penyalahgunaan internet di atas, maka semestinya tak perlu ada pro
dan kontra. Ini karena pada dasarnya kehadiran UU itu untuk
melindungi masyarakat dari kerugian dan kehancuran akhlak yang
akan berimplikasi pada kelangsungan hidupberbangsa dan
bernegara. Meski demikian, kehadiran perangkat hukum itu pun tidak
secara otomatis dapat menghentikan langkah para hacker
atau cracker. Bahkan, boleh jadi perangkat hukum ini akan
memancing keberanian mereka untuk mencari titik-titik lemahnya
sehingga mereka bisa terus melancarkan aksinya. Kenyataannya,
para pelaku cyber crime secara umum adalah orang-orang yang
memiliki keunggulan dan kemampuan keilmuan dan teknologi di
bidangnya. Sementara itu, kemampuan aparat untuk menangkalnya
sungguh jauh dari kualitas dari para pelaku kejahatan tersebut.

Soal Modul D
1.

Salah satu manfaat teknologi informasi dalam bidang


militer adalah.
a. Sistem Informasi Akademik (SIA)
b. Revolution in Military Affairs (RMA)
c. Automatic Vehicle Sensor
d. Sistem Informasi Manajemen (SIM)

2. Salah satu manfaat penggunaan teknologi informasi


dalam kehidupan sehari-hari adalah, kecuali..
a. membatasi penyaluran informasi yang sifatnya negatif
b. memperpendek jarak
c. mengurangi biaya
d. mengurangi kebutuhan tenaga manusia

3. Perang informasi adalah..


a. persaingan untuk mendapatkan keunggulan informasi
b. persaingan untuk memperoleh hak akses informasi
c. persaingan untuk menyebarkan informasi
d. persaingan untuk membatasi akses informasi

Rangkuman Modul I
Pengembangan berorientasi obyek merupakan cara pikir baru tentang

perangkat lunak berdasarkan abstraksi yang terdapat dalam dunia


nyata. Hal yang lebih penting dalam pengembangan berorientasi obyek
adalah konsep mengindentifikasi dan mengorganisasi domain aplikasi
dibandingkan dengan fokus penggunaan bahasa pemrograman,
berorientasi obyek atau tidak. Semua data dan fungsi di dalam
paradigma ini dibungkus dalam kelas-kelas atau obyek-obyek. Semua
data dan fungsi di dalam paradigma ini dibungkus dalam kelas-kelas
atau obyek-obyek.
Obyek adalah gabungan antara beberapa data dan fungsi yang masingmasing bekerja bersama-sama dan tidak dapat dipisahkan. Dari
kumpulan beberapa obyek yang sama akan membentuk struktur baru
yang disebut class. Semua data dan fungsi di dalam paradigma ini
dibungkus dalam kelas-kelas atau obyek-obyek. Setiap obyek dapat
menerima pesan, memproses data, dan mengirim pesan ke obyek
lainnya.

Pemrograman terstruktur adalah suatu proses untuk

mengimplementasikan urutan langkah untuk


menyelesaikan suatu masalah dalam bentuk program.
Selain pengertian di atas Pemrograman Terstruktur
adalah suatu aktifitas pemrograman dengan
memperhatikan urutan langkah-langkah perintah secara
sistematis, logis, dan tersusun berdasarkan algoritma
yang sederhana dan mudah dipahami. Prinsip dari
pemrograman terstruktur adalah Jika suatu proses telah
sampai pada suatu titik / langkah tertentu , maka proses
selanjutnya tidak boleh mengeksekusi langkah
sebelumnya / kembali lagi ke baris sebelumnya, kecuali
pada langkah langkah untuk proses berulang (Loop).

Arsitektur teknologi Java dibagi menjadi tiga bagian yaitu


(1)Enterprise Java(J2EE)untuk aplikasi berbasis web, aplikasi
sistem tersebar dengan beraneka ragam klien dengan
kompleksitas yang tinggi.
Merupakan superset dari Standar Java (2) Standar Java (J2SE),ini
adalah yang biasa dikenal sebagai bahasa Java. (3) Micro Java
(J2ME)merupakan subset dari J2SE dan salah satu aplikasinya
yang banyak dipakai adalah untuk wireless device / mobile device.
Program Java dijalankan menggunakan interpreter yaitu Java
Virtual Machine (JVM). Hal ini menyebabkan source code Java
yang telah dik Langkah pertama dalam pembuatan sebuah
program berbasis Java adalah menuliskan kode program pada text
editor. Contoh text editor yang dapat digunakan antara lain :
notepad, vi, emacs dan lain sebagainya. Kode program yang
dibuat kemudian tersimpan dalam sebuah berkas berekstensi
.java.

Setelah membuat dan menyimpan kode

program,kompilasi file yang berisi kode program tersebut


dengan menggunakan JavaCompiler. Hasil dari kompilasi
berupa berkas byte code dengan ekstensi .class. Berkas
yang mengandung byte code tersebut kemudian akan
dikonversikan oleh Java Interpreter menjadi bahasa
mesin sesuai dengan jenis dan platform yang digunakan.
Hasil kompilasi menjadi Java byte codes dapat dijalankan
pada platform yang berbeda-beda.

Array adalah obyek yang berfungsi sebagai tempat

penyimpanan data yang memiliki tipe data yang sama.


Array di dalam Java dideklarasikan sebagai berikut:

tipePrimitif namaariabelArray[];
atau

namaKelas namaVariabelArray[];
misalnya : String[]nama;
int[] umur

Array terbagi menjadi beberapa jenis yaitu array 1 dimensi, 2

dimensi, 3 dimensi dan multi dimensi. Indeks pertama array diawali


dengan 0 dan diakhiri dengan n. Array memiliki ukuran yang tetap
dalam arti tidak dapat membesar atau mengecil ukurannya setelah
didefenisikan. Setelah didefenisikan, maka variabel dengan nama
bilangan dapat menyimpan 5 nilai integer yang dapat diakses
melalui indeks 0 sampai indeks 4. Setelah pendefenisian array,
maka memori akan dialokasikan untuk menyimpan data dari array.
Besar memori yang dialokasikan tergantung dari tipe data variabel
array dan jumlah elemen array yang didefenisikan.
Pada java juga menyediakan fasilitas untuk membuat array dua
dimensi yang dapat membantu dalam pemrograman apabila array
satu dimensi tidak mencukupi dalam menghasilkan suatu solusi.
Array dua dimensi sebenarnya adalah array yang berisi array.
Selain array satu dimensi dan array dua dimensi, dapat juga
membuat array multi dimensi pada java. Array multidimensi
merupakan array yang terdiri dari array yang tidak terbatas hanya
dua dimensi saja.

Konstruktor adalah metode yang dapat digunakan untuk

memberikan nilai awal saat objek diciptakan. Metode ini


akan dipanggil secara otomatis oleh java ketika new
dipakai untuk menciptakan objek dari suatu kelas Sifatsifat konstruktor:: namanya sama dengan nama kelas,
tidak memiliki nilai balik(termasuk tidak boleh ada kata
kunci void).
Overloading terhadap konstruktor merupakan suatu
mekanisme pembuatan konstruktor yang memiliki bentuk
lebih dari satu. Dalam hal ini pembeda antara satu
konstruktor dengan konstruktor yang lain berupa jumlah
parameter atau tipe parameter.

Pewarisan (Inheritance) merupakan sifat dalam bahasa berorientasi

objek yang memungkinkan sifat-sifat dari suatu kelas diturunkan ke


kelas lain. Sistem OOP memungkinkan kita untuk mendefinisikan suatu
kelas baru dengan mewarisi sifat dari kelas lain yang sudah
ada. Polimorfisme merupakan kemampuan objek-objek yang berbeda
kelas namun terkait dalam pewarisan untuk merespon secara berbeda
terhadap suatu pesan yang sama. Polimarfisme juga dapat dikatakan
kemampuan sebuah objek untuk memutuskan method mana yang akan
diterapkan padanya, tergantung letak objek tersebut pada jenjang
pewarisan. Kelas DataOutputStream merupakan kelas yang tidak
terpengaruh oleh mesin dalam hal penulisan tipe data dan keluaran.
Bentuk umum dari deklarasi kelas di atas adalah, public final void
write(nama kelas). Kelas DataInputStream merupakan kelas yang
memfasilitasi sejumlah metoda untuk mebaca data yang memiliki format
tertentu. Format tertentu yang dapat dibaca oleh java melalui kelas
DataInputStream adalah int, long, double, float, char, byte, dll. Tujuan
kelas BufferedOutputStream adalah agar penulisan ke obyek dapat
efisien. Kelas ini adalah kelas yang berfungsi memberikan penyangga
kepada keluaran dengan ukuran yang relative besar.Tujuan dibuatnya
kelas BufferedInputStream adalah agar pembacaan data dapat
seefisien mungkin.

Soal Modul I
1. Diagram di bawah ini disebut
a.
b.
c.
d.

Flow graph
Flow diagram
Flow chart
Flow shape

2. Algoritma adalah ...


a. Bahasa untuk menuangkan pemrograman
komputer
b. Bahasa mesin
c. Bahasa rakitan
d. Bahasa assembler

3. Pada saat pembuatan program komputer, algoritma


dibuat
a. Pada saat program dibuat
b. Sebelum pembuatan program
c. Setelah program dibuat
d. Pada saat verifikasi program

Anda mungkin juga menyukai