Anda di halaman 1dari 3

AIR TANAH

Air tanah adalah air yang terdapat dalam


lapisan tanah atau bebatuan di bawah
permukaan tanah. Air tanah merupakan
salah satu sumber daya air yang
keberadaannya terbatas dan kerusakannya
dapat mengakibatkan dampak yang luas
serta pemulihannya sulit dilakukan.

SUNGAI
Sungai adalah aliran air yang besar dan
memanjang yang mengalir secara terusmenerus dari hulu (sumber) menuju hilir
(muara).
Ada juga sungai yang terletak di bawah tanah,
disebut sebagai "underground river". Misalnya
sungai bawah tanah di Gua Hang Soon Dong di
Vietnam, sungai bawah tanah di Yucatan
(Meksiko), sungai bawah tanah di Gua Pindul
(Filipina).

DANAU TEKTONIK
Danau tektonik, yaitu danau yang terbentuk
akibat gerak teknonik (bergesernya lapisan
kulit bumi) sehingga menimbulkan cekungan
pada permukaan kulit bumi. Cekungan tersebut
terisi oleh air hujan atau terbendungnya aliran
sungai sehingga airnya masuk ke daerah
tersebut lalu terbentuklah danau. Contoh
danau tektonik di Indonesia antara lain adalah:
Danau
Toba,
Danau
Singkarak,
Danau
Maninjau, Danau Tempe, Danau Poso, dan
Danau Tondano.

DANAU VULKANIK
Danau Vulkanik adalah danau yang terjadi
karena
letusan
gunung
api
yang
ditimbulkankawah luas di puncaknya. Kawah
tersebut kemudian terisi oleh air hujan dan
terbentuklah danau. Contoh : Danau kawah
gunung api yang menimbulkan kawah luas di
puncaknya. Kawah tersebut kemudian terisi
oleh air hujan dan terbentuklah danau. Contoh:
Danau Kawah Gunung Kelud dan Gunung Batur.

Danau karst,
Danau karst, yaitu danau yang terjadi di daerah
kapur sebagai akibat proses pelarutan terhadap
batuan kapur oleh air hujan sehingga lamakelamaan membentuk cekungan yang akhirnya
terbentuk danau. Danau kapur yang tidak
terlalu luas disebut lokva (dolina). Beberapa
buah lokva atau dolina ini dapat berkembang
menjadi satu membentuk danau kapur yang
lebih besar yang bentuknya seperti piring
disebut uvala. Danau kapur banyak terdapat di
selatan Pulau Jawa di daerah Gunung Kidul,
Provinsi DI Yogyakarta.

Danau Glester
Danau gletser adalah danau yang terjadi
karena adanya pencairan es. Danau gletser
biasanya terdapat di kaki gunung atau
pegunungan bersalju, misalnya di pegunungan
Jawa Wijaya (Papua) dan Pegunungan Alpen
(Swiss).

DANAU TAPAL KUDA


Danau tapal kuda adalah danau yang terbentuk
karena meander yang terputus. Danau ini
bentuknya seperti tapal kuda atau melengkung.

RAWA
Rawa adalah lahan genangan air secara ilmiah
yang terjadi terus-menerus atau musiman

akibat
drainase
yang
terhambat
serta
mempunyai ciri-ciri khusus secara fisika,
kimiawi dan biologis. Di Indonesia, rawa - rawa
biasanya terdapat di Hutan.

LAUT
Laut adalah kumpulan air asin yang luas dan
berhubungan dengan samudra. Laut adalah
kumpulan air asin yang sangat banyak dan luas
di permukaan bumi yang memisahkan atau
menghubungkan suatu benua dengan benua
lainnya dan suatu pulau dengan pulau lainnya.
Air laut merupakan campuran dari 96,5% air
murni dan 3,5% material lainnya seperti
garam-garaman, gas-gas terlarut, bahan-bahan
organik dan partikel-partikel tak terlarut. Sifatsifat fisis utama air laut ditentukan oleh 96,5%
air murni.

AIR SUMUR ARTESIS


Sumur artesis dikenal juga dengan istilah deep
well dalam Bahasa Inggris. Sumur artesis
merupakan sumur yang lebih dalam daripada
sumur biasa. Pembuatan sumur tipe ini
membutuhkan peralatan pengeboran yang
canggih.
Karena
membutuhkan
alat
pengeboran bertekologi tinggi, tidak semua
penyedia jasa pembuatan sumur dapat
memberikan servis pembuatan sumur artesis.

Anda mungkin juga menyukai