Anda di halaman 1dari 4

SEJARAH SEPAK BOLA 5.000 sebelum Masehi: Sepakbola dimainkan di Cina dengan nama tsu chu.

Selain untuk melatih fisik tentara, permainan ini dipertandingkan saat kaisar ulang tahun. 3.000 sebelum Masehi: Orang Jepang memainkan Kemari. (sepak bola ala Jepang) 2.500 sebelum Masehi: Orang Mesir Kuno dan Timur Tengah memainkan sepakbola sebagai bagian dari ritual keagamaan. Hanya sedikit dokumen yang mendukung hipotesis ini. Tahun Masehi: Penemuan dokumen-dokumen sepakbola di Roma dan Yunani. 100-500: Orang Romawi menyebarkan permainan harpastrum ke wilayah Eropa. 217: Tentara Inggris mulai memainkan sepakbola setelah mengalahkan tentara Roma. 600-1600: Orang Meksiko dan Amerika Tengah membuat bola dari karet. Permainan di sana merupakan gabungan dari basket, voli dan sepakbola. Abad pertengahan: Italia, Prancis dan Eropa lainnya mulai menemukan sepakbola. 1100: Permainan sepakbola di Inggris dilakukan dengan brutal tanpa aturan. 1314: Raja Edward II melarang sepakbola. 1369: Raja Edward III meneruskannya. 1500: Italia menemukan calcio dengan pemain satu tim lebih dari 27 orang. Permainannya sangat sederhana: menendang, mengoper dan menggiring bola untuk di bawa ke garis gol. Belum ada gawang. 1561: Richard Mulcaster mengadopsi calcio dari Florence ini untuk diajarkan di sekolah-sekolah dasar dan menengah di Inggris. 1572: Ratu Elizabeth I serius melarang sepakbola dan menyediakan penjara bagi rakyatnya yang memaksa bermain. 1600-an: Orang Eskimo juga mulai memainkan aqsaqtuk atau bermain bola di atas es. Sebuah legenda menyebut orang dari dua desa bermain aqsaqtuk dengan panjang lapangan mencapai 13 kilometer. 1680: Di Inggris bermain bola mendapat perlindungan dari Raja Charles II. 1820-an: Sepakbola mulai dimainkan di universitas-universitas Amerika Serikat seperti Harvard, Princenton, dan Amherst. 1830-an: Sepakbola modern mulai tumbuh. Olahraga ini dimainkan oleh para pekerja saat istirahat atau oleh anak-anak yang bermasalah di rumah atau sekolah. Kerjasama tim mulai dirumuskan. 1848: Peraturan sepakbola mulai digodok di Universitas Cambridge, Inggris. 1862: Berdiri klub Oneida di Boston, satu klub sepakbola pertama di luar Inggris.

1863: Asosiasi Sepakbola (FA) Inggris didirikan. 1871: Pertandingan pertama antar wilayah oleh FA. 1883: Empat klub Inggris setuju membentuk asosiasi klub sepakbola dunia. 1885: Pertandingan antara negara pertama di luar Inggris, antara Amerika vs Kanada. 1885: Sepakbola profesional diperkenalkan. 1886: Rapat pertama pembentukan asosiasi sepakbola dunia. 1888: Sepakbola profesional diresmikan. Wasit mengendalikan penuh pertandingan. 1888: Tendangan penalti diperkenalkan. 1904: FIFA didirikan dengan anggota Prancis, Belgia, Denmark, Belanda, Spanyol, Swiss dan Swedia. 1908: Sepakbola menjadi olahraga di Olimpiade. 1913: FIFA menjadi anggota FA Internasional. 1930: Kejuaraan Dunia pertama di Uruguay. Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) didirikan. 1938: Televisi BBC pertama kali menayangkan pertandingan sepakbola. 1958: Tayangan pertama Kejuaraan Dunia. 1966: Mulai ada tayang ulang untuk sebuah gol. 1977: Kejuaraan Dunia untuk usia di bawah 20 tahun. 1988: Kampanye fairplay. 1999: Kejuaraan pertama sepakbola perempuan. 2002: Jepang dan Korea merupakan negara pertama penyelenggara Piala Dunia di Asia. 2004: Perayaan seratus tahun FIFA. 2006: Piala Dunia 2006 di Jerman. 2010: Teknologi garis gawang di ujicoba.

PENILAIAN PANAHAN Peraturan : Recurve, Compound dan Standar Bow: Untuk jarak jauh menembakkan 6 anak panah, sebanyak 6 seri. Jadi total hasilnya dikalikan 6. Nah untuk jarak 50 dan 30 meter itu, harus menembakkan 3 anak panah dikali 12. Penilaian ini berlaku untuk semua Ronde. ATLETIK Atletik adalah gabungan dari beberapa jenis olah raga yang secara garis besar dapat dikelompokkan menjadi lari, lempar, dan lompat. Atletik berasal dari bahasa Yunani

"athlon" yang berarti "kontes".

Atletik merupakan cabang olah raga yang

diperlombakan pada olimpiade pertama pada 776 SM. Induk organisasi untuk olah raga atletik di Indonesia adalah PASI (Persatuan Atletik Seluruh Indonesia). Olah raga atletik dilakukan di lintasan dan lapangan. Lintasan digunakan untuk lari sedangkan lapangan digunakan untuk lempar dan lompat. Beberapa jenis lari di lintasan adalah : 1. Sprint terdiri dari lari 100 m, 200 m dan 400 m. 2. Jarak Menengah terdiri dari lari 800 m, 1500 m, 3000 m. 3. Lari Berintang lomba lari 3000 m dimana pelarinya harus melewati rintangan seperti penghalang dan rintangan air. 4. Jarak Jauh terdiri dari lari 5000 m dan 10000 m. 5. Lari Gawang terdiri dari 110 m gawang untuk putra dan 100 m gawang untuk wanita dan 400 m gawang. 6. Estafet terdiri dari 4 x 100 m estafet dan 4 x 400 m estafet 7. Lari Jalanan dilangsungkan di jalanan terbuka, tapi biasanya diakhiri di lintasan. Umumnya berjarak 5 km, 10 km, setengah marathon dan marathon. 8. Jalan Cepat Beberapa jenis lempar dan lompat di lapangan adalah : 1. Lempar a. Tolak peluru b. Lempar cakram c. Lempar lembing 2. Lompat a. Lompat tinggi b. Lompat galah c. Lompat jauh Beberapa jenis lomba kombinasi adalah : 1. Panca Lomba terdiri dari lari 100 m, lompat jauh, lompat tinggi, tolak peluru, lempar lembing. 2. Dasa Lomba terdiri dari lari 100 m, lari 400 m, lari 1500 m, lari gawang 110 m, lompat jauh, lompat tinggi, lompat galah, tolak peluru, lempar cakram, lempar lembing.

CERITA KURAWA MAHABARATA

Setelah kematian Maharaja Sentanu, Chitrangada menjadi Raja Hastinapura dan kemudian di gantikan oleh Wicitrawirya. Wicitrawirya memiliki putra Destarata dan Pandu. Karena Destarata buta, dia sebagai anak tertua tidak bisa meimpin kerajaan dan di gantikan oleh Pandu, putra kedua. Suatu hari Raja Pandu melakukan kesalahan dan harus mengasingkan diri ke hutan. Saat pengasingan Pandu ditemani kedua istrinya dewi Kunti serta dewi Madri, melahirkan lima putra yang dikenal sebagai Pandawa. Pandawa dibesarkan oleh para resi. Saat Yudhistira putra tertua sudah beranjak dewasa, berumur 16 tahun para resi membawa mereka kembali ke Hastinapura dan di asuh oleh kakek Bisma. Dengan singkat Pandawa mengusaia kitab weda dan wedanta serta ilmu kesatriaan. Hal inilah yang membuat Kurawa, putra Destarata, cemburu dan iri terhadap Pandawa. Kurawa sering berusaha mencederai mereka dengan berbagai cara. Karena keadaannya semakin runyam, akhirnya kakek Bhisma sesepuh keluarga campur tangan untuk mendamaikan dan membuat perjanjian untuk Pandawa dana Kurawa. Dengan Perjanjian itu, Pandawa dan Kurawa harus memisahkan kekuasaan pemerintahan dengan pandawa di Indraprasta dan Kurawa di Hastinapura. Kedengkian Kurawa masih menjadi-jadi, dia memutar akal licik, bagaimana caranya agar kerajaan Indraprasta juga menjadi bagiannya. Akhirnya Kurawa mengundang Pandawa bermain dadu. Karena pihak Kurawa sudah merencanakan dan mengetahui bahwa Pandawa pasti akan kalah jika di ajak berdadu.. .. Singkat cerita, banyak sekali petuah-petuah yang dapat diambil dari kisah Mahabarata. Kedengkian, iri adalah awal dari segala kehancuran. Pandawa adalah kesatria yang selalu menghormati guru-guru dan orang tuanya. Setelah kamu membaca kisah ini, kamu bisa mengambil posisi, kamu ingin seperti apa.

Anda mungkin juga menyukai