Anda di halaman 1dari 1

Kelenjar adrenal terdiri dari sepasang, berbentuk piramid, terletak retroperitoneal di

bagian atas atau medial ginjal.


Kapsula fibrosa menyelimuti kelenjar adrenal. Bagian luar atau korteks adalah padat
dan merupakan kira-kira 80-90% berat adrenal normal, menghasilkan steroid. Bagian
dalam atau medulla adalah lembut, menghasilkan katekolamin. Zona-zona korteks
adrenal yang terpisah mensintesis hormon spesifik, menunjukkan kemampuan
enzimatik setiap zona untuk mentransformasi dan hidrolisis steroid tertentu. Zona luar
(glomerulosa) mengandung enzim untuk biosintesis aldosteron, dan bagian dalam
(fasciculata dan retikularis) adalah tempat biosintesis kortisol dan androgen.
Korteks adrenal mensintesis molekul steroid yang dipilah menjadi tiga kelompok
hormon yaitu glukokortikoid, mineralkortikoid dan androgen dengan zona/lapisan
penghasil yang berbeda-beda
Korteks adrenal mempunyai 3 lapisan/zona yaitu :
a. Zona glomerulosa memproduksi hormon mineralkortikoid
b. Zona fasikulata memproduksi hormon glukokortikoid (bersama dengan zona
reticularis)
c. Zona reticularis memproduksi homon androgen
Bagian medula menghasikan hormon amin. Medula adrenal dianggap juga sebagai
bagian dari sistem saraf. Sel-sel sekretoriknya merupakan modifikasi sel-sel saraf yang
melepas 2 hormon yang berjalan dalam aliran darah : epinefrin (adrenalin), norepinefrin
(noradrenalin).

Anda mungkin juga menyukai