Anda di halaman 1dari 1

Abstrak

Pendidikan merupakan unsur utama dalam pengembangan manusia Indonesia


seutuhnya. Oleh karena itu, pengelolaan pendidikan harus diarahkan untuk menciptakan
perubahan yang lebih baik. Salah satu upaya yang ditempuh adalah dengan menerapkan
Kurikulum 2013 yang merupakan pengembangan dari Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan
(KTSP). Namun, dalam implementasi Kurikulum 2013 masih mengalami kendala terutama
guru sebagai pelaksana. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui implementasi
Kurikulum 2013 pada pembelajaran Matematika di jurusan IPS SMAN 1 Mataram; (2)
mengetahui kendala-kendala guru matematika dalam mengimplementasikan kurikulum 2013
pada jurusan IPS SMAN 1 Mataram; dan (3) mengetahui upaya-upaya yang dilakukan untuk
mengatasi kendala-kendala dalam mengimplementasikan kurikulum 2013 pada pembelajaran
Matematika. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data dipilih dengan
menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah
observasi, wawancara, dan dokumentasi. Implementasi Kurikulum 2013 pada pembelajaran
matematika di SMAN 1 Mataram telah diselenggarakan dengan baik. Proses pembelajaran
matematika di kelas dilakukan dalam tiga tahap yaitu kegiatan pendahuluan, kegiatan inti dan
kegiatan penutup. Kendala-kendala yang dihadapi oleh guru matematika dalam
mengimplementasikan Kurikulum 2013 adalah: (1) kesulitan dalam menerapkan Rencana
Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang telah dibuat; 2) guru kurang kreatif membuat media
pembelajaran sederhana; dan (3) kesulitan dalam memotivasi peserta didik agar terlibat aktif
dalam proses pembelajaran, teruatama dalam mengajukan pertanyaan. Adapun upaya yang
dilakukan untuk mengatasi kendal-kendala tersebut antara lain: (1) menyediakan waktu lebih
untuk kegiatan yang tidak terjadwal; (2) memanfaatkan gambar-gambar yang telah
disediakan dalam buku paket sebagai media pembelajaran, terutama pada saat pengamatan;
dan (3) memberikan reward bagi peserta didik yang aktif bertanya.
Kata Kunci: Kendala, Guru, Implementasi Kurikulum 2013, Pembelajaran Matematika.

Anda mungkin juga menyukai