Anda di halaman 1dari 7

Bangunan Pemecah Gelombang (Breakwater)

Posted in Bangunan,Civil Engineering,Government,Indonesia,Jakarta,Pemecah Gelombang |


Minggu, April 06, 2014 | by Meldinne
Breakwater atau pemecah gelombang dapat dibedakan menjadi dua
macam yaitu pemecah gelombang sambung pantai dan lepas pantai. Tipe
pertama banyak digunakan pada perlindungan perairan pelabuhan, sedangkan tipe
kedua untuk perlindungan pantai terhadap erosi. Secara umum kondisi perencanaan
kedua tipe ini adalah sama, hanya pada tipe pertama perlu ditinjau karakteristik
gelombang di beberapa lokasi di sepanjang pemecah gelombang. Pemecah
gelombang sambung pantai lebih cenderung berkaitan dengan pelabuhan dan
bukan dengan perlindungan pantai terhadap erosi, seperti halnya pemecah
gelombang lepas pantai.
Pemecah gelombang lepas pantai adalah bangunan yang dibuat sejajar pantai
dan berada pada jarak tertentu dari garis pantai. Pemecah gelombang dibangun
sebagai salah satu bentuk perlindungan pantai terhadap erosi dengan
menghancurkan energi gelombang sebelum sampai ke pantai, sehingga
terjadi endapan dibelakang bangunan. Endapan ini dapat menghalangi
transport sedimen sepanjang pantai.
Seperti disebutkan diatas bahwa pemecah gelombang lepas pantai dibuat
sejajar pantai dan berada pada jarak tertentu dari garis pantai, maka tergantung
pada panjang pantai yang dilindungi, pemecah gelombang lepas pantai dapat dibuat
dari satu pemecah gelombang atau suatu seri bangunan yang terdiri dari
beberapa ruas pemecah gelombang yang dipisahkan oleh celah.
Cara Kerja Pemecah Gelombang
Gelombang yang menjalar mengenai suatu bangunan peredam gelombang
sebagian energinya akan dipantulkan (refleksi), sebagian diteruskan (transmisi) dan
sebagian dihancurkan (dissipasi) melalui pecahnya gelombang, kekentalan
fluida, gesekan dasar dan lain-lainnya. Pembagian besarnya energi
gelombang yang dipantulkan, dihancurkan dan diteruskan tergantung
karakteristik gelombang datang (periode,tinggi, kedalaman air), tipe
bangunan peredam gelombang (permukaan halus dan kasar, lulus air dan tidak
lulus air) dan geometrik bangunan peredam (kemiringan,elevasi, dan puncak
bangunan).
Material-Material yang dibutuhkan untuk membangun Pemecah Gelombang
Untuk tipe sisi tegak pemecah gelombang bisa dibuat dari material-material
seperti pasangan batu, sel turap baja yang didalamnya di isi tanah atau batu,
tumpukan buis beton, dinding turap baja atau beton, kaison beton dan lain
sebagainya. Pada pemecah gelombang sisi tegak kaison beton diletakkan diatas
tumpukan batu yang berfungsi sebagai fondasi.
Konstruksi Pemecah Gelombang

Konstruksi terdiri dari beberapa lapisan yaitu:


1. Inti (core), pada umumnya terdiri dari agregat galian kasar, tanpa partikel- partikel
halus dari debu dan pasir.
2. Lapisan bawah pertama disebut juga lapisan penyaring (filter layer), yang
melindungi bagian inti (core).
3. Lapisan pelindung utama seperti namanya, merupakan pertahanan utama
dari pemecah gelombang terhadap serangan gelombang pada lapisan inilah
biasanya batu-batuan ukuran besar dengan berat antara 1-3 ton atau bisa juga
menggunakan batu buatan dari beton dengan bentuk khusus.
Menurut
Meldinnes
Tidak ada komentar:
Poskan Komentar
Poskan Komentar
Posting Lebih BaruPosting LamaBeranda

Feed My Fish!
Blog Popularity
5185

Today Quotes
Follow By Email
Ada kesalahan di dalam gadget ini

My Facebook

Amel El Dinne Abdellah

Create Your Badge

Myspace Falling Objects

MySpace

B'day Countdown

Make your own Countdown Clocks

Zodiac Sign Name Badges

About Me

Meldinne
Jakarta, DKI Jakarta, Indonesia
Amel itu? Enak di ajak ngomong, asik, lucu ya begitulah :D itu juga kata orang lain.
Dan Amel itu, Cengeng!. Amel itu enggak gendut, tapi chubby dan suka makan. Dan
jangan kaget kalo baca blog Amel yang penuh dengan khayalan, karena kata orang,
imajinasi Amel terlalu berlebihan. Check my blog out Meldinnes!
Lihat profil lengkapku

Meldinnes

Clock Widgets

Blog Archive

April (2)

Maret (1)

November (1)

Maret (1)

Februari (4)

Januari (1)

Oktober (2)

Juni (5)

Mei (1)

Maret (2)

Februari (1)

Desember (2)

April (2)

Maret (1)

Februari (1)

Januari (1)

My Brother Taemin

His birthdate and month have a same birthdate and month with me it's 18 July
Copyright 2009 Amel El Dinne A. All rights reserved.
WP Themes designed by EZwpthemes. Powered by Blogger
Converted to Blogger by Blogger FAQs

k memindahkan kapal2 yg sedang berlayar melewati bendungan

Anda mungkin juga menyukai