Anda di halaman 1dari 5

4 perilaku manusia yang merusak lingkungan :

1. Membuang sampah di sungai

a. Mengapa manusia sering membuang sampah sembarangan ke sungai? Apakah


bisa diubah?
Tim medis Komunitas Gerakan Memungut Sehelai Sampah Sungai Karang Mumus
(GMSS-SKM) Samarinda, Kalimantan Timur, mengaku sulit menghilangkan
masyarakat yang suka membuang sampah sembarangan ke sungai.

"Memang sulit, bahkan teramat sulit karena hal ini sudah menjadi budaya sejak lama
dan turun temurun sehingga dianggap hal biasa. Tapi sesulit apapun, pasti bisa diubah
secara perlahan," kata dr Bahrul Huda saat berwisata dan turut membersihkan SKM di
Samarinda, dilansir Antara, Minggu, 7 Agustus 2016.
...
http://regional.liputan6.com/read/2571786/aksi-komunitas-lawan-budaya-buang-
sampah-sembarangan-ke-sungai
b. Apa saja dampak mebuang sampah sembarangan ke sungai?
...

Menimbulkan bau Busuk (pencemaran udara). Di tempat umum seperti taman,


jalan dan tempat rekreasi, sampah yang berserakan, jelas berpengaruh ketika
orang sedang beristirahat sambil menikmati alam. Hal ini diakibatkan bau yang
timbul dari sampah tersebut.

Dapat Menyebabkan Banjir. Sampah yang setiap harinya kita buang di sungai
dan selokan, walaupun hanya sedikit, tapi lama kelamaan akan menumpuk dan
mengakibatkan penumpukan di gorong-gorong dan bendungan sungai. Pada
gilirannya, penumpukan yang terjadi akan menghambat aliran sungai dan
mengakibatkan air sungai meluap. Alhasil terjadilah banjir.

Menimbulkan Penyakit. Sampah yang menumpuk tanpa ada tindakan


selanjutnya, akan mengalami pembusukan dan menjadi sarang nyamuk untuk
bertelur, sehingga yang dirugikan masyarakat itu sendiri. Penyakit yang
ditimbulkan yaitu demam berdarah, gangguan pernapasan, gatal-gatal dll.

Dapat mencemari Air (Sungai dan Laut). Sampah yang dibuang di sungai
selain mengakibatkan banjir, juga mengakibatkan pencemaran air, baik dari
warna, bau dan rasa dari air tersebut. Adapun sampah yang dibuang ke laut ini
dampaknya sangat besar dan sangat merugikan bagi masyarakat.

...

http://rayapos.com/dampak-negatif-dari-kebiasaan-buruk-membuang-sampah-
sembarangan/
2. Penggunaan tissue secara berlebihan

a. Mengapa cenderung pakai tissue?


...

Lebih praktis. Tissue dikemas dalam berbagai ukuran, mulai dari yang kecil sampai
yang besar dan sudah dibungkus dengan kemasan menarik dan ada juga yang lucu. Ini
semakin membuat orang lebih menyenanginya. Karena terkemas dengan baik inilah
maka orang senang membawanya kemana-mana dan lebih praktis.

Sekali pakai. Ketika sudah dipakai tissue akan langsung dibuang. Beda dengan kain
lap yang harus dicuci lagi ketika sudah dipakai. Jadi ketika memakai tissue kita tidak
perlu lagi mencucinya, karena sudah dibuang kan. Hemat tenaga mencuci.

Terlihat lebih keren. Memakai tissue tentu terlihat lebih keren dibanding
menggunakan kain.

Lebih higienis. Tissue dipakai cuma sekali dan langsung dibuang. Ini membuat tissue
lebih higienis dibandingkan pembersih lain yang dipakai berulang-ulang. Kuman pun
tidak akan mudah menyebar dari tangan yang satu ke tangan yang lainnya.

...

https://puteka85.blogspot.co.id/2013/05/alasan-orang-lebih-memakai-tissue.html

b. Apa dampak negatif penggunaan tissue?

Tissue juga mempunyai dampak negatif bagi kesehatan kita. Kita kerap menggunakan tissue
untuk mengambil atau membungkus makanan, misalnya gorengan, untuk menghindari tangan
kotor atau menyerap minyak yang berlebihan pada makanan tersebut. Padahal, zat kimia yang
terkandung dalam kertas tissue dapat bermigrasi ke makanan. Seperti pernah dikemukakan
Sapto Nugroho Hadi, Departemen Biokimia IPB. Zat yang disebut pemutih - klor - memang
ditambahkan dalam pembuatan kertas tissue agar terlihat lebih putih dan bersih. Zat ini
bersifat karsinogenetik (pemicu kanker). Hal yang sama juga terjadi pada kertas yang lain,
entah kertas koran atau majalah, yang sering dipakai untuk membungkus makanan. Kertas-
kertas ini mengandung timbal (Pb) yang bisa berpindah kemakanan karena panas
makanan.Timbal yang masuk ketubuh akan meracuni tubuh dan menyebabkan beragam
gangguan, dari kondisi pucat sampai lumpuh. Penggunaan tissue yang berlebihan dapat
mengacaukan sistem hormon yang akhirnya bisa menyebabkan kanker, menurunkan daya
tahan tubuh, mengacaukan sistem saraf, keguguran kandungan dan cacat kelahiran. Hal itu
disebabkan oleh adanya kandungan dioksin akibat proses pemutihan (bleaching) pada tissue
https://www.kaskus.co.id/thread/52291f8fbbf87be50e000003/asal-usul-manfaat-dan-dampak-
negatif-dari-tissue/
3. Penggunaan mobil pribadi

a. Faktor-faktor apasajakah yang mempengaruhi orang cuntuk lebih memilih


menggunakan kendaraan pribadi ?
...
Kenyamanan, transportasi umum belum bisa memberikan kenyamanan bagi para
penggunanya. masih banyaknya pengamen, terlalu banyaknya penumpang, sirkulasi
udara yang tidak enak, kebersihan kendaraan yang tidak dijaga merupakan salah satu
alasan mengapa transportasi umum belum bisa memberikan kenyamanan bagi
penggunanya.
Keamanan, masih banyak transportasi umum yang terdapat tangan tangan nakal,
misalnya copet dan pelecehan seksual dalam kendaraan.
Ketepatan waktu, tidak adanya jaminan ketepatan waktu untuk sampai tempat
tujuan. hal ini yang paling sering dikeluhkan oleh warga.
Kedisiplinan, transportasi umum banyak yang masih ugal ugalan, berhenti tidak
pada tempatnya, memasuakn penmpang melebihi ketentuan.
Biaya. menggunakan kendaraan umum terkadang harus mengeluarkan baiaya lebih
ketimbang mengguanakan kendaraan pribadi. misalnya tidak adanya kendaraan umum
yang langsung menuju ke temoat tujuan kita, kita harus mengeluarkan biaya tambahan
untuk mengunakan ojeg atau bajaj untuk mencapai tujuan tertentu.
...
https://tegarberdiri.wordpress.com/2015/02/20/5-faktor-mengapa-warga-ibukota-
memilih-kendaraan-pribadi-daripada-kendaraan-umum/
b. Apa dampak dari penggunaankendaraan pribadi ?
Dampak penggunaan kendaraan bermotor tak lepas dari karbon monoksida yang
ditimbulkan oleh asap kendaraan bermotor. Karbon monoksida berdampak buruk bagi
tubuh manusia karena menghambat pasokan oksigen untuk tubuh. Selain itu
penggunaan kendaraan pribadi akan menambah kemacetan.

Pemikiran pribadi
4. Eksploitasi Sumber Daya Alam secara berlebihan
a. Mengapa terjadi eksploitasi alam secara berlebihan ?
Eksploitasi alam terjadi karena kebutuhan manusia yang tidak terbatas.dimasa modern seperti
saat ini kebutuhan manusia akan sumber daya alam sangatlah tinggi. Padahal tanpa mereka
sadari eksploitasi yang mereka lakukan itu telah merusak lingkungan tempat mereka hidup
sendiri. Salah satu faktor yang mendorong eksploitasi ini terjadi adalah kebutuhan manusia
yang tidak terbatas. Selain itu faktor ekonomi sangatlah berpengaruh penting dalam usaha
eksploitasi alam ini. Eksploitasi alam seperti pertambangan batu kapur di daerah padalarang
adalah salah satunya, kebutuhan akan bahan mentah odol, semen dll. Menjadikan gunung
kapur itu sebagai lahan pengeruk rupiah yang cukup menjanjikan, selain karena faktor
masyarakat sekitar yang menggantungkan kehidupan mereka dari hasil pengolahan tambang
batu kapur tersebut.
...
https://ilhamirdian.wordpress.com/2012/04/21/eksplitasi-alam/
b. Apa dampak dari eksploitasi sumber daya alam secara berlebihan ?

Tanah longsor.
Tanah longsor ini disebabkan oleh ulah manusia, salah satunya adalah penebangan
pohon dan
pengambilan tanah untuk bahan bangunan.Berkurangnya hutan akan
menyebabkan kekuatan tanah berkurang sehingga tanah mudah longsor jika
terjadi hujan.

Bahan tambang mineral cepat habis


Penggunaan bahan tambang mineral yang terus-menerus menyebabkan bahan
tambang tersebut cepat habis. Mineral tidak dapat diperbarui, maka
penggunaannya harus benar-benar dihemat. Kita juga harus mencari energi
alternatif yang dapat digunakan sehingga mineral yang ada tidak cepat habis.

Rusaknya ekosistem hutan


Pengambilan kayu di hutan secara terus-menerus akan merusak ekosistem hutan.
Tanah menjadi tandus, hewan menjadi kehilangan tempat tinggal, dan tumbuhan
yang rusak akibat penebangan.Oleh karena itu penebangan hutan harus diimbangi
dengan penanaman tanaman baru sehingga pohon tidak habis.

Mata air menjadi kering dan Rusaknya ekosistem air


Pengambilan sumber daya air yang berlebihan akan menyebabkan sumber air
menjadi kering dan rusaknya ekosistem air, apalagi adanya penggundulan hutan
akan menyebabkan sumber air menjadi kering.Penangkapan ikan menggunakan
bahan peledak dan racun dapat menyebabkan kerusakan ekosistem air sungai, hal
ini megakibatkan ikan kecil-kecil mati yang berkibat pada habisnya ikan disungai.

Pemikiran pribadi
4 perilaku manusia yang memelihara kehidupan :
1. Penanaman pohon sebagai upaya penghijauan
2. Menciptakan barang-barang hasil prouksi yang ramah lingkungan
3. Bergotong royong membersihkan lingkungan sekitar
4. Mendaur ulang sampah-sampah plastik menjadi kreasi yang bernilai seni
Doa
Tuhan yang maha agung dan kuasa. Engkau menciptakan bumi sebagai salah satu
karya-Mu yang sungguh luar biasa. Engkau juga menciptakan manusia untuk memelihara dan
mengatur segala ciptaan-Mu yang telah Engkau ciptakan sebelum manusia mendiami bumi.
Tuhan, Engkau menciptakan manusia dengan tujuan untuk memelihara dan menjaga
bumi ini. Beberapa dari mereka telah menjalankan amanah yang Engkau berikan. Mereka
telah berjuang dengan keras untuk memelihara dan menjaga bumi ini. Semoga mereka selalu
Engkau berkati dan Engkau sertai seluruh rencana mereka dalam memelihara dan menjaga
bumi ini. Serta semoga mereka selalu diberi iman yang tak tergoyahkan agar mereka dapat
menjalankan amanahnya ini.
Dan Tuhan,bagi mereka yang lalai akan tugas dan amanahnya di dunia ini. Semoga
mereka dapat sadar akan segala hal buruk yang telah mereka lakukan. Juga semoga mereka
kembali ke jalan yang benar, sehingga dapat turut serta memelihara dan menjaga bumi ini
sehingga dapat menjadi tempat yang lebih baik untuk semua makhluk ciptaanmu di bumi ini.
Tuhan doa yang kurang sempurna ini kami haturkan kepada-Mu degan Yesus ebagai
seng Juru Selamat kami.Amin.

Anda mungkin juga menyukai