Anda di halaman 1dari 44

TERM OF REFERENCE

ITB GOES TO SCHOOL


MATERI: Informasi Perguruan Tinggi
Hari, tanggal

Tujuan

1.

Siswa SMA/sederajat dapat menerima informasi mengenai jalur


masuk, biaya kuliah, serta beasiswa yang ada di ITB.

2.

Siswa SMA mengetahui deskripsi, pelajaran yang ditekankan,


serta prospek kerja jurusan-jurusan yang ada di ITB.

Metode

Persentasi

Pelaksana

Paguyuban

A. Pendahuluan
Banyak siswa-siswi SMA/sederajat yang kurang mengetahui informasi mengenai Perguruan
Tinggi yang ada di Indonesia karena penyampaian informasi di sekolah asal yang kurang.
Banyak juga siswa yang putus sekolah karena anggapan biaya kuliah di Perguruan Tinggi yang
tidak terjangkau. AMI (Aku Masuk ITB) 2015 bertujuan untuk memotivasi siswa-siswi
SMA/sederajat untuk melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi dengan cara memberikan
informasi yang mendalam mengenai Perguruan Tinggi yang ada di Indonesia, khususnya ITB.

B. Detail Materi
B.1. Jalur Masuk
Laman resmi: http://usm.itb.ac.id
ITB hanya menggunakan SNMPTN dan SBMPTN untuk menerima mahasiswa baru
program sarjana tahun di semua Fakultas dan Sekolah di ITB secara umum. Selain dari
pelaksanaan SNMPTN dan SBMPTN tersebut, ITB tidak menerima mahasiswa baru program
sarjana melalui jalur seleksi lain. Semua informasi yang diberikan disini merujuk pada
SNMPTN dan SBMPTN 2014, untuk SNMPTN dan SBMPTN 2015 belum terdapat
pengumuman resmi dari dikti.
Selain SNMPTN dan SBMPTN, ITB juga membuka program afirmasi untuk daerah
3T (Tertinggal, Terluar, Terpencil), serta seleksi bagi mahasiswa internasional. ITB juga
mengadakan seleksi bagi mahasiswa transfer yang telah berkuliah di perguruan tinggi mitra
ITB.
1. Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN)
Syarat

SNMPTN merupakan pola seleksi nasional berdasarkan penjaringan prestasi


akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi-prestasilainnya.
Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) merupakan basis data yang berisikan
rekam jejak sekolah dan prestasi akademik siswanya.

Sekolah yang berhak mengikutsertakan siswanya dalam SNMPTN adalah sekolah


yang mempunyai Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) dan yang mengisikan data
prestasi siswa di PDSS.
Sekolah yang siswanya berhak mengikuti SNMPTN adalah:
o SMA/SMK/MA/MAK negeri maupun swasta, termasuk sekolah RI di luar
negeri.
o Telah mengisi PDSS
o Terdaftar sebagai peserta Ujian Nasional (UN) 2014.
Siswa yang berhak mengikuti seleksi adalah siswa yang memiliki rekam jejak
prestasi akademik di PDSS.
Siswa pelamar wajib membaca ketentuan yang berlaku pada masing-masing PTN di
laman PTN yang dipilih.

Program Studi dan Jumlah Pilihan

Setiap siswa pelamar dapat memilih sebanyak-banyaknya 2 (dua) PTN. Apabila


memilih 2 (dua) PTN, maka salah satu PTN harus berada di provinsi yang sama
dengan SMA asalnya, atau dari provinsi terdekat bila belum terdapat PTN pada
provinsi asalnya. Apabila memilih satu PTN, maka PTN yang dipilih dapat berada di
provinsi mana pun.
Siswa pelamar dapat memilih sebanyak-banyaknya 3 (tiga) program studi dengan
ketentuan satu PTN maksimal 2 (dua) program studi.
Urutan pilihan PTN dan program studi menyatakan prioritas pilihan.
Siswa SMK/MAK hanya diijinkan memilih program studi yang relevan dan
ditentukan oleh masing-masing PTN.

Ketentuan ITB
Untuk tahun akademik 2014/2015, calon-calon mahasiswa yang secara akademik
berpotensi tinggi dan akan mendapatkan ijazah Sekolah Lanjutan Tingkat Atas pada
tahun 2014 (tahun ijazah 2014) dapat mengikuti seleksi untuk melanjutkan studi di
Institut Teknologi Bandung melalui SNMPTN 2014. Ketentuan umum keikutsertaan
pada SNMPTN 2014 dapat diperoleh di laman resmi panitia SNMPTN 2014
(http://snmptn.ac.id/). Calon mahasiswa dapat memilih fakultas/sekolah yang
dikelompokkan berdasarkan latar belakang materi belajar calon mahasiswa sebagai
berikut:
A.

Calon mahasiswa yang berasal dari SMA/MA IPA dapat memilih fakultas/sekolah
berikut:

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA)

Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH)


o

Program Sains

Program Rekayasa

Sekolah Farmasi (SF)

Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB)

Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM)

Fakultas Teknologi Industri (FTI)

Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI)

Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara (FTMD)

Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL)

Sekolah Arsitektur, Perencanaan, dan Pengembangan Kebijakan (SAPPK)

B.

Calon mahasiswa yang berasal dari SMA/MA IPA atau SMA/MA IPS dapat
memilih:

C.

Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM),

Calon mahasiswa yang berasal dari SMA/MA IPA, SMA/MA IPS, SMA/MA
BAHASA, SMA/MA AGAMA, atau SMK/MAK dapat memilih :

Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD),

Khusus peminat Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD), diharuskan


mengunggah Portofolio Bidang Ilmu Seni Rupa pada pelaksanaan SNMPTN 2014, di
laman http://snmptn.ac.id/ selama masa pendaftaran SNMPTN 2014, tanggal 17
Februari 31 Maret 2014. Informasi selengkapnya dapat diperoleh di
laman http://www.snmptn.ac.id/portofolio.html.
Sehubungan dengan telah terbitnya SK Rektor ITB no. 071/SK/K01/PP/2006,
tertanggal 17 Maret 2006, tentang Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru ITB, maka
secara resmi, setiap mahasiswa baru diterima menjadi mahasiswa fakultas/sekolah
terlebih dahulu, sebelum akhirnya memilih salah satu program studi serumpun dalam
fakultas/sekolah yang sama, pada awal tahun kedua.
Saat ini, ITB memiliki 2 lokasi kampus, yaitu di Bandung (jl. Ganesa no. 10
Bandung) dan Jatinangor (jl. Winaya Mukti no. 1 Jatinangor). Kedua kampus ini telah
siap untuk mendukung kegiatan perkuliahan para mahasiswa ITB.
Hingga saat ini, sebagian besar mahasiswa ITB masih melaksanakan kegiatan
perkuliahan di Kampus ITB Ganesa. Namun demikian, karena keberadaan fasilitas
pendukung untuk program studi Rekayasa Hayati, Rekayasa Pertanian, Rekayasa
Kehutanan, Teknik dan Pengelolaan Sumber Daya Air, Rekayasa Infrastruktur
Lingkungan, dan Kewirausahaan, lebih banyak berada di Kampus ITB Jatinangor,
maka pada tahun kedua, mahasiswa yang mengambil program studi-program studi
tersebut akan melakukan aktivitas perkuliahan di Kampus ITB Jatinangor.
Persyaratan yang harus dipenuhi calon mahasiswa yang berminat untuk
melanjutkan pendidikannya di ITB meliputi hal-hal berikut:

Persyaratan tidak buta warna total maupun parsial, untuk


Fakultas/Sekolah/Program Studi berikut :
Fakultas/Sekolah/Program
Studi

Persyaratan

Keterangan

SITH

Tidak boleh buta


warna total dan parsial

SF

Tidak boleh buta


warna total dan parsial

FITB

Tidak boleh buta


warna total

FTTM

Tidak boleh buta


warna total dan parsial

FSRD

Tidak boleh buta


warna total dan parsial

Kimia FMIPA

Tidak boleh buta


Pada saat Penjurusan di
warna total dan parsial
ITB

Teknik Geologi FITB

Tidak boleh buta


Pada saat Penjurusan di
warna total dan parsial
ITB

Teknik Lingkungan FTSL

Tidak boleh buta


Pada saat Penjurusan di
warna total dan parsial
ITB

Rekayasa Infrasuktur
Lingkungan FTSL

Tidak boleh buta


Pada saat Penjurusan di
warna total dan parsial
ITB

Teknik Kimia - FTI

Tidak boleh buta


Pada saat Penjurusan di
warna total dan parsial
ITB

Calon mahasiswa yang dinyatakan lulus diminta hadir sendiri (tidak dapat
diwakilkan) untuk melaksanakan Pendaftaran Awal pada tanggal 17 Juni
2014. Calon mahasiswa yang tidak hadir pada waktu tersebut, dianggap
membatalkan kelulusannya di ITB dari SNMPTN 2014.

Khusus bagi calon mahasiswa yang merupakan pemohon beasiswa Bidikmisi,


wajib mengikuti kegiatan Program Pengembangan Karakter yang akan dimulai
sejak pelaksanaan Pendaftaran Awal Mahasiswa Baru, dengan jadwal yang akan
diinformasikan kemudian.

Program Pengembangan Karakter akan berisi kegiatan yang berfungsi sebagai


sarana Adaptasi, Pemetaan Potensi, Pembekalan Calon Mahasiswa, Pembinaan
Karakter, dan Pengenalan Lingkungan Kampus bagi calon mahasiswa sebelum
memulai kegiatan perkuliahan di ITB.

Calon peserta SNMPTN 2014 yang sejak awal benar-benar berminat untuk
memilih Program Studi Astronomi (FMIPA), Rekayasa Pertanian (SITH-Program
Rekayasa), Rekayasa Kehutanan (SITH-Program Rekayasa), Meteorologi
(FITB), Oseanografi (FITB), Teknik dan Pengelolaan Sumber Daya Air (FTSL),
Rekayasa Infrastruktur Lingkungan (FTSL), dan/atau Kewirausahaan
(SBM) akan dipertimbangkan untuk diterima langsung di program studi yang
diminatinya, bila memenuhi kualifikasi akademik yang disyaratkan ITB. Untuk
itu pemohon harus menyerahkan Formulir Pilihan Program Studi ITB dan
fotokopi Kartu Tanda Peserta SNMPTN 2014, paling lambat tanggal 7 April
2014, pukul 15.30 WIB. ITB tidak menerima dokumen lain selain dari Formulir
Pilihan Program Studi ITB dan fotokopi Kartu Tanda Peserta SNMPTN 2014.
Formulir yang telah diisi lengkap dikirimkan melalui kantor pos, faksimili, email, atau diserahkan sendiri ke alamat:
Loket Direktorat Pendidikan ITB
Gd. CCAR ITB lt. 1, Jl. Tamansari no. 64 Bandung 40116
Telp./Fax. : 022-2508519
E-mail: usmitb@pusat.itb.ac.id

Poin yang dijadikan penilaian SNMPTN

Nilai raport siswa.

Prestasi akademik maupun non akademik siswa.

Indeks sekolah dan indeks daerah.

Prestasi alumni sekolah di PTN

2. Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN)


Tujuan
Penyelenggaraan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN)
2014bertujuan untuk menyeleksi dan memperoleh calon mahasiswa yang memiliki
kemampuan akademik guna mengikuti dan menyelesaikan pendidikan di perguruan
tinggi sesuai dengan ketentuan yang berlaku. SBMPTN juga bertujuan untuk memberi
peluang bagi calon mahasiswa untuk memilih lebih dari satu PTN lintas wilayah.
Persyaratan
a.

Pendaftaran
Lulus dari Satuan Pendidikan dan Ujian Nasional SMA/MA/SMK/MAK atau
yang setara tahun 2012, 2013, dan 2014. Lulusan tahun 2012 dan 2013 memiliki
ijazah SMA/MA/SMK/MAK atau yang setara. Lulusan tahun 2014 sekurangkurangnya telah memiliki Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN) dari
Kepala Sekolah yang dilengkapi dengan pasfoto berwarna terbaru yang
bersangkutan dan dibubuhi cap sekolah.
Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran
proses pembelajaran di program studinya.
b. Penerimaan
Lulus dari Satuan Pendidikan dan Ujian Nasional, lulus SBMPTN 2014, sehat, dan
memenuhi persyaratan lain yang ditentukan oleh masing-masing PTN penerima.

Pembagian Wilayah Peserta SBMPTN 2014


WILAYAH I

Universitas Syiah Kuala


Universitas Malikussaleh
Universitas Negeri Medan
Universitas Sumatera Utara
Universitas Negeri Padang
Universitas Andalas
Universitas Riau
UIN Sultan Syarief Kasim
Universitas Jambi
Universitas Maritim Raja Ali Haji
Universitas Sriwijaya
Universitas Bangka Belitung
Universitas Bengkulu
Universitas Lampung
Universitas Negeri Jakarta
Universitas Indonesia
UIN Syarief Hidayatullah Jakarta
Institut Pertanian Bogor
Universitas Pendidikan Indonesia
Institut Teknologi Bandung
Universitas Padjadjaran
UIN Sunan Gunung Djati
Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
Universitas Tanjungpura

WILAYAH II

Universitas Jenderal Soedirman


Universitas Negeri Semarang
Universitas Diponegoro
IAIN Walisongo
Universitas Sebelas Maret
Universitas Negeri Yogyakarta
Universitas Gadjah Mada
UIN Sunan Kalijaga

WILAYAH III

Universitas Negeri Surabaya


Institut Teknologi Sepuluh Nopember
Universitas Airlangga
Universitas Trunojoyo Madura
IAIN Sunan Ampel
Universitas Negeri Malang
Universitas Brawijaya
UIN Maulana Malik Ibrahim
Universitas Jember
Universitas Udayana

Universitas Pendidikan Ganesha


Universitas Mataram
Universitas Nusa Cendana
Universitas Palangka Raya
Universitas Lambung Mangkurat
Universitas Mulawarman
Universitas Borneo Tarakan

WILAYAH IV

Universitas Negeri Makassar


UIN Alauddin
Universitas Hasanuddin
Universitas Tadulako
Universitas Haluoleo
Universitas Negeri Gorontalo
Universitas Negeri Manado
Universitas Sam Ratulangi
Universitas Pattimura
Universitas Cenderawasih
Universitas Khairun
Universitas Negeri Papua
Universitas Musamus

Kelompok dan Materi Ujian


Ujian SBMPTN terdiri atas ujian tertulis dan ujian keterampilan. Ujian tertulis
berlaku bagi semua peserta, sedangkan ujian keterampilan hanya berlaku bagi peserta
yang memilih program studi bidang Ilmu Seni dan Keolahragaan.
Ujian Tertulis

KELOMPOK UJIAN

1. Saintek

Soshum

MATERI UJIAN
TULIS

MATA UJI

TKPA

Matematika Dasar, Bahasa Indonesia,


Bahasa Inggris, Verbal, Numerikal, dan
Figural

TKD Saintek

Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika

TKPA

Matematika Dasar, Bahasa Indonesia,


Bahasa Inggris, Verbal, Numerikal, dan
Figural

TKD Soshum

Sosiologi, Sejarah, Geografi, dan Ekonomi

TKPA

Matematika Dasar, Bahasa Indonesia,


Bahasa Inggris, Verbal, Numerikal, dan
Figural

TKD Saintek

Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika

TKD Soshum

Sosiologi, Sejarah, Geografi, dan Ekonomi

Campuran

Keterangan:
TKPA

: Tes Kemampuan dan Potensi Akademik

TKD Saintek

: Tes Kemampuan Dasar Sains dan Teknologi

TKD Soshum

: Tes Kemampuan Dasar Sosial dan Humaniora

Ujian Keterampilan
a. Tes Keterampilan mencakup bidang:
1. Senirupa berupa Tes Menggambar (Bentuk dan Suasana/Ekspresi) serta Tes
Pengetahuan dan Wawasan Seni
2. Seni Tari berupa Tes Tari Bentuk, Tes Kreativitas Tari, imitasi gerak, serta
Tes Pengetahuan dan Wawasan Seni (dalam bentuk wawancara)
3. Seni Musik berupa Tes Musikalitas, Tes Praktik Instrumen, serta Tes
Pengetahuan dan Wawasan Seni (dalam bentuk wawancara)
4. Seni Drama berupa Tes Praktik Monolog, Tes Kreativitas Drama, serta Tes
Pengetahuan dan Wawasan Seni (dalam bentuk wawancara).
b. Ujian Keterampilan Bidang Ilmu Keolahragaan terdiri atas
1. Tes Kesehatan
2. Tes Kemampuan Fisik

Ujian Keterampilan dapat diikuti di PTN terdekat yang memiliki program studi yang
dipilih. Daftar PTN penyelenggara ujian keterampilan secara lengkap dapat dilihat di
laman http://www.sbmptn.or.id.
Kelompok Prodi dan Jumlah Pilihan
1. Program Studi yang ada di PTN dibagi menjadi dua kelompok, yaitu kelompok
Saintek dan kelompok Soshum.
2. Peserta dapat memilih program studi sesuai dengan kelompok ujian yang diikuti,
yaitu:
a. Kelompok ujian Saintek dapat memilih sebanyak-banyaknya 3 (tiga) program
studi dari kelompok program studi Saintek,
b. Kelompok ujian Soshum dapat memilih sebanyak-banyaknya 3 (tiga)
progarm studi dari kelompok program studi Soshum, dan
c. Kelompok ujian Campuran dapat memilih sebanyak-banyaknya 3 (tiga)
program studi yang merupakan campuran dari kelompok Saintek dan
kelompok Soshum.
3. Urutan dalam pemilihan program studi menyatakan prioritas pilihan.
4. Peserta ujian yang hanya memilih 1 (satu) program studi dapat memilih program
studi pada PTN di wilayah manapun.
5. Peserta ujian yang memilih 2 (dua) program studi atau lebih, salah satu pilihan
program studi tersebut harus dari PTN yang berada dalam satu wilayah dengan
tempat peserta mengikuti ujian. Pilihan program studi yang lain dapat dari PTN di
luar wilayah tempat peserta mengikuti ujian.
6. Daftar wilayah ujian, program studi, daya tampung per PTN tahun 2014, dan jumlah
peminat program studi per PTN tahun 2013 dapat dilihat di
lamanhttp://www.sbmptn.or.id
Ketentuan ITB
Pada tahun 2014, ITB menawarkan semua Fakultas/Sekolah melalui
SBMPTN.Khusus bagi para peserta SBMPTN yang memilih FSRD, diharuskan untuk
mengikuti Ujian Keterampilan (UJK) Seni Rupa.
Pada pelaksanaan SBMPTN, setiap peserta dapat mengikuti Kelompok Ujian
SAINTEK, SOSHUM atau CAMPURAN, sesuai dengan ketentuan dan persyaratan yang
berlaku. Persyaratan bidang studi SMTA di masing-masing fakultas/sekolah di ITB pada
pelaksanaan SBMPTN 2014 dapat diperoleh di laman resmi SBMPTN 2014.
Pada pelaksanaan SBMPTN 2014, ITB menawarkan Fakultas/Sekolah sebagai
berikut:

A.

B.

Kelompok Ujian SAINTEK

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA)

Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH)


o

Program Sains

Program Rekayasa

Sekolah Farmasi (SF)

Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB)

Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM)

Fakultas Teknologi Industri (FTI)

Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI)

Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara (FTMD)

Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL)

Sekolah Arsitektur, Perencanaan, dan Pengembangan Kebijakan (SAPPK)


Kelompok Ujian SOSHUM

Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM)

Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD),


o

Khusus bagi peminat FSRD, diharuskan untuk mengikuti Ujian


Keterampilan yang dilaksanakan setelah pelaksanaan ujian tertulis.
Peserta Ujian Keterampilan dapat mengikuti ujian di PTN yang memiliki
program studi yang mempersyaratkan Ujian Keterampilan atau PTN
terdekat dari tempat pendaftaran peserta yang memiliki program studi
yang mempersyaratkan Ujian Keterampilan sesuai dengan pilihan
peserta.

Saat ini, ITB memiliki 2 lokasi kampus, yaitu di Bandung (jl. Ganesa no.
10 Bandung) dan Jatinangor (jl. Winaya Mukti no. 1 Jatinangor).Kedua
kampus ini telah siap untuk mendukung kegiatan perkuliahan para
mahasiswa ITB.

Hingga saat ini, sebagian besar mahasiswa ITB masih melaksanakan


kegiatan perkuliahan di Kampus ITB Ganesa. Untuk program studi yang
baru, yaitu Rekayasa Hayati, Rekayasa Pertanian, Rekayasa
Kehutanan,Teknik dan Pengelolaan Sumber Daya Air, Rekayasa
Infrastruktur Lingkungan, dan Kewirausahaan,pada tahun kedua akan
melaksanakan aktivitas perkuliahan di Kampus ITB Jatinangor.

Pada pelaksanaan SBMPTN 2014, tempat ujian tidak merupakan kriteria


penerimaan, sehingga peserta ujian tidak perlu mengikuti ujian di tempat
program studi atau Perguruan Tinggi Negeri yang menjadi pilihannya.
Peserta dapat memilih lokasi ujian yang dikehendaki .

Bagi calon mahasiswa yang akan mengikuti Ujian Keterampilan Seni Rupa di ITB,
ketentuan yang berlaku untuk pelaksanaan Ujian Keterampilan Seni Rupa SBMPTN 2014
adalah sebagai berikut :

Pada Kartu Peserta SBMPTN 2014 siswa yang bersangkutan, tercantum bahwa
lokasi pelaksanaan Ujian Keterampilan Seni Rupa siswa yang bersangkutan
adalah Institut Teknologi Bandung (ITB).

Calon peserta memilih salah satu dari dua hari pelaksanaan Ujian
Keterampilan Seni Rupa di ITB, tanggal 18 atau 19 Juni 2014, dengan cara
melaksanakan registrasi terlebih dahulu, sesuai dengan jadwal kegiatan di atas.

Calon peserta akan mengikuti Ujian Keterampilan Seni Rupa di ITB pada hari
yang sama dengan hari pelaksanaan registrasi.

Melakukan Registrasi pada hari Rabu atau Kamis, tanggal 18 - 19 Juni 2014 di
ITB (peserta memilih sendiri hari pelaksanaan registrasi Ujian Keterampilan Seni
Rupa), dengan membawa dokumen pendaftaran SBMPTN 2014, berupa :
o

Kartu Peserta SBMPTN 2014 yang mencantumkan ITB sebagai tempat


pelaksanaan Ujian Keterampilan Seni Rupa peserta.

Kartu Identitas (Nomor Induk Siswa Nasional/KTP/SIM/Kartu


Keluarga) yang digunakan pada pendaftaran peserta SBMPTN 2014.

Untuk lulusan tahun 2012 dan 2013, membawa Ijazah / Surat Tanda
Lulus (STL) asli.

Untuk lulusan tahun 2014, membawa Surat Keterangan Hasil UN


(SKHUN) dan tanda lulus satuan pendidikan dari Kepala Sekolah
yang dilengkapi dengan pasfoto berwarna terbaru dan dicap oleh
Sekolah.

Pada saat pelaksanaan Ujian Keterampilan Seni Rupa, hari Rabu atau Kamis, tanggal 18
- 19 Juni 2014 di ITB, membawa kelengkapan dan alat tulis sebagai berikut :

Kartu Peserta SBMPTN 2014

Pensil ukuran 2B, 3B, 4B, 5B, dan 6B, rautan pensil, serta penghapus pensil

Papan Alas Gambar ukuran A3

Tidak diperkenankan membawa penggaris

Ujian Keterampilan bagi peserta yang bersangkutan dilaksanakan pada hari yang
sama dengan waktu registrasi peserta.

Calon peserta telah hadir di lokasi pelaksanaan Ujian Keterampilan Seni Rupa
SBMPTN 2014 paling lambat 30 menit sebelum pelaksanaan Ujian Keterampilan
Seni Rupa tersebut di mulai.

Lulusan tahun 2014 memakai seragam sekolah baju putih dan rok/celana abu-abu
serta bersepatu tertutup, bagi peserta lulusan tahun 2012 dan 2013, memakai baju
putih dan rok/celana warna gelap berbahan casual, serta bersepatu tertutup.

Persyaratan tidak buta warna total maupun parsial, untuk Fakultas/Sekolah/Program


Studi berikut :
Fakultas/Sekolah/Program
Studi

Persyaratan

SITH

Tidak boleh buta


warna total dan parsial

SF

Tidak boleh buta


warna total dan parsial

FITB

Tidak boleh buta


warna total

FTTM

Tidak boleh buta


warna total dan parsial

FSRD

Tidak boleh buta


warna total dan parsial

Keterangan

Kimia FMIPA

Tidak boleh buta


Pada saat Penjurusan di
warna total dan parsial
ITB

Teknik Geologi FITB

Tidak boleh buta


Pada saat Penjurusan di
warna total dan parsial
ITB

Teknik Lingkungan FTSL

Tidak boleh buta


Pada saat Penjurusan di
warna total dan parsial
ITB

Rekayasa Infrasuktur
Lingkungan FTSL

Tidak boleh buta


Pada saat Penjurusan di
warna total dan parsial
ITB

Teknik Kimia - FTI

Tidak boleh buta


Pada saat Penjurusan di
warna total dan parsial
ITB

3. Program Afirmasi
Program afirmasi adalah program dari dikti yang sasarannya adalah siswa-siswi
dari daerah-daerah 3T (Terluar, Terdepan, dan Tertinggal) agar dapat menerima
pendidikan yang baik dan memajukan daerah asalnya.

Tujuan
a. Membuka kesempatan kepada seluruh anak bangsa, merata di seluruh Wilayah
Indonesia, yang berprestasi akademik Khususnya dari Provinsi Papua dan
Provinsi Papua Barat, untuk memperoleh pendidikan di berbagai perguruan
tinggi negeri;
b. Mendapatkan calon mahasiswa baru terbaik dari Provinsi Papua dan Provinsi
Papua Barat melalui seleksi siswa berprestasi akademik tinggi di
SMA/SMK/MA atau yang sederajat;
c. Memberikan kesempatan dan kepercayaan kepada sekolah dan Dinas Pendidikan
Kabupaten/Kota di Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat untuk menjadi
bagian pelaksana seleksi awal di tingkat Kabupaten/Kota.
Ketentuan Umum Dan Persyaratan
Ketentuan Umum
a.

b.

c.

d.
e.

Program ADik-Papua 2013 ialah mekanisme penjaringan dan seleksi nasional


khusus bagi siswa SMA/SMK/MA/MAK dan sederajat dari Provinsi Papua dan
Provinsi Papua Barat berdasarkan penjaringan prestasi akademik dan ujian
tertulis secara khusus dan/atau keterampilan.
Sekolah yang berhak mengikuti Program ADik-Papua 2013 adalah sekolah
yang direkomendasi oleh Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota di Provinsi Papua
dan Provinsi Papua Barat.
Siswa yang dapat mengikuti Program ADik-Papua 2013 adalah siswa yang
diajukan oleh Kepala Sekolah masing-masing (lulusan 2013) atau kepala dinas
(lulusan 2012, 2011). Siswa yang diajukan mendapat rekomendasi Pemda di
Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat.
Siswa pelamar wajib membaca ketentuan yang berlaku pada masing-masing
PTN di laman 39 PTN yang telah ditentukan untuk penyesuaian diri.
Siswa diwajibkan mengikuti ujian seleksi, pembekalan dan program
matrikulasi yang diselenggarakan oleh panitia seleksi Program Adik-Papua
2013.

Persyaratan Sekolah
Sekolah yang berhak mengikuti Program ADik-Papua 2013 adalah:
a. SMA/SMK/MA Negeri maupun Swasta yang terdaftar di Dinas Pendidikan
Kab/kota.
b. Sekolah yang menyelenggarakan dan/atau mengikuti Ujian Nasional.
Persyaratan Siswa Pelamar
Pendaftaran
a. Siswa SMA/SMK/MA Negeri atau Swasta kelas terakhir yang telah lulus UN
pada tahun 2013 dan/atau lulusan 2012, dan 2011.
b. Memiliki prestasi akademik tinggi dan konsisten berdasarkan pemeringkatan
oleh Kepala Sekolah, dibuktikan dengan pengiriman fotokopi rapor lengkap
(lembar awal, identitas, dan nilai semester 1 s/d 5 bagi lulusan 2013 dan
semester 1 s/d 6 bagi lulusan 2011 dan 2012). Pemeringkatan dilakukan sesuai
dengan jurusan IPA, IPS, atau Bahasa dan berdasarkan nilai mata pelajaran
yang diujikan dalam UN tahun 2013.
c. Siswa yang direkomendasi oleh Kepala Sekolah harus mempunyai nilai rapor
rata-rata minimal 6,7.

d. Memperoleh rekomendasi dari Kepala Sekolah untuk lulusan 2013 dan Dinas
Pendidikan Kabupaten/Kota di Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat
(lulusan 2012, 2011).
e. Memiliki kesehatan yang memadai, yang dibuktikan dengan keterangan dokter
pemerintah (rumah sakit/puskesmas).
f. Tidak buta warna bagi program studi di PTN tertentu.
Penerimaan dan kelulusan
Lulus Ujian Nasional, lulus seleksi Program ADik Papua 2013, sehat, dan
memenuhi persyaratan lain yang ditentukan oleh masing-masing PTN penerima.
Pendaftaran Dan Tata Cara Pendaftaran
Pendaftaran dilakukan secara offline dengan mengumpulkan fotokopi rapor di Dinas
Pendidikan Kabupaten/Kota Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat dan dapat
dikumpulkan di Universitas Cendrawasih Jayapura, Universitas Negeri Papua
Manokwari, dan Universitas Musamus Merauke, untuk selanjutnya dikirim ke Panitia.
PTN dan Program Studi Pilihan
a. Siswa pelamar dapat memilih 2 (dua) PTN yang diminati dan 1 (satu) PTN yang
ditentukan oleh panitia;
b. Siswa pelamar dapat memilih sebanyak-banyaknya 3 (tiga) prodi untuk masingmasing PTN yang diminati;
c. Urutan pilihan prodi merupakan prioritas pilihan;
Biaya Seleksi
Biaya pendaftaran Program ADik-Papua 2013 dibebankan pada anggaran Direktorat
Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Mekanisme Seleksi
a. Proses seleksi dilakukan dalam tiga tahap, yaitu:
1) Tahap pertama, siswa pelamar akan diseleksi dan direkomendasi di Dinas
Pendidikan Kabupaten/Kota Provinsi Papua dan Papua Barat berdasarkan
alokasi yang ditetapkan Pemerintah Daerah dan prestasi akademik.
2) Tahap kedua, siswa pelamar yang direkomendasikan oleh Dinas Pendidikan
Kabupaten/Kota Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat akan diseleksi
berdasarkan prestasi akademik dan prestasi lainnya serta mengikuti test TPA
dan Test bidang ilmu.
3) Apabila siswa pelamar tidak terpilih pada PTN pilihan pertama prodi pilihan
pertama, maka akan diikutkan pada seleksi tahap kedua di prodi pilihan
kedua dan ke tiga, kemudian di PTN ke dua. Jika tidak lulus pada 2 PTN
pilihannya, Panitia akan menentukan di PTN afirmasi
b. Ketentuan lebih lanjut mengenai mekanisme seleksi penerimaan mahasiswa baru
melalui Program ADik-Papua 2013 diatur dan ditetapkan oleh masing-masing
PTN yang dipilih siswa pelamar.
Pembiayaan
Biaya penyelenggaraan pendidikan siswa yang lulus melalui Program ADik-Papua 2013
di PTN yang dipilih dibebankan pada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, serta Pemerintah Daerah Provinsi Papua dan
Provinsi Papua Barat.

4. Seleksi Mahasiswa Transfer


Program Seleksi Mahasiswa Transfer ITB (SMT-ITB) 2014 disediakan ITB bagi
mahasiswa transfer dari perguruan tinggi yang telah memiliki kerja sama di bidang
pendidikan dengan ITB, yang akan melanjutkan pendidikan S1 di ITB.
Calon mahasiswa yang dapat mengikuti SMT-ITB 2014 adalah mahasiswa dari
perguruan tinggi mitra ITB, yang diajukan oleh Rektor Universitas asalnya kepada
Rektor ITB, sebagai calon peserta program. ITB tidak menerima calon mahasiswa yang
mengajukan lamaran secara pribadi atau diajukan oleh lembaga yang bukan merupakan
perguruan tinggi mitra ITB. Program studi yang dituju di ITB harus sama dengan
program studi asal calon mahasiswa tersebut di universitas asalnya.
Peminat program Seleksi Mahasiswa Transfer ITB (SMT-ITB) 2014 dipersilakan
untuk berkoordinasi dengan perguruan tinggi/universitas asalnya untuk mengetahui status
kerjasama ITB dengan perguruan tinggi/universitas yang bersangkutan.
Pelaksanaan Program
Rincian mekanisme pelaksanaan jalur ini adalah sebagai berikut :

Program ini diperuntukkan bagi mahasiswa dari perguruan tinggi mitra ITB, yang
diajukan oleh universitas asalnya sebagai calon peserta program. Pengajuan nama
calon mahasiswa, dilakukan oleh Rektor Perguruan Tinggi Mitra ITB, kepada Rektor
ITB.
Batas waktu pengajuan nama dan data calon mahasiswa adalah hari Senin, tanggal
30 April 2014.
Calon mahasiswa yang diajukan harus merupakan mahasiswa yang sedang mengikuti
perkuliahan di perguruan tinggi asalnya dan diajukan oleh perguruan tinggi tersebut,
sekurang-kurangnya telah menempuh pendidikan selama 4 (empat) semester di
perguruan tinggi asal, berasal dari program studi yang memiliki bidang kajian ilmu
yang sama dengan program studi yang ditujunya di ITB, dibuktikan dengan Surat
Pengantar dari Rektor perguruan tinggi asalnya dan transkrip akademik.
Surat Pengajuan yang diterima oleh ITB, akan diteruskan ke Kantor Wakil Rektor
Bidang Akademik dan Kemahasiswaan (WRAM), untuk diproses lebih lanjut di
Direktorat Pendidikan ITB.
Direktorat Pendidikan ITB akan melakukan verifikasi data calon mahasiswa yang
diajukan, berdasarkan dokumen-dokumen yang disertakan dalam surat pengajuan
dari perguruan tinggi asalnya.
Calon mahasiswa yang telah memenuhi persyaratan administrasi dan persyaratan
akademik, sesuai dengan pemberitahuan dari ITB, harus mengikuti seleksi yang
diadakan oleh Direktorat Pendidikan ITB dan Program Studi tujuannya. ITB akan
mengirimkan surat panggilan, yang dilengkapi dengan prosedur pendaftaran peserta
ujian seleksi, jadwal pelaksanaan seleksi, dan biaya seleksi yang harus dilunasi oleh
calon mahasiswa yang bersangkutan.
Dokumen pendaftaran calon mahasiswa yang telah diverifikasi akan disampaikan
kepada Fakultas/Sekolah/Program Studi untuk dievaluasi berkaitan dengan mata
kuliah yang tercantum dalam transkrip calon mahasiswa. Berdasarkan data tersebut,
program studi akan menyusun seluruh mata kuliah yang harus diikuti oleh calon
mahasiswa sampai dengan selesai program sarjana.
Hasil Ujian Kemampuan Akademik Dasar, Ujian Kemampuan Akademik Program
Studi, dan evaluasi terhadap transkrip calon mahasiswa akan menjadi pertimbangan
penerimaan calon mahasiswa. Penetapan penerimaan calon mahasiswa baru tersebut

dilaksanakan melalui rapat khusus, yang dilaksanakan bersama oleh WRAM,


Direktorat Pendidikan, Fakultas/Sekolah, dan Program Studi. Dalam rapat ini
ditentukan pula batas waktu studi yang diberlakukan bagi calon mahasiswa.
Calon mahasiswa yang dinyatakan lulus dan dapat diterima sebagai mahasiswa ITB,
akan menerima surat panggilan dari ITB, untuk melaksanakan pendaftaran ulang
sebagai mahasiswa ITB, serta ketentuan pelunasan biaya pendidikan di ITB. Surat
panggilan tersebut juga akan dilampiri dengan ketetapan dari program studi tujuan,
tentang mata kuliah yang harus diambil pada program sarjana, jumlah SKS yang
masih harus ditempuh di ITB, dan batas waktu masa studi mahasiswa.

Persyaratan Peserta
a. Calon mahasiswa yang diajukan oleh Rektor Perguruan Tinggi Mitra ITB untuk
mengikuti Program Seleksi Mahasiswa Transfer (SMT-ITB) 2014, harus memenuhi
persyaratan sebagai berikut :
b. Calon mahasiswa yang diajukan harus merupakan mahasiswa yang sedang mengikuti
perkuliahan di perguruan tinggi asalnya dan diajukan oleh perguruan tinggi tersebut,
sekurang-kurangnya telah menempuh pendidikan selama 4 (empat) semester di
perguruan tinggi asal, berasal dari program studi yang memiliki bidang kajian ilmu
yang sama dengan program studi yang ditujunya di ITB, dibuktikan dengan Surat
Pengajuan Calon Mahasiswa dari Rektor perguruan tinggi asalnya dan transkrip
akademik.
c. Surat pengajuan yang dikirimkan oleh perguruan tinggi asal calon mahasiswa harus
dilengkapi dengan dokumen-dokumen persyaratan akademik berupa :
Surat Pengantar atas nama calon mahasiswa, dari perguruan tinggi yang
mengajukan calon mahasiswa.
Surat Keterangan dari perguruan tinggi asal, atas nama calon mahasiswa yang
bersangkutan (berfoto).
Fotokopi transkrip akademik calon mahasiswa, dilegalisasi oleh perguruan tinggi
asal calon mahasiswa.
Silabus dari seluruh mata kuliah yang tercantum dalam transkrip akademik calon
mahasiswa. Silabus ini akan dijadikan dasar penentuan jumlah mata kuliah dan
SKS yang dapat diakui oleh program studi tujuan.
d. Surat Pengajuan yang diterima oleh ITB, akan diteruskan ke Kantor Wakil Rektor
Bidang Akademik dan Kemahasiswaan (WRAM), untuk diproses lebih lanjut di
Direktorat Pendidikan ITB
Ketentuan Akademik
Ketentuan akademik ITB yang berlaku bagi Mahasiswa Transfer, sesuai dengan SK
Rektor No. 205/SK/I1.A/PP/2011, tentang Peraturan Akademik ITB tahun 2011, Pasal
2.5, ayat 4:

Masa percobaan selama 2 (dua) semester dengan beban 18 (delapan belas) SKS
untuk setiap semesternya, dengan hasil NR (Nilai Rata-rata) setiap semester tidak
kurang dari 2,50 (dua koma lima nol) serta tidak mempunyai nilai E atau T.
Bila NR tersebut pada ayat (4.a) pasal ini tidak terpenuhi, maka mahasiswa
tersebut tidak diperkenankan lagi untuk melanjutkan studi Program Sarjana di
ITB.
Setelah lulus masa percobaan 2 (dua) semester tanpa perpanjangan waktu masa
percobaan, maka status kemahasiswaannya berubah menjadi sama seperti
mahasiswa Program Sarjana lainnya.

B.2. Biaya Kuliah


Pada tahun 2014, ITB tidak lagi memberlakukan pembiayaan pendidikan dengan
menggunakan komponen Biaya Penyelenggaraan Pendidikan yang dibayar di Muka (BPPM)
dan Biaya Penyelenggaraan Pendidikan per Semester (BPPS). Mulai tahun 2013, ITB
menerapkan ketentuan Uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi mahasiswa ITB 2014 di
fakultas/sekolah non Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM).
Uang Kuliah Tunggal (UKT) di ITB (non SBM) sebesar Rp. 10.000.000,- (Sepuluh
Juta Rupiah) per semester. Sedangkan biaya pendidikan untukSekolah Bisnis dan
Manajemen (non-reguler) adalah sebesar Rp. 20.000.000,- (Dua puluh Juta Rupiah) per
semester.
Bagi para mahasiswa akan disediakan berbagai beasiswa yang disesuaikan dengan
kemampuan ekonomi orang tua, sehingga bagi para mahasiswa akan dikenakan biaya
pendidikan per semester yang besarnya berkisar antara Rp. 0,- (Nol Rupiah) s.d. Rp.
10.000.000,- (Sepuluh Juta Rupiah).

B.3. Beasiswa
Institut Teknologi Bandung banyak menjalin kerja sama dengan berbagai pihak dalam
hal pengadaan beasiswa, baik beasiswa ekonomi maupun beasiswa prestasi. Berikut adalah
beberapa beasiswa yang ada di Institut Teknologi Bandung. Untuk informasi lebih lanjut
dapat
mengunjungi
laman
resmi
Lembaga
Kemahasiswaan
yaitu
:
http://kemahasiswaan.itb.ac.id/beasiswa/beasiswa
Beasiswa berikut merupakan beasiswa yang didapatkan oleh mahasiswa pada tahun
tertentu dengan persyaratan umum dan khusus yang tertentu pula. Perubahan mengenai
bentuk beasiswa yang diberikan, teknis penyampaian dan berbagai persyaratan lainnya
bisa saja berubah untuk tahun-tahun selanjutnya. Informasi ini diambil karena informasi
beasiswa untuk tahun 2015 belum dirilis. Kemungkinan besar perubahan yang terjadi tidak
akan terlalu signifikan
1

ABB Jrgen Dormann Foundation


ABB Jrgen Dormann Foundation for Engineering Education
menyediakan beasiswa untuk mahasiswa teknik elektro di berbagai
belahan dunia yang memiliki prestasi yang baik dan butuh dukungan
dari segi finansial untuk bisa melanjutkan studinya. Beasiswa ABB
Jurgen Dormann Foundation diperuntukkan kepada mahasiswa ITB
angkatan 2013 Prodi Teknik Elektro (tahun tahun selanjutnya
disesuaikan)
Situs
resmi
:http://new.abb.com/careers/opportunities/students/juergendormann-foundation
Benefit

Persyaratan

1. Pembayaran UKT s.d. semester 8


2. Laptop (satu kali, saat pertama kali menerima beasiswa)
3. Biaya Hidup
Persyaratan Umum:
1. Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap
2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang pekerjaannya

wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat dengan diketahui oleh RT


dan RW serta disahkan oleh Kepala Desa/Lurah setempat.
3. Rekomendasi Dosen
4. Rekomendasi Teman
5. Fotokopi KTM dan KSM semester terakhir
6. Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan/atau PBB
7. Fotokopi Kartu Keluarga
8. Memiliki rekening BNI atas nama sendiri
Persyaratan Khusus:
1. IPK >= 3,00 dibuktikan dengan melampirkan transkrip terbaru
2. Mahasiswa Program Sarjana ITB Angkatan 2013 dari Program Studi Teknik
Elektro
3. Personal motivational letter (one page, signed/acknowledged by respective
preceptor)
4. Mendapat rekomendasi dari Dekan atau WDA
5. Sertifikat/penghargaan kegiatan atau keorganisasian
6. Tidak sedang menerima beasiswa dari institusi yang lain.

BBM
BBM adalah beasiswa Beasiswa Bantuan Belajar Mahasiswa yang diperuntukkan
bagi mahasiswa yang mempunyai prestasi akademik tetapi kurang mampu dalam
pembiayaan. Pengajuan beasiswa ini memerlukan beberapa surat keterangan diantaranya
Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua dan Surat Keterangan Tidak Mampu.
Benefit
Persyaratan

:
:

Biaya Hidup sebesar Rp. 350.000,- per bulan selama satu semester
Persyaratan Umum
1. Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap
2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang pekerjaannya
wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat dengan diketahui oleh RT
dan RW serta disahkan oleh Kepala Desa/Lurah setempat.
3. Rekomendasi Dosen
4. Rekomendasi Teman
5. Fotokopi KTM dan KSM semester terakhir
6. Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan/atau PBB
7. Fotokopi Kartu Keluarga
8. Memiliki rekening BNI atas nama sendiri
Persyaratan Khusus:
1. Mahasiswa Program Sarjana ITB, angkatan 2011, 2012 dan 2013
2. IPK minimal 2,75 dibuktikan dengan melampirkan transkrip akademik
terakhir
3. Memilik Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM)

Beasiswa Voucher Makan Sistem RFID


Benefit

Persyaratan

Mendapatkan voucher makan siang sebesar Rp. 6.000,- / kali makan sebanyak
22 (dua puluh dua) kali tiap bulannya.
Untuk mahasiswa non asisten matakuliah/praktikum:

1. Mahasiswa Program Sarjana ITB dari seluruh program studi dan seluruh
angkatan
2. Diutamakan bagi mahasiswa yang tinggal di kost/asrama, dibuktikan dengan
melampirkan surat pernyataan yang diketahui oleh pengelola kost/asrama yang
bersangkutan
3. Mendapat rekomendasi dari dosen wali/ketua program studi
4. Melampirkan surat keterangan penghasilan orang tua/wali
Untuk mahasiswa asisten matakuliah/praktikum:
1. Aktif dan tercatat sebagai asisten matakuliah/praktikum, dibuktikan dengan
menyerahkan form Surat Keterangan sebagai Asisten Matakuliah/Praktikum
yang telah ditandatangani oleh Dosen Pengampu Matakuliah atau Kepala
Laboratorium.
2. Tidak sedang menerima atau mengajukan beasiswa voucher makan program
yang lain.

Bidik Misi
Bidikmisi diperuntukkan kepada mahasiswa Program Sarjana S1 yang
berprestasi namun kurang mampu dalam hal pembiayaan studi di perguruan tinggi.
Penerima beasiswa Bidikmisi di ITB mendapatkan beberapa benefit. Benefit akan
didapatkan apabila mahasiswa melakukan kewajibannya dan memenuhi persyaratan
yang diberikan oleh dikti maupun ITB. Beberapa benefit tersebut diantaranya :
1
2
3

Pembebasan UKT selama 8 semester (tepat 4 tahun masa studi)


Uang saku per bulan sebesar Rp. 950.000 (berdasarkan fakta beberapa tahun
terakhir. Perubahan untuk tahun berikutnya bisa saja terjadi)
Mendapatkan pembinaan terpusat setiap bulan.

Persyaratan Calon Penerima Beasiswa Bidikmisi (tahun 2014)

Siswa SMA/SMK/MA/MAK atau bentuk lain yang sederajat yang akan lulus pada
tahun 2014
Lulusan tahun 2013 (tahun sebelumnya) yang bukan merupakan penerima Bidikmisi
dan tidak bertentangan dengan ketentuan penerimaan mahasiswa baru di masingmasing perguruan tinggi;
Usia paling tinggi saat mendaftar adalah 21 tahun
Tidak mampu secara ekonomi sebagai berikut :
a Pendapatan kotor gabungan orang tua/wali (suami istri) sebesar-besarnya Rp.
3.000.000,00 per bulan. Pendapatan yang dimaksud meliputi seluruh
penghasilan yang diperoleh. Untuk pekerjaan non formal/informal pendapatan
yang dimaksud adalah rata-rata penghasilan per bulan dalam satu tahun terakhir.

Pendapatan kotor gabungan orang tua/wali dibagi jumlah anggota keluarga


sebesar-besarnya Rp.750.000,00 setiap bulannya;
Pendidikan orang tua/wali setinggi-tingginya S1 (strata 1) atau diploma 4;
Berpotensi akademik baik berdasarkan rekomendasi kepala sekolah.

Pendaftar difasilitasi untuk memilih salah satu diantara PTN atau PTS dengan
ketentuan:
a. PTN dengan pilihan seleksi masuk:
1) Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN);
2) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMTPN);
3) Seleksi mandiri di 1 (satu) PTN
b. PTS dengan pilihan seleksi masuk di 1 (satu) PTS
Persyaratan khusus

IPK minimal 2.50

Tidak sedang menerima beasiswa lain

Bersedia mengikuti aturan dan kegiatan Bidikmisi

Bersedia tinggal di asrama untuk satu tahun pertama (masa TPB)

Laman resmi dari Bidikmisi :


http://bidikmisi.dikti.go.id
http://facebook.com/program.bidik.misi
http://twitter.com/bidikmisi
http://dikti.kemdikbud.go.id
E-mail
bidikmisi@dikti.go.id
5. BUMN
Benefit

Persyaratan

1. SPP untuk semester I - 2014/2015


2. Biaya Hidup sebesar Rp. 250.000,- / bulan selama 6 (enam) bulan
Persyaratan Umum:
1. Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap
2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang pekerjaannya
wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat dengan diketahui oleh RT
dan RW serta disahkan oleh Kepala Desa/Lurah setempat.
3. Rekomendasi Dosen
4. Rekomendasi Teman
5. Fotokopi KTM dan KSM semester terakhir
6. Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan/atau PBB
7. Fotokopi Kartu Keluarga
Persyaratan Khusus:
1. Mahasiswa Program Sarjana ITB Angkatan 2011 dan 2012
2. Memiliki Surat Keterangan Tidak Mampu
3. IPK >= 2,75, dibuktikan dengan menyerahkan transkrip akademik terakhir
4. Memiliki rekening BRI a.n. sendiri, diutamakan BRI Unit ITB

6. IA-ITB78 (Ikatan Alumni ITB 78)


Benefit

Persyaratan

1.
Pembayaran
UKT
s.d.
lulus
2. Biaya Hidup Rp. 950.000,- per bulan
Persyaratan
Umum:
1. Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap
2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang pekerjaannya
wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat dengan diketahui oleh RT
dan
RW
serta
disahkan
oleh
Kepala
Desa/Lurah
setempat.
3.
Rekomendasi
Dosen
4.
Rekomendasi
Teman
5.
Fotokopi
KTM
dan
KSM
semester
terakhir
6.
Fotokopi
rekening
listrik
bulan
terakhir
dan/atau
PBB
7.
Fotokopi
Kartu
Keluarga
Persyaratan
Khusus:
1. IPK >= 2,50 dibuktikan dengan melampirkan transkrip terakhir
2. Mahasiswa Program Sarjana ITB Angkatan 2013 dari semua program studi
3.
Memiliki
Surat
Keterangan
Tidak
Mampu
(SKTM)

7. IOM ITB (biaya hidup)


link resmi
: http://iom.itb.ac.id
Benefit

Persyaratan

Biaya Hidup sebesar Rp. 300.000,- s.d. Rp. 500.000,- per bulan (tergantung hasil
wawancara), selama 6 bulan (Juli - Desember 2014)
1. Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap
2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang pekerjaannya
wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat dengan diketahui oleh RT
dan
RW
serta
disahkan
oleh
Kepala
Desa/Lurah
setempat.
3.
Memiliki
Surat
Keterangan
Tidak
Mampu
(SKTM)
4.
Rekomendasi
Dosen
5.
Rekomendasi
Teman
6.
Fotokopi
KTM
dan
KSM
semester
terakhir
7.
Fotokopi
rekening
listrik
bulan
terakhir
dan/atau
PBB
8.
Fotokopi
Kartu
Keluarga
9.
Memiliki
rekening
BNI
atas
nama
sendiri

8. IOM-ITB (SPP)
Kuota
Benefit

:
:

Persyaratan

Biaya SPP untuk Semester I - 2014/2015 dengan nominal disesuiakan dengan


hasil wawancara
1 Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap
2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang
pekerjaannya wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat
dengan diketahui oleh RT dan RW serta disahkan oleh Kepala
Desa/Lurah
setempat.
3.
Memiliki
Surat
Keterangan
Tidak
Mampu
(SKTM)
4.
Rekomendasi
Dosen

5.
Rekomendasi
Teman
6.
Fotokopi
KTM
dan
KSM
semester
terakhir
7. Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan/atau PBB
8.
Fotokopi
Kartu
Keluarga
9. Memiliki rekening BNI atas nama sendiri
9. IOM-ITB (Tugas Akhir)
Kuota
Benefit

:
:

Persyaratan

Bantuan biaya Tugas Akhir sebesar Rp. 750.000,- s.d. Rp. 1.000.000,(tergantung hasil wawancara)
1. Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap
2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang pekerjaannya
wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat dengan diketahui oleh RT
dan
RW
serta
disahkan
oleh
Kepala
Desa/Lurah
setempat.
3.
Memiliki
Surat
Keterangan
Tidak
Mampu
(SKTM)
4.
Rekomendasi
Dosen
5.
Rekomendasi
Teman
6.
Fotokopi
KTM
dan
KSM
semester
terakhir
7.
Fotokopi
rekening
listrik
bulan
terakhir
dan/atau
PBB
8.
Fotokopi
Kartu
Keluarga
9.
Memiliki
rekening
BNI
atas
nama
sendiri
Semua persyaratan di atas, disiapkan dari sekarang dan dikumpulkan setelah ada
pengumuman selanjutnya.

10. KSE (Karya Salemba Empat)


Link resmi :http://www.karyasalemba4.org
Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa program studi Strata 1
(S1) berupa biaya tunjangan belajar sebesarRp 600.000 / bulan, disebut sebagai program inti :
Beasiswa Regular. Disamping itu terdapat 2 program tambahan yaitu program
khusus*(Beasiswa Skripsi/Tugas Akhir, Beasiswa Riset/Penelitian dan Pengabdian
Masyarakat) dan program pembinaan (Leadership Program, Workshop/ Coaching Seminar
dan Tatap Muka).
Persyaratan Program Beasiswa Reguler KSE:
1. Mahasiswa Strata 1 (S1)
2. Formulir dan Surat Lamaran Beasiswa ( download di http://bit.ly/kseitb2013 )
3. Essay pendek maksimal dua halaman A4 mengenai:
- Alasan pemilihan jurusan
- Alasan mengapa perlu mendapatkan beasiswa
- Rencana jangka panjang setelah lulus kuliah
4. Curriculum Vitae (CV)
5. Pas Foto Terbaru, Berwarna 4x6 2 lembar (foto menggunakan jas almamater ITB)
6. Copy Kartu Tanda Mahasiswa (KTM), Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu
Keluarga
7. Transkrip Nilai (2 semester terakhir)
8. Copy Rekening Listrik, Air dan Telepon (2 Bulan te-rakhir) jika menggunakan
9. Copy Transaksi Buku Tabungan 2 bulan terakhir atas nama sendiri. Jika tidak
memiliki,
melampirkan Surat Keterangan dari orang tua yang menyatakan nominal

uang saku yang diberikan setiap bulannya.


10. Copy Slip Gaji atau Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua
11. Surat Rekomendasi dari Pihak Kampus ITB (Prodi/Fakultas)
12. Surat Rekomendasi dari Paguyuban**
13. Belum menikah, dan bersedia untuk tidak menikah selama menerima beasiswa
14.Seluruh kelengkapan dimasukkan ke dalam Map Plastik/Bening warna MERAH(untuk
perpanjangan) dan KUNING (untuk pendaftar baru)
15. Berkas sudah harus tersusun rapi di dalam Map Plastik/Bening KSE. Adapun urutan
berkas adalah : Pas Foto, Copy KTM, Copy KTP, Surat lamaran beasiswa , Curriculum
Vitae (CV), Essay, Transkrip, Rekomendasi Fakultas, Rekomendasi Paguyuban, Copy
Kartu Keluarga, Copy Listrik, Telepon, dan Air, Copy buku tabungan
ket:
*Diperoleh penerima beasiswa reguler setelah memenuhi beberapa syarat tertentu
dan lolos seleksi
**Diperoleh setelah melakukan tes wawancara pertama oleh paguyuban KSE ITB
11. Mitsubishi
Benefit
Persyaratan

:
:

Biaya Hidup sebesar Rp. 5.000.000,- per tahun (Januari - Desember 2014)
1. Mahasiswa Program Sarjana ITB dari semua program studi (semua angkatan)
2. IPK minimal 3,00 dibuktikan dengan melampirkan transkrip akademik terakhir
3. Surat Penghasilan Orangtua
4. Rekomendasi Dosen Wali
5. Rekomendasi Teman
6. Tidak sedang menerima beasiswa yang lain
7. Fotokopi KTM dan KSM semester terakhir
8. Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan/atau PBB
9. Fotokopi Kartu Keluarga
Semua persyaratan di atas, disiapkan dari sekarang dan dikumpulkan setelah
ditetapkan sebagai penerima beasiswa.

12. Pertamina (Ikatan Dinas)


Benefit

Persyaratan

- Biaya Hidup sebesar Rp. 1.000.000,- per bulan, selama 3 semester (semester 6,
7 dan 8)
- Ikatan Dinas
1. Mahasiswa Program Sarjana ITB Angkatan 2011 dari semua program studi
2. IPK minimal 3,00 dibuktikan dengan melampirkan transkrip akademik terakhir
3. Fotokopi KTM dan KSM semester terakhir
4. Penerima beasiswa wajib melakukan magang pada saat libur perkuliahan
5. Setelah lulus kuliah, wajib bekerja di perusahaan dengan ikatan dinas selama 2
tahun
6. Mengisi formulir pendaftaran, bisa diunduh disini
7. Fotokopi KTP
8. Membuat biografi diri dalam bahasa Inggris (800 - 1000 kata) yang
menjelaskan: profil pribadi, riwayat hidup, kondisi perkuliahan, kegiatan
kemahasiswaan, rencana karir, pengetahuan terhadap industri multinasional
9. Sertifikat bahasa asing (Inggris, Mandarin, dll) sebagai pendukung dan untuk
menambah penilaian
10. Membuat surat pernyataan yang menyatakan bahwa dokumen yang diajukan

adalah dokumen asli dan tidak direkayasa


11. Lulus pada semester 8 dan bersedia menjalani ikatan dinas (mengisi surat
perjanjian) selama 2 (dua) tahun
Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi website:
http://hr.pci.co.id/HRWebPub/
13. PPA
Benefit
Persyaratan

:
:

Biaya Hidup sebesar Rp. 350.000,- per bulan selama satu semester
Persyaratan Umum:
1. Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap
2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang pekerjaannya
wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat dengan diketahui oleh RT
dan RW serta disahkan oleh Kepala Desa/Lurah setempat.
3. Rekomendasi Dosen
4. Rekomendasi Teman
5. Fotokopi KTM dan KSM semester terakhir
6. Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan/atau PBB
7. Fotokopi Kartu Keluarga
8. Memiliki rekening BNI atas nama sendiri
Persyaratan Khusus:
1. Mahasiswa Program Sarjana ITB, angkatan 2011, 2012 dan 2013
2. IPK minimal 3,00 dibuktikan dengan melampirkan transkrip akademik terakhir

14. Syamsi Dhuha Foundation


Benefit

Persyaratan

Biaya Hidup sebesar Rp. 500.000,- per bulan selama satu tahun (Februari 2014 Januari 2015)
1. Mahasiswa Program Sarjana ITB Angkatan 2012 dari semua program studi
2. IPK minimal 3,00 dibuktikan dengan melampirkan transkrip akademik terakhir
3. Memilik Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM)
4. Surat Penghasilan Orangtua
5. Rekomendasi Dosen Wali
6. Rekomendasi Teman
7. Tidak sedang menerima beasiswa yang lain
8. Fotokopi KTM dan KSM semester terakhir
9. Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan/atau PBB
10. Fotokopi Kartu Keluarga

15. Tanoto Foundation


Beasiswa Tanoto Foundation memberikan kesempatan bagi mahasiswa berprestasi
yang memiliki kendala perekonomian untuk dapat mengenyam pendidikan berkualitas.
Beasiswa Tanoto Foundation bertujuan untuk mencetak pemimpin masa depan yang
berkarakter kuat, cakap dan tangguh.
Persyaratan :

Program Sarjana Strata 1 (S1)


1. Warga negara Indonesia
2. Terdaftar sebagai mahasiswa di Perguruan Tinggi Mitra
3. Usia maksimum 21 tahun di bulan Juli 2014
4. Minimum IPK terakhir = 3,00 (skala 4,00)
5. Bagi mereka yang baru duduk di tahun pertama perguruan tinggi, minimum nilai rata
rata rapor kelas 3 SMU = 8,0 (skala 10,0)
6. Membutuhkan dukungan finansial sesuai rekomendasi Perguruan Tinggi
7. Berjiwa kepemimpinan dan memiliki kepedulian serta komitmen untuk ikut
memajukan bangsa Indonesia
Link Resmi : http://www.tanotofoundation.org
16. Wardah
Benefit

Persyaratan

1. SPP
2. Biaya Hidup Rp. 400.000,- per bulan
3. Beasiswa berlaku selama 1 tahun (2 semester)
Persyaratan Umum:
1. Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap
2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang pekerjaannya
wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat dengan diketahui oleh RT
dan RW serta disahkan oleh Kepala Desa/Lurah setempat.
3. Rekomendasi Dosen
4. Rekomendasi Teman
5. Fotokopi KTM dan KSM semester terakhir
6. Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan/atau PBB
7. Fotokopi Kartu Keluarga
8. Memiliki rekening BNI atas nama sendiri
Persyaratan Khusus:
1. Mahasiswa Program Sarjana ITB Angkatan 2012 dari seluruh program studi
2. IPK >= 3,00 dibuktikan dengan menyerahkan transkrip akademik terakhir
3. Melampirkan surat lamaran beasiswa ditujukan ke Direktur Wardah
Foundation
4. Membuat Daftar Riwayat Hidup
5. Bersedia mengikuti tes yang dilaksanakan oleh Wardah Foundation
6. Belum mendapatkan beasiswa dari institusi yang lain
7. Memiliki Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM)

17. Wardah Prestasi (WAPRES)


Benefit

Persyaratan

1. SPP
2. Biaya Hidup Rp. 500.000,- per bulan
3. Beasiswa berlaku selama 1 tahun (2 semester)
Persyaratan Umum
1. Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap
2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang pekerjaannya
wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat dengan diketahui oleh RT
dan RW serta disahkan oleh Kepala Desa/Lurah setempat.
3. Rekomendasi Dosen
4. Rekomendasi Teman
5. Fotokopi KTM dan KSM semester terakhir

6. Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan/atau PBB


7. Fotokopi Kartu Keluarga
8. Memiliki rekening BNI atas nama sendiri
Persyaratan Khusus:
1. Mahasiswa Program Sarjana ITB Angkatan 2012 dari seluruh program studi
2. IPK >= 3,50 dibuktikan dengan menyerahkan transkrip akademik terakhir
3. Melampirkan surat lamaran beasiswa ditujukan ke Direktur Wardah
Foundation
4. Membuat Daftar Riwayat Hidup
5. Bersedia mengikuti tes yang dilaksanakan oleh Wardah Foundation
6. Belum mendapatkan beasiswa dari institusi yang lain

18. Wardah Tugas Akhir (WARTA) - Ikatan Dinas


Benefit

Persyaratan

1.
Beasiswa
Tugas
Akhir
sebesar
Rp.
5.000.000,2. Beasiswa diberikan satu kali sebagai dana untuk pengerjaan Tugas Akhir
semester 7 dan 8
1. Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap
2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang pekerjaannya
wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat dengan diketahui oleh RT
dan RW serta disahkan oleh Kepala Desa/Lurah setempat.
3. Rekomendasi Dosen
4. Rekomendasi Teman
5. Fotokopi KTM dan KSM semester terakhir
6. Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan/atau PBB
7. Fotokopi Kartu Keluarga
8. Memiliki rekening BNI atas nama sendiri
Persyaratan Khusus:
1. Mahasiswa Program Sarjana ITB Angkatan 2011 dari seluruh program studi
2. IPK >= 3,00 dibuktikan dengan menyerahkan transkrip akademik terakhir
3. Melampirkan surat lamaran beasiswa ditujukan ke Direktur Wardah
Foundation
4. Membuat Daftar Riwayat Hidup
5. Bersedia mengikuti tes lengkap seperti tes calon karyawan
6. Belum mendapatkan beasiswa dari institusi yang lain
7. Bersedia untuk bergabung menjadi karyawan PT Paragon Technology &
Innovation (ikatan dinas selama 1 tahun), begitu lulus kuliah

19. Yayasan Komatsu Indonesia Peduli

Benefit

Persyaratan

1. Bantuan Biaya Penyelenggaraan Pendidikan sebesar Rp 5,000,000,- /semester


dibayarkan ke rekening Perguruan Tinggi
2. Bantuan Biaya Hidup Rp 1,000,000,- /bulan dan Bantuan Buku Rp. Rp.
250,000,-/bulan dibayarkan ke rekening mahasiswa setiap 3 bulan sekali.
Persyaratan Umum:
1. Formulir Pendaftaran Beasiswa yang sudah ditandatangani lengkap

2. Surat Keterangan Penghasilan Orangtua. Untuk orangtua yang pekerjaannya


wiraswasta (pedagang, dsb), surat keterangan dibuat dengan diketahui oleh RT
dan RW serta disahkan oleh Kepala Desa/Lurah setempat.
3. Rekomendasi Dosen
4. Rekomendasi Teman
5. Fotokopi KTM dan KSM semester terakhir
6. Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan/atau PBB
7. Fotokopi Kartu Keluarga
8. Memiliki rekening BNI atas nama sendiri
Persyaratan Khusus:
1. Warganegara Indonesia
2. Usia maksimum 21 tahun di tahun pembukaan penerimaan beasiswa
3. Mahasiswa Program Sarjana ITB Angkatan 2012 dari Program Studi Teknik
Mesin
4. IPK >= 3.00 dibuktikan dengan menyerahkan transkrip akademik terakhir
5. Berjiwa kepemimpinan dan memiliki kepedulian dan berkomitmen untuk
memajukan bangsa Indonesia
6. Membutuhkan dukungan finansial
7. Tidak boleh menerima beasiswa dari pihak lain;
8. Tidak diperbolehkan mengikuti program fast track dan double degree;
9. Tidak terlibat NAPZA atau perbuatan melanggar hukum lainnya.

B.4 Jurusan

INFO JURUSAN ITB


FTTM (Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan)
Hal yang perlu di perhatikan : Kelimuan yang menonjol Matematika, Fisika, dan
Kimia ; Suka menjelajah (observasi)
1. Teknik Perminyakan
Ilmu terapan yang dipelajari dalam Teknik Perminyakan adalah ilmu mengenai ekstraksi
(eksplorasi dan eksploitasi) minyak, gas bumi, dan juga panas bumi dari berbagai sisi
yaitu sisi reservoir, penilaian formasi, pemboran, produksi, dan juga pengolahan sampai
masalah ekonomi perminyakan. Selain itu juga dipelajari tentang aplikasi prinsip-prinsip
ilmu teknik, manajemen, dan ekonomi dalam perencanaan, produksi, serta transportasi
sumber daya alam (minyak dan gas bumi).Karena dalam eksplorasi sendiri meliputi
berbagai bidang ilmu, maka diwajibkan mengambil kuliah dari program studi Teknik Geologi
(GL), Teknik Geofisika (TG), Teknik Elektro (EL), Matematika (MA), Fisika (FI), Kimia (KI)

dan Teknik Informatika (IF). Bahkan, karena nantinya kita berkerja di tengah masyarakat
(biasanya sumber hidrokarbon berada di daerah terpencil) ada baiknya teman-teman juga
mengambil kuliah dari jurusan Sosioteknologi (SOSTEK) seperti Psikologi Sosial, Teknik
Semiotika, Komunikasi, bahkan Antropologi.

Dalam Perminyakan sendiri terdapat beberapa cabang keilmuan antara lain teknik
reservoir, teknik pemboran, teknik produksi, serta teknik geothermal.
Prospek

perusahaan

minyak,

service

company,

pemerintahan,

konsultan,

dosen,ilmuwan/peneliti.
2. Teknik Pertambangan
Perancangan, eksplorasi (menemukan dan menganalisis kelayakan tambang), metode
eksploitasi, Teknik Pertambangan (menentukan teknik penggalian, perencanaan dan
pengontrolannya) dan pengolahan bahan tambang yang berwawasan lingkungan.
Prospek kerja : industri pertambangan, mineral industri, kontraktor alat berat, perusahaan
pembangkit listrik, pengajar, peneliti.
3. Teknik Metalurgi
Mempelajari pemisahan mineral berharga dari pengotornya di dalam bijih hasil
penambangan agar siap untuk diekstraksi secara teknis dan ekonomis. Yang akan
dipelajari antara lain proses pengolahan mineral (termasuk pengolahan batubara), proses
ekstraksi logam dan pembuatan alloy/paduan, hubungan perilaku sifat mekanik logam
dengan strukturnya, proses penguatan logam serta fenomena-fenomena kegagalan dan
degradasi logam.
Prospek kerja : industri pertambangan, industri ekstraksi dan peleburan logam, besi,
industry migas, corrosion engineer, dosen, peneliti.
4. Teknik Geofisika
Mempelajari aspek fisik dan dinamik bumi untuk mengetahui isi dari bumi. Yang akan
dilakukan di jurusan ini antara lain pemetaan, inventarisasi dan eksplorasi sumber daya
alam (mineral, minyak dan gas bumi, air tanah), melakukan mitigasi bencana kebumian
(gempa bumi, letusan gunung api, gerakan tanah, tsunami, dll), melakukan monitoring
pengrusakan lingkungan hidup, membantu perencanaan pengembangan wilayah, dan
geotechnical engineering.

Prospek kerja : perusahaan eksplorasi mineral dan migas, service company, pemerintah,
badan meteorology dan geofisika.
SAPPK (Sekolah Arsitektur, Perencanaan, dan Pengembangan Kebijakan)
Hal yang perlu diperhatikan :Suka travelling, dimensi spasial cukup baik, suka
menggambar
1. Arsitektur
Ilmu yang dipelajari meliputi matematika (skala dan konsep tiga dimensi), seni dan
kemampuan menggambar berskala. Di tahun pertama akan belajar mengenai garis,
bentuk, bayangan, komposisi, proporsi dan harus bisa gambar sketsa. tahun kedua, mulai
merancang rumah tinggal, dari yg simpel hingga asrama sederhana. Mulai mengenal
Kontruksi dan struktur seperti pondasi, kolom, balok dan kuda kuda serta sejarah
arsitektur.
Prospek Kerja : Instansi Pemerintah, Architect in house, Konsultan Arsitektur,
pendidikan dan penelitian, Kontraktor dan Manajemen proyek, Quantity Surveyor,
Properti, Multimedia, TV, tim kreatif Production House, bidang lainnya (pebankan,
wiraswasta, dll)
2. Planologi
Di jurusan ini akan dipelajari mengenai rencana tata kota. Merencanakan suatu wilayah
dan kota dari berbagai aspek fisik (toko dan gedung) dan non fisik (kemacetan dan
kepadatan penduduk). Di sini juga mempelajari geologi lingkungan, perpetaan, sosial
dan kemasyarakatan, teori-teori perencanaan kota dan wilayah, statistika, softwaresoftware pendukung perencanaan, teori-teori sosial, hukum, kajian lingkungan, sistem
transportasi, perumahan, teknik-teknik dan ilmu komunikasi. Tidak hanya belajar
perencanaan wilayah dan kota saja tetapi belajar keseluruhan proses. POAC : Planning,
Organizing, Actuating, dan Controlling. Jadi, planologi diibaratkan sebagai empang, luas
namun tidak mendalam.
Prospek Kerja : pengajar, peneliti, instansi pemerintah, konsultan, LSM, perusahaan
swasta, dan pekerjaan di luar bidang planologi yang membutuhkan cara berpikir
sistematis dan komprehensif.
FTI (Fakultas Teknologi Industri)

Hal yang perlu diperhatikan : Butuh dasar kelimuan ( Matematika, Fisika, dan Kimia)
yang kuat
1. Teknik Kimia
Mempelajari mengenai perancangan proses-proses yang terjadi di dalam pabrik, seperti
perancangan reaksi dalam reactor untuk menghasilkan produk yang diharapkan, dan
membuat proses kimia atau biologis yang terjadi di dalam atau luar pabrik menjadi
lebih efisien.
Yang akan dipelajari di teknik kimia bukan berarti berkutat dengan kimia murnia, tapi
lebih ke fisika, matematika, seperti mekanika fluida, termodinamika, operasi pemisahan
difusional, serta penerapan kimia, seperti kimia fisik, kimia organik, kimia analitik,
komputasi proses,neraca massa dan energi, dll.
Prospek kerja : Industri proses kimia, Pabrik pengolahan proses kimia, konsultan,
peneliti, pemerintah
2. Teknik Industri
Mempelajari perancangan, pengembangan dan perbaikan sistem, pola pikir, prinsipprinsip dan ketrampilan yang berakar pada engineering yaitu proses perancangan
sistem terintegrasi yang terdiri atas manusia, mesin, material, energi, dan informasi
Teknik industri mempunyai dasar keilmuan. Dasar ilmu tersebut adalah : method
engineering, ergonomi, perencanaan dan perancangan fasilitas, simulasi, material
handling, riset operasional, sistem produksi, pengawasan persediaan, pengendalian
kualitas, manajemen.
Prospek kerja : Production engineer, manager rantai suplai, konsultan, insinyur sistem
informasi, analis operasi.
3. Fisika Teknik
Program studi yang mempelajari ilmu kerekayasaan terkait dengan berbagai fenomena
dan gejala fisika melalui berbagai bidang aplikasi ilmu dasar, ilmu terapan, dan
pemanfaatan teknologi.

Mahasiswa fisika teknik mempelajari ilmu-ilmu keteknikan dari berbagai cabang, seperti
mesin, elektro, kimia, dan material. Maka dari itu, mahasiswa fisika teknik diharapkan
mempunyai ilmu-ilmu dasar (fisika, kimia, matematika) yang kuat.
Prospek kerja : instrumentasi dan control, perancang akustik, pencahayaan, konservasi
energi, tata udara, peneliti.
4. Manajemen Rekayasa Industri
Mengombinasikan engineering dengan manajemen, untuk memimpin suatu tim yang
terdiri atas tenaga ahli untuk meneliti dan mengembangkan sistem untuk mencapai suatu
tujuan dengan memerhatikan lingkungan, kualitas dan etika
Beberapa ilmu yang akan kita pelajari di jurusan MRI adalah sebagai berikut : Market
Research, Technology Updates, & Environmental Scanning, Planning & Adjusting
Business Strategies, Developing Products, Services, & Processes, Engineering
Operations & Change, Financial Resources & Procurement, Marketing & Sales, Leading
Individuals & Engineering Project Teams.
Prospek kerja : RnD, Project Manager, Konsultan.
FTSL (Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan)
Hal yang perlu diperhatikan :Mempunyai dasar keilmuan (matematika, fisika, kimia)
yang kuat
1. Teknik Sipil
Teknik sipil adalah salah satu cabang ilmu teknik yang mempelajari tentang cara
merancang, membangun, merenovasi tidak hanya gedung dan infrastruktur, tetapi
juga mencakup lingkungan untuk kemaslahatan hidup manusia.
Hal-hal yang dipelajari meliputi teori struktural, geoteknik, manajemen konstruksi,
hidrologi, dan informatika teknik sipil. Teknik Sipil memberikan fondasi yang kuat
kepada Iulusannya untuk bekerja di berbagai bidang profesi Teknik Sipil : rekayasa
struktur, geoteknik, teknik sumber daya air, manajemen dan rekayasa konstruksi maupun
rekayasa transportasi.
Prospek kerja :pembangunan infrastruktur, konsultan, kontraktor, instansi pemerintah,
industry energi pertambangan dan pengolahan, transportasi, peneliti, pengajar.

2. Teknik Lingkungan
Dalam teknik lingkungan, ilmu yang dipelajari adalah ilmu yang berkaitan dengan
bidang pengelolaan dan rekatasa lingkungan, misalnya ilmu mengenai rekayasa air
minum dan rekayasa air buangan. Selain itu, mahasiswa teknik lingkungan juga akan
mendapatkan ilmu tentang pengelolaan kesehatan lingkungan yang mempelajari
epidemiologi (ilmu yang mempelajari penyebaran penyakit), kesehatan dan keselamatan
kerja, dll.
Prospek kerja : konsultan AMDAL, instansi pemerintah ex. BPLH KLH PDAM, industry
(Safety Health and Environment), LSM/NGO Lingkungan Hidup, Wiraswasta
3. Teknik Kelautan
Pada prinsipnya ilmu yang akan dipelajari pada Teknik Kelautan banyak berkaitan
dengan ilmu fisika terapan, terutama ilmu mekanika. Sedangkan infrastruktur keairan
yang dipelajari mulai dari batas pantai ke laut lepas. Bidang kajian yang akan di bahas
dalam Teknik Kelautan antara lain adalah bangunan lepas pantai, proses pantai,
bangunan pelindung pantai, teknik perkapalan, akustik bawah laut, hidrodinamika
laut, dan penyebaran polutan.
Prospek kerja: industri rancang-bangun bangunan pantai, perkapalan, transportasi laut,
infrastruktur eksplorasi dan eksploitasi minyak dan mineral lepas pantai, pengendalian
masalah lingkungan lepas pantai, konservasi pesisir dan lingkungan laut, peneliti,
pengajar, pemerintah.
4. Rekayasa Infrastruktur Lingkungan
RIL merupakan program pendidikan sarjana teknik yang lulusannya memiliki
kompetensi dalam municipal engineer (rekaysa kotapraja), memiliki kompetensi pada
lingkup infrastruktur (air, drainase, persampahan) berskala kota, lingkungan, bangunan,
dan kemampuan atau pengetahuan proses pengolahan air dan limbah, perancangan dan
pemeliharaan instalasi bangunan, serta wawasan tata ruang, kesehatan lingkungan, dan
struktur bangunan
Beberapa mata kuliah yang diajarkan pada program studi ini antara lain adalah :
hidrolika (konsep aliran air di bawah tekanan, dll), biostatistik (analisis statistik
deskriptif dalam kaitannya dengan kesehatan masyarakat), menggambar teknik,

perpetaan atau ilmu ukur tanah, statistika pengetahuan konstruksi, kesehatan


lingkungan, infrastruktur wilayah dan kota, hidrolika II, kimia air, mikrobiologi air,
hidrologi, mekanika tanah dan pondasi, dll.
Prospek kerja : konsultan, instansi pemerintahan, industri.
5. Teknologi dan Pengelolaan Sumber Daya Air
Program studi TPSDA bertujuan untuk mencetak sumber daya manusia yang
berkompetensi untuk menjawab permasalahan sumber daya air. Kompetensi lulusan :
memiliki kemampuan dasar meneliti dan kompetensi dalam perancangan sarana dan
prasarana bidang sumber daya air.
Prospek kerja : konsultan, instansi pemerintah (DPU, Bapenas, dll), perusahaan industri
FTMD (Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara)
1. Teknik Mesin
Program studi yang mempelajari tentang perancangan mesin, konversi energi,
produksi mesin, dll. Hal-hal yang dipelajari dalam teknik mesin mencakup penggunaan
yang efisien dan ekonomis dari penggerak-penggerak awal, seperti turbin uap, motor
bakar, mesin-mesin perkakas, pompa dan kompresor, pendingin dan pemanas, dan alatalat kimia tertentu.
Selain itu, dalam teknik mesin, dipelajari juga sifat fisis dan fenomena yang terjadi pada
suatu bahan, hal ini termasuk sifat bahan dalam menyangga tarikan, tekanan, momen,
atau puntiran.
Prospek kerja : bidang sumber daya alam dan mineral, insutri manufaktur, peneliti,
dosen, PLN, konsultan, industri perminyakan dan pertambangan.
2. Teknik Penerbangan
Ilmu teknik yang mempelajari, meneliti, dan mengembangkan masalah kerekayasaan
penerbangan udara maupun antariksa.
Dalam Teknik Penerbangan, mahasiswa Teknik Penerbangan akan dibekali dengan ilmu
dasar kerekayasaan seperti mekanika teknik, mekanika fluida, dinamika, material

teknik, teknik kontrol, menggambar teknik, termodinamika dan matematika


teknik.
Selain itu, keilmuan khusus kedirgantaraan yang dipelajari mencakup aerodinamika,
struktur ringan dan material, mekanika terbang, sistem pesawat terbang, sistem
transportasi dan perancangan pesawat.
Prospek kerja : PTDI, NASA, Konsultan, peneliti, dosen, pemerintahan.
3. Teknik Material
Mempelajari karakteristik dan sifat material guna membuat dan merekayasa material
untuk menghasilkan material yang unggul dan berdaya guna tinggi.
Lingkup ilmu Teknik Material adalah mengenai teknik proses atau fabrikasi
(pengecoran, pengerolan, pengelasan, dan lain-lain), teknik analisa, kalorimetri,
mikroskopi optik dan elektron, dan lain-lain), serta analisa biaya atau keuntungan
dalam produksi material untuk industri.
Prospek kerja : Industri manufaktur, Bidang sumberdaya alam, peneliti, dosen.

SF (Sekolah Farmasi)
Secara umum, hal-hal yang dipelajari oleh mahasiswa farmasi meliputi : senyawa
kimia, kesehatan manusia, farmakolgi, kimia lingkungan, biologi molekuler, pembuatan
obat, teknik meracik obat, farmasi klinik, farmasi industri, farmasi sains, dan farmasi
obat tradisional.
Terdapat dua program studi di Sekolah Farmasi yaitu :
1. Sains dan Teknologi Farmasi, berfokus pada produksi dan pengembangan obat yang
bermutu
2. Farmasi Klinik, berfokus pada pelayanan kesehatan dan pelayanan masyarakat
(standar WHO, selain product oriented juga patient oriented).
Prospek kerja : Pengawas pengembangan produk makanan, minuman, kosmetik, obat
dan produk lain, supervisor, apoteker, pengembang kebijakan, tenaga pendidik, peneliti.

FMIPA (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam)


Hal yang perlu diperhatikan : rasa ingin tahu tinggi, analisa tajam, kecintaan akan
ilmu pengetahuan
1. Matematika
Mempelajari besaran, ruang, struktur, dan perubahan. Menitik beratkan pada
penyelesaian masalah menjadi sebuah model matematika. Pelajaran yang akan
dipelajari meliputi Teori Bilangan, Geometri, Statistika, Aljabar, Program Linier,
dan Kombinatorika.
Prospek Kerja : Peneliti, pengajar, aktuaria, analis, industri.
2. Fisika
Mempelajari kejadian-kejadian alam. Mempelajadi perilaku sifat materi dari yang
terkecil (mikro) hingga tebesar (kosmos). Pelajaran yang akan dipelajari meliputi
Fisika inti, fisika modern, elektronika, instrumentasi, geofisis, dan optik.
Prospek kerja :peneliti, analis, industri, pengajar.
3. Kimia
Mempelajari komposisi, sifat, dan struktur dari suatu zat atau materi dari skala
atom hingga molekul serta interaksinya. Pelajaran yang akan dipelajari meliputi
biokimia, kimia organik, kimia analitik, dan kimia fisika.
Prospek Kerja :peneliti, analis, Quality Control di industri, pengajar.
4. Astronomi
Mempelajari ruang angkasa. Dari planet, bintang, asteroid, komet, tata surya, hingga
galaksi dan masih banyak lagi. Astronomi termasuk salah satu cabang ilmu tertua.
Pelajaran yang dipelajari meliputi Kosmologi, struktur galaksi dan struktur
Bintang.
Prospek Kerja : peneliti, dosen, analis gerak antariksa
STEI (Sekolah Teknik Elektro dan Informatika)

Hal yang perlu diperhatikan : Dasar analisis dan logika yang kuat, dan kelimuan dasar
yang kuat
1. Teknik Elektro
Teknik elektro mempelajari tentang rangkaian listrik, programming, digital
system.
Prospek kerja : Digital dan wireless communication, sistem intelejen, manufaktur,
kontrol dan otomasi, biomedical engineer.
2. Teknik Tenaga Listrik
Mempelajari tentang listrik bertegangan tinggi dan juga mengenai pembangkitan
listrik.
Prospek kerja : PLN, Perusahaan pembangkit listrik (PT. Indonesia Power), industri
padat tenaga listrik, perusahaan yang punya sistemsuplai tenaga listrik (Ex.
Pertamina, PT CPI), Perusahaan konsultan, kontraktor, jasa operasi dan pemeliharaan
sistem dan peralatan listrik.
3. Teknik Informatika
Teknik Informatika merupakan kumpulan disiplin ilmu dan teknik yang secara khusus
menangani masalah transformasi atau pengolahan data dengan memanfaatkan seoptimal mungkin teknologi komputer melalui proses-proses logika. Pada teknik
informatika bidang ilmu yang lebih banyak dikaji adalah bidang pemrograman dan
komputasi, rekayasa perangkat lunak (software) untuk berbagai bidang aplikasi
dalam berbagai bidang usaha, dan teknologi jaringan komputer.
Dasar ilmu dalam Teknik Informatika adalah algoritma. Pada Teknik Informatika,
mahasiswa akan diarahkan untuk bisa menguasai ilmu dan keterampilan rekayasa
informatika yang berlandaskan pada kemampuan untuk memahami, menganalisis,
menilai, menerapkan, serta menciptakan piranti lunak (software) dalam pengolahan
dengan komputer.
Prospek kerja : programmer, sistem analis dan sistem integrator, software engineer,
konsultan IT, dosen, network admin. Web engineer, software tester, game developer,
intelligent system developer.

4. Teknik Telekomunikasi
Mempelajari tentang sinyal telepon dan segala sesuatu yang berhubungan dengan
jaringan, sinyal, dan gelombang.
Prospek kerja : industri telekomunikasi, radio/televisi, service provider.
5. Sistem dan Teknologi Informasi
Memberikan pengetahuan dan pengertian dasar tentang konsep dan kerangka sistem
informasi, metodologi dan teknik perancangan, pengembangan, pengetesan dan
pemeliharaan sistem perangkat lunak.
Prospek kerja : IT manager, konsultan IT, business analis, sistem analis, server
database administrator.
FITB (Fakutas Ilmu dan Teknologi Kebumian)
Hal yang perlu diperhatikan : memiliki keilmuan dasar yang kuat, peka terhadap
gejala alam
1. Teknik Geologi
Mempelajari batuan, bentuk atau struktur dan hubungan antar batuan serta proses
kejadiannya bertujuan mengetahui dan menjelaskan keadaan alam dan proses yang
terjadi di permukaan bumi dan dari dalam bumi. Yang akan dipelajari meliputi Batuan
dan mineral, minyak dan gas bumi, gunung api dan panas bumi, atau struktur bumi,
gempa bumi, dinamika pergerakan di bumi, maupun proses dipermukaan seperti erosi,
pengendapan dan perubahan lain terhadap batuan.
Prospek Kerja : Industri perminyakan dan gas bumi, industri pertambangan, konsultan
teknik geologi, ilmuwan, dosen
2. Teknik Geodesi dan Geomatika
Mempelajari bumi sebagai suatu ruang dengan sudut pandang matematika. Terkait
dengan lingkungan fisik bumi, yaitu mengenai pemantauan gerakan kerak bumi
serta berhubungan dengan survey dan pemetaan pada permukaan bumi.
Yang akan dipelajari yaitu mendeskripsikan permukaan bumi dan laut sebagai grafik,
survey dan pemetaan, geodesi, pertanahan, dan geomatika.

Prospek Kerja : Lembaga pemerintahan, Lembaga Riset, Migas, Industri Swasta,


Kontraktor, Dosen
3. Meteorologi
Ilmu yang mempelajari tentang bumi dan gejala-gejalanya yang terkait dengan
komponen bumi yang berupa gas atau udara iklim, kemungkinan kebencanaan dan
kegiatan preventifnya.
Prospek Kerja : Instansi pemerintah, Dosen, Peneliti, Konsultan, Badan Meteorologi
dan Geofisika.
4. Oseanografi
Ilmu yang mempelajari fenomena fisik dan dinamis air laut yang dapat diaplikasikan
ke bidang-bidang lainnya seperti rekayasa, lingkungan, perikanan, bencana laut dan
mitigasi (pengelolaan dan pencegahan).
Program studi ini akan mempelajari proses-proses fisis dan dinamis air laut mulai
yang bersifat teoritik sampai dengan terapannya seperti studi dinamika pasang surut,
arus laut, gelombang laut, interaksi laut-atmosfer, tsunami, dinamika ekosistem
laut, prediksi daerah upwelling untuk fishing ground, penggerusan dan pengendapan
sedimen pantai hingga penyebaran tumpahan minyak dan polutan lainnya di laut.
Seluruh ilmu-ilmu dasar seperti fisika, kimia, biologi, geologi dan matematika digunakan untuk
dapat menerangkan proses alam yang terjadi di laut. Untuk mendukung proses perkuliahan temanteman juga akan dibekali dengan kegiatan observasi lapangan, studi laboratorium, pemodelan dan
simulasi komputer, serta aplikasi penginderaan jauh (remote sensing).

Prospek Kerja : Dosen, Peneliti, Konsultan lingkungan, Industri migas dan mineral
onshore/offshore, perusahaan survey, administator kelautan, Militer (TNI AL),
pariwisata, Industri bahari, LSM, Electronic data processing and information
technology, wirausaha

SBM (Sekolah Bisnis dan Manajemen)


1. Manajemen

Belajar tentang manajemen umum serta fungsi-fungsi manajemen, pengembangan


kemampuan bisnis, dan menjalankan fungsi manajemen yang memerhatikan etika,
intergritas, dan tanggung jawab sosial.
Prospek kerja : pengusaha, perancang bisnis, konsultan bisnis, investor, pengembang
bisnis.
2. Kewirausahaan
Belajar tentang membangun usaha mulai dari membuat gagasan, perencanaan, cara
pengembangan bisnis yang baik, hingga melihat berbagai peluang dan resiko
dalam dunia usaha.
Prospek kerja : pengusaha, perancang bisnis, konsultan bisnis, investor, pengembang
bisnis, wirausaha, analis kredit, pengembang kebijakan.

FSRD (Fakultas Seni Rupa dan Desain)


Hal yang perlu diperhatikan : Creativity is everything, sense of art
1. Kriya
Merancang dan membuat benda benda fungsional yang artistik berbahan serat
yang diaplikasikan pada fashion atau benda benda yang tidak diproduksi massal.
Terbagi menjadi bidang kriya tekstil, kruya keramik, kriya kulit, kriya kayu, dan
kriya logam.
Prospek kerja : kriawan, tenaga ahli di pemerintahan, pengajar dan peneliti, wirausaha
bidang kriya, fabric designer, konsultan desainer, interior fabric designer, fashion
designer, fashion editor and wardrobe
2. Desain Produk
Membuat produk produk yang memiliki keindahan serta merancang produk
produk yang fungsional sesuai kebutuhan, baik merancang yang baru atau
menyempurnakan yang sudah ada dan kemudian akan diproduksi massal. Terbagi atas
Desain Produk Peralatan & Produk Konsumen, Desain Sarana/ Perkakas Lingkungan, Desain
Alat Transportasi, Desain Digital dan Desain Kerajinan.

Prospek kerja : Industrial/Product Designer, Entrepreneurial Product Designer,


Product Design Researcher
3. Desain Komunikasi Visual
Merancang sebuah Informasi menjadi bahasa komunikasi visual yang diolah
dengan teknologi baik media cetak ataupun elektronik sehingga pesan bisa
tersampaikan secara efektif, informatif, dan komunikatif.
Terbagi menjadi 3 jalur peminatan :
a. Komunikasi Grafis
Kemampuan komunikasi, tipografi, ilustrasi, fotografi menjadi faktor yang harus
dikuasai. Desainer Grafis mampu membuat logo, desain majalah / surat kabar,
rambu (sign system), desain kemasan, paket promosi produk dan lain-lain dengan
keahliannya tersebut.
b. Komunikasi Visual Periklanan
Desainer Iklan mampu bermain visual dengan menarik dan efisien untuk tujuan
persuasi. Mengemas citra sebuah produk / program / kampanye dengan bahasa
visual yang baik, yang bermuara pada perubahan perilaku sasaran yang dituju.
c. Komunikasi Multimedia
Komunikasi Multimedia mengarah pada media dinamis berbasis waktu dan suara
(audio). Animasi, desain web, media interaktif hingga peyutradaraan film adalah
contoh pekerjaan desainer multimedia. Dasar-dasar komunikasi visual
teraplikasikan secara dinamis dalam karya multimedia.
Prospek kerja : Biro Desain , Biro iklan, Percetakan dan penerbitan, Rumah produksi
multimedia, Biro Animasi, Pertelevisian, Humas / public relation lembaga swasta dan
pemerintah, Wiraswasta dan lainnya.
4. Desain Interior
Menekankan mahasiswa/calon mahasiswa berpikir cepat, kritis, akurat dan yang paling
utama adalah kreatif.Mempelajari

tentang ruang baik dalam organisasi maupun

fungsinya, memahami menonjolkan citra khas ruang itu, mempelajari bagaimana


membentuk sebuah ruang secara maksimal dengan tetap fungsional.
Prospek kerja : perancang desain interior , penasehat ahli pada lembaga atau instansi
pemerintah Industri konstruksi, Pelaksana/pengawas pekerjaan interior, Industri

komponen penunjang interior, Tenaga ahli pada industri-industri komponen interior,


Pengajar dan peneliti, exhibition interior, moving interior, dll
5. Seni Rupa
Keilmuan yang mengedepankan ekspressi pribadi pembuatnya, erat kaitannya
dengan konsep filosofis serta tak perlu membuat hal yang fungsional.
Menggabungkan ilmu seni, psikologi, manajemen, sejarah, filsafat. Di dalamnya
terdapat seni lukis, seni patung, seni keramik, seni grafis dan seni intermedia.
Prospek kerja : seniman, pemikir seni, sejarawan seni, kritikus, kurator, pengajar ahli
manajemen seni, art consultant dan lainnya.
SITH-Rekayasa
Hal yang perlu diperhatikan : Memiliki keilmuan dasar yang kuat
1. Rekayasa Hayati
Bio-engineering merupakan interdisiplin Ilmu Kehayatian (Bio-sciences) dan
Teknik(Engineering) yang diaplikasikan dalam perekayasaan berbasis bio-sistem
untuk meningkatkan efisiensi fungsi dan manfaat biosistem.
Prospek kerja : industri makanan dan minuman, kesehatan, peneliti, dll.
2. Rekayasa Kehutanan
Rekayasa Kehutanan (Forestry Engineering) merupakan interdisiplin ilmu kehutanan
(Forestry Science) dan Teknik (Engineering) yang diaplikasikan dalam perekayasaan
berbasis bioproses serta biosistem untuk menjaga kelestarian hutan, memanipulasi
hutan agar pemanfaatannya berkelanjutan, dan membangun/mengkonstruksi
hutan-hutan baru.
Prospek kerja : peneliti, pemerintahan, dosen.
3. Rekayasa Pertanian
Ilmu pertanian adalah ilmu yang berkaitan dengan budidaya pertanian beserta
teknologi pertanian, intinya adalah biologi dan ekonomi.
Prospek kerja : peneliti, pemerintahan, dosen.

SITH-Sains
1. Biologi
Mempelajari rekayasa gen, kultur jaringan, pengendalian hama, konservasi
hutan, kultur sel hewan. Yang akan dipelajari meliputi Kimia dasar, Biokimia,
Ilmu Sel dan Biologi renik (Cellular and Molecular Biology), Anatomi-fisiologimorfologi hewan, Anatomi-fisiologi-morfologi tumbuhan, Histologi hewan dan
tumbuhan,

Mikrobiologi,

Genetika,

Ekologi,

Biosistematika,

dan

Bioinformatika.
Prospek Kerja : Dosen atau guru di lembaga pendidikan, Peneliti, Instansi pemerintah.
2. Mikrobiologi
Mempelajari teknik rekayasa genetika, kultur sel, teknologi fermentasi,
pembuatan makanan yang prosesnya melibatkan mikroba, dll.
Prospek kerja : Instansi pemerintah, Industri, Dosen atau pengajar, peneliti.

Alur Penyampaian Materi

Pemberian Info

Menjelaskan jalur masuk ITB seperti SNMPTN, SBMPT

Pemberian Informa

Menjelaskan biaya kuliah umum di ITB. Menjelaskan mengenai Uang Kuliah Tunggal (UKT) di ITB, s

Pemberian

Menjelaskan deskripsi singkat p

Detail Pelaksanaan
D.1. Tahap 1: Pemberian informasi jalur masuk ITB dan Perguruan Tinggi Lain.
Metode

: Persentasi

Pelaksana

: Paguyuban

Durasi

: Disesuaikan

Arahan Pelaksanaan :
a) Memberikan informasi SNMPTN, dengan rujukan SNMPTN 2014. Informasi
yang diberikan berupa deskripsi, cara pendaftaran, syarat, serta perkiraan
proses seleksi.
b) Memberikan informasi SBMPTN, dengan rujukan SBMPTN 2014. yang
diberikan berupa deskripsi, cara pendaftaran, syarat, serta proses penilaian.
c) Memberikan informasi mengenai jalur masuk afirmasi ITB dan siswa
internasional.
d) Memberikan situs-situs mengenai jalur masuk Perguruan Tinggi yang lain.
D.2. Tahap 2: Pemberian informasi biaya kuliah di ITB serta beasiswa yang ada di ITB.
Metode

: Persentasi

Pelaksana

: Paguyuban

Durasi

: Disesuaikan

Arahan Pelaksanaan :
a) Memberikan informasi besarnya biaya kuliah ITB.
b) Memberikan informasi tentang keringanan biaya kuliah di ITB, prosedur, serta
syarat-syaratnya.
c) Memberikan informasi mengenai beasiswa di ITB.
d) Memberikan informasi syarat untuk mendapat beasiswa di ITB.
D.3. Tahap 3: Pemberian informasi Jurusan/Program Studi (Prodi) di ITB.
Metode

: Persentasi

Pelaksana

: Paguyuban

Durasi

: Disesuaikan

Arahan Pelaksanaan :
a) Memberikan informasi jurusan apa saja yang ada di ITB.
b) Memberikan informasi pelajaran apa yang ditekankan pada masing-masing
jurusan tersebut.
c) Memberikan informasi mengenai prospek kerja lulusan dari jurusan-jurusan
tersebut.

Anda mungkin juga menyukai